Anda di halaman 1dari 7

PERAN PENYULUH PERTANIAN SEBAGAI FASILITATOR

TERHADAP PENGEMBANGAN TANAMAN WORTEL ORGANIK


BAB I

LATAR BELAKANG

A. Latar Belakang

Konsumsi pangan masyarakat meiliki pergeseran terutama

kecenderungan dalam menggunakan bahan pangan organik. Pangan yang

sehat dan bergizi tinggi ini dapat diproduksi dengan metode pertanian organik

(Mayrowani 2012). Kesadaran masyarakat untuk meningkatkan kualitas gizi

asupan semakin meningkat. Berkaitan dengan isu kesehatan dan upaya untuk

menghindari paparan pestisida dalam sayuran yang dibudidayakan secara

konvensional.

Agar konsumen mendapat jaminan atas produk organik yang dibeli,

Indonesia telah menetapkan standar untuk sistem produksi pertanian organik

yang telah beberapa kali direvisi dan yang terakhir adalah Standar Nasional

Indonesia (SNI) 6729:2013 tentang Sistem Pangan Organik. SNI ini telah

ditetapkan dengan Peraturan Menteri Pertanian No 64/Permentan/

OT.140/5/2013. Standar untuk sistem pertanian organik meliputi proses

produksi, penanganan, penyimpanan, pengangkutan, inspeksi dan sertifikasi,

pelabelan, pemasaran, sarana produksi, bahan tambahan dan bahan penolong;

ketentuan mengenai hal ini terangkum dalam SNI 6729:2013 tersebut.

Produk organik sayuran organic menjadi favorit konsumen setelah

beras organik. Salah satu sayuran yang banyak digemari adalah wortel.

Wortel adalah tanaman semusim yang berbentuk rumput. Batangnya sangat

pendek, hampir tidak terlihat. Akar tunggangnya berubah bentuk menjadi

umbi. Akar samping sangat sedikit dan timbul pada umbinya. Makin bermutu
umbinya makin tidak ada akar sampingnya, kecuali pada ujung umbi.

Pengambilan hara hanya dilakukan oleh akar tunggang. Umbi wortel

berwarna kuning kemerahmerahan karena mengandung karoten (provitamin

A) yang sangat tinggi. Wortel merupakan salah satu sayuran yang banyak di

budidaya di Indonesia (Hanum, 2008).

Tanaman wortel tidak asing lagi bagi masyarakat, karena dalam

kehidupan sehari-hari selalu hadir tanpa mengenal musim. Selain itu

masyarakat telah membudidayakannya sebagai usaha pertanian yang

menguntungkan, karena memiliki kandungan dan manfaat yang banyak.

Sehingga, wortel sangat berpotensial untuk dikembangkan. Wortel telah lama

dikembangkan di berbagai daerah.

Salah satu daerah yang juga mayoritas penduduknya mengusahakan

tanaman wortel adalah di Desa Sumbergondo, Kecamatan Bumiaji, Kota

Batu, dimana petani disana banyak membudidayakan tanaman wortel sebagai

usahataninya. Wortel yang ada di desa tersebut mempunyai ukuran yang

besar dibandingkan dengan wortel yang ada di daerah atau di desa lain dan

memiliki warna yang lebih terang. Di Desa Sumbergondo Kecamatan

Bumiaji Kota Batu.

Berdasarkan observasi pra penelitian, usahatani wortel memiliki

berbagai kendala yang sering petani hadapi, salah satunya adalah penggunaan

faktor produksi yang tidak efisien untuk memenuhi kebutuhan usahatani

wortel. Standar tanaman pangan organik sesuai aturan pemerintah

memerlukan pemahaman khusus. Peran penyuluh pertanian menjadi sangat


penting untuk memberikan informasi dan pemahaman yang lengkap tentang

standar-standar yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pendapatan yang diterima

petani wortel organik dan kelayakan usahatani wortel organik yang

diusahakan oleh petani yang ada di Desa Sumbergondo, Kecamatan Bumiaji,

Kota Batu. Selain itu dalam penelitian ini juga untuk melihat peran penyuluh

pertanian dalam membantu pengembangan usaha tani untuk tanaman wortel

dengan sistem pertanian organik sesuai dengan standar yang telah ditetapkan

pemerintah. Oleh karena itu peneliti merasa perlu untuk melakukan penelitian

dengan judul “PERAN PENYULUH PERTANIAN SEBAGAI

FASILITATOR TERHADAP PENGEMBANGAN TANAMAN

WORTEL ORGANIK”

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang dia atas, maka rumusan masalah yang diajukan

peneliti adalah sebagai berikut:

1. Bagaimana profil kondisi , potensi dan kendala pertanian wortel organik

desa Sumbergondo Kecamatan Bumiaji kota Batu ?

2. Bagaimana Standar pangan organik sesuai peraturan pemerintah ?

3. Bagaimanakah peran penyuluh pertanian terhadap pertanian wortel

organik desa Sumbergondo Kecamatan Bumiaji kota Batu ?

C. Tujuan Penelitian
Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka tujuan penelitian ini adalah

sebagai berikut :

1. Mendeskripsikan profil kondisi , potensi dan kendala pertanian wortel

organik desa Sumbergondo Kecamatan Bumiaji kota Batu.

2. Mendeskripsikan standar pertanian organik sesuai peraturan pemerintah

3. Mendeskripsikan peran penyuluh pertanian terhadap pertanian wortel

organik desa Sumbergondo Kecamatan Bumiaji kota Batu.

D. Manfaat

Adapun manfaat penelitian yang penulis lakukan sebagai berikut:

a. Manfaat teoritis,

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan pengetahuan dan

wawasan bagi para pembaca tentang bagaimana peran penyuluh

pertanian sebagaimana yang diamanahkan dalam Peraturan Presiden

nomor 35 tahun 2022 tentang Penguatan Fungsi Penyuluhan Pertanian

dan aturan tentang standar pertanian organik. Adapun manfaat teoritis

dari penelitian ini adalah dapat memperoleh pencerahan tentang

permasalahan yang dihadapi sehingga dapat menjadi dasar pemikiran

yang teoritis, bahwa suatu perundang-undangan yang ada belum tentu

berjalan sesuai, serta sempurna dalam prakteknya.

b. Manfaat Praktis

1. Bagi Penyuluh Pertanian, hasil penelitian ini dapat digunakan

sebagai referensi dalam hal membuat perencanaan pembinaan

kepada petani sesuai dengan ketentuan aturan yang berlaku.


2. Bagi pembuat kebijakan yaitu Kepala Dinas Tanaman Pangan,

Holtikultura dan Perkebunan Kota Batu, hasil penelitian ini dapat

dimanfaatkan dan sebagai bahan dalam mengambil dan membuat

kebijakan yang akan dilaksanakan dalam upaya program penyuluhan

di wilayahnya.

3. Bagi petani penelitian ini bisa digunakan dalam pengembangan

usahatani sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan petani wortel

organik.
Kerangka Berpikir

Konsep
pertanian
organik

Permentan No. 64
tahun 2013
(SNI 627:2013)

Permentan No. 22 Peran


tahun 2022 penyuluh
pertanian

Usahatani Wortel organik

Anda mungkin juga menyukai