Anda di halaman 1dari 12

MAKALAH P5BK KEWIRAUSAHAAN

PERENCANAAN BISNIS

NAMA USAHA : ARAPOLD BALINESE FOOD

OLEH :

1. Ketut Ariasih (19)


2. Komang Risa Suriati (22)
3. I Gusti Kadek Parniti (07)
4. Putu Linda Parwati (32)
5. Ida Bagus Kresna Ardhi Wijaya (09)
6. Ida Ketut Oka Permadi (10)
7. I Gusti Komang Darmaya (11)

KELAS : X AKUNTANSI 1

SMK NEGERI 1 SERIRIT

TAHUN PELAJARAN 2021/2022


Kata Pengantar

Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas
berkat dan rahmat beliau kami dapat menyelesaikan makalah ini dengan tepat waktu.
Kami mencoba berusaha semaksimal mungkin dalam penyusunan makalah ini,
walaupun diskusi kami dilakukan secara daring.

Kami berharap makalah ini bisa bermanfaat bagi kami, ataupun pembaca dalam
melakukan perencanaan bisnis. Baik bisnis di bidang kuliner, ataupun yang lainnya.

Kami sangat menyadari, bahwa makalah ini masih jauh dari kata sempurna.
Maka dari itu kritik dan saran yang sifatnya membangun sangat kami harapkan, agar
kami dalam membuat makalah berikutnya bisa lebih baik lagi dan membuat makalah ini
menjadi lebih baik. Akhir kata kami ucapkan terimakasih.

Seririt,23 September 2021

Penulis :

ii
Daftar Isi
Kata Pengantar................................................................................... ii
Daftar Isi ............................................................................................ iii

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang................................................................................ 1
1.2 Rumusan Masalah........................................................................... 1
1.3 Tujuan Makalah.............................................................................. 2

BAB II PEMBAHASAN

1. Ide Bisnis dan Inovasi..................................................................... 3

2.2 Deskripsi produk ............................................................................ 3

2.3 Target Segmentasi Pelanggan ......................................................... 4

2.4 Cara Penjualan ................................................................................ 4

2.5 Lokasi Usaha .................................................................................. 5

2.6 Loyout Lokasi................................................................................. 6

2.7 Alat dan Fasilitas............................................................................. 6

2.8 Bahan Baku .................................................................................... 7

2.9 Cara Pengolahan ............................................................................ 7

2.10 Nama Usaha, Merek Dagang, dan Logo ...................................... 7

2.11 Desain Kemasan ........................................................................... 8

BAB III PENUTUP

3.1 Simpulan ......................................................................................... 9

3.2 Saran ............................................................................................ 9

iii
BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Akhir-akhir ini banyak anak muda, bahkan orang dewasa mulai lupa akan
makanan khas daerah mereka. Mereka lebih suka/memilih makanan yang berasal
dari luar negeri. Padahal makanan khas daerah tidak kalah menarik, apalagi
makanan khas daerah Bali.
Maka dari itu kami memilih makanan khas Bali, Sebagai ide usaha kami.
Dengan makanan utama yaitu Sate Lilit Ayam. Selain memperkenalkan makanan
khas Bali kepada orang lain, tanpa sengaja kami juga telah melestarikan makanan
khas daerah agar tidak pudar, dan tanpa sengaja melatih bakat kami di dunia
kuliner. Walaupun kami masih pemula, tapi kami sangat optimis untuk
mengemban usaha ini.
1.2 Rumusan Masalah
Dari sudut pandang latar belakang, yang telah dikemukakan. Maka terdapat
beberapa rumusan masalah, yaitu sebagai berikut
1.2.1 Apa Ide Bisnis dan Inovasinya?
1.2.2 Bagaimana Deskripsi dari produknya?
1.2.3 Siapa saja Target Segmentasi Pelanggan?
1.2.4 Bagaimanakah Cara Penjualannya?
1.2.5 Dimanakah Letak Lokasi Usahanya?
1.2.6 Bagaimanakah Loyout Lokasinya?
1.2.7 Alat dan Fasilitas Apa Saja Yang Diperlukan?
1.2.8 Apa Saja Bahan Bakunya?
1.2.9 Bagaimana Cara Pengolahannya?
1.2.10 Apa Rencana Kalian Untuk Nama Usaha, Merek Dagang, dan logo
1.2.11 Bagaimana Perencanaan Terhadap Desain Kemasan untuk Produk

1
1.3 Tujuan Makalah
Dalam penyusunan makalah ini, tentu kami mempunyai tujuan untuk pembaca
yaitu sebagai berikut
1.3.1 Dapat menambah wawasan pembaca dalam dunia bisnis
1.3.2 Dapat memperkenalkan/menyebar luaskan makanan khas Bali
1.3.3 Dapat membantu pembaca, dalam perencanaan/ide bisnis, baik dibidang
kuliner ataupun yang lainnya.

2
BAB II PEMBAHASAN

2.1 Ide Bisnis dan Inovasi


Berdasarkan latar belakang yang sudah dikemukakan sebelumnya, rencana
ide bisnis yang akan kami buat adalah penjualan makanan khas Bali dengan menu
utama sate lilit.
Inovasi yang akan lakukan dalam bisnis ini yaitu sebagai berikut
2.1.1 Inovasi pada desain/tatanan letak brosur yang dapat menarik perhatian
Pelanggan (sebagai promosi)

2.1.2 Inovasi pada produk makanan, dalam artian produk atau sate sate lilit khas
Bali ini kami buat dengan berbagai toping. Seperti toping keju, mayonnaise,
sambal matah,dan sambal cabai dengan harga yang bervariasi namun
terjangkau.

2.2 Deskripsi Produk

Produk yang akan dijual adalah produk yang berupa makanan khas Bali,
dengan menu utama sate lilit ayam, yang tentu saja memiliki cita rasa yang
tinggi,higenis,dengan toping menarik. Serta harganya yang terjangkau untuk
semua kalangan.
Berikut menu yang akan kami produksi dan dijual kepada konsumen.

3
2.3 Target Pelanggan

Rencana kami untuk target pelanggan adalah umum, baik yang muda,
dewasa, ataupun orang tua. Untuk lebih signifikan/lebih detail, berikut tabel target
pelanggannya.
No. Tingkat Pendidikan/ Usia Jenis Tingkat Sosial
Profesi Kelamin Ekonomi
1. Sekolah Menengah 10-14 Tahun P dan L Menengah
pertama
2. Sekolah Menengah Atas 15-17 Tahun P dan L Menengah
3. Mahasiswa 18-25 Tahun P dan L Menengah

4. Orang Dewasa 25-35 Tahun P dan L Menengah


5. Orang Tua 36 ke atas P dan L Menengah

2.4 Cara Penjualan


Produk/makanan yang akan kami buat akan dijual menggunakan dua cara
yaitu, sebagai berikut
2.4.1 Cara yang pertama adalah membuat beberapa brosur dan poster untuk
mempromosikan produk kepada pelanggan secara offline (langsung). Berikut
adalah contoh brosur dan poster kami.

4
(brosur) (poster)

2.4.2 Cara yang kedua adalah dengan cara menggunakan media online, seperti

Medos (whatsapp,instagram,facebook) dan marketplace terpercaya seperti

(Shopee,tokopedia,lazada,tokko,dll)

2.5 Lokasi Usaha

Untuk Lokasi usaha kami akan menggunakan dua tempat yaitu lokasi
produksi dan lokasi penjualan
2.5.1 Untuk lokasi produksi awal kami akan menggunakan rumah pribadi .Tetapi
setelah usahanya cukup berkembang kami kan menempatkan lokasi produksi
di restarant yang akan kami bangun.
2.5.2 Lokasi penjualan awal kami akan membuka warung kecil untuk langkah
awal kami. Setelah semua berkembangdan lancar, kami berencana untuk
membuka restaurant.

5
2.6 Loyout Lokasi

Untuk loyout lokasikami mempunyai dua gambaran, yaitu loyout lokasi produksi
(awal dan berkembang), dan loyout lokasi penjualan (awal dan berkembang).
Berikut gambaran loyout lokasi produksi dan penjualan
2.6.1 Loyout lokasi produksi (awal dan saat berkembang)

(Loyout awal) (loyout lokasi setelah berkembang)

2.6.2 Loyout lokasi penjualan (awal dan berkembang)

Untuk lokasi penjualan awal kami akan membuka warung atau kecil di

Dekat tempat tinggal kami. Kemudian setelah berkembang kami berencana


Untuk membuka sebuah restaurant untuk usaha kami, didekat tempat

tinggal. Tentu kami juga akan mencari tempat yang strategis, seperti di

perkotaan.

2.7 Alat dan Fasilitas

Untuk produk makanan, tentu kami sangat membutuhkan alat dan fasilitas
pelengakap. Berikut tabel alatdan fasilitas yang kami butuhkan.
Alat Fasilitas Pelengakap
Alat pemanggang sate, kompor, Alat pelengkap seperti piring (Piring
tusukan sate dari pelepah pohon bisa dan ingka bali), teko, pisau,
kelapa atau batang serai (5-7cm), talenan, dan lain sebagainya.
blender.
6
2.8 Bahan Baku

Dalam pembuatan sate lilit, bahan baku yang kami gunakan yaitu seperti tabel
berikut.
Bahan Baku
Bahan Utama Bumbu Utama
500 gram daging ayam, 8 sdm kelapa Gula merah, garam secukupnya, 5
parut (boleh lebih),kaldu ayam buah cabai besar dan kecil, 9 siung
bawang merah, 5 siung bawang putih,
4 butir kemiri (sangrai), 1 ruas kencur,
5 cm jahe, kunyit dan lengkuas.

2.9 Cara pengolahan

Untuk sate lilit ini, cara pengolahannya cukup mudah, namun rasanya tidak
murahan.Berikut adalah cara pengolahannya.
2.9.1 Cuci semua bahan yang diperlukan di air mengalir!
2.9.2 Kemudian cincang daging ayam hingga halus,setelah itu haluskan bumbunya
lalu tambahkan kaldu ayam(sesuai selera)!
2.9.3 Siapkan batang seraipelepah kelapa yang sudah dipotong. Campurkan
daging ayam dengan bumbunya,aduk hingga rata. Setelah tercampur,
kepalkan pada batang serai/pelepah kelapa!
2.9.4 Setelah selesai dikepal semua, panggang sate di pemanggangan(boleh
digoreng). Bolak-balikan sate agar tidak gosong!
2.9.5 Setelah itu siapkan sambal/toping yang diinginkan. Sajikan bersama nasi
Hangat!

2.10 Nama Usaha, Merek Dagang, dan Logo

Untuk rencana Nama Usaha, Merek Dagang, dan Logo akan kami uraikan
ebagai berikut.
2.10.1 Nama Usaha
Untuk Nama Usaha kami menamianya “Arapold Balinese Food”, yang
Di mana kata Arapold kami ambil dari beberapa huruf nama anggota.

7
2.10.2 Merek Dagang

Untuk merek dagang kami tetap menggunakan nama usaha kami, agar
bukan hanya merek dagang saj yang dikenal, tapi kami mengharapkan
Nama usaha juga dikenal banyak orang. Maka dari itu Nama Usaha dan
Merek dagang disamakan saja. Merek dagang kami adalah ABF,
singkatan dari Arapold Balinee Food.
2.10.3 Selain kedua hal di atas,logo usaha sangat kami rencanakan. Kami
membuat desain logo untuk usaha kami, yang akan diletakan pada depan
tempat berjualan,piring,gelas, dan setiap kemasan produk kami.
Berikut adalah logo usaha kami

2.11 Desain Kemasan

Desain kemasan sangat berguna dalam dunia usaha, yaitu seagai gambaran

Kemasan produk makanan nantinya. Jadi berikut desain kemasan produk kami

8
BAB III PENUTUP

3.1 Simpulan

Dalam perencanaan bisnis, tidak boleh dilakukan secara sembarangan. Step


By step harus sangat-sangat diperhatikan. Karena ini adalah langkah awal dalam
Pembuatan bisnis. Sate lilit ini kami buat sebagai menu utama karena memang
Makanan ini cukup terkenal di bali.

3.2 Saran
Demikian perencanaan bisnis kami. Apabila terdapat kesalahan, baik salah
Dalam ejaan ataupun isi, kami mohon pemaklumannya. Makalah ini tentu masih
Jauh dari kata sempurna, jadi kritik/saran yang sifatnya membangun senantiasa
Kami harapkan,agar kami ataupun makalah ini bia menjadi lebih baik lagi.

Anda mungkin juga menyukai