Anda di halaman 1dari 18

PEMROGRAMAN BERBASIS OBJEK

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN HOTEL

Disusun Oleh:

1. Anugerah Ashary Samaila 1915051078 PTI 3C


2. Ketut Nova Wirya Dinata 1915051073 PTI 3C
3. Rahmat Gah Bahaduri 1915051072 PTI 3C

UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA


FAKULTAS TEKNIK DAN KEJURUAN
JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA
SINGARAJA
2020
Abstrak
Hotel merupakan bisnis jasa akomodasi yang didalamnya terdapat unsur
pelayanan, kenyamanan, serta fasilitas penginapan yang dibutuhkan bagi mereka
yang menghendaki sarana penginapan untuk kepentingan keluarga maupun liburan.
Kualitas pelayanan merupakan suatu bentuk penilaian konsumen terhadap tingkat
pelayanan yang diterima (perceived service) dengan tingkat layanan yang
diharapkan (expected service). Kualitas pelayanan akan dihasilkan oleh operasional
yang dilakukan perusahaan dan keberhasilan proses operasi perusahaan ditentukan
oleh banyak faktor antara lain karyawan, teknologi, sistem, dan keterlibatan
konsumen, serta seberapa besar masing-masing faktor tersebut dalam memberikan
kontribusi terhadap kualitas pelayanan yang diciptakan. Implementasi teknologi
dalam perhotelan akan efektifitas dalam membantu pekerja hotel.
Prakata
Puji dan syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas
berkat dan rahmat-Nya, kami dapat menyusun Laporan ini dengan tepat waktu.
Kami juga berterima kasih kepada Bapak Ida Bagus Nyoman Pascima, S.Pd., M.Cs.
selaku dosen pengampu Mata Kuliah Pemrograman Berbasis Objek di Universitas
Pendidikan Ganesha yang memberikan arahan kepada kami dalam menyusun
laporan ini. Laporan ini dimaksudkan agar pembaca dapat mengerti mengenai
Sistem Informasi Manajemen Hotel yang kami buat.
Sebelumnya kami mohon maaf apabila dalam penyusunan Laporan ini
terdapat banyak kesalahan penulisan dan kekurangan-kekurangan lainnya. Akhir
kata kami ucapkan Terima Kasih.

Singaraja, 9 Januari 2021

Penyusun

i
DAFTAR ISI
Abstrak …………………………………………………………………………...i
Prakata…………………………………………………………………………….i
Daftar Isi………………………………………………………………………….ii
Daftar Gambar…………………………………………………………………...iii
BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang…………………………………………………………….....1
1.2 Identifikasi Rumusan Masalah…………………………………………….....1
1.3 Tujuan Penelitian………………………………………………………….....2
1.4 Manfaat Penelitian……………………………………………………….…..2
BAB II TINJAUAN TEORI
2.1 Konsep OOP ………………………………………………………………...4
2.2 Netbeans ………...……………………………………………………….….5
2.3 Java ………...………………………………………………………….…….6
BAB III RANCANGAN PROGRAM
3.1 Rancangan Sistem Informasi Manajemen Hotel………….…………………5
3.2 Kebutuhan Antarmuka Eksternal …………………………………………..8
3.3 Konsep Fungsi & Source Code Sistem Informasi Manajemen Hotel……..10
BAB IV Kesimpulan
4. Kesimpulan………………………………………………………………….14

ii
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1. Flowchart SI Manajemen Hotel…………………………………….7
Gambar 2. Log-in……………………………………………………………….8
Gambar 3. Menu………………………………………………………………..8
Gambar 4. Bill…………………………………………………………………..9
Gambar 5. Book…………………………………………………………………9
Gambar 6 Hotel Income……………………………………………………….10
Gamber 7. Print Income Report……………………………………………….10

iii
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Hotel merupakan bisnis jasa akomodasi yang didalamnya terdapat unsur
pelayanan, kenyamanan, serta fasilitas penginapan yang dibutuhkan bagi mereka
yang menghendaki sarana penginapan untuk kepentingan keluarga maupun liburan.
Kualitas pelayanan merupakan suatu bentuk penilaian konsumen terhadap tingkat
pelayanan yang diterima (perceived service) dengan tingkat layanan yang
diharapkan (expected service). Kualitas pelayanan akan dihasilkan oleh operasional
yang dilakukan perusahaan dan keberhasilan proses operasi perusahaan ditentukan
oleh banyak faktor antara lain karyawan, teknologi, sistem, dan keterlibatan
konsumen, serta seberapa besar masing-masing faktor tersebut dalam memberikan
kontribusi terhadap kualitas pelayanan yang diciptakan. Implementasi teknologi
dalam perhotelan akan efektifitas dalam bidang accounting dan rekam jejak.
Manajemen merupakan sebuah proses yang digunakan untuk mengatur dan
mengelola sesuatu agar dapat mencapai tujuan yang diinginkan dengan
memanfaatkan segala sumber daya yang ada. Seiring perkembangan teknologi,
manajemen tersebut kini telah terintegrasi secara sistematis dan otomatis
menggunakan program dan perangkat komputer. Berbeda dengan sistem informasi
biasa, sistem informasi suatu manajemen menyajikan analisis terhadap sistem
informasi lain secara lebih otomatis, meningkatkan efektifitas, efisiensi pengolahan
data, miminimalisir biaya, dan meningkatkan produktifitas.
1.2 Identifikasi Rumusan Masalah
Adapun beberapa rumusan masalah dalam system informasi manajemen
yang kami buat, sebagai berikut.
1. Bagaimana Implementasi Sistem informasi manajemen dapat
mempengaruhi efektifitas dalam pengolahan data manajemen hotel?
2. Bagaimana pembuatan Sistem informasi manajamen hotel?
3. Bagaimana algoritma pembuatan system informasi manajemen hotel?
4. Bagaimana mengimplementasikan system informasi manajemen hotel?

1
1.3 Tujuan Penelitian
Berdasarkan rumusan masalah diatas, tujuan dari pembuatan laporan ini,
sebagai berikut.
1. Mengetahui seberapa jauh system informasi manajemen dapat
mempengaruhi efektifitas dalam pengolahan data manajemen hotel
2. Memahami Source Code pembuatan system informasi manajemen hotel
3. Memahami Algoritma pembuatan system informasi manajemen hotel
4. Mampu mengimplementasikan program dan Aplikasi apa saja yang
berkaitan dengan manajemen.
1.4 Manfaat Penelitian
Manfaat dari penulisan laporan ini adalah untuk menambah wawasan
mengenai materi dan juga jalannya suatu hotel dengan menggunakan system
informasi hotel. Peneliti mampu menerapkan algritma dan mengubah menjadi suatu
aplikasi yang bermanfaat. Peneliti mempunyai pemahaman, pengetahuan, dan
wawasan mengenai materi dan media pembelajaran netbeans & java. Selain itu,
manfaat dari penulisan laporan ini adalah agar lebih memahami bagaimana
pemahaman pembuatan Sistem informasi hotel yang terdiri dari rancangan, design,
arsitektur, & implementasi.

2
BAB II
TINJAUAN TEORI
2.1 Konsep OOP
1. Class
Class di dalam OOP di gunakan untuk membuat sebuah kerangka kerja. bisa
di katakan sebagai library. class berisi property dan method. jadi seperti class
adalah sebuah wadah yang menyimpan property dan method. dan object yang
dihasilkan biasanya berdasarkan isi dari class. Class merupakan suatu
“Blueprint” atau “Cetakan” untuk menciptakan suatu instant dari object. Class
juga merupakan grup suatu object dengan kemiripan attributes/properties,
behavior dan relasi ke object lain. Contoh :Class Person, Vehicle, Tree, Fruit
dan lainnya.
2. Encapsulation
Encapsulation atau pengkapsulan adalah konsep tentang pengikatan data atau
metode yang berbeda yang disatukan atau “dikapsulkan” menjadi satu unit
data. Encapsulation dapat mempermudah dalam pembacaan code karena
informasi yang disajikan tidak perlu dibaca secara rinci dan sudah merupakan
satu kesatuan. Enkapsulasi adalah sebuah peroses pemaketan / penyatu data
bersama metode – metodenya, dimana hal ini bermanfaat untuk
menyembunyikan rincian – rincian implementasi dari pemakai. Maksud dari
enkampsulasi ini adalah untuk menjaga suatu proses program agar tidak dapat
diakses secara sembarangan atau di intervensi oleh program lain. Konsep
enkapsulasi sangat penting dilakukan untuk menjaga kebutuhan program agar
dapat diakses sewaktu-waktu, sekaligus menjaga program tersebut.
3. Inheritance
Inheritance adalah konsep OOP di mana kita dapat membentuk class baru
yang “mewarisi” atau memiliki bagian-bagian dari class yang sudah ada
sebelumnya. Konsep ini menggunakan sistem hirarki atau bertingkat. Seperti
sebuah Drop-Down Menu yang ada di kebanyakan website, di mana semakin
spesifik submenunya, semakin spesifik pula kontennya. Demikian juga
dengan Inheritance OOP di mana semakin spesifik subclassnya, semakin
sedikit pula komponen yang dapat diwarisi class tersebut. Inheritance yaitu

3
hubungan antara dua objek atau lebih yang dimana akan terdapat sebuah objek
utama yang dapat mewariskan attribut atau method yang memiliki objek lain
baik berupa keseluruhan atau sebagian saja.
4. Polymorphism
Polymorphism adalah konsep di mana suatu objek yang berbeda-beda dapat
diakses melalui interface yang sama. Sebuah objek yang polymorphic dapat
beradaptasi dengan metode apapun yang diimplementasikan pada objek
tersebut, dan setiap class memiliki interpretasinya tersendiri terhadap
interfacenya. Polimorfisme merupakan kemampuan objek-objek yang
berbeda kelas namun terkait dalam pewarisan untuk merespon secara berbeda
terhadapsuatu pesan yang sama.
5. Constructor
Constructor adalah sebuah method yang namanya sama persis dengan nama
class-nya. Constructor sendiri berfungsi untuk memberikan nilai awal pada
sebuah class ketika class tersebut dibuat dalam bentuk objek pada class lain.
6. Abstract Class
Seperti namanya, abstract class adalah class-class yang memiliki informasi
abstrak dan metode-metode dari sekumpulan data. Abstract Class tidak bisa
diubah dan berlaku juga sebagai kerangka dalam penciptaan subclass-
subclassnya (berperan seperti Superclass yang dibahas di konsep
Inheritance). Sebuah Abstract Classs memiliki informasi dan metode yang
dapat diturunkan ke subclassnya, dan seluruh subclass akan mengikuti apa
saja metode yang akan diturunkan oleh Abstract Class.
7. Object
Mari kita lihat lebih dalam apa itu object. Bila kita melihat dunia nyata kita
dapat menemukan banyak benda disekitar kita seperti, mobil, kucing,
manusia dan lain-lain. Semua object memiliki state(attribute) dan behavior.
Jika kita melihat objek kucing, maka state (attribute) tersebut adalah nama,
jenis, warna dan behavior(prilaku) tersebut adalah mengeong, bergoyang-
goyang, berjalan. Jika Anda membandingkan objek pada software dengan
objek dunia nyata, mereka memiliki karakteristik yang sangat mirip. Objek
pada software juga memiliki state (Attribute) dan behavior, sebuah state pada

4
objek software disimpan dalam bidang dan behavior ditunjukkan melalui
method. Jadi dalam pengembangan software, method beroperasi pada
keadaan internal suatu objek dengan komunikasi objek ke objek dilakukan
melalui method.
2.2 Netbeans
Netbeans merupakan sebuah aplikasi Integrated Development Environment
(IDE) berbasis Java dari Sun Microsystems yang berjalan di atas swing. Swing
disini adalah sebuah teknologi Java untuk pengembangan aplikasi dekstop yang
dapat berjalan di berbagai macam platform seperti windows, linux, Mac OS X dan
juga Solaris. Sebuah Integrated Development Environment adalah lingkup
pemrograman yang di integrasikan ke dalam suatu aplikasi perangkat lunak yang
menyediakan Graphic User Interface (GUI), yaitu suatu kode editor atau text, suatu
compiler dan suatu debugger.
Berasarkan fungsinya, Netbeans bisa digunakan progammer untuk menulis,
meng-compile, mencari kesalahan dan menyebarkan program netbeans yang ditulis
dalam bahasa pemrograman java namun selain itu netbeans bisa mendukung bahasa
pemrograman lainnya dan program ini juga bebas untuk digunakan dan untuk
membuat professional dekstop, web, enterprise, and mobile applications dengan
Java language, C/C++, dan bahkan dynamic languages seperti PHP, JavaScript,
Groovy, dan Ruby.
NetBeans yaitu sebuah proyek kode terbuka yang sukses dengan pengguna
yang sangat banyak dan luas, komunitas yang terus bertambah, dan memiliki
hampir 100 mitra dan terus bertambah. Sun Microsystems mendirikan proyek kode
terbuka NetBeans sejak bulan Juni tahun 2000 dan terus menjadi sponsor utama.
Dan saat ini netbeans mempunyai 2 produk yaitu Platform Netbeans dan Netbeans
IDE. Platform Netbeans sendiri adalah framework yang bisa digunakan kembali
(reusable) untuk menyederhanakan pengembangan aplikasi deskto dan Platform
NetBeans juga menawarkan layanan-layanan yang umum bagi aplikasi dekstop,
mengijinkan pengembang agar fokus ke logika yang spesifik terhadap aplikasi.
Netbeans ini memiliki bebrapa fitur adapaun Fitur fitur yang terdapat dalam
netbeans antara lain:

5
1. Smart Code Completion: yaitu berfungsi untuk mengusulkan nama variabel
dari suatu tipe, melengkapi keyword dan juga mengusulkan tipe parameter
dari sebuah method.
2. Bookmarking: fitur yang satu ini digunakan untuk menandai baris yang
suatu saat ingin kita modifikasi.
3. Go to commands: fitur ini digunakan untuk jump ke deklarasi variabel,
source code atau file yang terdapat pada project yang sama.
4. Code generator: Apabila kita menggunakan fitur ini kita akan bisa meng-
generate constructor, setter and getter method dan yang lainnya.
5. Error stripe: fitur ini akan menandai baris yang eror dengan memberi
highlight red.
2.3 Java
Java merupakan bahasa bahasa pemrograman tingkat tinggi yang
berorientasi pada object dan program java tersusun dari bagian yang disebut dengan
Class. Class terdiri dari metode- metode yang melakukan pekerjaan dan
mengembalikan informasi setelah melakukan tugasnya. Para programmer Java
banyak mengambil keuntungan dari kumpulan class di pustaka class Java yang
disebut dengan Java Application Programming Interface (API). Class- class ini
diorganisasikan menjadi sekelompok yang disebut dengan paket (package). Java
API telah menciptakan applet dan aplikasi canggih dengan menyediakan
fungsionalitas yang memadai.

6
BAB III
RANCANGAN PROGRAM
3.1 Penjelasan Rancangan & Implementasi
Rancangan yang kami buat merupakan Sistem informasi Manajemen Hotel
yang diimplementasikan untuk efektifitas dalam accounting dan jejak rekam. Selain
itu, SI Manajemen Hotel dibuat untuk menyajikan analisis terhadap sistem
informasi lain secara lebih otomatis, meningkatkan efektifitas, efisiensi pengolahan
data, meminimalisir biaya, dan meningkatkan produktifitas.

Gambar 1. Flowchart SI Manajemen Hotel


Fungsi Deskripsi
Log-In Fungsi ini digunakan sebagai halaman masuk.
Menu Fungsi ini digunakan sebagai halaman utama dalam Sistem
informasi Manajemen Hotel
Hotel’s Income Fungsi ini digunakan untuk memperlihatkan keseluruhan
informasi costumer yang menyewa sebuah room.
Booking Fungsi ini digunakan untuk merekam/mencatat costumer yang
menyewa sebuah room, membatalkan penyewaan, mengupdate
penyewaan.

7
Bill Fungsi ini digunakan untuk mencetak Bill/Payment seorang
costumer.

3.2 Kebutuhan Antarmuka Eksternal

Gambar 2. Log-in

Gambar 3. Menu

8
Gambar 4. Bill

Gambar 5. Book

9
Gambar 6. Hotel Income

Gamber 7. Print Income Report


3.3 Konsep Fungsi & Source Code Dalam Sistem Informasi Manajemen Hotel
3.3.1 Insert Data Customer
Insert Data Customer digunakan untuk mengimput data customer yang
memesan kamar ke dalam database table. Adapun source codenya, sebagai berikut.

10
Disini kami menggunakan code “Insert Into nama_database (nama_tabel,..)
values (value,..);” untuk masukkan kedalam database beserta connection, prepare
statement, & execute.
3.3.2 Delete Data Customer
Delete Data Customer digunakan untuk menghapus data customer yang
telah selesai batas waktu pemesanan kamar. Namun sebelum dihapus, data
customer tersebut akan dipindahkan ke database table history.

Disini kami menggunakan code “Delete From nama_database Where


nama_tabel = “value”; untuk menghapus data dalam database. Digunakan pula
connection, prepare statement, & execute.
3.3.3 Update Data Customer
Update Data Customer digunakan untuk mengubah suatu data customer
yang dipilih oleh receptionis. Adapun source codenya, sebagai berikut.

Disini kami menggunakan code “Update nama_database set nama_table =


“value”;” untuk memperbarui data dalam database. Digunakanpula connection,
prepare statement, & execute.
3.3.4 Perhitungan Harga & Tax
Adapun perhitungan yang digunakan dalam sistem informasi manajemen
hotel ini berupa perhitungan harga pokok * hari + Tax. Adapun source codenya,
sebagai berikut.

11
3.3.5 Log-in
Fungsi Log-in ini digunakan sebagai halaman awal dan membatasi
pengguna yang dapat mengakses sistem informasi manajemen hotel. Adapun
source codenya, sebagai berikut.

3.3.6 Print Bill/Payment


Fungsi Print Bill ini, digunakan untuk mencetak Bill suatu customer saat
melakukan pembayaran. Dalam print kami menggunakan jesper & i report plug-in
untuk mencetak. Adapun source codenya, sebagai berikut.

3.3.7 Menampilkan & Mencetak List Income Hotel

12
Fungsi List Income Hotel merupakan fungsi untuk menampilkan &
mencetak list income hotel selama penggunaan sistem informasi manajemen hotel.
Disini masih menggunakan jesper & ireport plug-in. Adapun source codenya,
sebagai berikut.

13
BAB IV
KESIMPULAN
4. Kesimpulan
Penggunaan sistem manajemen hotel ini dapat membantu operasional
khususnya resepsionis hotel dalam melakukan booking room, melihat room,
menghitung income. Selain itu. SI Manajemen Hotel dibuat untuk menyajikan
analisis terhadap sistem informasi lain secara lebih otomatis, meningkatkan
efektifitas, efisiensi pengolahan data, meminimalisir biaya, dan meningkatkan
produktifitas. Dalam implementasi pemrograman java dan SQL sistem manajemen
ini menggunakan konsep Object Oriented Programming yaitu Object, Constructor,
class, dan lain sebagainya.

14

Anda mungkin juga menyukai