Anda di halaman 1dari 1

PROYEK

KEPEMIMPINAN II
oleh Kelompok 1 SMPN 8 Semarang :
Rawiza Hayyina G, NIM. 2501022444 I Roni Nugroho, NIM. 2501022507 I Satria Aji Wijaya, NIM 2501022555 I
Riza Istanto, NIM. 2501022571 I Setiawan R, NIM. 2501022612 I Rizky Aditya, NIM. 2501022615

KESULITAN, HAMBATAN, TANTANGAN, SOLUSI DALAM MENGATASI TANTANGAN


PADA SAAT FASE DAN MENDOKUMENTASI PROSES/HASIL/DAMPAK PK-II TERHADAP
PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PESERTA DIDIK.
1. Kesulitan, Hambatan, dan Tantangan
Proyek kepemimpinan 2 memiliki karakter yang berbeda dengan mata kuliah proyek
kepemimpinan 1. Proyek kepemimpinan 1 fokus mata kuliah berpusat pada rancangan kegiatan,
sedangkan pada proyek kepemimpinan 2 merupakan implementasi proyek. Proyek
diimplementasikan dengan cara mematangkan rancangan kegiatan, melaksanakan
kegiatan,kemudian berbagi praktik baik. Selama pelaksanaan proyek dibawah bimbingan dosen
pendamping mata kuliah. Hal ini menjadi tantangan kami dalam berkomunikasi. Kesulitan dalam
hal menyesuaikan jadwal, serta pengadaan dana. Pelaksanaan proyek juga perlu menyesuaikan
dengan jadwal sekolah, sekolah sedang dalam, penilaian akhir semester, libur sekolah, serta
penerimaan peserta didik baru.

2. Solusi
Berikut sejumlah solusi yang kelompok kami lakukan:
Berkomunikasi dan memberikan pemahaman keselarasan ide antara pihak sekolah dan
mahasiswa
Membagi waktu untuk perancangan, ekseskusi dan evaluasi program proyek
Merancang anggaran kegiatan
Menggunakan Google Meet untuk berdiskusi bersama anggota kelompok serta dosen
pendamping proyek
Observasi terkait bahan-bahan yang dibutuhkan

3. Proses, Hasil dan Dampak


"Proyek ini merupakan inisiatif yang sangat baik untuk meningkatkan kreativitas dan keterampilan
peserta didik. Melalui kegiatan pembuatan mural disekolah, mereka dapat belajar tentang seni
rupa dengan penggunaan warna yang kaya, desain yang menarik dan mengembangkan
keterampilan kreatif mereka." Kelompok berharap proyek ini dapat memberikan dampak positif
yang berkelanjutan bagi peserta didik. Meningkatkan keterampilan mereka dalam berkegiatan
seni rupa sehingga bisa menjadi modal berharga untuk masa depan mereka, baik dalam industri
kreatif maupun dalam mempertahankan dan mengembangkan minat dalam bidang seni rupa.

Anda mungkin juga menyukai