Anda di halaman 1dari 3

Nama : Lydia Natalia

Kelas : 2DF01

NPM : 50220874

Model Etika Dalam Bisnis, Sumber Nilai Etika Dan Faktor-faktor Yang
MempengaruhiI Etika Manajerial

Model Etika Dalam Bisnis


Carroll dan Buchollz (2005) dalam Rudito (2007:49) membagi tiga tingkatan
manajemen dilihat dari cara para pelaku bisnis dalam menerapkan etika dalam bsinisnya,
yaitu:

1. Immoral Manajemen
Immoral manajemen merupakan tingkatan terendah dari model manajemen dalam
menerapkan prinsip-prinsip etika bisnis. Manajer yang memiliki manajemen tipe ini
pada umumnya sama sekali tidak mengindahkan apa yang dimaksud dengan
moralitas, baik dalam internal organisasinya maupun bagaimana dia menjalankan
aktivitas bisnisnya.
2. Amoral Manajemen
Tingkatan kedua dari model etika dalam bisnis yang memiliki dua jenis lain
manajemen tipe amoral, yaitu :
 Manajer yang tidak sengaja berbuat amoral, para manajer yang dianggap
kuramg peka, bahwa dalam segala keputusan bisnis yang diperbuat sebenarnya
langsung atau tidak langsung akan memberikan efek pada pihak lain.
 Tipe manajer yang sengaja berbuat amoral, pola yang memahami aturan dan
etika yang harus dijalankan , terkadang ada beberapa etika yang di sengaja
dilanggar dengan pertimbangan bisnis.
3. Moral Manajemen
Dalam moral manajemen, nilai-nilai etika dan moralitas diletakan pada level standar
tertinggi dari segala bentuk perilaku dan aktivitas bisnisnya. Manajer yang bermoral
selalu melihat dan menggunakan prinsip-prinsip etika seperti, keadilan, kebenaran,
dan aturan-aturan emas (golden rule) sebagai pedoman dalam segala keputusan bisnis
yang diambilnya.

Sumber Nilai-Nilai Etika

 Agama : Banyak ajaran dan paham pada masing-masing agama. Dengan maksud
pengertian Agama adalah sebuah koleksi terorganisir dari kepercayaan, sistem
budaya, dan pandangan dunia yang menghubungkan manusia dengan tatanan/perintah
dari kehidupan.
 Budaya : Etika bisnis adalah pengalaman dan perkembangan budaya, baik budaya dari
suatu bangsa maupun budaya yang bersumber dari berbagai negara (Cracken, 1986).
 Filosofi : Filosofi yaitu studi mengenai kebijaksanaan, dasar dasar pengetahuan, dan
proses yang digunakan untuk mengembangkan dan merancang pandangan mengenai
suatu kehidupan.
 Hukum : Hukum merupakan aturan hidup yang bersifat memaksa dan si pelanggar
dapat diberi tindakan hukum yang tegas dan nyata. Hukum moral adalah tuntunan
perilaku manusia yang ditaati karena kesadaran yang bersumber pada hati nurani dan
bertujuan untuk mencapai kebahagiaan.

Factor Yang Mempengaruhi Etika Manajerial

1. Leadership ( Menurut Para Ahli)


 Kepemimpinan (Leadership) adalah kemampuan individu untuk mempengaruhi
memotivasi, dan membuat orang lain mampu memberikan kontribusinya demi
efektivitas dan keberhasilan organisa (House et. Al., 1999 : 184).
 Menurut Handoko (2000 : 294) definisi atau pengertian kepemimpinan telah
didefiinisikan dengan berbagai cara yang berbeda oleh berbagai orang yang berbeda
pula.
 Menurut Stoner, kepemimpinan manajerial dapat didefinisikan sebagai suatu proses
pengarahan dan pemberian pengaruh pada kegiatankegiatan dari sekelompok anggota
yang saling berhubungan tugasnya.
2. Strategi dan Performasi
Fungsi yang penting dari sebuah manajemen adalah untuk kreatif dalam menghadapi
tingginya tingkat persaingan yang membuat perusahaannya mencapai tujuan
perusahaa terutama dari sisi keuangan tanpa harus menodai aktivitas bisnisnya
berbagai kompromi etika.
3. Budaya Perusahaan
Budaya perusahaan adalah suatu kumpulan nilai-nilai, norma-norma, ritual dan pola
tingkah laku yang menjadi karakteristik suatu perusahaan. Setiap budaya perusahaan
akan memiliki dimensi etika yang didorong tidak hanya oleh kebijakan-kebijakan
formal perusahaan, tapi juga karena kebiasaan-kebiasaan sehari-hari yang
berkembang dalam organisasi perusahaan tersebut, sehingga kemudian dipercayai
sebagai suatu perilaku, yang bisa ditandai mana perilaku yang pantas dan mana yang
tidak pantas.
4. Karakter Individu
Merupakan suatu proses psikologi yang mempengaruhi individu dalam memperoleh,
mengkonsumsi serta menerima barang dan jasa serta pengalaman. Karakteristik
individu merupakan faktor internal (interpersonal) yang menggerakan dan
mempengaruhi perilaku individu.

Anda mungkin juga menyukai