Anda di halaman 1dari 2

AQIDAH

Pengertian aqidah

# aqidah berasal dari Bahasa arab yang artinya mengikat atau


membuhul,menyimpulkan,mengokohkan.akidah adalah suatu pokok atau dasar keyakinan yang harus
dipegang oleh orang yang mempercayainya.

Akidah secara etimologi dan terminology

# etimologi: berasal dari kata ‘aqada-ya’qidu-‘aqdan yang berarti simpul,ikatan,dan perjanjian yang
kokoh dan kuat. Setelah terbentuk menjadi ‘aqidatan (aaqidah) berarti kepercayaan atau keyakinan.

# terminologi: aqidah adalah beberapa perkara yang wajib diyakini kebenarannya oleh
hati,mendatangkan ketentraman jiwa,menjadi keyakinan yang tidak tercampur sedikitpun dengan
keraguan-keraguan.

Macam-macam aqidah menurut kebenarannya

# aqidah yang benar: pemeluk agama lain boleh jadi memiliki aqidah yang berbeda,namun seorang
mukmin harus meyakini (dan memang adanya) kebenaran aqidah adalah islam, islam bersumber dari
allah swt, sehingga tidak ada lagi celah perdebatan. Aqidah yang dibawa oleh para utusan allah (nabi dan
rasul) adalah sama dari masa kemasa.

# aqidah yang salah:macam akidah ini merupakan keyakinan atau akidah yang bertentangan dengan
wahyu allah swt, biasanya aqidah seperti ini hanya berasal dari akal manusia, ada juga yang bermula dari
wahyu,namun kemudian diubah sehingga melenceng dari aqidah yang benar

Macam-macam aqidah menurut tauhidnya

1.) aqidqh rububiyah: berarti keyakinan bahwa satu-satunya dzat yang menciptakan alam semesta adalah
allah swt.

2.) aqidah uhuliyah: mencakup keyakinan bahwa hanya allah yang berhak disembah,diibadahi,dan
dipatuhi

3.) aqidah asma was sifat: mencakup keyakinan terhadap sifat-sifat dan nama-nama allah swt.
Manfaat dan fungsi aqidah islam

#manfaat: membentuk individu yang sempurna, social masyarakat yang peduli dan peka terhadap
sesama, juga membuat negara yang Makmur dan sejahtera.mencapai kemerdekaan dunia dan akhirat
dimana tujuan kita sebagai umat manusia yang beriman yaitu membawa bekal yang diperoleh didunia
berupa amal ibadah.

#fungsi: sebagai pondasi untuk mendirikan bangunan islam. Merupakan awal dari akhlak yang mulia.

Anda mungkin juga menyukai