Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KOTA SEMARANG

DINAS KESEHATAN

UPTD PUSKESMAS PONCOL


Jl. Imam Bonjol No. 114 Telp (024) 3546053 Semarang – 50132

Email : puskesmasponcol114@gmail.com

KERANGKA ACUAN KEGIATAN SURVEY KEPUASAN PEGAWAI

DI UPTD PUSKESMAS PONCOL

TAHUN 2023

I. PENDAHULUAN

Pelayanan publik merupakan kegiatan yang dilakukan dalam rangka untuk memenuhi kebutuhan dasar sesuai hak-hak

dasar setiap warga Negara dan penduduk atas suatu barang, jasa , dan / atau pelayanan administrasi yang disediakan oleh

penyelenggara pelayanan yang terkait dengan kepentingan publik. Dalam Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2008 tentang

Pedoman Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintah Daerah, menyebutkan bahwa aspek pelayanan publik menjadi salah satu tolak ukur

yang menentukan dalam evaluasi keberhasilan penyelenggaraan pemerintah daerah.

Survei kepuasan karyawan dimaksudkan sebagai acuan untuk mengetahui tingkat kinerja terhadap layanan yang diberikan,

serta memberikan kesempatan kepada karyawan untuk menilai layanan yang telah diterima dalam rangka peningkatan kualitas

pelayanan, serta mempercepat upaya pencapaian sasaran terhadap kinerja aparatur Negara dalam rangka penyelenggaraan

pelayanan publik.

II. LATAR BELAKANG

Dalam sebuah organisasi kepuasan kerja secara menyeluruh merupakan hal yang penting. Kepuasan karyawan ini

merupakan sutau persyaratan untuk meningkatkan produktifitas, tanggung jawab, kualitas, loyalitas dan pelayanan kepada pelanggan

(customer service) dari organisasi yang bersangkutan. Frederick Herzberg menyatakan bahwa ada faktor-faktor tertentu di tempat kerja

yang menyebabkan kepuasan kerja, sementara pada bagian lain ada pula faktor lain yang menyebabkan ketidakpuasan. Dengan kata

lain, kepuasan dan ketidakpuasan kerja berhubungan satu sama lain.

Faktor tertentu di tempat kerja tersebut oleh Frederick Herzberg diidentifikasi sebagai hygiene factors (faktor kesehatan)

dan motivation factors (faktor pemuas). Dua faktor ini oleh Frederick Herzberg dialamatkan kepada faktor intrinsic dan faktor ekstrinsik,

dimana faktor intrinsic adalah fakto yang mendorong karyawan termotivasi, yaitu daya dorong yang timbul dari dalam diri masing-

masing orang, dan faktor ekstrinsik yaitu daya dorong yang datang dari luar diri seseorang, terutama organisasi tempatnya bekerja.

Secara umum motivasi mengacu pada mengapa dan bagaimana seseorang bertingkah laku tertentu. Motivasi adalah

proses dinamis dimana setiap orang dapat dimotivasi oleh hal-hal yang berbeda. Instansi harus bisa mendorong sumber daya manusia

agar tetap produktif dalam mengerjakan tugasnya masing-masing yaitu dengan meningkatkan kepuasan kerja para pegawainya,

sehingga perusahaan dapat mempertahankan pegawai juga dapat dijadikan sebagai mitra utama yang baik dalam penunjang

keberhasilan suatu instansi, hal tersebut diharapkan dapat memotivasi pegawai serta membuat pegawai puas terhadap pekerjaan yang

dijalani.
Sampai saat ini belum pernah diukur bagaimana tingkat kepuasan pegawai UPTD Puskesmas Poncol, padahal survey

kepuasan karyawan sangat penting untuk dilakukan suatu organisasi. Pegawai adalah asset penting bagi suatu instansi. Keberadaan

asset ini adalah fakta bila Sumber Daya Manusia merupakan bagian integral dari organisasi, sehingga segala masalah yang terkait

dengan SDM di suatu organisasi harus dipecahkan dengan baik dan benar. Puskesmas membutuhkan pegawai yang mampu bekerja

lebih baik dan lebih cepat, sehingga diperlukan pegawai yang memiliki kinerja yang tinggi.

III. TUJUAN

Adapun tujuan dari survey kepuasan pegawai UPTD Puskesmas Poncol adalah:

1. Mengetahui faktor yang mempengaruhi kepuasan pegawai dari masing-masing unit kerja maupun strata jabatan;

2. Mengetahui kekurangan atau kelemahan organisasi/instansi;

3. Sebagai bahan penetapan kebijakan yang perlu diambil dan upaya yang perlu dilakukan;

4. Memacu persaingan positif antar bagian dalam upaya peningkatan kinerja karyawan sehingga berdampak pada produktifitas

kerja.

IV. KEGIATAN POKOK & RINCIAN KEGIATAN

1. Persiapan

Tahap persiapan dilakukan oleh anggota program kerja KMP melalui 4 kegiatan persiapan yaitu:

a. Penentuan Variabel Penelitian

1) Data Responden:

Nama :

Bagian :

Nama Atasan :

Tgl Masuk Kerja :

Periode Kuisioner

2) Aspek Pertanyaan

a) Budaya dan Nilai Organisasi

i. UPTD Puskesmas Poncol adalah tempat yang baik bagi saya untuk bekerja

ii. UPTD Puskesmas Poncol memberikan penghargaan pada karyawan yang

berprestasi

iii. Saya bangga menceritakan kepada orang lain tentang apa yang diinginkan UPTD

Puskesmas Poncol dari pegawai-pegawainya.

iv. Setiap orang yang senang bekerja, memang akan senang bekerja di UPTD

Puskesmas Poncol.

v. Saya mendukung apa yang ingin dicapai oleh UPTD Puskesmas Poncol.

vi. Saya cukup memahami visi dan misi UPTD Puskesmas Poncol

vii. UPTD Puskesmas Poncol menghargai setiap pegawai yang bekerja keras.
viii. Umumnya rekan kerja yang posisinya sama dengan saya cukup memahami visi

dan misi UPTD Puskesmas Poncol.

ix. Umumnya rekan kerja yang posisinya sama dengan saya akan memilih untuk

pindah kerja bila memang terbuka kesempatan untuk itu.

x. UPTD Puskesmas Poncol memberi kesempatan pada karyawan untuk

memberikan ide untuk kemajuan bersama

xi. Sejak bekerja di UPTD Puskesmas Poncol, semangat kerja dan produktifitas saya

semakin baik.

b) Peluang

i. Atasan saya sering melakukan diskriminasi terhadap para bawahannya untuk

mengembangkan karir.

ii. Puskesmas memiliki format jenjang karir yang jelas untuk setiap karyawan

iii. Puskesmas memberikan kesempatan yang sama kepada karyawan untuk

mengembangkan keahliannya (sekolah, kursus, pelatihan, dll).

iv. Puskesmas lebih mengutamakan karyawan dengan pendidikan lebih tinggi dalam

mengembangkan karirnya.

v. Di Puskesmas ini, karyawan yang pandai menyenangkan hati atasan, akan

mendapat peluang lebih besar untuk maju dalam karir.

c) Komunikasi

i. Setiap permasalahan yang timbul dalam bekerja dikomunikasikan secara terbuka

di antara sesama karyawan di Puskesmas.

ii. Saya bebas menyampaikan ide, saran dan masukan untuk kemajuan Puskesmas

kepada atasan saya.

iii. Puskesmas memberikan kesempatan kepada setiap karyawan untuk

menyampaikan aspirasi dan keluh kesah.

iv. Aspirasi dan keluh kesah karyawan sebagian besar diterima dan dilaksanakan

oleh Puskesmas.

v. Saya tidak pernah mendapatkan pengarahan dari atasan langsung saya dalam

melaksanakan pekerjaan yang menjadi tugas saya.

d) Kepemimpinan

i. Atasan saya memperlakukan bawahan bukan sebagai bawahan tetapi sebagai

rekan kerja.

ii. Sebelum menetapkan keputusan, atasan saya biasanya meminta masukan dari

bawahan.
iii. Atasan saya memonitor pekerjaan bawahannya untuk memastikan semua tugas-

tugas dilaksanakan sesuai dengan instruksi/program.

iv. Kalau boleh memilih, saya lebih suka mendapatkan atasan yang berbeda dengan

yang saat ini.

v. Atasan saya sering tidak mengambil tindakan apapun walaupun masalah yang

berkaitan dengan pekerjaan sudah dilaporkan.

e) Aktivitas Kerja

i. Saya sering bekerja lembur karena banyaknya tugas yang harus diselesaikan.

ii. Beban kerja saya sesuai dengan jam kerja saya (tidak ada waktu untuk ngobrol

dan/atau melakukan hal lain di luar pekerjaan).

iii. Saya sangat menikmati pekerjaan saya karena menarik dan penuh dengan

tantangan.

iv. Saya sering memikirkan hal lain di luar pekerjaan pada saat bekerja.

v. Rekan saya memiliki banyak waktu luang untuk ngobrol dan/atau mengerjakan

hal lain yang tidak ada kaitannya dengan pekerjaannya.

vi. Saya menunggu dengan tidak sabar, kapan tibanya saat cuti.

vii. Saya dapat menyelesaikan pekerjaan tepat waktu.

viii. Semangat kerja saya tergolong tinggi.

f) Lingkungan Kerja

i. Di tempat kerja saya, karyawan memiliki panduan keselamatan kerja yang jelas.

ii. Suasana dan lingkungan kerja di unit saya tergolong nyaman.

iii. Dalam kaitannya dengan kecelakaan kerja, semua karyawan memahami tentang

keselamatan dan kesehatan kerja (K-3) yang diterapkan di Puskesmas.

iv. Karyawan yang bekerja pada shift malam mengalami kesulitan untuk mencapai

lokasi Puskesmas ini.

v. Puskesmas memiliki penanganan limbah produksi yang memenuhi standar.

vi. Cara UPTD Puskesmas Poncol menjalin hubungan dengan masyarakat di sekitar

lokasi UPTD Puskesmas Poncol ini tergolong baik.

b. Penyusunan Kuisioner

Dalam survey kepuasan pegawai digunakan kuisioner sebagai alat bantu pengumpulan data. Kuisioner disusun

berdasarkan tujuan survey terhadap tingkat kepuasan pegawai. Kuisioner dibagi atas 2 bagian yaitu:

1) Bagian 1 : Identitas responden, meliputi: Nama, Bagian, Nama atasan langsung,

tanggal masuk kerja.

2) Bagian 2 : Pertanyaan meliputi variable penelitian.

c. Penyusunan Bentuk Jawaban


Bentuk jawaban untuk menentukan Indeks Kepuasan Karyawan melalui pertanyaan dari setiap unsur pelayanan

secara umum mencerminkan tingkat kualitas pelayanan mulai dari kategori sangat baik sampai dengan tidak baik.

Berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 14 tahun 2017

tentang Pedoman Penyusunan Survei Kepuasan Masyarakat Terhadap Pelayanan Publik, kateori Tidak diberi bobot

nilai persepsi 1, kurang baik dari bobok nilai persepsi 2, baik diberi bobot nilai persepsi 3, sangat baik diberi bobok

nilai persepsi 4.

d. Penetapan Responden dan Lokasi

Responden adalah seluruh pegawai UPTD Puskesmas Poncol tanpa minimal masa kerja. Lokasi pengumpulan data

dilakukan di UPTD Puskesmas Poncol.

V. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN

1. Dilakukan desain kuisioner di google form.

2. Kemudian dilakukan pengujian terhadap beberapa karyawan untuk melihat tingkat pemahaman karyawan dalam mengisi

kuisioner.

3. Kuisioner yang telah diuji dan diperbaiki kemudian disebarkan ke seluruh pegawai UPTD Puskesmas Poncol.

4. Survei ini diikuti oleh semua pegawai UPTD Puskesmas Poncol.

5. Pembuatan analisa data dan laporan yang merupakan kesimpulan akhir dari survey.

VI. SASARAN

Semua pegawai UPTD Puskesmas Poncol.

VII. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN

Survey kepuasan pegawai dilaksanakan setiap 1 tahun sekali.

VIII. MONITORING EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN

1. Melakukan monitoring kegiatan survey kepuasan pegawai dengan melihat hasil rekapan kuisioner melakui google form.

2. Melakukan evaluasi capaian kepuasan pegawai setiap tahun

IX. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN

Pencatatan, pelaporan dan evaluasi dilakukan setiap kegiatan terlaksana.

Semarang, 07 Januari 2023


Kepala UPTD Puskesmas Poncol
Penanggung jawab KMP

UPTD Puskesmas Poncol

drg. Sutanti
Fitriana Pratiwi, S.KM
NIP. 19710519 200212 2 003
NIP. 19810812 200903 2 004

Anda mungkin juga menyukai