Anda di halaman 1dari 1

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

TK NEGERI PEMBINA BLANGKEJEREN


TAHUN AJARAN 2023/2024
Kelompok/Usia : B/5-6 Tahun
Tema/Sub Tema/Topik : Aku Cinta Bumi/Kebersihan/Membuat Kreasi Barang Bekas dari Aqua Gelas
menjadi bentuk Bunga
Semester/Minggu : 1/4
Hari/Tanggal :
Tujuan Kegiatan
1. Anak mampu menjaga kebersihan dengan membuang sampah pada tempatnya
2. Anak dapat berkreasi melalui barang bekas yang ada disekitar anak.
Alat dan Bahan
 Alat tulis dan gambar : Spidol, Gunting, Lem, Pensil, Penggaris, Penghapus, Cat Warna
Kegiatan :
Bergerak (Kurang lebih 30 Menit disesuaikan dengan minat dan kebutuhan anak)
Pembukaan
1. Rutinitas Pembukaan (disesuaikan dengan rutinitas di sekolah masing-masing, misalnya berbaris,
salam, berdoa, mengecek kehadiran)
2. Mengamati lingkungan sekitar
3. Diskusi dan tanya jawab tentang kebersihan
4. Penjelasan aturan dan kegiatan main yang dapat dipilih anak
Inti
Kegiatan disajikan dengan menata lingkungan belajar dan anak bebas memilih mana yang akan
dilakukan
1. Mengenalkan kepada anak warna, bentuk, dan tesktur aqua gelas
2. Menggunting bagian atas dari aqua
3. Menggunting memanjang sampai ke ujung aqua
4. Memberi cat warna (aman dan nyaman digunakan untuk anak)
5. Menggulung menjadi bentuk bunga
Penutup
1. Anak menceritakan pengalaman main yang berkesan
2. Refleksi perasaan dan apresiasi
3. Menguatkan konsep yang didapat anak saat bermain
4. Rutinitas penutupan yang disesuaikan dengan sekolah masing-masing

Mengetahui, Blangkejeren, 20 Agustus 2023


Kepala PAUD Guru Kelas

Ilan, S.Pd Jamiati, S.Pd

Anda mungkin juga menyukai