Anda di halaman 1dari 2

NAMA: INTAN AZLUNI

NIM: G1D122053

KELAS: 3D

KAT adalah sekumpulan kecil anggota masyarakat yang hidup berkelompok dipelosok
daerah dan hidup berpindah-pindah (nomaden) atau menetap pada kawasan pulau terkecil,
pegunungan, atau daerah perbatasan dan memiliki keterbelakangan pada kondisi dari sisi
transportasi, kesehatan, dan pendidikan.

Komunitas adalah suatu kesatuan kehidupan manusia yang menempati suatu wilayah dan
berinteraksi menurut suatu sistem, adat istiadat, dan terikat oleh rasa identitas masyarakat. KAT
mempunyai kriteria tertutup yang maksudnya mereka jaga jarak dengan orang yang bukan
komunitas mereka, homogen yang berarti satu yg memiliki maksud mereka saling melindungi
satu sama lain dan memiliki kesamaan, lalu mereka penghidupannya tergantung alam contohnya
mereka kebanyakan tinggal di daerah perhutanan sehingga dari segi pakaian, bahan pangan
mereka mengikuti alam tempat mereka tinggal contohnya mereka masih memakai pakaian yang
terbuat dari dedaunan yang ada di tempat mereka tinggal, kehidupan diatur oleh tradisi atau
budaya, tinggal di wilayah perbatasan negara terpencil, atau terluar.

Mereka juga mempunyai tiga perkembangan kesadaran, pertama kesadaran magis yang
berarti mereka terlalu fokus untuk memenuhi kebutuhan mereka seperti kebutuhan pangan,
karena pengetahuan dan pemikirannya baru sampai ke tahap biologis, kedua kesadaran naif yang
artinya mereka sudah mengetahui ada masalah tetapi mereka tidak tau jalan keluar atau solusinya
bagaimana,yang ketiga ada kesadaran kritis yang mana artinya mereka sudah tau sebab dan
akibat suatu masalah dan tau bagaimana solusi atau cara menyelesaikan masalah tersebut.

Sebaran KAT biasanya sering ditemukan di hutan hujan tropis. Karena tempat hutan
hujan tropis itu memiliki kehangatan sehingga mereka nyaman untuk tinggal di hutan hujan
tropis seperti di amerika, afrika juga ada suku pygmi, asia ada suku hmong atau terletak di
Vietnam. Adapula sebaran KAT di Provinsi Jambi yang pertama ada batin sembilan (hutan
harapan) yang kedua ada talang mamak dan orang rimba.

KAT memiliki beberapa budaya yaitu Minoritas yang berarti kelompok yang identik
dengan kekurangan dan keterbatasan, dan mereka juga menganut nilai tradisional yang memiliki
arti sebagai sikap dan cara berpikir serta bertindak yang selalu memegang teguh terhadap norma
dan adat istiadat yang di wariskan secara turun menurun, mereka juga mempunyai budaya hidup
secara berkelompok, bergantung hidup pada sumber daya alam yang berarti mereka
memanfaatkan alam disekitar tempat mereka dari segi pakaian, bahan pangan untuk
kebutuhannya, dan mereka juga mempunyai budaya pola hidup nomaden yang berarti mereka
berpindah-pindah.
Permasalahan yang terdapat di KAT ada tiga yang pertama yaitu, permasalahan Internal
terdiri dari Budaya, geografi, ekonomi. Permasalahan yang kedua yaitu permasalahan Eksternal
yang terdiri dari beberapa permasalahan eksternal yang dihadapi yaitu, kehilangan sumber hidup
dan penghidupan, marginalisasi. Permasalahan yang ketiga yaitu permasalahan kesehatan yang
terdiri dari permasalahan ekologi yang berarti permasalahan yang terjadi seperti kerusakan
lingkungan, ekosistem, tumbuhan, ekosistem hewan pencemaran air dan udara, selanjutnya
PHBS yaitu perilaku hidup bersih dan sehat, dan permasalahan budaya yang dimana mereka
kalaun sedang sakit mereka melakukan pengobatan di tempat orang pintar dan mereka tidak
melakukannya di tempat pelayanan kesehatan. Di KAT penyakit yang sering terjadi disana ialah
cacingan, batuk, flu, penyakit kulit, stunting, kematian bayi, tuberkolosis, asam lambung,
malaria.

Adapun solusi yang terjadi pada permasalahan tersebut ialah memberikan mereka
pengetahuan dengan cara pembelajaran dengan alat peraga, dan praktik sederhana seperti
memberi tahu mereka tentang pentingnya menjaga kebersihan gigi, memotong kuku, membuang
sampah pada tempat yang benar, dan memberi tahu betapa pentingnya menerapkan perilaku
hidup bersih dan sehat (PHBS) sehingga mereka paham akan cara penyelesaian pada
permasalahan yang sering terjadi di lingkungan sekitar mereka.

Anda mungkin juga menyukai