Anda di halaman 1dari 1

Mangga – Taksonomi, Morfologi, Sebaran,

Kulitivar & Manfaat Buah


Arumanis dan Manalagi adalah beberapa contoh jenis buah mangga yang paling diminati
oleh masyarakat. Mangga merupakan buah dari pohon tropikal bernama sama. Tanaman
ini termasuk dalam genus Mangifera yang terbagi menjadi beberapa spesies dan kultivar.

Pohon mangga adalah salah satu tanaman yang paling banyak dibudidayakan, baik secara
pribadi maupun untuk tujuan komersial karena nilai ekonomis dari buahnya. Buah mangga
dapat dikonsumsi langsung saat matang ataupun mentah, serta dapat diolah menjadi
makanan dan minuman.

Tanaman mangga bukan berasal dari Indonesia, melainkan dari Asia Selatan. Jenis yang
paling populer di dunia adalah Mangifera indica atau Indian mango dan telah tersebar ke
seluruh dunia. Jenis ini sekaligus menjadi salah satu buah yang paling banyak
dibudidayakan di negara-negara tropis.

Anda mungkin juga menyukai