Anda di halaman 1dari 2

DIREKTORAT TINDAK PIDANA UMUM

SUBDIT IV/POLDOK

NOTA DINAS
Nomor : B /ND- /IV/2018/Dit Tipidum

Kepada : Yth. Dir Tipidum

Dari : Kasubdit IV/Poldok

Perihal : Permohonan peninjauan


kembali mutasi personel Polri.

1. Rujukan :
a. Undang-undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik
Indonesia;
b. Peraturan Kapolri Nomor 21 Tahun 2010 tentang Susunan Organisasi dan
Tata Kerja Satuan Organisasi Tingkat Markas Besar Kepolisian Negara
Republik Indonesia lampiran ”Q”.
c. Keputusan Kabareskrim Polri Nomor : KEP/20/IV/2018/Bareskrim tanggal
20-04-2018 tentang Pemberhentian Dari Dan Pengangkatan Dalam
Jabatan Di Lingkungan Bareskrim Polri.
d. Surat Telegram Kabareskrim Polri Nomor : ST/100/IV/KEP/2018 tanggal
20 April 2018;

2. Dilaporkan kepada Jenderal bahwa 2 (dua) orang Panit/penyidik Subdit IV Politik


dan Dokumen yaitu :
a. AKP HENDRO SUTRISNO, S.E. diangkat dalam jabatan baru sebagai
Kasubnit 5 Subdit 5 Dittipidum Bareskrim Polri.
b. AKP AGUNG ARI BOWO S.H., M.H., NRP. 79020018 diangkat dalam
jabatan baru sebagai Kasubnit 4 Subdit 2 Dittipidum Bareskrim Polri

3. Sehubungan dengan hal tersebut diatas, bahwa dalam rangka mendukung


kelancaran pelaksanaan fungsi dan tugas pokok Subdit IV/Poldok Dit Tipidum
Bareskrim Polri khususnya dalam rangka penanganan Tindak Pidana Pemilihan
Tahun 2018 dan Tindak Pidana Pemilu Tahun 2019, dimohon kebijaksanaan
Jenderal agar mutasi kedua penyidik dimaksud dapat ditinjau kembali dan dapat
tetap melaksanakan tugasnya di Subdit IV/ Poldok Dit Tipidum Bareskrim Polri,
dengan pertimbangan sebagai berikut :
a. personel tersebut memiliki sertifikat kualifikasi sebagai penyidik tindak
pidana pemilihan.

b. personel ...
2

b. personel yang dimutasi tersebut merupakan anggota Sentra Gakkumdu


Pusat dan tenaganya masih sangat dibutuhkan dalam kegiatan-kegiatan di
Sentra Gakkumdu Pusat yang berkaitan dengan:
1) penanganan laporan Tindak Pidana Pemilihan Tahun 2018 dan
Tindak Pidana Pemilu Tahun 2019 yang saat ini sudah berjalan;
2) apabila terjadi permasalahan di Sentra Gakkumdu Provinsi,
Kabupaten/Kota, personel tersebut diturunkan sebagai Tim
Asistensi dan Tim Supervisi Sentra Gakkumdu Pusat;
3) sebagai tim perumus revisi peraturan Bawaslu RI terkait perubahan
Peraturan Bawaslu Nomor 9 tahun 2018 tentang Sentra Gakkumdu;

c. Bahwa saat ini Subdit IV/ Poldok Dit Tipidum Bareskrim Polri masih
memiliki banyak tunggakan perkara, sehingga para penyidik tersebut
sangat dibutuhkan untuk perkuatan penyelesaian tunggakan perkara-
perkara tersebut.

4. Demikian untuk menjadi maklum.

Jakarta, April 2018

KASUBDIT/IV POLITIK & DOKUMEN

Tembusan :

1. Wadir Tipidum. DJUHANDHANI RAHARDJO PURO, S.H.


2. Kasubbag Renmin Dit Tipidum. KOMISARIS BESAR POLISI NRP. 69050333

Anda mungkin juga menyukai