Anda di halaman 1dari 3

Ossa Yuansah Putri

21042010171
EAS PPB SOAL A

Sesuai dengan Rencana Bisnis yang sudah dibuat oleh kelompok Saudara, jelaskan
tentang:
NAMA BISNIS : JIVANA DESSERT
- Deskripsi ringkas gagasan bisnis
Bentuk usaha dari bisnis kami adalah usaha kecil mandiri dimana modal untuk
usaha berasal dari kelompok kami sendiri. Usaha kami bergerak di bidang makanan
yang nantinya akan dijual kepada konsumen dan dipromosikan melalui media
online sehingga dapat memudahkan konsumen untuk membeli produk kami. Jenis
usaha yang kami miliki memiliki peluang yang cukup besar dalam bisnis kuliner
karena produk kami adalah sebuah inovasi dari buko pandan dengan mebambahkan
buah segar dan fla yang sebelumnya belum ada. Perpaduan rasa manis dan asam
dari Jivana menjadikan target market semakin luas terutama generasi milenial yang
cenderung menyukai makanan ringan segar dan manis sangat cocok untuk
disantap.

Jivana merupakan salah satu jenis makanan penutup (dessert) yang


memadukan buko pandan, berbagai buah lokal, dan fla di atasnya yang disajikan
dalam keadaan dingin. Perpaduan isi tersebut menciptakan rasa yang unik dan lezat,
oleh karena itu Jivana sangat cocok dikonsumsi di tengah cuaca panas terutama
wilayah Surabaya. Target market Jivana terbilang cukup luas dan sehingga menjadi
alasan mengapa Jivana menjadi pilihan produk usaha kami.

- Alasan pemilihan bisnis tersebut


Bisnis FNB (Food and Beverage) merupakan bisnis yang sangat populer di
kalangan masyarakat dan termasuk bisnis yang tidak akan lekang oleh waktu
karena pada dasarnya bisnis FNB adalah bisnis kuliner yang tentunya mencakup
pada kebutuhan dari manusia. Bisnis ini bisa dirintis oleh siapa saja meskipun
dengan modal minim. Seorang yang akan membuka bisnis FNB harus kreatif,
inovatif dalam menciptakan produk, mampu menyesuaikan dengan tren yang ada
dan menyesuaikan target pasarnya.

Era saat ini sedang marak-maraknya jual-beli makanan melalui media online,
terutama makanan desserts atau makanan penutup. Saat ini orang-orang
khususnya generasi milenial cenderung selalu mencari makanan-makanan
desserts lewat media sosial saat ingin ngemil atau sebagai makanan penghilang
stress dikala mengerjakan tugas atau saat melakukan pekerjaan lainnya. Target
market Jivana terbilang cukup luas dan sehingga menjadi alasan mengapa Jivana
menjadi pilihan produk usaha kami.
- Peluang pasar
Jenis usaha yang kami miliki memiliki peluang yang cukup besar dalam bisnis
kuliner karena produk kami adalah sebuah inovasi dari buko pandan dengan
mebambahkan buah segar dan fla yang sebelumnya belum ada.
Perpaduan isi tersebut menciptakan rasa yang unik dan lezat, oleh karena itu Jivana
sangat cocok dikonsumsi di tengah cuaca panas terutama wilayah Surabaya.

- Posisi dalam persaingan


Positioning produk yang bagus adalah jika produk tersebut lebih unggul daripada
produk lain yang sejenis. Sebuah bisnis dapat menentukan posisinya melalui persepsi
pelanggan atas produk yang ditawarkan dan produk pesaing, yang akan menghasilkan
peta persepsi. Melalui informasi dari peta persepsi ini, maka berbagai strategi
penentuan positioning produk dapat dilakukan berdasarkan:
1. Atribut Produk: Jivana yang kita buat menggunakan kemasan premium yang
dancocok bekerjasama dengan wedding organizer sebagai supplier dessert, dan
dapatmembuka stand ketika bazar.
2. Harga/kualitas terbaik: Jivana yang kita buat menggunakan bahan bahan yang
berkualitas dan menyehatkan sehingga rasa yang di hasilkan juga berkualitas.
3. Manfaat Produk: Dessert dengan bahan berkualitas memberikan nutrisi yang sehat
dan merileksasi pikiran sehingga membuat tubuh happy.

- Strategi pengembangan sesuai sumber daya saat ini


Kelompok kami sendiri menyediakan modal untuk usaha kecil kami yang
mandiri. Bisnis kami bergerak di bidang makanan, yang akan dijual kepada pelanggan.
Kami juga menjual produk kami melalui media online, membuat pelanggan lebih
mudah untuk membeli. Tujuan usaha kami dalam jangka panjang yaitu:
1. Pertumbuhan Pendapatan: Meningkatkan pendapatan tahunan secara konsisten
dengan persentase yang ditentukan, seperti 15% per tahun, selama 5-10 tahun ke
depan.
2. Ekspansi Pasar: Memperluas pangsa pasar dan menjangkau lebih banyak konsumen
melalui penetrasi pasar baru, baik di tingkat regional, nasional, atau internasional.
3. Merek yang Dikenal dan Dicintai: Menjadi merek yang dikenal dan dihargai di
pasar puding dengan reputasi yang baik untuk kualitas, rasa, dan inovasi.
4. Portofolio Produk yang Diversifikasi: Mengembangkan berbagai varian rasa puding
yang menarik dan memenuhi kebutuhan pelanggan dengan memperluas pilihan
produk yang tersedia.
5. Kemitraan Strategis: Membangun kemitraan yang kuat dengan distributor, grosir,
untuk memastikan distribusi yang luas dan ketersediaan produk yang baik di pasar.
6. Kepuasan Pelanggan: Mencapai tingkat kepuasan pelanggan yang tinggi melalui
kualitas produk yang konsisten, pelayanan yang baik, dan responsif terhadap umpan
balik pelanggan.

Anda mungkin juga menyukai