Anda di halaman 1dari 3

1.

Kegiatan Mulai Diri


1. SENIWATI
PPT yang dibuat oleh CGP sangat luar biasa. Mencoba menghubungkan benang merah
antara Nilai-nilai dan perang Guru Penggerak dengan peristiwa negativ dan positif
yang pernah dialami oleh CGP. Berdasarkan pengalaman yang pernah CGP alami
dimasa lalu, bahwa guru harus tetap membimbing mengarahkan dengan sabar murid-
muridnya sampai mereka mencapai tingkat kematangan, meskipun harus
membutuhkan kesabaran dan waktu yang tidak sebentar. Trapesium usia ini
mengingatkan kembali akan peristiwa masa lalu yang menurut CGP dapat diambil
manfaatnya dan diterapkan sebagai guru. Menjadi guru sejati, harus membuat murid
berkembang dengan belajar yang bermakna sesuai dengan peran yang melekat pada
diri.
CGP berharap dapat membantu menggerakan murid, rekan, komunitas mau menjalin
kerjasama, berinovatif, mudah mengikuti perkembangan, mudah berkolaborasi, dan
komunikatif sehingga mampu ikut ambil bagian dalam perencanaan program sekolah,
pelaksanaan, mengajar, membimbing, menilai, mengarahkan, evaluasi.

2. Eksplorasi Konsep
1. SENIWATI
CGP dalam forum diskusi menyatakan mengenai salah satu dari nilai nilai GP ( berpihak
pada murid, inovatif, reflektif dan mandiri ) yang telah membantu CGP dalam melayani
murid dengan lebih baik adalah menjadi seorang guru harus berpihak pada murid bukan
dalam artian menurut atau tunduk pada murid, akan tetapi mementingkan bakat dan minat
anak. Misalnya anak anak sangat tertarik dengan pelajaran IPA tentang Tata Surya
mereka juga senang bermain plastisin, maka pembelajarannya menggabungkan bermain
plastisin dengan Tata Surya sehingga mereka membuat dengan senang sambil
menceritakan ciri planet dalam Tata Surya. Sikap Inovatif yang CGP lakukan permain
ular tangga untuk menghafal nama nama penemu. Ular Tangga sang Penemu.
Menanyakan bagaimana perasaan anak didik setelah pembelajaran salah satu sikap
reflektif yang CGP lakukan dan mandiri dalam mengerjakan tugasnya.

3. Ruang Kolaborasi 1
1. SENIWATI
Dalam kegiatan ruang kolaborasi I, CGP membuat tugas presentasi secara kelompok. Dalam
tugas kali ini judul yang diambil adalah nilai Guru Penggerak sebagai Pendorong Kolabirasi.
Guru Penggerak berarti dapat bekerja sama untuk mencapai tujuan atau menghasilkan
sesuatu. Mempunyai pandangan apresiatif memungkinkan pengungkapan potensi positif
rekan yang lain. Guru penggerak harus berpihak pada murid, kolabiratif dan inovatif.
4. Ruang Kolaborasi 2
Pada sesi ruang kolaborasi 2, semua CGP yang tergabung dalam kelas gmeet
mempresentasikan hasil kerja kelompok dengan antusias dan luar biasa. Pemikiran-
pemikiran dan ide-ide baru sangat luar biasa yang berkaitan dengan peran CGP yaitu
mandiri, reflektif, kolaboratif, berpihak pada murid dan inovatif. Dalam kegiatan tersebut juga
sesama CGP menyampaikan pujian, ucapan terimakasih dalam bentuk surat cinta maupun puisi.

5. Demonstrasi Kontekstual
1. SENIWATI
Dalam alur ini CGP membuat narasi dengan judul “Kisa yang Menjadi Mimpiku”.
Dala kesharian CGP bertekad meninggalkan semua permasalah pribadi di gerbang
sekolah dan memotivasi diri bahwa begitu masuk gerbang sekolah tugas dan
perannya sebagai guru. Mempunya banyak ide dan kreativitas untuk diberikan
kepada murid-murid baik melalui ice breaking, permainan, dan kegiatan
pembelajaran yang menyenangkan yang membuat anak didik merindukan masuk
sekolah. Setiap anak dibuatkan buku diary, yang diisi oleh mereka setiap kegiatan
pembelajaran selesai dilakukan. Dalam diary tersebut setiap anak diberikan
kebebasan menuliskan semua perasaan dan pengalamamnya sehari itu. Diary tersebut
hanya boleh dibaca oleh anak dan CGP saja. Tujuannya dalah merefleksi diri CGP
dalam kegiatan bersama anak.
6. Elaborasi Pemahaman
Dalam alur Elaborasi Pemahaman CGP diminta untuk membuat pertanyaan-
pertanyaan dari modul 1.2 sebagai bahan untuk berdiskusi dengan instruktur. Dalam
kegiatan diskusi dengan instruktur Sigit Kurniawan semua CGP mengikuti alur
diskusi dengan antusias. Diskusi dimulai dengan contoh-contoh sederhana dalam
kehidupan sehari, sehingga peserta semangat mengikuti sampai waktu habis.

7. Koneksi Antar Materi


1. SENIWATI
Momen yang paling penting ketika CGP membaca modul 1.1 dan 1.2 ini tentang
pentingnya refleksi. Kalau CGP hubungkan dengan modul 1.1. dan 1.2 refleksi tentang
nilai dan peran seorang guru. Guru CGP tidak menyebut guru penggerak, karena menurut
CGP nilai dan peran yang tercantum tidak hanya dimiliki oleh guru penggerak saja tapi
semua guru. Perasaan CGP ketika momen ini CGP merasa diingatkan kembali, selama ini
CGP menyepelekan refleksi, pernah tapi tidak konsisten. Nilai seorang guru yang
berpusat pada siswa, kolaboratif, inovatif, mandiri, dan reflektif sangatlah penting.
Apalagi ketika kita tahu diagram gunung es, dimana yang tampak 12 persen saja, anak
masih bisa berkembang, perilaku dan aturan yang konsisten dapat membentuk perilaku
yang akan menjadi kebiasaan dan menghasilkan karakter. Dengan berefleksi kita akan
tahu kelebihan dan kekurangan kita, terlebih dalam meningkatkan peran kita baik sebagai
Pemimipin pembelajaran, coach bagi guru lain, pendorong kolaboratif, mewujudkan
kepemimpinan murid maupun sebagai penggerak komunitas praktisi. Sebelumnya CGP
berpikir refleksi kurang penting, kurang berdampak, tapi sekarang CGP berpikir refleksi
sangat penting. Bisa dianggap paling penting. Karena dengan berefleksi kita akan
mengetahui nilai dan peran yang lain.Rencana yang akan CGP lakukan CGP akan
memperkuat refleksi baik dalam diri CGP. CGP juga akan membiasakan murid CGP
untuk berefleksi. Dengan menulis pada sebuah buku diary secara konsisten. CGP
meyakini refleksi akan menguatkan nilai dan peran CGP sebagai guru penggerak dan
membuat CGP lebih mau mengerti orang lain serta lebih rendah hati karena mau
menerima segala masukan yang ditujukan untuk CGP.

8. Aksi Nyata
Alur Aksi Nyata memberikan ruang CGP untuk dibagian koneksi antar materi mengenai
Pengembangan diri yang sederhana, konkret dan rutin serta dapat dilakukan sendiri .
Rencana dibuat dalam bentuk video atau kumpulan foto yang bercerita tentang kegiatan
CGP dalam menjalankan rencana. Didalamnya juga memuat refleksi sepanjang proses
kegiatan di bagian Koneksi Antar Materi mengenai “pengembangan DIRI yang sederhana,
konkret dan rutin serta dapat dilakukan sendiri dari sekarang”. Rencana dibuta dalam
bentuk video singkat atau kumpulan foto yang bercerita tentang kegiatan CGP dalam
menjalankan rencana. Didalamnya juga memuat refleksi sepanjang proses menjalankan
rencana yang telah disusun.

Anda mungkin juga menyukai