Anda di halaman 1dari 5

Nama : Fhatia Konita

NIM :2306110747
Kelas :Agribisnis-A
Matakuliah : Praktikum Sosiologi Pertanian

TUGAS 1

1. Masukkan artikel yang sudah didapat ke dalam kotak di bawah ini.


Pengoperasian Pabrik Pupuk Terkendala Harga Gas Yang Masih Mahal
JAKARTA-Ketersediaan pupuk di dalam negeri sangat diperlukan untuk mengantisipasi
terjadinya krisis pangan yang tengah melanda di hampir semua negara. Keberadaan pabrik
NPK PT Pupuk Iskandar Muda di Kabupaten Aceh Utara yang diresmikan pada Jumat 10
Februari 2023 diharapkan menjadi solusi atas permasalahan kelangkaan pupuk.Presiden
Joko Widodo dalam sambutannya pada acara peresmian pabrik NPK PT Pupuk Iskandar
Muda mengatakan, krisis pangan terjadi karena adanya perubahan iklim dan kendala
pasokan pupuk akibat perang Ukraina dan Rusia yang merupakan produsen pupuk dunia.
Kondisi ini pun mengguncang sisi pertanian di hampir semua negara sehingga produksi
menjadi menurun dan menyebabkan kenaikan harga.“Hampir di semua negara, sekarang ini
harga pangan naik sangat drastis. Problemnya adalah karena perubahan iklim, yang kedua
adalah masalah pupuk karena perang di Ukraina, karena produsen pupuk Rusia, produsen
pupuk Ukraina itu sangat besar," kata Jokowi.Presiden menyampaikan, kebutuhan pupuk di
Indonesia mencapai 13,5 juta ton dan baru terpenuhi 3,5 juta ton.“Bertahun-tahun kita
diamkan saja aset sebesar ini. Itulah yang saya tugaskan saat itu kepada Menteri Erick
Thohir untuk bisa dijalankan keduanya. Tapi, ini baru dijalankan yang PIM-nya, AAF masih
ada banyak masalah yang harus dilihat dan dihitung,” ujar Jokowi.
Ia mengakui, harga gas saat ini masih mahal. Namun, jika nantinya harga gas sudah mulai
turun, ia meminta agar masalah ini dapat diselesaikan dengan baik. Jokowi kemudian
meminta agar Kementerian BUMN dan PT Pupuk Iskandar Muda betul-betul berkomitmen
mencari solusi untuk menyelesaikan masalah gas tersebut.Dengan peresmian pabrik NPK PT
Pupuk Iskandar Muda, Jokowi berharap masalah kelangkaan pupuk bisa teratasi. Ia
mengatakan, nilai investasi untuk mengoperasikan kembali PT Pupuk Iskandar Muda
mencapai Rp 1,7 triliun, baik untuk industri pupuk NPK maupun untuk sarana
pelabuhan.Jokowi berharap kapasitas produksi PT PIM pun bisa dijalankan secara maksimal
hingga mencapai 1,14 juta ton.
“Sehingga keluhan-keluhan yang ada di petani bisa kita selesaikan."Menteri BUMN Erick T
hohir menegaskan, perusahaan BUMN yang berkepentingan dalam penyediaan pupuk siap m
enjaga amanat konstitusi berupa penguatan industri pupuk yang berperan strategis dalam ket
ahanan pangan nasional. Kementerian BUMN akan konsisten dalam menetapkan peta jalan,
kolaborasi, dan aliansi strategis yang berkelanjutan dalam penyediaan pupuk berkualitas unt
uk meningkatkan produktivitas pertanian dan kebutuhan pangan.BUMN, ucap Erick, berkom
itmen meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan pembukaan lapangan pekerjaan di Aceh. Eri
ck menyampaikan, Aceh merupakan provinsi yang penting dalam sejarah menjaga kemerdek
aan Tanah Air."Kami pastikan pemerintah tidak pernah menomorduakan Aceh. Justru di ba
wah Bapak Presiden, kita terus membangun saat ini untuk memastikan Aceh menjadi salah s
atu sumber energi dan perbaikan pangan nasional," ujar Erick.Erick menyampaikan, pabrik
NPK PIM yang merupakan milik anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero) tersebut m
empunyai kapasitas produksi 500 ribu ton per tahun. Pabrik tersebut dipastikan bakal menam
bah kapasitas produksi pupuk NPK nasional serta memenuhi sebagian kebutuhan pupuk NP
K di Sumatra bagian utara. Erick mengatakan, pengoperasian pabrik pupuk khusus NPK ini
bukti komitmen sekaligus menjalankan amanat konstitusi dan arahan Presiden dalam penyed
iaan pupuk yang strategis dalam ketahanan pangan demi mendukung visi Indonesia Emas 20
45.Erick menyebutkan, pabrik ini tak hanya memenuhi sebagian kebutuhan pupuk nasional u
ntuk meningkatkan produktivitas pertanian, tapi juga menjaga stabilitas harga pangan nasion
al. "Kita peduli bagaimana investasi di Aceh berkelanjutan dan menyejahterakan masyarakat
Aceh," ucap Erick.Total kapasitas produksi pupuk jenis NPK di Pupuk Indonesia Group men
capai 3,2 juta ton per tahun. Kehadiran pabrik NPK baru menjadikan total kapasitas produksi
PI Group menjadi 3,7 juta ton. Proyeksi kebutuhan NPK nasional mendekati 13,5 juta ton ya
ng sebagian besar dipenuhi produsen NPK swasta dan produk impor.Pabrik yang dibangun d
engan nilai investasi Rp 1,7 triliun ini telah menyerap tenaga kerja sebanyak 1.189 orang.
Erick juga memberikan apresiasi karena dalam pendayagunaan pabrik pupuk NPK tersebut,
semua proses kimia yang digunakan merupakan hasil karya anak bangsa karena dikerjakan o
leh Petrokimia Gresik dan kontraktornya adalah BUMN, yaitu PT PP. Apalagi, pabrik yang
dibangun dengan nilai investasi Rp 1,7 triliun ini telah menyerap tenaga kerja sebanyak 1.18
9 orang selama masa proyek dan 240 orang di fase operasional.Dengan segala keunikan dan
kelebihannya, Erick yakin proyek ini akan memberikan efek berganda bagi perekonomian m
asyarakat Aceh dan diproyeksikan menambah produk domestik regional bruto (PDRB) Aceh
sebesar 4,13 persen.

"Alhamdulillah, kami juga berusaha mengembangkan pabrik NPK dengan investasi Rp 1,7 tr
2. Buat ringkasan terhadap artikel di atas (tulis tangan)
1. Permasalahan

2. Pembahasan
3. Solusi Mengatasi Masalah

4. Kesimpulan

Anda mungkin juga menyukai