Anda di halaman 1dari 21

LAPORAN AKHIR

KULIAH KERJA MAHASISWA ( KKM )

TAHUN AKADEMIK 2022/2023

Meningkatkan Kualitas Masyarakat Yang Agamis, Tarbiyah,


Berkualitas, Dan Produktif Demi Tercapainya Desa Mandiri Yang
Progresif Di Desa Payung Kecamatan Rajagaluh Kabupaten Majalengka

Oleh :

KELOMPOK 1

DESA PAYUNG

SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM ( STAI PUI )

MAJALENGKA

2023
LEMBAR PENGESAHAN

Diperiksa dan disetujui oleh :

Ketua Program Studi PAI Dosen Pembimbing Lapangan

Devi Ganjar Musthofa, M.Pd. Anto Febrianto, M.Pd.


NIDN : 2115028901 NIDN. 2123029301

Mengetahui Ketua LPPM,

Aay Farihah Hesya, M.Pd.I.


NIDN : 2128068503

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah


melimpahkan rahmat, taufik serta hidayah-Nya sehingga penulis dapat
menyelesaikan seluruh program kerja dan kegiatan serta penyusunan Laporan
Kuliah Kerja Mahasiswa. KKM ini dapat terlaksana dengan baik berkat
bantuan, bimbingan dan juga kerjasama dari berbagai pihak. Oleh karena itu
penulis mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu
pelaksanaan Kuliah Kerja Mahasiswa. Melalui laporan ini, penulis
mengucapkan terima kasih kepada:

1. Drs. H. Nasrudin, M.M.Pd, selaku Ketua STAI PUI Majalengka

2. Aay Farihah Hesya, M.Pd.I, selaku Ketua LPPM

3. Anto Febrianto, M.Pd, selaku Dosen Pembimbing Lapangan Kelompok 1

4. Asep Rahmat S. selaku Kepala desa Payung, Kec. Rajagaluh

Kabupaten Majalengka

5. Tokoh masyarakat dan masyarakat umum Desa Payung Kec. Rajagaluh

Kabupaten Majalengka.

Penulis menyadari sepenuhnya bahwa dalam penulisan ini masih


terdapat kekurangan dalam penulisan Kuliah Kerja Mahasiswa. Oleh karena
itu, penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun untuk
memperbaikinya. Semoga laporan Kuliah Kerja Mahasiswa ini dapat
bermanfaat bagi para pembaca.

Majalengka, 31 Agustus 2023

Ketua KKM

Haekal M. Rifki

3
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN..........................................................................................................................i
KATA PENGANTAR.................................................................................................................................ii
DAFTAR ISI..............................................................................................................................................iii
BAB I. PENDAHULUAN...........................................................................................................................4
A. Latar Belakang Kegiatan.................................................................................................................4
B. Tujuan Kegiatan..............................................................................................................................4
C. Manfaat Kegiatan............................................................................................................................5
D. Struktur Organisasi Kelompok Peserta KKM..................................................................................6
BAB II GAMBARAN UMUM KONDISI LOKASI KKM.........................................................................7
A. Sejarah Desa Payung.......................................................................................................................7
B. Kondisi Geografis Desa Payung......................................................................................................7
C. Kondisi Sosial Desa Payung............................................................................................................9
D. Lembaga Pendidikan di Desa Payung............................................................................................12
BAB III PROGRAM KERJA....................................................................................................................13
BAB IV PEMBAHASAN.........................................................................................................................15
BAB V PENUTUP....................................................................................................................................20
LAMPIRAN..............................................................................................................................................21

4
BAB I.
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Kegiatan


Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) adalah bentuk suatu pengabdian mahasiswa
terhadap masyarakat dan merupakan salah satu bagian dari Tri Dharma Perguruan
Tinggi. Dengan diadakannya KKM diharapkan seorang mahasiswa semakin matang
dengan disiplin keilmuannya. KKM juga berupaya mewujudkan pendidikan yang
lebih efektif yaitu pendidikan yang langsung dialami oleh mahasiswa, jadi tidak hanya
sekadar materi, tetapi yang lebih penting adalah aplikasi dari teori-teori yang telah
diperoleh dibangku kuliah yang harus diterapkan didalam lingkungan masyarakat.
Selain itu terkadang teori-teori yang telah kita dapat dibangku kuliah ternyata tidak
sama dengan kenyataan yang ada didalam lingkungan masyarakat. Sebagai peserta
KKM kita harus bisa menyesuaikan dengan kenyataan yang ada. Kita tidak hanya
paham tentang teori saja, melainkan kita harus bisa menerapkan dan belajar dari
pengalaman-pengalaman yang telah kita dapat didalam lingkungan masyarakat dari
pengalaman tersebut kita dapat menjadikan pemikiran kita menjadi lebih dewasa.
Melalui program KKM ini diharapkan mahasiswa diperkenalkan secara
langsung dengan kehidupan bermasyarakat secara langsung dengan segenap
permasalahannya. Dengan ditemukannya masalah di dalam masyarakat, mahasiswa
dituntut untuk mencari pemecahannya melalui mekanisme sistem kerja interdisipliner
keilmuan masing-masing.
Melalui kegiatan KKM ini diharapkan juga dapat dijadikan sebagai jembatan
bagi mahasiswa untuk menuju di kehidupan yang sesungguhnya, yaitu setelah
mahasiswa tersebut lulus dari perguruan tinggi. Berdasarkan pertimbangan-
pertimbangan tersebut maka kegiatan KKM dianggap penting dan harus
diselenggarakan.

B. Tujuan Kegiatan
Tujuan dari pelaksanaan KKM adalah disamping sebagai kewajiban
mahasiswa dalam mengikuti mata kuliah intrakurikuler juga melibatkan mahasiswa,
staf pengajar serta pembangunan daerah untuk menuju tercapainya manusia yang
maju, adil dan sejahtera berdasarkan Pancasila. Sedangkan tujuan diadakannya
KKM adalah sebagai berikut :

5
1. Tujuan Akademik
a. Mendewasakan alam pikiran mahasiswa serta memantapkan wawasan
keilmuan dan kemasyarakatan sekaligus memperdalam pengetahuan
mahasiswa tentang manfaat pendidikan, meningkatkan tanggung jawab
mahasiswa terhadap kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.
b. Memperoleh gambaran yang jelas tentang tata kehidupan masyarakat secara
riil, menggali potensi-potensi yang ada dalam masyarakat, meletakkan dasar-
dasar pengembangan sumber daya manusia, sehingga proses transformasi
keilmuan dari kampus dapat diterapkan didalam masyarakat.
2. Tujuan non Akademik
a. Mengkoordinasikan dan meletakkan dasar-dasar tumbuhnya sumber daya
manusia (SDM) masyarakat desa, sehingga pada saatnya nanti bersamaan
dengan berkembangnya sektor-sektor pembangunan masyarakat, mahasiswa
mempunyai persiapan yang memadai dalam meningkatkan ketrampilan
hidupnya.
b. Memantapkan kerangka landasan bagi upaya terwujudnya
kesejahteraan hidup lahir batin, mendorong dan memotifasi potensi SDM
yang ada di masyarakat ke arah kehidupan yang dinamis, memiliki wawasan
keagamaan yang cukup, etos kerja yang tinggi dan demokratis.

C. Manfaat Kegiatan
1. Mahasiswa
a. Memperluas wawasan dan mendewasakan cara berfikir terhadap fenomene-
fenomena yang terjadi di masyarakat dengan memakai paradigma keilmuan
yang dipelajari dari kampus.
b. Memberikan keterampilan praktis tentang metode-metode ilmiah dan dalam
aplikasinya terhadap pengembangan diri dan persiapan terjun di masyarakat
dalam bentuk TTG.
c. Menanamkan sense of research dan sense of critique (budaya
penelitian dan budaya kritis) atas fenomena yang terjadi di masyarakat guna
memperoleh gambaran yang jelas tentang apa yang harus dikembangkan di

6
masyarakat.
2. Masyarakat
a. Memperoleh alternatif pemikiran dan pengetahuan yang baru dan dibutuhkan
dalam pengembangan masyarakat, baik skala desa, kecamatan atau kabupaten.
b. Memperoleh bantuan pemikiran dan ilmu pengetahuan sekaligus mengetahui
data-data tentang potensi fisik dan non fisik, sehingga dapat di
optimalisasikan melalui pembangunan yang nyata
3. Universitas
a. Memperoleh feed back (umpan balik) dari hasil integrasi mahasiswa dengan
dinamikan masyarakat yang plural, sehingga segala kebijakan perguruan tinggi
yang menyangkut pendidikan (kurikulum) dapat disesuaikan dengan kebutuhan
yang ada di masyarakat.
b. Memperoleh fenomena riil dan kasus nyata yang bisa dipakai sebagai salah
satu rujukan materi dalam kegiatan akademik, terutama penemuan
masalah untuk pengembangan penelitian ilmiah.
D. Struktur Organisasi Kelompok Peserta KKM

Ketua Kelompok : Haekal M Rifky

Wakil Kelompok : Rana Rahmawan

Sekretaris : D Fahmi Ilmatullah

Bendahara : Desi Triana

Bidang - Bidang

Pendidikan : Khosyalla Muthiattul Lathifah


Siti Nur Hasanah
Minacih Ratna Ningsih

Keagamaan : Syifa K
Selvia Marisa

Kominfo : Salma Fauziyah

Sosial Kemasyarakatan : Lilis Supriatin

7
BAB II
GAMBARAN UMUM KONDISI LOKASI KKM

E. Sejarah Desa Payung


Payung adalah sebuah desa yang berada di bawah kaki gunung ciremai
meliputi kecamatan rajagaluh desa di kecamatan Rajagaluh, Majalengka, Jawa Barat,
Indonesia. Desa Payung merupakan desa terluas di kecamatan Rajagaluh. Desa
Payung memiliki luas wilayah 1.250 Ha, dengan rincian pemukiman 137 Ha,
Persawahan 102,525 Ha, Perkebunan 310 Ha, Prasarana umum 688,355 Ha dan
lainnya 12,12 Ha. Desa Payung berbatasan dengan Desa Sindang Pano di sebelah
utara, gunung Ciremai di sebelah selatan, Desa Teja di sebelah barat dan Desa Bantar
Agung di sebelah timur. Berdasarkan aspek demografi, Desa Payung memiliki jumlah
penduduk sebanyak 4150 jiwa, dengan mata pencaharian mayoritas adalah petani.
Latar belakang pendidikan masyarakat Desa Payung mayoritas adalah lulusan
Sekolah Menengah Pertama (SMP). Fasilitas dan sarana pendidikan di Desa Payung
berjumlah 5 unit, dengan rincian 3 Sekolah Dasar, 1 Sekolah Menengah Pertama, dan
1 Madrasah. Sedangkan sarana dan Prasana kesehatan di Desa Payung terdiri dari 4
Posyandu, dan 1 puskesmas pembantu.

F. Kondisi Geografis Desa Payung


Desa Payung merupakan salah satu desa yang terletak di Kecamatan Rajagaluh,
Kabupaten Majalengka, Provinsi Jawa Barat. Desa Payung merupakan desa terluas
yang terletak di Kecamatan Rajagaluh, Kabupaten Majalengka, Provinsi Jawa Barat.
Jarak Desa Payung dengan kantor kecamatan terbilang cukup jauh. Secara geografis,
Desa Payung berbatasan dengan beberapa wilayah, yakni:
1. Jarak Kantor Desa Ke Kantor Kecamatan : 8 KM
2. Jarak Kantor Desa Ke Kantor Kabupaten : 23 KM
3. Jumlah Jalan Provinsi 1 Buah dan Panjang 7 KM
4. Jumlah Jalan Kabupaten 1 Buah dan Panjang 3 KM
5. Jumlah Jalan Desa 15 Buah dan Panjang 14,4 KM
6. Jumlah Jembatan 9 Panjang 125 m
Sedangkan batas wilayah Desa Payung adalah sebagai berikut :
1. Sebelah Utara : Sindangpano
2. Sebelah Selatan : Gunung Ciremai

Jumlah Mata Air 16 yakni : Mata Air Cihulu, Cihaliwung, Cinyusu, Kebon
Balong, Ciaron, Ciguludug, Cipulus, Cikadongdong, Panepen, Cimalati, CIrabak,
Cibonteng, Cilengsir, CInangsi, CI Surupan, Cisadane.

8
G. Kondisi Sosial Desa Payung
1. Jumlah dan Komposisi Penduduk
Desa Payung memiliki jumlah penduduk sebanyak 4,150 jiwa yang terdiri dari
2,054 penduduk laki-laki dan 2,096 penduduk perempuan. Mayoritas warga Desa
Payung berasal dari etnis sunda. Masyarakat Desa Payung masih menjunjung tinggi
nilai kerja sama dan gotong royong. Salah satu kegiatan rutin yang dilakukan di Desa
Payung yaitu pengajian. Kegiatan pengajian ini rutin dilakukan setiap minggunya.
Karakteristik masyarakat Desa Payung terbilang cukup ramah terhadap pendatang
baru.

a) Jumlah Penduduk Berdasarkan Umur


UMUR
0-6 7 - 12 13 - 17 18 - 23 24 - 29 30 - 36 37 - 44 45 KEATAS
621 670 347 421 384 324 797 1343

b) Jumlah Penduduk Menurut Pendidikan


Belum sekolah :-
Tamat sd : 1088
Tamat smp : 329
Tamat slta : 187
Tamat sarmud : 13
Tamat sarjana s1 : 37
Tamat s2 :2
Tidak sekolah/ bh :-
Putus sekolah :-

c) Jumlah Penduduk Menurut Status


Kawin : 2560
Janda : 192
Duda : 128
Jejaka : 169
Perawan : 252
Anak-Anak / Balita : 1291
Jumlah Kematian Januari S/D Desember 2015 : 39
Jumlah Klelahiran Januari S/D Desember 2015 : 93
Jumlah Ibu Hamil :-

d) Jumlah Penduduk Menurut Status Ekonomi


Kategori Diatas Mampu : 340 Kk
Kategori Mampu : 859 Kk
Kategori Kurang Mampu/ Miskin : 367 Kk

2. Kondisi Ekonomi

9
Desa Payung memiliki beberapa potensi yang saat ini sedang dikembangkan
sebagai objek wisata, seperti Situ Janawi, Curug Cinini Nini, dan Kebun Teh
Sadarehe. Selain sektor pariwisata, sektor pertanian menjadi salah satu mata
pencaharian utama masyarakat di Desa Payung.
Komoditas pertanian yang paling banyak diusahakan oleh masyarakat adalah
tanaman padi, kol, dan sawi putih. Pada sektor peternakan, komoditas yang paling
banyak diusahakan adalah ayam potong. Selain itu, di sektor perkebunan,
komoditas yang diunggulkan dari Desa Payung adalah tanaman teh, cengkeh, dan
menteng. Hasil olahan produk perkebunan yang saat ini sedang dikembangkan
adalah produk teh dari perkebunan teh sadarehe dan produk minuman sari buah
kapundung, atau yang lebih dikenal dengan buah menteng.
Berikut ini jumlah kondisi perekonomian Desa Payung Kecamatan Rajagaluh.

a) Struktur Mata Pencaharian Pekerjaan :


Petani : 232
Buruh tani : 486
Petani penggarap : 121
Pedagang : 93
Pns : 19
Tni :2
Polri :1
Pensiunan : 10
Jasa :2
Supir : 38
Karyawan swasta : 42
Tki : 78
Perangkat desa : 12
Wiraswasta : 215
Tidak bekerja/angkatan kerja/pengangguran 875 lampirkan
biodatanya jumlah kendaraan roda dua : 524
Jumlah kendaraan roda empat : 152

3. Kondisi Pemerintahan Desa


a. Pembagian Wilayah Desa
Desa Payung terbagi ke dalam 5 dusun
Jumlah RW : 8
Jumlah RT : 14
b. Struktur Organisasi Pemerintahan Desa
Nama Kepala Desa : Jamsa
Nama Sekretaris Desa : Saripudin
Nama Kaur Tata Usaha Dan Umum : Sutari
Nama Kaur Keuangan : Hasan Bisri
Nama Kaur Perencanaan : Windi Haryani, Se Nama Kasi
Pemerintahan : Wawan Kartiwan, S.Ip Nama Kasi
Pelayanan : Muktar, S.Pd
Nama Kasi Kesra : Jajang Eka Suderajat
Nama Kadus I : Karta

10
Nama Kadus II : Nurahim Nama
Kadus III : Teddy Purba
Nama Kadus IV : Jaja Jahurianto

Susunan Organisasi Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa


Payung Kecamatan Rajagaluh Kabupaten Majalengka 2023.
Berikut ini nama – nama anggota (BPD) diantaranya :
Jumlah Bpd : 5 Orang
Nama Ketua Bpd : Bahri Al Bahar, S.Pd
Nama Wakil Ketua Bpd : E Kiki Turki Rizqi M. Pd
Nama Sekretaris Bpd : Pupung Purnama M. Pd

Susunan Organisasi Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM).


Berikut ini nama – nama anggota LPM diantaranya :
Jumlah Keanggotaan Lpm : 15
Nama Ketua Lpm : Ade Sumarja S. Pd
Nama Sekretaris Lpm : Abdulah Komar S.Pd
Nama Bendahara Lpm : Muhamad Suja’i
4. Politik
Proses Reformasi yang bergulir sejak tahun 1997 telah memberikan peluang
untuk membangun Demokrasi secara lebih nyata menuju arah proses konsolidasi
demokrasi. Lebih lanjut format politik ini dirumuskan juga berdasarkan UU
Nomor 31 tahun 2002 tentang Partai Politik UU Nomor 12 tahun 2003 tentang
Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden.
Kemajuan Demokrasi telah dimanfaatkan oleh masyarakat untuk
menggunakan hak Demokrasinya antara lain dibuktikan dengan adanya
Peningkatan Partisipasi Masyarakat untuk menggunakan Hak Pilihnya dalam
Pemilihan Umum.

11
H. Lembaga Pendidikan di Desa Payung
Pendidikan merupakan suatu hal yang penting dalam memajukan tingkat SDM
(Sumber Daya Manusia) yang dapat berpengaruh dalam jangka panjang pada
peningkatan perekonomian. Data tentang lembaga pendidikan formal di desa Kagok
adalah sebagai berikut:
NO NAMA SEKOLAH NAMA KEPALA JUMLAH JUMLAH ALAMAT
SEKOLAH MURID GURU
1. KOBER MISBAHUL EUIS FITRIANI K D 53 9 BLOK SAPTU RT 001
AMSOR
RW 002

2. SDN PAYUNG I ADE SUMARJA S. Pd 175 6 BLOK SAPTU RT 001


RW 002
3. SDN PAYUNG II URI SAMHURI S. Pd 155 7 BLOK BADAKDUA
RT 003 RW 008

4. SDN PAYUNG III ATMA 124 6 BLOK SAPTU RT 001


KUSUMAYANDI, S.Pd RW 002

5. MDA MISBAHUL ACENG TAUPIQ 103 13 BLOK SAPTU RT 001


AMSOR ROHMAN
RW 002

6. MDA. IFTIHADUL SAHURI 42 4 BLOK BADAKDUA


YAQIN RT 002 RW 008

5. MDA BUSTANUL UJU TAJUDIN 35 5 BLOK JUM’AT RT

WILDAN 001 RW 007

6. SMPN 3 RAJAGUH WARYA S. Pd 276 24 BLOK SAPTU RT 001


RW 002

12
BAB III
PROGRAM KERJA

I. Program Kerja

Berdasarkan hasil observasi yang kami lakukan di Desa Payung, adapun yang
harus dilakukan dalam pelaksanaan Program Kerja, antara lain :
1. Program Utama
a. Pendidikan
1). Perbaikan administrasi MD
2). Penyuluhan parenting kepada orang tua siswa
3). Perbaikan aministrasi RA
4). Seminar tentang Pergaulan bebas
5). Membantu Proses Pembelajaran di SD
6). Membantu Proses Pembelajaran di MD
7). Penyuluhan UMKM
b. Keagamaan
a) Perbaikan administrasi di TPQ
b) Mengisi pelaksanaan kegiatan di Mushola
c) Rekonstruksi Majelis Taklim
d) Sosialisasi Mengaji

2. Program Penunjang
a. Jumsih dilingkungan warga
b. Jumsih di masjid
c. Perlombaan 17 Agustus
d. Kerja Bakti bersama warga payung

J. Rencana dan Strategi Pelaksanaan Program Kerja

1. Tema
Tema yang diambil oleh kelompok kami adalah “Meningkatkan Kualitas
Masyarakat Yang Agamis, Tarbiyah, Berkualitas, dan Produktiv. Demi
tercapainya desa mandiri yang Progresif”
2. Rencana dan Strategi Program Kerja
Dalam perencanaan program KKM yang kami buat, kami mengacu pada hasil
observasi yang telah dilakukan pada tanggal 1 -5 Agustus 2023 di desa Payung
dengan melakukan wawancara langsung kepada kepala desa, lembaga sekolah dan
tokoh-tokoh masyarakat desa Payung. Hal ini bertujuan agar program kegiatan
yang akan dilaksanakan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Berdasarkan

13
paparan yang disampaikan oleh kepala desa, lembaga dan tokoh masyarakat
mereka menyatakan bahwa administrasi di tiap lembaga belum tertata dengan baik
dan kurangnya pemahaman masyarakat terhadap ukhuwah islamiyah.
Adapun program kegiatan KKM ini kami lebih memfokuskan pada Seminar di
lembaga sekolah. Dari beberapa uraian di atas maka kami membuat rencana
program kerja sesuai permasalahan tersebut.

14
BAB IV
PEMBAHASAN

K. Pelaksanaan Program Kerja

Rencana kegiatan ialah suatu perencanaan mengenai program yang


akan dilaksanakan pada saat Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM). Rencana
digunakan untuk sebagai pedoman pengarahan kegiatan dan juga sebagai
pedoman proses pengendalian. Adapun di dalam KKM ini, rencana kegiatan
di antaranya memuat tentang masalah/potensi/harapan/kebutuhan masyarakat,
program/kegiatan, sasaran program, tujuan, kegiatan yang akan dilakukan,
metode/teknik, dan waktu pelaksanaan.
Pertama-tama penulis melakukan observasi mengenai potensi desa
Payung yang akan penulis jadikan tempat berlangsungnya kegiatan KKM
sehingga penulis mengetahui akan kondisi situasi san kultur masyarakat
setempat, selain itu informasi geografis desa yang diperoleh melalui data-data
ataupun hasil wawancara. Setelah melakukan penelusuran wilayah tempat
KKM, penulis menemukan beberapa fakta bahwa sedikitnya partisipan yang
mengaji untuk anak-anak di Masjid.
Berdasar survei yang penulis telah lakukan, penulis menyusun
rencana atau program kegiatan yang sesuai dengan kebutuhan masyrakat di
desa Payung. Penyusunan rencana kegiatan ini diperlukan karena nantinya
akan sangat membantu terhadap jalannya program kerja sehingga lebih
terorganisir. Rencana kegiatan yang akan penulis lakukan adalah sebagai
berikut:

No. Proker Sasaran Tema/Tujuan Waktu


Meningkatkan
remaja yang
Edukasi
agamis melalui
1. bahayanya Siswa
edukasi
pergaulan bebas
bahayanya
pergaulan bebas
2. Collab Posbindu Masyarakat desa Deteksi faktor
PTM dengan payung risiko ptm oleh

15
UPTD Puskesmas masyarakat
kec. Rajagaluh sedini mungkin
Meningkatkan
kualitas
pembelajaran
3. Sharing season Guru
siswa melalui
pembelajaran
inovatif
Meningkatkan
Identitas
Pembuatan LOGO
4. Guru dan siswa Madrasah
MD
Melalui
Pembuatan Logo
Optimalisasi
pembelajaran al
qur’an melalui
Perlengkapan
5. Guru dan siswa penyediaan buku
administrasi TPQ
prestasi sebagai
alat ukur potensi
siswa
Upaya
meningkatkan
pelafalan
Sosialisasi
6. Siswa makhorijul huruf
Mengaji
dengan
menggunakan
metode tartil
7. Perlengkapan Guru RA dan Upaya
administrasi Kelas Siswa RA Peningkatan
Aspek
Perkembangan
Anak Dan
Semangat

16
Belajar Melalui
Presensi
Bermotif
Gambar di RA
Misbahul
Anshor Desa
Payung
Optimalisasi
Majelis Taklim
Dengan
Rekonstruksi Memberikan
8. Siswa/santri
Majelis Taklim Program
Tambahan Agar
Terbentuknya
Kaderisasi.
Pendekatan
metode-metode
9. Seminar Motivasi Siswa
menghafal al
qur’an
Meningkatkan
Potensi Guru
Melalui
Pelatihan
Perbaikan
10. Guru RA Pembuatan
Administrasi
RPPM Dan
RPPM di RA
Misbahul
Anshor
11. Mengadakan Masyarakat HUT RI 2023,
Lomba 17 Blok Sabtu Merdekakan
Agustusan Di Blok Hati dan Pikiran
Sabtu menuju
INDONESIA

17
Arif Berbudaya

L. Hasil Yang Dicapai

1. Penataan Administrasi Sekolah


Dengan dilaksanakannya program penataan administrasi sekolah, saat
ini sekolah dapat melakukan proses pembelajaran sesuai dengan standar
pendidikan.
2. Penyuluhan Parenting
Dengan dilaksanakannya program penyuluhan parenting terhadap
orang tua siswa, orang tua dapat mengetahui kemampuan dalam
melaksanakan fungsi sosial dan pendidikan dalam mengubah, merawat,
melindungi dan mendidik anaknya di rumah sehingga anak dapat tumbuh
dan berkembang secara optimal, sesuai usia dan tahapan
perkembangannya.
3. Workshop Siswa Mengenai Pergaulan bebas
Dengan dilaksanakannya program ini, siswa dapat lebih waspada dan
berhati – hati dalam setiap pergaulan.
4. Pembuatan LOGO
Dengan dilaksanakanya Pembuatan logo meningkatkan identitas
lembaga.
5. Perlengkapan administrasi kelas
Dengan dilaksanakannya pembuatan absensi bermotif gambar siswa
RA lebih giat lagi berangkat ke sekolah dan aspek aspek
perkembangannya meningkat.
6. Seminar motivasi menghafal al quran

Dengan diakanya program ini siswa mendapatkan pengetahuan tentang


bagaimana cara menghafal al quran yang baik

7. Sosialisasi mengaji

Dengan diadakanya metode tartil dalam pembacaan ayat suci ala quran
anak anak dapat melafalkan makhorijul huruf secara baik dan benar.

8. Perlengkapan administrasi TPQ

18
Dengan diadakanya penyediaan buku prestasi dapat membantu para guru
untuk melakukan pencatatan capaian dari setiap siswanya.

9. Rekonstruksi Majelis Ta’lim

Dengan memberikan program tambahan di majelis taklim berupa


pengkajian kitab kitab dengan mengajarkannya, membimbingnya, dan
menekankan peserta didik harus bisa sehingga terbentuklah kaderisasi.

10. Pendampingan UMKM

Dengan dilaksanakanya Pendampingan UMKM dapat Memberi


pemahaman tentang mindset bisnis, Merancang roadmap bisnis, pembinaan
managemen keuangan bisnis, membantu pemasaran.

19
BAB V
PENUTUP

M. KESIMPULAN

Laporan akhir ini disusun sebagai bentuk pertangung jawaban dari


tugas pengabdian masyarakat yakni kegiatan Kuliah Kerja Mahasiswa STAI
PUI Majalengka, yang bertempat di desa Payung Kecamatan Rajagaluh
Kabupaten Majalengka periode 1 Agustus 2023 hingga 31 Agustus 2023.

Setelah 30 hari melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Mahasiswa maka


dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan KKM yang telah terprogramkan
dapat berjalan sesuai dengan program yang telah direncanakan, walaupun
memang terdapat perubahan rencana kegiatan, namun rencana awal
kegiatan yang telah disetujui oleh DPL dapat terlaksana semuanya.
Berdasarkan pengalaman dan kondisi lapangan yang penulis peroleh selama
kegiatan KKM ini dapat disimpulkan sebagai berikut :
1. Dengan dilaksanakannya seminar tentang bahayanya pergaulan
bebas di SMPN 3 Rajagaluh anak SMP lebih berhati hati lagi dalam
pertemanannya
2. Dengan dilaksanakanya lomba keagamaan tingkat sd dalam rangka
merayakan HUT RI ke 78 anak anak lebih semangat lagi dalam belajar ilmu
agama.
3. Dengan dilaksanakanya Parenting orang tua dapat lebih mengetahui
cara memberikan stimulasi yang tepat untuk anak sehingga tumbuh
berkembang denga maksimal.
B. SARAN
Selaras dengan selesainya kegiatan KKM STAI PUI Majalengka di
Desa Payung Kecamatan Rajagaluh Kabupaten Majalengka, Penulis
memiliki beberapa saran berdasarkan hasil penelitian dan kesimpulan pribadi
penulis dalam rangka pencegahan pergaulan bebas selektiplah dalam
memilih teman. Lingkungan pertemanan cukup berpengaruh dalam
membentuk karakter seseorang.

20
LAMPIRAN

21

Anda mungkin juga menyukai