Anda di halaman 1dari 11

MODUL AJAR PROFIL PELAJAR PANCASILA

TEMA : “KEARIFAN LOKAL BELIMBING”

DI SUSUN OLEH:
1. VINA GUNAWATI NURLETTE, S.Pd
2. TUTI ALAWIYAH, S.Pd
Tema : Kearifan Lokal

Judul : Mengenal Buah Belimbing sebagai Ciri Khas Kota Depok

Fase :A

Kelas :2

Tahun Ajaran : 2023-2024

Penyusun : 1. Vina Gunawati Nurlette, S.Pd

2. Tuti Alawiyah, S.Pd

Latar Belakang :

Kearifan lokal adalah


ciri khas etika dan nilai budaya dalam masyarakat lokal yang diturunkan dari generasi ke generasi.
Serta pandangan hidup suatu masyarakat di wilayah tertentu mengenai lingkungan alam tempat
mereka tinggal. Pandangan hidup ini biasanya adalah pandangan hidup yang sudah berurat akar
menjadi kepercayaan orang-orang di wilayah tersebut selama puluhan bahkan ratusan tahun.

Untuk mempertahankan kearifan lokal tersebut, para orang tua dari generasi sebelumnya, dan lebih
tua akan mewariskannya kepada anak-anak mereka dan begitu seterusnya. Mengingat kearifan lokal
adalah pemikiran yang sudah lama dan berusia puluhan tahun, maka kearifan lokal yang ada pada
suatu daerah jadi begitu melekat dan sulit untuk dipisahkan dari masyarakat yang hidup di wilayah
tersebut.

Elemen Dimensi Pelajar Pancasila :

 Beriman, Bertaqwa kepada Tuhan yang Maha Esa dan Berakhlak Mulia
 Gotong royong
 Mandiri
 Kreatif

Tujuan Fase Perkembangan :

 Peserta didik SDN Cipayung dapat mengenali salah satu jenis buah yang menjadi ciri khas
dari kota Depok. Menghargai, mensyukuri dan menikmati ciptaaan tuhan dalam hal ini
adalah buah. Selain itu peserta didik juga dapat dilatih kemandiriannya dalam mengolah
buah lokal tanpa bantuan orang tua, kreatifitas peserat didik juga sangat dibutuhkan untuk
mengolah buah lokal hingga menjadi jus siap minum.
Alur Pembelajaran :

 Diawal projek, peserta didik SDN Cipayung diajak untuk mengenali salah satu jenis buah
yaitu buah belimbing lalu peserta didik menulis hasil pengamatannya.
 Peserta didik berdiskusi tentang buah belimbing.
 Pada tahap kontekstual, peserta didik berdiskusi tentang masalah yang berkaitan dengan
buah belimbing sebagai ciri khas kota Depok.
 Pada aksi, peserta didik belajar dan berlatih berulang membuat jus dari buah belimbing.
 Tahap evaluasi dan refleksi dilakukan setelah tahapan aksi selesai, akan mengolah masukan
dari Kepala Sekolah, para guru, para orang tua murid, peserta didik untuk perbaikan dan
penyempurnaan projek di waktu mendatang.

Target Pencapaian Projek :

 Tema Kearifan Lokal akan melandasi projek penguatan Profil Pelajar Pancasila dengan topik
“Mengenal Buah Belimbing sebagai Ciri Khas Kota Depok.” Dimensi Profil Pelajar Pancasila
yang diangkat kali ini adalah Beriman, Bertaqwa kepada Tuhan yang Maha Esa dan Berakhlak
Mulia, Gotong royong, Mandiri dan Kreatif

Tahapan P5 “ Mengenal Buah Belimbing sebagai Ciri Khas Kota Depok”

1. Tahap pengenalan “ Apa itu buah belimbing.”


2. Tahap kontekstual “ Masalah yang di hadapi.”
3. Tahap Aksi “membuat jus dan menikmati bersama teman dikelas jus dari buah belimbing.”
4. Tahap evaluasi dan refleksi “mandiri membuat jus.”
Tahap Pengenalan Projek
“Mengenal Buah Belimbing sebagai Ciri Khas
Kota Depok”
 Tahap Pengenalan “Apa itu buah belimbing”
1. Senin, 21 Agustus 2023 -4 JP
 Peserta didik menyimak video tentang buah belimbing dan budidaya buah belimbing di
kota Depok.
2. Selasa, 22 Agustus 2023 -3 JP
 Peserta didik menyimak materi tentang buah belimbing yang disampaikan oleh guru.
 Peserta didik menyaksikan video tentang buah belimbing yang mentah dan yang sudah
matang
3. Rabu, 23 Agustus 2023 - 4 JP
 Peserta didik berdiskusi kelompok tentang buah yang siap di buat jus dan yang belum
siap di jus atau belum matang.
4. Jum’at, 24 Agustus 2023 - 3 JP
 Peserta didik mengisi Lembar Kerja secara berkelompok tentang buah belimbing yang
sudah matang dan bisa dibuat jus, kemudian menceritakan di depan kelas.
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK P5
TEMA : Mengenal Buah Belimbing sebagai Ciri Khas Kota Depok
SDN CIPAYUNG 2023 -2024

Nama/Kelompok :

Kelas/Semester :

Hari/Tanggal :

Diskusikan secara berkelompokmu buah belimbing yang siap di buat jus dan buah belimbing yang
belum siap di jus atau belum matang lalu menceritakan di depan kelas!
TAHAP KONTEKSTUALISASI PROJEK
“Mengenal Buah Belimbing sebagai Ciri Khas
Kota Depok”

 Tahap Kontekstual “ Masalah yang di hadapi”

1. Jum’at 25 Agustus 2023 - 4 JP


 Peserta didik berdiskusi kelompok tentang masalah yang dihadapi oleh para
petani belimbing.
2. Sabtu 26 Agustus 2023 – 3 JP
 Peserta didik berdiskusi kelompok tentang masalah budi daya belimbing.
3. Senin 28 Agustus 2023 – 4 JP
 Peserta didik menyimak masalah keberagaman dalam vidio
 Peserta didik diskusi kelompok tentang masalah yang dihadapi petani
belimbing di kota depok ditayangkan dari video.
https://youtu.be/KvBCFQ9fasA
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK P5
TEMA : Mengenal Buah Belimbing sebagai Ciri Khas Kota Depok
SDN CIPAYUNG 2023 -2024

Nama :

Kelas/Semester :

Hari/ Tanggal :

Diskusikanlah masalah yang dihadapi para petani belimbing sehingga mereka merugi dan tidak
bisa panen buah belimbing serta tuliskan cara mengatasinya!
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK P5
TEMA : Mengenal Buah Belimbing sebagai Ciri Khas Kota Depok

SDN CIPAYUNG 2023 -2024

HARI/TANGGAL :

Nama Kelompok :
Kelas :

1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.

Tema

Konflik (Isu)

Solusi
TAHAP AKSI
“Mengenal Buah Belimbing sebagai Ciri Khas
Kota Depok”

 Tahap Aksi “berlatih membuat jus dari buah belimbing.”

1. Selasa 29 Agustus 2023 – 4 JP


 Peserta didik menyalin cara membuat jus buah belimbing”
 Peserta didik menyaksikan video pembuatan jus buah belimbing”
2. Rabu 30 Agustus 2023 – 4 JP
 Peserta didik menyaksikan video pembuatan jus buah belimbing”
3. Kamis 31 Agustus 2023 - 4 JP
 Peserta didik mulai membuat jus buah belimbing (percobaan ke-1)
4. Jum’at 1 September 2023 - 4 JP
 Peserta didik mulai membuat jus buah belimbing (percobaan ke-2)
5. Senin 4 September 2023 – 4 JP
 Peserta didik mulai membuat jus buah belimbing (percobaan ke-3)
6. Selasa 5 September 2023 – 4 JP
 Peserta didik mulai membuat jus buah belimbing (percobaan ke-4)
7. Rabu 6 September 2023 – 4 JP
 Peserta didik mulai membuat jus buah belimbing (percobaan ke-5)
8. Kamis 7 September 2023 – 4 JP
 Peserta didik menikmati jus buah belimbing Bersama teman-teman di kelas
9. Jum’at 8 September 2023
 Peserta didik menikmati es buah belimbing yang sudah dibekukan dari rumah
Bersama teman-teman di kelas
TAHAP EVALUASI DAN REFLEKSI

 Tujuan :
Evaluasi projek akhir

 Kegiatan:
Peserta didik akan melakukan penilaian diri [self assessment] menggunakan rubrik
perkembangan dimensi.

Sabtu 9 September 2023 – 3 JP


 Peserta didik berdiskusi untuk mengevaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan
dan merefleksi diri dengan mengisi LKPD
Penilaian Diri (Self-Assesment)
Kognitif 1 2 3
Saya mampu membuat jus
dari buah belimbing
Saya memahami jenis buah
belimbing yang masih
mentah dan yang sudah
matang
Saya memberikan ide saat
berdiskusi dengan kelompok
Saya mampu bekerja sama
dalam kelompok

Guru Kelas 2A Guru Kelas 2B

Vina Gunawati Nurlette, S.Pd Tuti Alawiyah, S.Pd


Nuptk. 9648758659230132 Nip. 197408082023212003

Kepala Sekolah

Yus Purwati,S.Pd
NIP.1966090519861102005

Anda mungkin juga menyukai