Anda di halaman 1dari 3

“EVIDANCE BASED DALAM PRAKTIK KEBIDANAN”

NAMA : Siti Aroh


NIM : 2139001
PRODI : S1 Kebidanan
TUGAS : Critical Appraisal
IDENTITAS JURNAL

• Judul Jurnal : “ Efektivitas Senam Dismenore dan Musik Klasik Terhadap Penurunan
Dismenore Pada Remaja ”
• Nama jurnal : Jurnal Ilmiah Kesehatan Sandi Husada
• Vol. dan hal. : Volume 11, No.1 dan hal 288-296
• Tahun : 2022
• Penulis jurnal : Nurmala Djimbula , Juda Julia Kristiarini , Yustina Ananti

RUMUSAN PICO

• Patient : Remaja Yang Mengalami Dismenore


• Intervention : Senam Dismenore dan Pemberian Musik Klasik
• Comparison : Tanpa Senam Dismenore dan Pemberian Musik Klasik
• Outcome : Menurunkan nyeri Dismenore

Tabel 1.2 Critical Appraisal ditinjau dari Aspek Validity

Critical Appraisal Keterangan

Validity Penelitian ini adalah Penelitian yang menggunakan


quasy eksperimen dengan rancangan two group
pretestposttest. Penelitian dilakukan di Pondok Pesantren
Bali Bina Insani Yayasan La-Royba dengan jumlah
populasi sebanyak 118 orang yang mengalami
dismenore. Instrumen penelitian menggunakan lembar
kuesioner dismenore dengan skala pengukuran NRS
(Numeric Rating Scale). Analisis data menggunakan
statistic non parametrik uji Wilcoxon untuk mengetahui
perbedaan sebelum dan sesudah pemberian perlakuan
pada kelompok berpasangan dan uji Mann Whitney
untuk menguji perbedaan dismenore setelah perlakuan
pada kelompok tidak berpasangan. Pemberian senam
dismenore selama 2 hari dengan durasi 30 menit perhari,
musik klasik mozart diperdengarkan kepada reponden
selama 2 hari dengan durasi 30 menit perhari. Data
dalam penelitian ini adalah data primer yang didapatkan
langsung dari responden. Data diperoleh melalui lembar
observasi skala nyeri dan pengisian kuesioner. Pre-test
diberikan pada hari pertama menstruasi dan posttest
diberikan 30 menit setelah pemberian terakhir.
Hasil penelitian rerata dismenore sebelum dan sesudah
pemberian senam dismenore ada pada tabel berikut :

Kesimpulan : Aspek Validity pada jurnal penelitian sudah baik dan terpenuhi

Tabel 1.2 Critical Appraisal ditinjau dari Aspek Importancy

Critical Appraisal Keterangan

Importancy Pada Penelitian ini, peneliti berhasil menemukan bahwa


ada perbedaan pada intensitas nyeri menstruasi sebelum
dan sesudah diberikan senam dan musik klasik. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa sebelum pemberian
senam dengan proporsi tertinggi terdapat pada kategori
nyeri sedang sebanyak 26 orang (56%) dan sesudah
diberikan musik klasik terdapat pada kategori nyeri
ringan sebanyak 26 orang (56%). Rerata sesudah
diberikan senam dismenore dan musik klasik mozart
menunjukkan ρ-value (0.313 >0.05) artinya tidak
terdapat perbedaan penurunan dismenore yang
signifikan antara senam dan musik klasik sesudah
diberikan perlakukan pada remaja putri. Peneliti dapat
menyimpulkan bahwa senam dan pemberian musik
klasik pada remaja putri sama – sama efektif dalam
menurunkan nyeri menstruasi pada remaja putri.
Kesimpulan : Aspek Importancy pada jurnal penelitian sudah cukup baik dan
terpenuhi

Tabel 1.2 Critical Appraisal ditinjau dari Aspek Applicability

Critical Appraisal Keterangan


Applicability Pada penelitian ini, peneliti berhasil menemukan bahwa
pemberian senam dismenore dan musik klasik sama
sama efektif dalam menurunkan nyeri menstruasi pada
remaja putri.
Hasil penelitian mampu membuktikan bahwa pemberian
senam dismenore sama efektifnya dengan musik klasik
Mozart dalam pengobatan dismenore. Sebab melakukan
senam dan mendengarkan musik dapat merangsang
peningkatan hormone endorphin yang merupakan
substansi sejenis morfin yang disuplai oleh tubuh, untuk
mengurangi rasa sakit yang dapat menghambat transmisi
impuls nyeri di system saraf pusat, sehingga sensasi
dismenore dapat berkurang.
Kesimpulan : Aspek Applicability pada jurnal penelitian sudah cukup baik dan
terpenuhi

Anda mungkin juga menyukai