Anda di halaman 1dari 1

Aksi Nyata Kurikulum Merdeka

Heri Susanto
SD Negeri Pelemgadung 3
Kurikulum Merdeka
Kurikulum merdeka adalah kurikulum dengan
pembelajaran intrakurikuler yang beragam di
mana konten akan lebih optimal agar peserta
didik memiliki cukup waktu untuk mendalami
konsep dan menguatkan kompetensi. Guru
memiliki keleluasaan untuk memilih berbagai
perangkat ajar sehingga pembelajaran dapat
disesuaikan dengan kebutuhan belajardan
minat peserta didik

Profil Pelajar Pancasila


Profil pelajar Pancasila dicetuskan sebagai
landasan pendidikan Indonesia. Tujuan
pendidikan kita diharapkan mengacu pada
apa yang diutarakan oleh Bapak
pendidikan, Ki Hajar Dewantara. Menurut
menteri Pendidikan pertama tersebut,
tujuan pendidikan adalah menuntun segala
kodrat yang ada pada anak, agar mereka
dapat mencapai keselamatan dan
kebahagiaan yang setinggi-tingginya baik
sebagai manusia maupun sebagai anggota
masyarakat.

Projek untuk menguatkan pencapaian profil


pelajar Pancasila dikembangkan
berdasarkan tema tertentu yang ditetapkan
oleh pemerintah. Projek tersebut tidak
diarahkan untuk mencapai target capaian
pembelajaran tertentu, sehingga tidak
terikat pada konten mata pelajaran.

Kolaborasi dan Berbagi Praktik Baik


Kerjasama yang dilakukan oleh para guru
untuk mencapai suatu tujuan tertentu,
dalam hal ini khususnya dalam hal
pembelajaran. Guru memotivasi diri dan
rekan sejawat secara aktif dan kreatif
dalam melaksanakan proses pembelajaran.
Guru menciptakan suasana yang kondusif
di dalam dan di luar sekolah

Berbagi praktik baik merupakan upaya


peningkatan kompetensi guru yang dapat
memberikan sebuah pengalaman
keberhasilan praktik pengajaran oleh guru
yang dapat dimanfaatkan oleh guru yang
lainPengalaman baik yang telah memberikan
dampak positif bagi pengelolaan sekolah,
proses pembelajaran. Semangat!!

Anda mungkin juga menyukai