Anda di halaman 1dari 1

I.

Penduduk Miskin

Konsep :
Untuk mengukur kemiskinan, BPS menggunakan konsep kemampuan memenuhi kebutuhan dasar
(basic needs approach). Dengan pendekatan ini, kemiskinan dipandang sebagai ketidakmampuan dari
sisi ekonomi untuk memenuhi kebutuhan dasar makanan dan bukan makanan yang diukur dari sisi
pengeluaran. Jadi Penduduk Miskin adalah penduduk yang memiliki rata-rata pengeluaran perkapita
perbulan dibawah garis kemiskinan.

II. II. Garis Kemiskinan (GK)

Konsep:

1. Garis Kemiskinan (GK) merupakan penjumlahan dari Garis Kemiskinan Makanan (GKM) dan
Garis Kemiskinan Non Makanan (GKNM). Penduduk yang memiliki rata-rata pengeluaran
perkapita per bulan dibawah Garis Kemiskinan dikategorikan sebagai penduduk miskin.
2. Garis Kemiskinan Makanan (GKM) merupakan nilai pengeluaran kebutuhan minimum
makanan yang disetarakan dengan 2100 kilokalori perkapita perhari. Paket komoditi
kebutuhan dasar makanan diwakili oleh 52 jenis komoditi (padi-padian, umbi-umbian, ikan,
daging, telur dan susu, sayuran, kacang-kacangan, buah-buahan, minyak dan lemak, dll)
3. Garis Kemiskinan Non Makanan (GKNM) adalah kebutuhan minimum untuk perumahan,
sandang, pendidikan dan kesehatan. Paket komoditi kebutuhan dasar non makanan diwakili
oleh 51 jenis komoditi di perkotaan dan 47 jenis komoditi di pedesaan.

Badan Pusat Statistik mencatat angka kemiskinan garis kemiskinan Sumatera Selatan

menjadi sebesar Rp 425.250 per kapita per bulan. Posisi itu mengalami peningkatan 3,55

persen dari garis kemiskinan September 2018 yang sebesar Rp 410.670, juga naik sebesar

5,99 persen dibanding Maret 2018 yang sebesar Rp 401.220. Jika rata-rata satu rumah tangga

memiliki 4 hingga 5 anggota keluarga, maka garis kemiskikanan rata-rata menjadi sebesar Rp

1.990.170 per rumah tangga per bulan. Artinya, apabila ada satu rumah tangga yang

memiliki pendapatan di bawah itu masuk ke dalam kategori miskin. Orang akan

dikategorikan miskin kalau pendapatannya di bawah Rp1,99 juta. Untuk mencari uang

sebesar hampir Rp 2 juta bukanlah sesuatu yang mudah

Anda mungkin juga menyukai