Anda di halaman 1dari 20

MODUL AJAR

KELAS 4

SUDUT
Identitas

Dewi Sukmawati, S.I.Pust., S.Pd.


SD Negeri Ronggomulyo Kec. Sumber
Kab. Rembang

Identitas Modul Ajar

Mata pelajaran : Matematika


Fase / Kelas : B / IV
Jumlah peserta didik : 25 peserta didik
Alokasi waktu : 1 x pertemuan (3 x 35 menit)
Model pembelajaran : Kooperatif Tipe Jigsaw
Kategori peserta didik : Reguler
Elemen : Geometri
Kata kunci : Sudut, ukur, dan gambar

Capaian Pembelajaran
Pada akhir Fase B, peserta didik dapat mendeskripsikan ciri berbagai bentuk bangun
datar (segiempat, segitiga, segibanyak). Peseta didik dapat menyusun (komposisi) dan
mengurai (dekomposisi) berbagai bangun datar dengan lebih dari satu cara jika
memungkinkan.

Tujuan Pembelajaran
Melalui pembelajaran Koperatif Tipe Jigsaw, peserta didik dapat mengetahui cara
menggunakan busur derajat, mengukur ukuran sudut, menggambar sudut dengan
benar, dan mengetahui sudut apa saja yang ada di penggaris segitiga serta mengukur
besar sudutnya.

Profil Pelajar Pancasila

Mandiri
Bernalar Kritis
Gotong Royong

Pengetahuan / Keterampilan Prasyarat


Kemampuan berhitung dengan benar

Deskripsi Umum

Peserta didik melihat dan mendengarkan video pembelajaran mengenai


sudut. Dari pengamatan video tersebut peserta didik melakukan tanya
jawab tentang materi yang disampaikan. Kemudian guru membentuk 3
kelompok peserta didik. Satu kelompok mendapat 3 tipe soal yang
berbeda. Peserta didik yang mendapat tipe soal yang sama membentuk
kelompok baru dan mendiskusikannya. Setelah selesai mengerjakan
tugas, kelompok baru kembali kepada kelompok awal untuk
mendiskusikan tugas yang dikerjakan. Selanjutnya, mempresentasikan
hasil kerja kelompok yang telah dilakukan.
Pemahaman Bermakna
Manusia bermusyarah untuk memecahkan masalah dan mencapai tujuan bersama.
Dengan bekerja sama peserta didik dapat menyelesaikan kesulitan soal dalam
mengukur, menggambar sudut, dan mengetahui sudut apa saja yang ada di penggaris
segitiga serta mengukur besar sudutnya.

Pertanyaan Pemantik
• Apa nama bangun disamping?
• Ada berapa titik sudut pada bangun segitiga?
• Dapatkah kamu menyebutkan contoh sudut di sekitarmu?

Fasilitas, Sarana, dan Prasarana

Kelas yang memiliki LCD Proyektok dan Speaker.


Kelas ditata dalam bentuk kelompok.

Indikator Ketercapaian Pembelajaran

● Peserta didik mampu mengetahui cara menggunakan busur derajat


● Peserta didik mampu mengukur ukuran sudut dengan benar
● Peserta didik mampu menggambar sudut menggunakan busur derajat dengan benar
● Peserta didik mampu dan mengetahui sudut apa saja yang ada di penggaris segitiga
serta mengukur besar sudutnya.
Alur Pembelajaran
Asesmen Diagnostik

Aktivitas 1 Aktivitas 2
Peserta didik mengamati video Tanya jawab dengan guru terkait
tentang pengukuran sudut dengan video

Aktivitas 4
Peserta didik mengerjakan LKPD Aktivitas 3
sesuai kelompok berdasarkan soal Peserta didik dikelompokkan dan
yang didapat diberikan LKPD

Aktivitas 5
Peserta didik kembali ke kelompok
asal dan mempresentasikan hasil Asesmen Formatif
kerja kelompok
Asesmen Diagnostik
Tujuan
Guru membuat pengelompokan secara heterogen

Tehnik Asesmen

Peserta didik menjawab pertanyaan dari guru untuk mengetahui


kemampuan awal.

Instrumen Asesmen
1. Ada berapa titik sudut pada bangun segitiga?
2. Dapatkah kamu menyebutkan contoh benda yang memiliki titik
sudut di sekitarmu?
3. Dapatkah kamu menentukan besar sudut yang dibentuk
kedua jarum jam pada gambar disamping?

Pengelompokan Hasil Asesmen Diagnostik

Kemampuan Butuh
berdasarkan pendampingan Berkembang Cakap Mahir
elemen khusus
Pengertian titik Peserta didik Peserta didik Peserta didik Peserta didik
sudut belum mengetahui sudut mengetahui titik mengetahui titik
mengetahui apa tetapi masih sudut tetapi sudut dengan
itu titik sudut salah dalam belum yakin. yakin.
menentukan titik
sudut
Kegiatan Pembuka (10 menit)

1. Guru memberi salam, menanyakan kabar dan mengecek kehadiran peserta didik.
2. Kelas dilanjutkan dengan do’a dipimpin oleh salah seorang peserta didik yang datang
paling awal.
3. Peserta didik difasilitasi untuk bertanya jawab tentang pentingnya mengawali setiap
kegiatan dengan do’a. Selain berdo’a, guru dapat memberikan penguatan tentang sikap
syukur.
4. Guru dan peserta didik menyanyikan lagu Garuda Pancasila.
5. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan disampaikan.
6. Guru menyampaikan manfaat pembelajaran yang akan dipelajari, dan memberikan
informasi tentang penilaian yang akan dilakukan selama proses pembelajaran.
7. Guru memberikan pertanyaan pemantik
Apa nama bangun disamping?
Ada berapa titik sudut pada bangun segitiga?
Dapatkah kamu menyebutkan contoh sudut di sekitarmu?
8. Guru menerangkan hal-hal yang perlu diperhatikan, terutama sikap kerjasama, keaktifan,
percaya diri dan tanggung jawab masing-masing peserta didik selama diskusi dan
penugasan individu.

Kegiatan Inti (80 menit)

1. Peserta didik mendengarkan penjelasan materi tentang mengukur dan menggambar sudut
yang ditampilkan dalam bentuk video.
https://www.youtube.com/watch?v=jsB1w1UeWx4
2. Setelah mengamati video, guru bersama peserta didik melakukan tanya jawab seputar
video.
3. Guru membentuk peserta didik menjadi 3 kelompok secara heterogen.
4. Guru membagikan LKPD kelompok dengan soal yang berbeda di setiap kelompoknya, ada
6 soal dalam 1 kelompok.
5. Peserta didik yang mendapat nomor soal sama, membentuk kelompok baru untuk
mendiskusikan LKPD yang di dapat.
6. Setelah selesai mengerjakan LKPD, peserta didik kembali pada kelompok awal.
7. Selanjutnya, peserta didik mempresentasikan hasil kerja kelompok ahli kepada teman –
teman di kelompok awal yang telah dilakukan.
8. Peserta didik yang berani tampil maju ke depan kelas dan benar akan diberikan reward.
9. Guru membagikan asesmen formatif untuk selanjutnya dikerjakan masing-masing peserta
didik.

Kegiatan Penutup (15 menit)

1. Peserta didik bersama guru menyimpulkan pembelajaran.


2. Peserta didik melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah
dilakukan.
3. Guru menyampaikan informasi tentang pembelajaran untuk
pertemuan selanjutnya.
4. Pembelajaran diakhiri dengan salam.
Refleksi Guru

1. Apakah pemilihan media pembelajaran sudah, alat dan bahan yang digunakan, dan
sumber belajar yang digunakan sudah tepat, cukup, dan dapat bekerja secara optimal
saat proses pembelajaran?
2. Apa kesulitan yang dialami oleh guru selama proses pembelajaran?
3. Apakah peserta didik mampu mengikuti kegiatan pembelajaran dengan antusias?
4. Hal-hal apa yang perlu diperbaiki dan ditingkatkan oleh guru?

Asesmen
Penilaian yang dilakukan oleh guru yaitu:
1. Penilaian Kelompok : Presentasi (Rubrik terlampir)
2. Penilaian Individu : Penilaian sikap Peserta didik saat diskusi kelompok (Lembar
observasi Peserta didik terlampir) dan asesmen formatif.

Refleksi Peserta didik

1. Apa kesulitan yang kalian alami dalam pembelajaran hari ini?


2. Apa saja kegiatan yang paling menantang selama melakukan kegiatan pembelajaran?
3. Apakah pembelajaran hari ini begitu melelahkan?

Daftar Pustaka

Tim Gakko Tosho, Penyadur : Zetra Hainul Putra. (2021). Belajar Bersama Temanmu
Matematika untuk Sekolah Dasar Kelas IV – Volume 1. Jakarta : Kementerian
Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.

Tim Gakko Tosho, Penyadur : Ratih Ayu Hapsari. (2021). Belajar Bersama Temanmu
Matematika untuk Sekolah Dasar Kelas IV – Volume 2. Jakarta : Kementerian
Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.

Dhoruri, Atmini. (2016). Matematika 4 untuk SD/MI Kelas IV. Yogyakarta : Quadra.

https://www.youtube.com/watch?v=jsB1w1UeWx4 (diakses tanggal 15 September


2022)
Lembar Kerja Peserta Didik 1

Nama anggota kelompok :


1. ……………………… 8. ………………………
2. ……………………… 9. ………………………
3. ……………………… 10. ………………………
4. ……………………… 11. ………………………
5. ……………………… 12. ………………………
6. ……………………… 13. ………………………
7. ………………………

Petunjuk :

1. Diskusikanlah dan bagi soal berikut kepada anggota kelompok!


2. Bagi soal menurut tingkat kemampuan peserta didik!
3. Peserta didik yang sudah mendapatkan soal, selanjutnya membentuk kelompok
baru sesuai dengan nomor soal yang didapat.
4. Diskusikan dan kerjakan soal yang didapat dengan penuh tanggung jawab!

Berikut langkah-langkah untuk mengukur besar sudut menggunakan busur derajat.


1. Letakkan titik pusat busur pada titik sudut yang akan diukur besarnya!
2. Impitkan skala 0 pada salah satu kaki sudut!
3. Bacalah skala pada busur derajat yang berimpit dengan kaki sudut yang lain!
Contoh :

Besar ⦟ABC atau ⦟CBA diukur menggunakan busur derajat.


Berdasarkan gambar disamping dapat dilihat bahwa besar ⦟
ABC atau ⦟CBA = 60°.

Kerjakan soal-soal di bawah ini dengan benar!

1. Amatilah gambar berikut!

(a) (b
Gambar mana yang mempunyai sudut lebih besar?

2. Ukurlah sudut-sudut berikut menggunakan busur derajat?

(a) (b)
Lembar Kerja Peserta Didik 2

Nama anggota kelompok:


1. ……………………… 8. ………………………
2. ……………………… 9. ………………………
3. ……………………… 10. ………………………
4. ……………………… 11. ………………………
5. ……………………… 12. ………………………
6. ……………………… 13. ………………………
7. ………………………

Petunjuk :

1. Diskusinkanlah dan bagi soal berikut kepada anggota kelompok!


2. Bagi soal menurut tingkat kemampuan peserta didik!
3. Peserta didik yang sudah mendapatkan soal, selanjutnya membentuk kelompok
baru sesuai dengan nomor soal yang didapat.
4. Diskusikan dan kerjakan soal yang didapat dengan penuh tanggung jawab!

Berikut langkah-langkah untuk menggambar besar sudut menggunakan busur


derajat.
Contoh :

Gambarlah ⦟PQR dengan ukuran 70°!

Jawab :

Berikut langkah-langkah menggambar ⦟PQR dengan ukuran 70°.


1. Buatlah garis QR sebagai salah satu kaki sudut PQR!
2. Letakkan titik pusat busur derajat pada titik Q!
3. Kaki sudut QR harus berimpit dengan garis dasar busur derajat!
4. Lihatlah skala mulai dari 0° sampai 70° pada busur derajat (skala dalam)! Berilah
tanda titik P pada skala yang menunjukkan 70°!
5. Angkat busur derajat, kemudian buatlah garis dari titik Q ke P (disebut kaki sudut
PQ)!
6. Terbentuklah ⦟PQR yang besarnya 70°.

Kerjakan soal-soal di bawah ini dengan benar!

1. Diketahui sudut dengan kaki sudut XY dan XZ. Sudut yang terbentuk
merupakan sudut lancip. Gambarlah sketsa sudut tersebut!
2. Gambarlah sudut-sudut berikut menggunakan busur derajat?
a. ⦟HIJ berukuran 45 ◦ b. ⦟STU berukuran 110◦
Lembar Kerja Peserta Didik 3

Nama anggota kelompok :


1. ……………………… 8. ………………………
2. ……………………… 9. ………………………
3. ……………………… 10. ………………………
4. ……………………… 11. ………………………
5. ……………………… 12. ………………………
6. ……………………… 13. ………………………
7. ………………………

Petunjuk :

1. Diskusikanlah dan bagi soal berikut kepada anggota kelompok!


2. Bagi soal menurut tingkat kemampuan peserta didik!
3. Peserta didik yang sudah mendapatkan soal, selanjutnya membentuk kelompok
baru sesuai dengan nomor soal yang didapat.
4. Diskusikan dan kerjakan soal yang didapat dengan penuh tanggung jawab!

Berikut langkah-langkah untuk mengukur besar sudut menggunakan busur derajat.


1. Gunakan busur derajat.
2. Gunakan dua segitiga yang berbeda untuk membuat sudut.
3. Tentukan besar sudutnya menggunakan busur derajat.
4. Gunakan penggaris segitiga untuk membuat segitiga baru.

Contoh :

Segitiga tersebut digambar menggunakan penggaris segitiga.


Kemudian ukur menggunakan busur derajat.

Kerjakan soal-soal di bawah ini dengan benar!


1. Dua penggaris segitiga digunakan untuk membuat sudut. Ukurlah bersar sudut a,
b, dan c.
Tanggal:

Kelompok yang Dinilai:

LEMBAR PENILAIAN SIKAP DISKUSI KELOMPOK


SANGAT BAIK :
ASPEK BAIK : 3 CUKUP : 2 KURANG : 1 SKOR
4
Kontribusi Secara rutin Biasanya Terkadang Terkadang
dalam menawarkan menawarkan ide- menawarkan ide- menawarkan ide-
kelompok ide-ide yang ide yang berguna. ide yang ide yang berguna.
berguna. Selalu Umumnya berguna. Jarang Jarang
tunjukkan menunjukkan menunjukkan menggunakan
sikap positif. sikap positif. sikap positif. sikap positif.
Kerja sama Peserta didik Peserta didik Peserta didik Peserta didik tidak
dengan teman sangat baik bekerja baik bekerja baik bekerja baik
dengan orang dengan orang lain. tetapi masih dengan orang lain.
lain. membutuhkan
arahan guru.
Fokus Peserta didik Peserta didik Peserta didik Peserta didik
fokus pada berfokus pada menjadi anggota tidak fokus pada
tugas dan tugas di sebagian tim yang tidak tugas.
sangat mandiri. besar waktu. Bisa selalu baik. membiarkan orang
mengandalkan Harus didorong lain melakukan
orang ini. dan diingatkan pekerjaannya.
untuk terus
mengerjakan
tugas
Kemampuan Peserta didik Peserta didik Peserta didik Peserta didik
Berkomunika selalu terkadang jarang tidak
si mendengarkan, berbicara terlalu mendengarkan menyampaikan
berbagi, dan banyak. orang lain. informasi apa pun
mendukung Memberikan Memberikan kepada rekan satu
upaya orang umpan balik yang sedikit umpan tim.
lain. efektif. balik.
Menyampaikan Menyampaikan Menyampaikan
banyak beberapa sangat sedikit
informasi yang informasi dasar informasi yang
relevan. yang berhubungan berhubungan
dengan topik. dengan topik.
CATATAN
Tanggal:

Kelompok yang Dinilai:

RUBRIK PENILAIAN PRESENTASI KELOMPOK


SANGAT BAIK :
ASPEK BAIK : 3 CUKUP : 2 KURANG : 1 SKOR
4
Presentasi Presentasi cukup Presentasi tidak Presentasi sama
sangat terorganisasi dan diatur dengan sekali tidak
ORGANISASI terorganisasi cukup mudah jelas. terorganisasi.
dan sangat diikuti.
mudah diikuti.
Peserta didik Peserta didik Peserta didik Peserta didik
sangat mampu mampu menyampaikan belum mampu
PERCAYA DIRI menyampaikan menyampaikan hasil diskusi menyampaikan
hasil diskusi hasil diskusi. dengan arahan hasil diskusi.
dengan baik. dari guru.
Tidak ada Sedikit elemen Beberapa Tidak ada
kesalahan yang materi yang hilang kesalahan dibuat kesalahan yang
dilakukan atau mengandung selama dilakukan
PENGETAHUAN sehubungan kesalahan kecil. presentasi. sehubungan
dengan dengan
pengetahuan pengetahuan
materi. materi.
Media yang Media yang Media yang Tidak
digunakan digunakan agak digunakan tidak menggunakan
efektif selama efektif tetapi tidak mendukung media sama
MEDIA presentasi. digunakan secara presentasi verbal. sekali.
Peserta didik konsisten selama
menggunakan presentasi.
media.
CATATAN
Kisi-kisi Penilaian

No Indikator Soal Soal Skor

Disajikan sebuah gambar,


peserta didik mampu
mengurutkan sudut dari yang
terkecil.
1 20

Disajikan sebuah gambar,


peserta didik mampu
menunjukkan sudut yang
paling besar.
2. 20

Disajikan sebuah gambar,


peserta didik mampu
mengukur besar sudut suatu
bangun

3. 10

Peserta didik mampu Besar sudut terkecil yang dapat


4 menentukan besar sudut dibentuk oleh jarum jam pada pukul 10
benda konkrit. 09.00 adalah …
Peserta didik mampu Gambarlah sudut HIJ dengan
5 menggambar sudut suatu ukuran 105°! 20
bangun.
Peserta didik mampu Gambarlah satu dua segitiga
membuat menggambar sudut menggunakan dua penggaris
dengan menggunakan 2 segitiga yang berbeda, kemudian
6 penggaris segitiga yang ukurlah sudutnya dengan busur 20
berbeda ukuran kemudian derajat!
mengukurnya dengan busur
derajat.
Rubrik Penilaian

Nomor
Skor 0-10 Skor 10-20
Soal
Peserta didik belum mampu Peserta didik mampu
mengurutkan besar sudut dari mengurutkan besar
1
yang paling kecil. sudut dari yang
paling kecil.
Peserta didik belum mampu Peserta didik mampu
2 menunjukkan sudut yang paling menunjukkan sudut
besar. yang paling besar.
Peserta didik belum mampu Peserta didik mampu
3 mengukur besar sudut. mengukur besar
sudut.
Peserta didik belum mampu Peserta didik mampu
4 menentukan besar sudut . menentukan besar
sudut.
Peserta didik belum mampu Peserta didik mampu
5 menggambar sudut menggambar sudut
dengan tepat.
Asesmen Formatif

Nama : …………………………………

No. absen : …………………………………

Kelas : …………………………………

Petunjuk pengerjaan :
1. Isilah nama, no.absen, dan kelas!
2. Semua soal harus dijawab
3. Periksa dan bacalah dengan cermat setiap soal sebelum menjawab!
4. Dahulukan soal yang dianggap mudah!

Kerjakan soal di bawah ini dengan benar!

1.

2.

3.

4.

5. Gambarlah sudut HIJ dengan ukuran 105°!


6. Gambarlah satu dua segitiga menggunakan dua penggaris segitiga yang berbeda,
kemudian ukurlah sudutnya dengan busur derajat!
Kunci Jawaban

1. ⦟B, ⦟A, dan ⦟C


2. ⦟M
3. 60°
4. 90°
5. H

J
I

6. Kebijakan Guru

Skor Penilaian

jumlah skor benar


Nilai = x 100
100
Pengayaan
Nama : …………………………………

No. absen : …………………………………

Kelas : …………………………………

Petunjuk pengerjaan :
1. Isilah nama, no.absen, dan kelas!
2. Semua soal harus dijawab
3. Periksa dan bacalah dengan cermat setiap soal sebelum menjawab!
4. Dahulukan soal yang dianggap mudah!

Kerjakan soal di bawah ini dengan benar!

1.

2.

3.

4.

5.
6.
Kunci Jawaban

1. ⦟b
2. 40° + 90° = 130°
3. Tiga perempat putaran
4. (a) 115° (b) 300°

5. (a)

(b) P

Q R

6. Gambar 4, 5, dan 7.

Skor Penilaian

jumlah skor benar


Nilai = x 100
100
Materi Sudut Kelas 4

A. Mengenal sudut

Sudut adalah daerah yang dibatasi oleh sinar garis


yang berpotongan di satu titik. Diketahui dua garis tersebut
bertemu di satu titik. Akibatnya, terbentuk empat sudut.
Daerah yang diarsir merupakan salah satu daerah sudut
yang terbentuk. Dua garis yang berpotongan dinamakan kaki
sudut. Adapun titik potong kedua garis tersebut dinamakan
titik sudut.

Daerah yang diarsir disebut juga ukuran sudut. Ukuran sudut ditentukan
oleh besarnya ruang di antara dua garis. Ukuran sudut tidak berubah meskipun
panjang sisinya (kaki sudutnya) berubah.
Contoh :
Dua batang korek api digerakkan dengan cara diputar. Hasilnya diperoleh
bermacam-macam sudut berikut.

1. Ukuran sudut (3) diperoleh dengan cara memutar salah satu batang korek api
sejauh seperempat lingkaran. Oleh karena itu, ukuran sudut (3) disebut sudut
seperempat putaran.
2. Ukuran sudut (5) diperoleh dengan cara memutar salah satu batang korek api
sejauh setengah lingkaran. Oleh karena itu,ukuran sudut (5) diseput sudut
setengah putaran.
3. Ukuran sudut (6) diperoleh dengan cara memutar salah satu batang korek api
sejauh tiga perempat lingkaran. Oleh karena itu,ukuran sudut (6) diseput
sudut tiga perempat putaran.
4. Ukuran sudut (7) diperoleh dengan cara memutar salah satu batang korek api
sejauh satu lingkaran. Oleh karena itu,ukuran sudut (7) diseput sudut satu
putaran.

B. Cara mengukur sudut


Ukuran sudut dapat dinyatakan dalam satuan derajat. Salah satu alat
yang dapat digunakan untuk mengukur besar sudut dalam satuan derajat adalah
busur derajat. Berikut langkah-langkah untuk mengukur besar sudut
menggunakan busur derajat.
1. Letakkan titik pusat busur pada titik sudut yang akan diukur besarnya!
2. Impitkan skala 0 pada salah satu kaki sudut!
3. Bacalah skala pada busur derajat yang berimpit dengan kaki sudut yang lain!
Contoh :

Besar ⦟ABC atau ⦟CBA diukur menggunakan


busur derajat. Berdasarkan gambar disamping

dapat dilihat bahwa besar ⦟ ABC atau ⦟CBA = 60°.


C. Cara menggambar sudut
Busur derajat juga dapat digunakan untuk menggambar sudut. Simaklah
contoh berikut untuk mengetahui langkah-langkah menggambar besar sudut
menggunakan busur derajat!
Contoh :

Gambarlah ⦟PQR dengan ukuran 70°!

Jawab :

Berikut langkah-langkah menggambar ⦟PQR dengan ukuran 70°.

1. Buatlah garis QR sebagai salah satu kaki sudut PQR!


2. Letakkan titik pusat busur derajat pada titik Q!
3. Kaki sudut QR harus berimpit dengan garis dasar busur derajat!
4. Lihatlah skala mulai dari 0° sampai 70° pada busur derajat (skala dalam)!
Berilah tanda titik P pada skala yang menunjukkan 70°!
5. Angkat busur derajat, kemudian buatlah garis dari titik Q ke P (disebut kaki
sudut PQ)!
6. Terbentuklah ⦟PQR yang besarnya 70°.

D. Susut – dudut pada penggaris segitiga


Cara menyelidikisudut – sudut pada penggaris segitiga:
1. Gunakan busur derajat.
2. Gunakan dua segitiga yang berbeda untuk membuat sudut.
3. Tentukan besar sudutnya menggunakan busur derajat.
4. Gunakan penggaris segitiga untuk membuat segitiga baru.

Contoh :

Segitiga tersebut digambar menggunakan penggaris segitiga.


Kemudian ukur menggunakan busur derajat.

Anda mungkin juga menyukai