Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN KEGIATAN IKL PENGELOLAAN MAKANAN

UPTD PUSKESMAS BAGU


PERIODE MEI 2022
LAPORAN KEGIATAN

Nama Kegiatan : Kegiatan IKL pada Pengelolaan Makanan


Tanggal Pelaksanaan : 9,10,11,12,13 Mei 2022
Pelaksana : Erman Sushardian, AMKL

A. Pendahuluan
Makanan dan minuman merupakan bahan yang sangat dibutuhkan oleh
makhluk hidup yang berguna bagi kelangsungan hidupnya. Makanan sangat penting
baik untuk pertumbuhan dan mempertahankan kehidupan. Makanan memberikan
energy dan bahan – bahan yang diperlukan untuk membangun dan mengganti
jaringan, dan untuk memelihara pertahanan tubuh terhadap penyakit. Oleh karena itu
makanan dan minuman yang dikonsumsi haruslah terjamin baik dari segi kualitas dan
kuantitasnya.
Dasar hukum yang digunakan dalam upaya hygiene sanitasi rumah makan
adalah keputusan menteri RI No.1098/Menkes/SK/VII/2003 tentang persyaratan
hygiene sanitasi rumah makan yang lingkup kegiatannya menyediakan makanan dan
minuman bagi kepentingan umum. Kegiatan grading rate meliputi hygiene bahan
makanan, penyimpanan, penanganan, menyiapkan, memasak dengan efektif,
penanganan setelah dimasak, penyajian, hygiene penjamah, sertifikat laik sehat
grading penjamah makanan juga wajib memiliki sertifikat khusus penjamah
makanan.

B. LatarBelakang
Dalam rangka meningkatkan mutu dan kualitas makanan di lakukan berbagai
upaya salah satunya adalah melakukan IKL pada tempat pengelolaan makanan di
Rumah Makan/WR. Hal ini berkaitan erat dengan antisipasi kejadian luar biasa
akibat mengkonsumsi makanan yang tidak memenuhi standar kesehatan yang
berdampak pada timbulnya berbagai macam penyakit. Kegiatan ini di lakukan untuk
menjamin keamanan dan kebersihan makanan, mencegah penularan wabah penyakit,
mencegah beredarnya produk makanan yang merugikan masyarakat / konsumen, dan
mengurangi tingkat kerusakan atau pembusukan makanan.
C. Tujuan
Tujuan dari kegiatan inspeksi kesehatan lingkungan pada pengelolaan
makanan ini untuk mengetahui hygiene dan sanitasi di Rumah Makan dari 4 faktor
yaitu orang, peralatan, makanan dan tempat. Kemudian untuk menggali pengetahuan
penjamah makanan di rumah makan, selain itu guna meningkatkan derajat kesehatan,
memelihara kebersihan diri, memperbaiki personal hygiene yang kurang, mencegah
penyakit, menciptakan keindahan.

D. Kegiatan
Kegiatan IKL pada pengelolaan makanan di Rumah Makan/WR di lakukan di
5 lokasi Pada Bulan Mei 2022 Adapun hasil kegiatan tersebut adalah sebagai berikut:

Hari/Tanggal Lokasi Nama Nama Hasil Kegiatan


Warung Pemilik
Senin, 9 Mei 2022 Desa Wr Nasi Erna 1. Erna 1. Tidak ada sampah
Menemeng Kios 2. Atik 2. Pemisahan jenis makanan
Dusun Wr Kopi Salwa 3. Salwa 3. Tidak ada makanan yg
Gundul kadaluarsa
Selasa, 10 Mei 2022 Desa Bagu Kantin Bagu 1. Murnah 1. Tidak ada sampah
Dusun Wr Nasi Mesaleng 2. Rukyah 2. Pemisahan jenis makanan
Mesaleng Kantin Minah 3. Minah 3. Tidak ada makanan yg
kadaluarsa

Rabu, 11 Mei 2022 Desa Wr Kopi Berkah 1. Saknah 1. Tidak ada sampah
Bilebante IRTP Harti 2. Harti 2. Pemisahan jenis makanan
Dusun Tapon Jasa Boga Usma 3. Usma 3. Tidak ada makanan yg
Barat kadaluarsa
Kamis, 13 Mei 2023 Desa Sisik Kios 1. Darti 1. Tidak ada sampah
Dusun Jabon Wr Nasi Lasmi 2. Lasmi 2. Pemisahan jenis makanan
Wr Nasi Rama 3. Rama 3. Tidak ada makanan yg
kadaluarsa
Jumat 14 Mei 2022 Desa Sintung Wr Kopi Ijah 1. Ijah 1. Tidak ada sampah
Dusun Esot IRTP Sintung 2. Garenah 2. Pemisahan jenis makanan
IRTP Selakan 3. Nurma 3. Tidak ada makanan yg
kadaluarsa
E. Masalah
1. Masih terdapat penjamah yang tidak menggunakan sarung tangan dan pakaian
kerja (celemek)
2. Masih terdapat dapur yang kurang bersih, perlu ditata agar terlihat rapi
3. Terdapat tempat sampah terbuka
4. Ada satu TPP yang tidak terdapat sarana CTPS.

F. Rekomendasi
1. Menggunakan celemek dan penutup kepala
2. Sebaiknya menggunakan tempat sampah yang tertutup
3. Membuat penutup pada etalase
4. Jika menggunakan/menjual makanan kemasan, maka perlu diperhatikan:
a. Label halal
b. Tanggal kadalwarsa atau Exp
c. Barcode BPOM
5. Menjaga kebersihan penjamah makanan (menggunakan sarung tangan plastik
pada saat menyajikan makanan).

Mengetahui

Kepala UPTD Puskesmas Bagu Sanitarian UPTD Puskesmas Bagu

dr Lale Yufila Apriyanti Erman Sushardian AMKL


NIP.19770406 200212 2 007 NIP. 19840826 201001 1 013
DOKUMENTASI

Anda mungkin juga menyukai