Anda di halaman 1dari 5

MODUL III

SISTEM PERNAPASAN : UJI KAPASITAS DAN VOLUME PARU-PARU

Tujuan Praktikum : Untuk mengetahui kapasitas dan volume paru-paru manusia

Tinjauan Pustaka :
Silahkan mencari sumber pustaka dari jurnal-jurnal penelitian dan jangan lupa

cantumkan pustaka atau refferensi di akhir laporan di Daftar Pustaka

1. Uraikan dengan gambar anatomi paru-paru


2. Jelaskan mekanisme pernapasan
3. Sampaikan apa itu kapasitas paru-paru dan volume paru-paru

Volume dan kapasitas pernapasan merupakan gambaran fungsi ventilasi sistem

respirasi, dengan mengetahui besarnya volume dan kapasitas pernapasan dapat

diketahui besarnya kapasitas ventilasi maupun ada tidaknya kelainan ventilasi pada

seseorang. Dengan menggunakan alat spirometri dapat diukur beberapa parameter

faal paru.

Volume tidal : banyaknya udara yang masuk dan keluar paru-paru selama

pernafasan normal (500 ml), Volume tidal dipengaruhi berat badan seseorang, jenis

kelamin, usia, dan kondisi fisik. Volume residu : Banyaknya udara yang tertinggal di

dalam paru-paru setelah ekspirasi kuat (1200). Volume cadangan inspirasi yaitu

volume udara ekstra yang dapat diinspirasi setelah volume tidal (3000ml). Volume

cadangan ekspirasi yaitu volume udara yang masih dapat dikeluarkan dengan

ekspirasi kuat (1100 ml). Kapasitas paru-paru : penyatuan dua atau lebih jenis-jenis

volume. Kapasitas Inspirasi adalah volume tidal ditambah dengan volume cadangan

inspirasi (500 ml + 3000 ml). Kapasitas Residu Fungsional adalah colume cadangan
ekspirasi ditambah volume residu (1100 ml + 1200 ml). Kapasitas vital adalah

volume cadangan inspirasi ditambah dengan volume tidal dan volume cadangan

ekspirasi (3000 ml + 500 ml + 1100 ml)

Kurva pada gambar diatas menunjukkan ukuran volume dalam kapasitas paru-paru.

Alat dan Bahan :


Baskom /tempat air, botol volume 3 liter, gelas ukur 50 ml, selang plastik, spidol, air

Cara Kerja
Pasang corong pada botol, masukan air secara bertahap menggunakan kelas ukur

volume 50 ml, kemudian tinggi air di dalam botol diberi tanda menggunakan spidol

begitu seterusnya air di dalam botol penuh. Kemudian masukan selang ke lubang

botol dan jepit dan tutup mulut botol dengan telapak tangan kemudian botol dibalikan

ke wadah baskom. Selanjutnya praktikan siap utuk meniupkan udara pernapasan

melalui selang ke dalam botol.


A. Praktikan I (wanita)

1. Ukur volume tidal dengan meniup udara ke dalam botol (melalui pernapasan

normal), setelah itu cek/lihat diangka berapa air turun dari botol.

2. Ukur kapasitas vital paru-paru, dengan meniup udara ke dalam botol setelah

itu cek di garis ke berapa air turun.

3. Setelah itu praktikan melakukan olah raga. Ukur kembali volume tidal dan

kapasitas vitalnya seperti langkah 1 dan 2, catat hasilnya apakah ada

perbedaan?

B. Praktikan II (pria)

1. Ukur volume tidal dengan meniup udara ke dalam botol (melalui pernapasan

normal), setelah itu cek/lihat diangka berapa air turun dari botol.

2. Ukur kapasitas vital paru-paru, dengan meniup udara ke dalam botol setelah

itu cek di garis ke berapa air turun.

3. Setelah itu praktikan melakukan olah raga. Ukur kembali volume tidal dan

kapasitas vitalnya seperti langkah 1 dan 2, catat hasilnya apakah ada

perbedaan?
Gambar 1 : Pengisian air ke dalam botol menggunakan gelas ukur 50 ml

Gambar 2 : Meniupkan udara pernapasan melalui selang oleh


probandus/praktikan
Hasil Pengamatan

Dari percobaan diperoleh hasil terjasi pada table berikut :

Tabel . Hasil pengamatan volume tidal dan kapasitas vital paru-paru.


No Praktikan Volume Tidal Kapasitas Vital
wanita pria wanita pria
1 Sebelum olah raga
2 Setelah olah raga

Pembahasan .

Daftar Pustaka

Dosen pengampu praktikum

Dra. Sartini, M.Sc.

Anda mungkin juga menyukai