Anda di halaman 1dari 6

Kelompok 1

PANDUAN
PRAKTIKUM
IPA SMP
Laboratorium IPA SMP 71 Lampung

Disusun oleh :
Maria Ulfa
Dian Anggarawati
Sofi Aulia Citra
Desmita Tyas Suryati
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, karena atas rahmat dan
karunia-Nya kami dapat menyelesaikan buku panduan praktikum ini dengan baik.Buku
panduan praktikum ini kami buat untuk memenuhi salah satu tugas kelompok matakuliah
Manajemen Sumber Daya Laboratorium.
Di sini kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah
membantu kami dalam menyelesaikan buku panduan praktikum ini, diantaranya yaitu:

1. Ibu Dr. Hening Widowati, M.Si dan Widya Sartika Sulistiani, S.Si.,M.Sc. selaku
dosen mata kuliah Manajemen Sumber Daya Laboratorium.
2. Orang tua yang selalu memberikan motivasi kepada kami, makalah ini dapat
terselesaikan dengan baik dan tepat waktu.
3. Teman-teman yang selalu mengingatkan untuk menyelesaikan tugas ini serta
segala sumber referensi yang telah kami gunakan.
Kami menyadari bahwasanya buku panduan praktikum ini masih jauh dari kata
sempurna, oleh sebab itu kami sangat mengharapkan kritik dan saran yang
membangun.Semoga buku panduan praktikum ini bermanfaat untuk kita semua.

Metro, 10 Oktober 2023

Tim Penyusun

Panduan Praktikum IPA Kelas VII Page 1


DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .................................................................................................................1

DAFTAR ISI .............................................................................................................................2

TOPIK 1 PENGUKURAN SATUAN BAKU DAN TIDAK BAKU ......................................................3

TOPIK 2 PENGUKURAN BESARAN FISIKA ................................................................................4

TOPIK 3 IDENTIFIKASI LARUTAN ASAM, BASA, DAN NETRAL DENGAN KERTAS LAKMUS ........5

Panduan Praktikum IPA Kelas VII Page 2


PRAKTIKUM 1

PENGUKURAN SATUAN BAKU DAN TIDAK BAKU

A. Tujuan

Memahami pengukuran dengan satuan baku dan tidak baku secara baik dan benar

B. Alat dan bahan

Meja dan penggaris

C. Petunjuk Kerja
1. Ukurlah panjang dan lebar sebuah meja dengan jengkal tanganmu (jengkal=jarak ujung ibu
jari sampai ujung jari kelingking). Tulislah hasilnya dalam tabel.
2. Mintalah pada teman sekelompokmu untuk melakukan hal yang sama. Catat hasilnya,
3. Lakukan kegiatan 1 dan 2 tetapi dengan menggunakan alat ukur penggaris.
4. Catat hasilnya dan bandingkan pengukuranmu dengan teman sekelompokmu.
No. Nama Jengkal Penggaris (cm)
1.
2.
3.
4.

D. Pertanyaan
1. Satuan manakah yang mempunyai nilai hasil pengukuran yang sama?
2. Mengapa jengkal merupakan satuan tidak baku, sedangkan cm termasuk satuan baku?

Panduan Praktikum IPA Kelas VII Page 3


PRAKTIKUM 2

PENGUKURAN BESARAN FISIKA

A. Tujuan

Menentukan massa, panjang, dan volume benda

B. Alat dan bahan


1. Penggaris
2. Jangka sorong
3. Neraca Ohaus tiga lengan
4. Kubus yang terbuat dari kayu, almunium, kuningan, baja, dan besi
C. Petunjuk Kerja
1. Timbanglah massa masing-masing kubus dengan neraca Ohaus
2. Ukurlah panjang sisi masing-masing kubus dengan menggunakan penggaris.
3. Ulangi langkah 2 dengan pengukuran jangka sorong.
4. Buatlah tabel hasil pengukuran seperti berikut, dan tulis hasil pengukurannya.
5. Berdasarkan data percobaan, hitunglah volume masing-masing kubus.
6. Diskusikan dengan teman sekelompok, lebih teliti manakah penggaris dengan jangka sorong!
Apa yang dapat kamu simpulkan dari kegiatan di atas?
7. Buatlah laporan hasil kegiatanmu pada kertas folio.

Panduan Praktikum IPA Kelas VII Page 4


PRAKTIKUM 3

IDENTIFIKASI LARUTAN ASAM, BASA, DAN NETRAL DENGAN KERTAS LAKMUS

A. Tujuan

Mengidentifikasi larutan asam, basa, dan garam dengan menggunakan kertas lakmus

B. Alat dan bahan


1. Gelas plastik/gelas kimia
2. Pelat tetes
3. Pipet tetes
4. Kertas lakmus
5. Bahan-bahan kimia dalam kehidupan sehari-hari, seperti cuka, air aki, teh, sabun, kapur, air
sumur, garam, dan air jeruk
C. Petunjuk Kerja
1. Kumpulkan bahan-bahan kimia dalam kehidupan sehari-hari yang berupa bahan padat atau
larutan.
2. Larutkan bahan-bahan yang padat tersebut ke dalam air.
3. Masukkan atau celupkan kertas lakmus ke dalam cekungan-cekungan pelat tetes.
4. Teteskan dengan pipet tetes asam, basa, dan netral dari bahan-bahan tersebut pada lakmus
yang terdapat di dalam cekungan pelat tetes.
5. Catat hasil pengamatan dalam tabel dan klasifikasikan bahan-bahan tersebut berdasarkan
sifatnya.
6. Buatlah kesimpulan dari hasil kegiatan dan susunlah laporannya.

Nama bahan Warna kertas lakmus setelah dicelupkan


Kertas lakmus biru Kertas lakmus merah
1. Larutan cuka
2. Air jeruk
3. Air aki
4. Larutan gula
5. Larutan sabun
6. Larutan kapur
7. Air teh
8. Air sumur
9. Larutan garam dapur

D. Pertanyaan
1. Apa yang terjadi pada kertas lakmus jika ditetesi dengan larutan asam, basa, dan netral?
2. Mengapa larutan yang netral tidak dapat menunjukkan perubahan warna pada lakmus?

Panduan Praktikum IPA Kelas VII Page 5

Anda mungkin juga menyukai