Anda di halaman 1dari 1

TATA TERTIB KERJA BAGI KONTRAKTOR

Bagi pekerja kontraktor ( pihak III ) yang mengerjakan salah satu pekerjaan di lingkungan
perusahaan PT. Global Singasana Interior & Teknologi harus mengikuti peraturan yang sudah
ditetapkan oleh Pimpinan perusahaan yang dalam hal ini di berikan kewenangannya kepada
Pimpinan HRD & GA guna kepentingan bersama dan nama baik dari pihak Perusahaan juga
pihak kontraktor, adapun peraturan tersebut adalah sebagai berikut :

A. KEWAJIBAN
1. Pekerja wajib menggunakan APD ( Alat Pelindung Diri ) sesuai dengan jenis
pekerjaan dan bahaya yang mungkin bisa terjadi akibat pekerjaan tersebut
2. Selalu berkoordinasi dengan pihak perusahaan apabila membutuhkan alat atau
menyambung instalasi listrik dari perusahaan
3. Melaporkan ke pihak Perusahaan apabila terjadi suatu insiden sekecil apapun
insiden tersebut dan membuat laporan kronologi kejadian secara tertulis dan
dengan rincian yang lengkap ( nama korban, tempat kejadian, waktu, penyebab
insiden dan langkah penyelamatan yang diambil serta saksi kejadian
4. Bagi pekerja yang tinggal di mess karyawan wajib Lapor ke Security apabila mau
keluar dan atau masuk lingkungan perusahaan, batas keluar masuk pintu gerbang
perusahaan adalah jam 23.00 WIB
B. LARANGAN
1. Dilarang Merokok di area perusahaan kecuali di pos Security
2. Dilarang Minum alkohol atau mabuk di mess
3. Dilarang Membawa teman / tamu masuk area perusahaan yang tidak ada hubungan
dengan pekerjaan dan tidak melapor ke Security
4. Membuat gaduh selama bekerja dan selama di mess karyawan yang bisa menganggu
konsentrasi karyawan perusahaan
5. Dilarang membawa alat atau bahan atau material milik perusahaan ke luar pintu
gerbang perusahaan tanpa izin tertulis dari pihak perusahaan

Demikian peraturan ini dibuat untuk bisa di mengerti dan dilaksanakan dengan sebaik baiknya

Tangerang, 22 Desember 2016

a/n Perusahaan Pihak kontraktor

Moh Asfandi ______________


HRD & GA Manager Pimpinan proyek

Anda mungkin juga menyukai