Anda di halaman 1dari 116

PENGARUH BRAND IMAGE, STORE ATMOSPHERE DAN

PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA

GERAI STARBUCKS COFFEE BINTARO XCHANGE

TANGERANG SELATAN

SKRIPSI

Program Studi Manajemen – Strata 1

Disusun Oleh

Nama : Vaya Glorinda Khalila

NIM : 041401503125124

FAKULTAS EKONOMI

UNIVERSITAS SATYA NEGARA INDONESIA

2018
PENGARUH BRAND IMAGE, STORE ATMOSPHERE DAN

PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA

GERAI STARBUCKS COFFEE BINTARO XCHANGE

TANGERANG SELATAN

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Memperoleh Gelar

SARJANA EKONOMI

Program Studi Manajemen-Strata I

Disusun Oleh

Nama : Vaya Glorinda Khalila

NIM : 041401503125124

FAKULTAS EKONOMI

UNIVERSITAS SATYA NEGARA INDONESIA

2018

i
THE EFFECT OF BRAND IMAGE, STORE ATMOSPHERE AND

PROMOTION OF PURCHASE DECISIONS ON STARBUCKS

COFFEEOUTLET BINTARO XCHANGE SOUTH TANGERANG

Thesis

Presented As One Of The Conditions For Obtaining A Degree

BACHELOR OF ECONOMICS

Economic Studies Program Management – Strata 1

Arranged By:

Name : Vaya Glorinda Khalila

NIM : 041401503125124

FACULTY OF ECONOMICS

SATYA NEGARA INDONESIA UNIVERSITY

JAKARTA

2018

ii
i
ii
iii
KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, Puji Syukur penulis panjatkan atas kehadirat Allah SWT

atas rahmat dan karunia yang telah diberikan kepada penulis sehingga dapat

menyelesaikan skripsi yang berjudul “PENGARUH BRAND IMAGE, STORE

ATMOSPHERE DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN

PADA GERAI STARBUCKS BINTARO XCHANGE TANGERANG

SELATAN”. Skripsi ini merupakan syarat untuk memperoleh gelar sarjana pada

program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Satya Negara

Indonesia.

Penulis mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada semua pihak

yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu, yang telah memberikan bantuan

baik moril maupun materiil sehingga skripsi ini dapat selesai. Selain itu penulis

mengucapkan terimakasih kepada :

1. Rektor Universitas Satya Negara Indonesia Ibu Dra. Merry L. Panjaitan, MM,

MBA

2. Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Satya Negara Indonesia, Bapak Adolpino

Nainggolan, SE, M.Ak.

3. Ketua Jurusan Manajemen, Bapak GL. Hery Prasetya, SE, MM, yang

senantiasa memberikan motivasi kepada penulis sehingga penulis mampu

menyelesaikan skripsi.

iv
4. Bapak Agus Wahyono, SE, MM, selaku Dosen Pembimbing I yang telah

meluangkan waktu untuk memberikan pengarahan dan bimbingan kepada

penulis dalam penyusunan skripsi.

5. Bapak G.L Hery Prasetya, SE, MM, selaku Dosen Pembimbing II yang telah

memberikan saran kepada penulis dalam penyusunan skripsi.

6. Semua Dosen Fakultas Ekonomi beserta Staff TU.

7. Kepada Orang Tua, dan Adik yang senantiasa mendukung penulis baik secara

moril maupun materiil.

8. Kepada Sinta Sari Nur Oktavia, Try Andika, Putri Utami dan seluruh rekan-

rekan mahasiswa Universitas Satya Negara Indonesia seperjuangan.

9. Kepada Teman-Teman Fakultas Ekonomi Angkatan 2014 yang senantiasa

selalu memberi dukungan.

10. Kepada Khrisna Bayu Dwitama, Shabrina Fajriani, Dyahdhana Sawara, Dicky

Norman, M. Arif Rifai, Yan Hermawan, Okky Lukman Saputra yang telah

memberikan support kepada penulis.

Penulis berharap semoga skripsi ini dapat bermanfaat dan memberikan

khasanah ilmu pengetahuan bagi kita semua.

v
ABSTRAK

Tujuan penelitian ini Untuk mengetahui pengaruh Brand Image, Store


Atmosphere dan Promositerhadap keputusan pembelian pada gerai Starbucks
Coffee Bintaro Xchange Tangerang Selatan. Data yang dikumpulkan
menggunakan rumus roscoe dengan menyebar 100 responden customer pada
gerai Starbucks Coffee Bintaro Xchange Tangerang Selatan. Metodologi
penelitian ini adalah kuantitatif asosiatif dan analisis dilakukan dengan analisis
regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan secara parsial Brand Image
berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, store
atmosphere berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian,
promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Secara
simultan brand image, store atmosphere dan promosi bersama sama berpengaruh
positif dan signifikan sebesar 58,4% dan sisanya 41,6% dipengaruhi oleh
variabel lain yang tidak dijelaskan pada penelitian ini.

Kata kunci : brand image, store atmosphere, promosi, keputusan pembelian

vi
ABSTRACT

The purpose of this research is to know the effect of Brand image, Store
Atmosphere and Promotion on Starbucks Coffee outlet Bintaro Xchange South
Tangerang. Data collected using the roscoe formula with spread 100 respondents
customer Starbucks Coffee Bintaro Xchange South Tangerang. Methodology this
research is quantitative analysis performed with the associative analysis of
multiple linear regression. The results showed partially Brand Image is a positive
and significant effect against the purchase decisitions, Store Atmosphereis a
positive and significant effect against the purchase decisitions, Promotionis a
positive and significant effect againts the purchase decisitions. Simultaneous
brand image, store atmosphere and promotion together in the same positive and
significant effect of 58,4% and the remaining 41.6% influenced by other variables
that are not described in This research.

Key words: brand image, store atmosphere, promotion, purchase decisions

vii
DAFTAR ISI

Surat Pernyataan Karya Sendiri ...................................................................... i


Lembar Pengesahan Skripsi ............................................................................ ii
Lembar Pengesahan Penguji ........................................................................... iii
Kata Pengantar ................................................................................................ iv
Abstrak ............................................................................................................. vi
Abstract ............................................................................................................ vii
Daftar Isi .......................................................................................................... viii
Daftar Tabel .................................................................................................... xi
Daftar Gambar ................................................................................................. xii
Daftar Lampiran .............................................................................................. xiii
BAB I PENDAHULUAN .............................................................................. 1
1.1 Latar Belakang ......................................................................................... 1
1.2 Rumusan Masalah .................................................................................... 9
1.3 Tujuan dan Kegunaan Penelitian ............................................................. 9
1.3.1 Tujuan Penelitian .......................................................................... 9
1.3.2 Manfaat Penelitian ........................................................................ 10
BAB II LANDASAN TEORI ....................................................................... 12
2.1 Definisi Manajemen .................................................................................. 12
2.1.1 Definisi Pemasaran ........................................................................ 13
2.1.2 Definisi Manajemen Pemasaran .................................................... 14
2.1.3 Bauran Pemasaran ......................................................................... 15
2.1.4 Strategi Pemasaran ....................................................................... 17
2.2 Definisi Keputusan Pembelian ................................................................... 18
2.2.1 Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Pembelian.......... 19
2.2.2 Dimensi Keputusan Pembelian ..................................................... 24
2.2.3 Indikator Keputusan Pembelian .................................................... 26
2.3 Definisi Brand Image ................................................................................. 27
2.3.1 Faktor-Faktor Pembentuk Brand Image ........................................ 28
2.3.2 Strategi Brand Image Dalam Bidang Jasa..................................... 29
2.3.3 Dimensi Brand Image ................................................................... 30
2.3.4 Indikator Brand Image .................................................................. 32

viii
2.4 Definisi Store Atmosphere ......................................................................... 33
2.4.1 Faktor-Faktor Yang Menciptakan Store Atmosphere.................... 34
2.4.2 Strategi Dalam Merencanakan Store Atmosphere ......................... 35
2.4.3 Manfaat Perubahan Store Atmosphere .......................................... 36
2.4.4 Dimensi Store Atmosphere ............................................................ 36
2.4.5 Indikator Store Atmosphere........................................................... 37
2.5 Definisi Promosi ........................................................................................ 40
2.5.1 Tujuan Promosi ............................................................................. 41
2.5.2 Peranan Promosi ............................................................................ 41
2.5.3 Dimensi Promosi ........................................................................... 43
2.5.4 Indikator Promosi ......................................................................... 44
2.6 Penelitian Terdahulu .................................................................................. 45
2.7 Hubungan Pengaruh Antar Variabel .......................................................... 46
2.8 Kerangka Pemikiran Teoritis ..................................................................... 47
2.9 Hipotesis Penelitian.................................................................................... 49

BAB III METODOLOGI PENELITIAN ................................................... 50


3.1 Gambaran Umum Starbucks Coffee .......................................................... 50
3.1.1 Visi dan Misi Starbucks Coffee ................................................... 51
3.1.2 Struktur Organisasi Strabucks Coffee Bintaro Xchange ............... 53
3.1.3 Deskriptif Jabatan .......................................................................... 53
3.2 Tempat dan Waktu Penelitian ................................................................... 54
3.3 Desain Penelitian ........................................................................................ 54
3.4 Hipotesis Statistik ...................................................................................... 55
3.5 Variabel dan Skala Pengukuran ................................................................. 57
3.5.1 Variabel Penelitian ....................................................................... 57
3.5.2 Skala Pengukuran .......................................................................... 58
3.6 Definisi Operasional................................................................................... 59
3.7 Metode Pengumpulan Data ........................................................................ 60
3.8 Jenis Data ................................................................................................... 61
3.9 Populasi dan Sampel ................................................................................. 62
3.10 Metode Analisis Data .............................................................................. 64

ix
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN ...................................................... 72
4.1 Hasil Penyebaran Kuesioner ...................................................................... 72
4.2 Profil Responden ........................................................................................ 72
4.2.1 Profil Responden Berdasarkan Jenis Kelamin ............................. 73
4.2.2 Profil Responden Berdasarkan Usia ............................................. 74
4.2.3 Profil Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir ................... 75
4.2.4 Profil Responden Berdasarkan Penghasilan Perbulan ................. 76
4.3 Hasil Pengolahan Data .............................................................................. 77
4.3.1 Analisis Instrumen Penelitian........................................................ 77
4.3.2 Uji Asumsi Klasik ........................................................................ 83
4.3.3 Pengujian Hipotesis ....................................................................... 87
4.4 Pembahasan ................................................................................................ 92
4.4.1 Pengaruh Brand Image Terhadap Keputusan Pembelian ............. 92
4.4.2 Pengaruh Store Atmosphere Terhadap Keputusan Pembelian ...... 93
4.4.3 Pengaruh Promosi Terhadap Keputusan Pembelian ..................... 93
4.4.4 Pengaruh Brand Image, Store Atmosphere dan Promosi
Terhadap Keputusan Pembelian .................................................... 94

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN ........................................................ 95


5.1 Kesimpulan ......................................................................................... 95
5.2 Saran ......................................................................................... 96
DAFTAR PUSTAKA .................................................................................... 98
DAFTAR RIWAYAT HIDUP ..................................................................... 100

x
DAFTAR TABEL

1.1 Daftar Coffee Shop di Bintaro .................................................................. 3

1.2 Rekapitulasi Jumlah Pengunjung Starbucks Coffee Bintaro Xchange ...... 7

2.1 Penelitian Terdahulu .................................................................................. 45

2.2 Skala Pengukuran ....................................................................................... 59

2.3 Operasional Variabel .................................................................................. 59

4.1 Hasil Penyebaran Kuesioner .................................................................... 72

4.2 Karakteristik Responden ........................................................................... 72

4.3 Profil Responden Berdasarkan Jenis Kelamin .......................................... 73

4.4 Profil Responden Berdasarkan Usia ........................................................ 74

4.5 Profil Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir ................................ 75

4.6 Profil Responden Berdasarkan Penghasilan Perbulan .............................. 76

4.7 Output Uji Validitas Keputusan Pemebelian (Y) ...................................... 78

4.8 Output Uji Validitas Brand Image (X1) .................................................... 79

4.9 Output Uji Validitas Store Atmosphere (X2)............................................. 80

4.10Output Uji Validitas Promosi (X3) ............................................................ 81

4.11Output Uji Reabilitas ............................................................................... 82

4.12Output Uji Normalitas .............................................................................. 83

4.13Output Uji Multikolineritas ...................................................................... 85

4.14 Output Uji Autokorelasi .......................................................................... 86

4.15 Output Uji Regresi Linear Berganda ....................................................... 87

4.16Output Uji t .............................................................................................. 89

4.17Output Uji F ............................................................................................. 90

xi
4.18Output Koefisien Determinasi (R2) .......................................................... 91

xii
DAFTAR GAMBAR

2.1 Kerangka Penelitian .................................................................................. 48

2.2 Struktur Organisasi .................................................................................... 53

4.1 Diagram Pie Profil Responden Berdasarkan Jenis Kelamin ..................... 73

4.2 Diagram Pie Profil Responden Berdasarkan Usia .................................... 74

4.3 Diagram Pie Profil Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir ........... 75

4.4 Diagram Pie Profil Responden Berdasarkan Penghasilan Perbulan ......... 76

4.6 OutputUji Heteroskedetisitas .................................................................... 84

xiii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Penelitian

Bisnis kedai kopi (coffee shop) berbasis franchise/waralaba berkembang di

Indonesia sejak tahun 2000-an, dimana kehadirannya tidak hanya untuk

memenuhi kebutuhan fungsional tetapi sudah mengarah ke kebutuhan emosional.

Masyarakat tidak hanya sekedar menikmati kopi dengan bersantai namun juga

karena perubahan gaya hidup masyarakat yang dipengaruhi oleh kebudayaan

masyarakat itu sendiri. Kebiasaan minum kopi di coffee shop telah menjadi

bagian dari gaya hidup khas metropolitan, dimana masyarakat menghabiskan

waktu cukup banyak untuk duduk dan minum kopi di kedai kopi dengan berbagai

tujuan seperti membina relasi keluarga, menjalin klien atau bahkan sebagai tempat

minum dan makan seperti halnya restoran, atau resto-cafe, hal ini tentu menjadi

trend setter yang potensial.

Tidak harus menjadi penggemar berat kopi untuk bisa mengunjungi coffee

shop, walaupun menyeduh kopi dapat dilakukan sendiri di rumah, akan tetapi

duduk di coffee shop memang memberikan suasana berbeda. Selain dari variasi

menu, kebutuhan untuk bersosialisasi menjadi alasan yang kuat mengapa begitu

banyak orang menyukai tempat seperti ini. Maka tak heran, puluhan bahkan

ratusan kedai kopi membanjiri Jakarta sejak beberapa tahun belakangan.

1
Ketua Departemen Specialty & Industri BPP Asosiasi Eksportir Kopi

Indonesia (AEKI) Moelyono Soesilo (2017) mengatakanbahwa produksi kopi

ditargetkan sekitar 12 juta - 12,5 juta karung atau sekitar 720.000-750.000 ton.

Moelyono juga menyatakan bahwa kebutuhan kopi untuk kafe-kafe kopi terus

bertumbuh, dan pertumbuhan pasar menengah ke atas lebih cepat dibandingkan

pasar kopi reguler. Kebutuhannya mungkin masih sekitar 5% - 6% dari total

konsumsi kopi nasional. Di Indonesia pertumbuhan kedai kopi (coffee shop) kelas

menengah didominasi oleh franchise/waralaba yang menyasar pada kelompok

middle di urban metropolitan.

Hasil survei yang dilakukan oleh AC Nielsen yang dicatat dalam Kontan

Academy (2017) menyatakan bahwa pertumbuhan kelas menengah di Indonesia

dalam kurun waktu dari 2010–2020 diperkirakan akan mencapai 174%.

Yuswohady (2015:61) menjelaskan bahwa kalangan middle class mengejar

experience atau bisa disebut experiencer, jadi tidak hanya sebuah produk yang

menjadi tujuan utama konsumen dalam mengkonsumi, tapi pengalaman dalam

mendapatkannya, menikmati suasana tempatnya sampai pada setelah konsumen

mengkonsumsi sebuah produk itu menjadi penting untuk menghasilkan sebuah

kepuasan.

Starbucks Coffee merupakan sebuah merek yang berasal dari Amerika

Serikat yang masuk ke Indonesia pada tahun 2002. Starbucks coffee merupakan

salah satu pioner produk coffee shop di industri bisnis kopi. Starbucks merupakan

kedai kopi premium yang hadir di Indonesia, dan menjadi bagian dari gaya hidup

masyarakat urban di Indonesia, khususnya di Jakarta. Gerai kopi Starbucks hingga

2
saat ini sudah mencapai 250 outlet. Kehadiran Starbucks membuka persaingan

yang sengit diantara pemain bisnis kopi di Jakarta. Khususnya untuk Mall Bintaro

X Change terdapat 12 jumlah kedai kopi yang menawarkan berbagai strategi

dalam menarik konsumen.

Berikut adalah daftar coffee shop yang berada di bintaro.

No Nama Kafe Luar Lokal


Negeri
1 Starbucks Coffee 

2 Excelso Coffee 

3 The Coffee Bean 

4 J.CO Donuts & Coffee 

5 Tator Coffee 

6 Mokka Coffe Cabana 

7 Esquires Coffee 

8 Kulliney Coffee 


9 Filosofi Kopi

10 Kopi Manyar 

11 Pigeonhole 

12 Saudagar Kopi 

Tabel 1.1

Sumber: diolah oleh peneliti 2018

3
Persaingan inilah yang menyebabkan mengapa kedai seperti Starbucks

Coffee tidak hanya menyediakan kopi saja, akan tetapi juga menampilkan nilai

lebih yang lain yang di sajikan kepada konsumen, misalnya store atmosphere yang

membuat konsumen merasa nyaman berada di Starbucks Coffee, mengadakan

potongan harga atau promosi untuk menarik minat konsumen untuk mengunjungi

dan membeli produk dari Starbucks Coffee, brand image, inovasi yang

berorientasi pada generasi millenial (lifestyle) sehingga konsumen selalu

mengingat produk starbucks.

Brand image adalah serangkaian asosiasi (persepsi) yang ada dalam benak

konsumen terhadap suatu merek, biasanya terorganisasi menjadi suatu

makna.Kotler dan Armstrong (2014 : 233)

Strategi Brand Image yang dilakukan oleh Starbucks adalah menciptakan sebuah

logo visual yang sesuai dengan produk dan brand produk, yang bergambar putri

duyung berwarna hijau. Logo ini dapat membantu brand yang diciptakan agar

terkesan lebih mewah dan istimewa. Dengan logo juga menjadi identitas dari

bisnis, logo dapat membentuk sebuah komunikasi melalui tanda yang mudah

dimengerti dan diingat oleh setiap orang. Starbucks memiliki target pasar yang

sesuai, target market starbucks adalah konsumen menengah ke atas, tentu image

yang mesti dibentuk adalah sebuah produk yang mewah. Starbucks memilih

lokasi yang sangat strategis sehingga banyak pengunjung yang datang karena

gerai starbucks memiliki banyak lokasi yang berada pada pusat pusat kota.

Starbucks memiliki komunitas dengan membuat aplikasi di platform Android dan

4
iOs untuk bisa mendekatkan diri dengan dengan para konsumennya. Sehingga

brand image berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen.

Novia Diana Prastiwi (2016) melakukan penelitian tentang pengaruh brand image

dan gaya hidup terhadap keputusan pembelian, dalam penelitiannya menyatakan

bahwa brand image berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian pada

Starbucks Reserve Galaxy Mall Surabaya.

Sedangkan menurut Monika Tiarawati (2014) dalam penelitiannya tentang

pengaruh brand image terhadap keputusan pembelian, dalam penelitiannya

menyatakan bahwa brand image tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan

pembelian pada kopi white coffee.

Store Atmosphere adalah kombinasi dari pesan secara fisik yang telah

direncanakan. Suasana toko dapat digambarkan sebagai perubahan terhadap

perencanaan lingkungan pembelian yang menghasilkan efek emosional khusus

yang dapat menyebabkan konsumen melakukan tindakan pembelian. Gilbert

(2013:129)

Strategi Store Atmosphere yang dilakukan oleh Starbucks adalah mereka

menciptakan suasana yang nyaman untuk melakukan kegiatan tertentu, seperti

bertemu klien, sebagai tempat untuk meeting, tempat berkumpul dan berdiskusi.

Hal lain yang membuat konsumen Starbucks merasa nyaman selama berada di

Starbucks karena tempat yang luas, memiliki fasilitas Wifi, dan tempat parkir

yang luas. Sehingga store atmosphere dapat mempengaruhi keputusan pembelian

pada konsumen.

5
Arnis Risanti (2017) melakukan penelitian tentang pengaruh kualitas layanan,

kualitas produk dan store atmosphere terhadap keputusan pembelian, dalam

penelitiannya menyatakan bahwa store atmosphere berpengaruh positif terhadap

keputusan pembelian pada Warung Kopi Mas Bro di Surabaya.

Sedangkan menurut Adib Zen Firdaus (2014) melakukan penelitian tentang

pengaruh store atmosphere terhadap keputusan pembelian, dalam penelitiannya

menyakan bahwa store atmosphere tidak berpengaruh signifikan terhadap

keputusan pembelian pada warung unyil coffee malang.

Promosi adalah aktivitas yang mengkomunikasikan keunggulan produk

dan membujuk pelanggan untuk membeli produk itu. Kotler dan Armstrong

(2014:77).

Strategi promosi yang dilakukan Starbucks adalah membuat program membership

card Starbucks yang disasarkan kepada pasar perkantoran dan karyawan.

Starbucks card tersebut berfungsi sebagai member untuk mendapatkan potongan

harga, tidak hanya dengan Starbucks card, Starbucks juga melihat perkembangan

konsumen millenial yang mayoritas sudah aktif dengan penggunaan aplikasi

social media, sehingga mereka melakukan promosi lewat aplikasi aplikasi social

media yang mempermudah konsumen untuk mendapatkan promosi dari

Starbucks. Dengan adanya promosi itu, makin banyak konsumen Starbucks yang

meningkatkan pembelian dari sekali menjadi dua kali seminggu, bahkan ada yang

setiap hari. Sehingga promosi berpengaruh terhadap keputusan pembelian

konsumen.

6
Diana Petricia, Syahputra (2015) melakukan penelitian tentang pengaruh kualitas

produk, harga, promosi dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian,

dalam penelitiannya menyatakan bahwa promosi berpengaruh positif terhadap

keputusan pembelian kopi progo bandung.

Sedangkan menurut Djurwati Soepeno (2017) melakukan penelitian tentang

pengaruh bauran pemasaran terhadap keputusan pembelian, dalam penelitiannya

menyatakan bahwa promosi tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan

pembelian pada rumah kopi billy di Manado.

Berikut adalah rekapitulasi data jumlah pengunjung gerai Starbucks

Coffee Bintaro X Change periode Januari tahun 2017 s/d Desember 2017

disajikan dalam tabel di bawah ini.

Dari observasi penelitian di gerai starbucks coffee Bintaro XChange dapat dilihat

dari tabel 1.2 dibawah ini:

2017
6000

5500

5000
2017
4500

4000

Tabel 1.2

Sumber: Gerai Starbucks Coffee Bintaro X Change

Pada tabel menunjukkan adanya fluktuasi kunjungan di gerai Starbucks

Bintaro X Change yang berakibat pada penurunan dan kenaikan pendapatan yang

7
diterima. Hal ini tentu saja berkaitan dengan keputusan pembelian pada gerai

Starbucks Coffee Bintaro X Change.

Menghadapi fenomena tersebut dan mencegah dampak buruk dari

mudahnya pelanggan berpindah ke kafe lain, maka Starbucks

Coffeemenggunakan suatu strategi dalam hal keputusan pembelian konsumen.

Strategi yang dijalankan Starbucks Coffeeadalah dengan mengkaji kembali sisi

brand image, store atmosphere dan promosi yang di peroleh konsumen dalam

membeli produk mereka. Strategi tersebut diharapkan untuk dapat mempengaruhi

konsumen dalam mencoba atau membeli suatu produk. Faktor lain yang dapat

mempengaruhi perilaku konsumen antara lain harga, kualitas layanan, kualitas

produk dan lain-lain.

Jadi terdapat hubungan antara brand image, store atmosphere, dan promosi

dalam pengaruh keputusan pembelian konsumen. Hal ini juga yang disampaikan

oleh penelitian terdahulu mengenai pengaruh brand image, store atmosphere, dan

promosi terhadap keputusan pembelian mempunyai pengaruh yang signifikan.

Berdasarkan uraian latar belakang penelitian dan penelitian yang

sebelumnya maka penulis melakukan penelitian untuk mengetahui apakah

terdapat pengaruh brand image, store atmosphere dan promosi terhadap keputusan

pembelian pada gerai starbucks bintaro x change maka dari itu penulis memilih

judul penelitian “Pengaruh Brand Image, Store Atmosphere Dan Promosi

Terhadap Keputusan Pembelian Pada Gerai Starbucks Coffee Bintaro

XChange Tangerang Selatan”.

8
1.2 Rumusan Masalah

1. Apakah terdapat pengaruh antara Brand Image (X1)terhadap Keputusan


Pembelian (Y) pada gerai Starbucks Coffee Bintaro XChange Tangerang

Selatan?

2. Apakah terdapat pengaruh antara Store Atmosphere (X2) terhadap


Keputusan Pembelian (Y) pada gerai Starbucks Coffee Bintaro XChange

Tangerang Selatan?

3. Apakah terdapat pengaruh antara Promosi (X3) terhadap Keputusan


Pembelian pada gerai Starbucks Coffee Bintaro XChange Tangerang

Selatan?

4. Apakah terdapat pengaruh antara Brand Image (X1), Store Atmosphere


(X2), dan Promosi (X3) terhadap Keputusan Pembelian (Y) pada gerai

Starbucks Coffee Bintaro XChange Tangerang Selatan?

1.3 Tujuan dan Kegunaan Penelitian

1.3.1 Tujuan Penelitian

Berdasarkan uraian latar belakang dan rumusan masalah yang telah

dipaparkan, maka penulis memberikan tujuan penulisan agar memberikan

pengetahuan dan tujuan penulisan skripsi ini, yaitu:

9
1. Untuk mengetahui pengaruh Brand Image (X1) terhadap Keputusan

Pembelian (Y) pada gerai Starbucks Coffee Bintaro XChange Tangerang

Selatan.

2. Untuk mengetahui pengaruh Store Atmosphere (X2) terhadap Keputusan

Pembelian (Y) pada gerai Starbucks Coffee Bintaro XChange Tangerang

Selatan.

3. Untuk mengetahui pengaruh Promosi (X3) terhadap Keputusan Pembelian

(Y) pada gerai Starbucks Coffee Bintaro XChange Tangerang Selatan.

4. Untuk mengetahui pengaruh Brand Image (X1), Store Atmosphere (X2),

dan Promosi (X3) secara simultan terhadap Keputusan Pembelian (Y) pada

gerai Starbucks Coffee Bintaro XChange Tangerang Selatan.

1.3.2 Manfaat Penelitian

Manfaat-manfaat yang diharapkan dari penelitian ini adalah sebagai

berikut:

1. Bagi Peneliti

Sebagai salah satu syarat untuk mendapatkan gelar Sarjana Ekonomi pada

Universitas Satya Negara Indonesia.

2. Bagi Perusahaan

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan bagi pihak gerai

Starbucks Coffee Bintaro XChange Tangerang Selatan dalam hal brand

image, store atmosphere dan promosi terhadap keputusan pembelian

konsumen.

10
3. Bagi pembaca (orang lain)

Penelitian ini diharapkan dapat menambah kepustakaan dan melengkapi

penelitian mengenai pengaruh brand image, store atmosphere dan promosi

terhadap keputusan pembelian yang sudah ada.

11
BAB II

LANDASAN TEORI

2.1 Definisi Manajemen

George R. Terry dalam Afifudin (2013:5) mendefinisikan manajemen

bahwa Manajemen sebagai suatu proses khas yang terdiri atas tindakan-tindakan

perencanaan, pengorganisasian, penggerakan, dan pengendalian yang dilakukan

untuk menentukan serta mencapai sasaran yang telah ditentukan melalui

pemanfaatan sumber daya manusia dan sumber daya lain.Menurut Hasibuan

(2013:1) mendefinisikan manajemen adalah ilmu dan seni mengatur proses

pemanfaatan sumber daya manusia dan sumber-sumber lainnya secara efektif dan

efisien.Menurut Anton Mulyono Aziz (2014:5) mendefinisikan seni manajemen

meliputi kemampuan untuk menciptakan gambaran tentang suatu visi.

Dari beberapa pengertian manajemen diatas dapat disimpulkan bahwa

manajemen merupakan suatu ilmu dan seni perencanaan, pengorganisasian,

penyusunan, pengarahan dan pengawasan terhadap sumber daya dan

pengoordinasian aktivitas-aktivitas kerja secara efektif dan efisien sehingga tujuan-

tujuan organisasional dapat tercapai. Manajemen harus dapat menggambarkan

sebuah misi yang menyangkut bagaimana perushaaan merencanakan rencananya

untuk mencapai tujuan organisasi.

12
2.1.1 Definisi Pemasaran

Inti dari pemasaran adalah mengidentifikasikan dan memenuhi kebutuhan

dan keinginan konsumen. Definisi yang baik dan singkat dari pemasaran yang

menurut Kotler dan Armstrong (2014:27) mendefinisikan bahwa : Marketing as

the process by which companies create value for customers and build strong

customer relationships in order to capture value from customers in return yang

berarti pemasaran adalah proses yang dilakukan oleh sebuah perusahaan dalam

menciptakan nilai bagi konsumen, dengan menjalin relasi yang kuat dengan

konsumen sehingga perusahaan mendapat kesetiaan dari konsumen sebagai timbal

balik dari kepuasannya. Pemasaran menurut Kotler dan Keller (2016:27) adalah

“marketing is meeting needs profitability”, maksud ungkapan tersebut adalah

pemasaran merupakan hal yang dilakukan untuk memenuhi setiap kebutuhan

(kebutuhan konsumen) dengan caracara yang menguntungkan semua pihak.

America Marketing Association (AMA) yang dikutip oleh Kotler dan Keller

(2016:27) mendefinisikan pemasaran adalah: Marketing is the activity, set of

institutions, and processes for creating, communicating, delivering, and

exchanging offerings that have value for customers, clients, partners, and society

at large. Arti dari definisi tersebut adalah suatu fungsi organisasi dan serangkaian

proses untuk menciptakan, mengkomunikasikan, menghantarkan dan memberikan

nilai pelanggan yang unggul.

Berdasarkan uraian yang dikemukakan para ahli pemasaran di atas, bahwa

pemasaran adalah suatu kegiatan manusia untuk memenuhi kebutuhan dan

keinginan konsumen melalui serangkaian proses menciptakan, menyampaikan,

13
mengkomunkasikan produk (barang, jasa, atau ide), dan dengan cara yang

menguntungkan guna mencapai tujuan. Pemasaran yang baik harus dapat

menciptakan nilai manfaat bagi konsumen dan terjadinya hubungan relasi yang

kuat antara produsen dan konsumen.

2.1.2 Definisi Manajemen Pemasaran

Menurut American Marketing Society dalam buku Kotler dan Keller

(2016:27) menyatakan bahwa Marketing management as the art and science of

choosing target markets and getting , keeping, and growing customers through

creating delivering, and communicating superior customer value.Jadi manajemen

pemasaran adalah suatu gabungan antara seni dengan ilmu mengenai pemilihan

target pasar, memperoleh, menjaga dan menumbuhkan pelanggan, melalui proses

penciptaan, penyampaian, dan mengkomunikasikan nilai lebih yang diterima

pelanggan.Menurut Kotler dan Keller (2013:27) : Manajemen pemasaran adalah

suatu gabungan antara seni dengan ilmu mengenai pemilihan target pasar dan

membangun hubungan yang menguntungkan dengan mereka.Menurut Sofjan

Assauri (2013:12)manajemen pemasaran adalah kegiatan menganalisis,

merencanakan, melaksanakan dan mengendalikan program-program yang disusun

dalam pembentukan, pembangunan, dan pemeliharaan keuntungan dari

pertukaran/ transaksi melalui sasaran pasar dengan harapan untuk mencapai tujuan

organisasi (perusahaan) dalam jangka panjang.

14
Definisi di atas menunjukan bahwa manajemen pemasaran adalah segala

sesuatu yang perlu ada perencanaan terlebih dahulu agar segala sesuatu sesuai

dengan yang diinginkan oleh konsumen yang kemudian akan menimbulkan suatu

pemasaran. Untuk pencapaian tujuan organisasi fungsi dan peran manajemen

pemasaran sangat penting dalam menetapkan kebijakan, strategi dalam

pencapaian perusahaan yang efektif dan efisien.

2.1.3 Bauran Pemasaran

Bauran pemasaran merupakan bagian dari konsep pemasaran yang

mempunyai peranan yang cukup penting dalam mempengaruhi konsumen untuk

membeli produk atau jasa yang ditawarkan. Kotler dan Armstrong (2014:76)

mendefinisikan bauran pemasaran sebagai berikut, Marketing mix is the set of

tactical marketing tools that the firm blends to produce the response it wants in

the target market. Definisi tersebut menyatakan bahwa bauran pemasaran adalah

seperangkat alat pemasaran taktis yang memadukan perusahaan untuk

menghasilkan respon yang diinginkan dalam target pasar. Menurut Kotler dan

Keller (2012:119) yaitu, Bauran Pemasaran (marketing mix) adalah seperangkat

alat pemasaran yang digunakan perusahaan untuk terus menerus mencapai tujuan

pemasarannya di pasar sasaran. Sedangkan pengertian bauran pemasaran menurut

Buchari Alma (2012:205), diartikan sebagai berikut :Bauran pemasaran

merupakan strategi mencampuri kegiatan – kegiatan pemasaran, agar dicari

kombinasi maksimal sehingga mendatangkan hasil yang memuaskan. Marketing

15
mix terdiri atas empat komponen atau disebut 4P yaitu product, price, place,

promotion.”

Berdasarkan beberapa definisi tersebut di atas peneliti sampai pada

pemahaman bahwa bauran pemasaran merupakan alat pemasaran yang dijadikan

strategi dalam kegiatan perusahaan guna mencapai tujuan perusahaan.

Bauran pemasaran (marketing mix) terdiri dari 4 (empat) komponen dalam

strategi pemasaran yang disebut 4P, yaitu:

1. Product (produk) adalah suatu barang, jasa, atau gagasan yang dirancang dan

ditawarkan perusahaan untuk kebutuhan konsumen.

2. Price (harga) adalah jumlah uang yang harus dibayar pelanggan untuk

mendapatkan produk.

3. Place (tempat, termasuk juga distribusi) adalah penempatan suatu produk

agar tersedia bagi target konsumen, sejenis aktivitas yang berkaitan dengan

bagaimana menyampaikan produk dari produsen ke konsumen.

4. Promotion (promosi) adalah aktivitas mengkomunikasikan dan

menyampaikan informasi mengenai produk kepada konsumen, dan

membujuk target konsumen untuk membeli produk.

Menurut Kotler dan Amstrong (2012:62), teori bauran pemasaran juga

disesuaikan dengan kondisi industri dimana industri jasa mengenal 3P tambahan

sehingga menjadi 7P, yaitu:

16
1. Process (proses) adalah dimana pelayanan menjadi perhatian, penciptaan dan

pemberian elemen produk memerlukan desain dan pelaksanaan proses yang

efektif.

2. Physical environment (lingkungan fisik) adalah desain dari penampilan

pelayanan, dari bangunan, landscaping, kendaraan, perabot interior,

peralatan, seragam staf, signs, printed materials, dan lainnya yang terlihat

memberikan bukti nyata atas kualitas pelayanan perusahaan, fasilitas

pelayanan, dan membimbing konsumen melalui proses pelayanan.

3. People (orang) adalah individu yang berinteraksi langsung dengan konsumen,

yang membutuhkan keterampilan interpersonal yang baik dan sikap positif.

2.1.4 Strategi Pemasaran

Tujuan pemasaran menurut Hasan (2013:429) mencakup: maksimalisasi

keuntungan, memaksimalkan pangsa pasar, memaksimalkan penjualan,

meningkatkan citra merek, meningkatkan kepuasan pelanggan,

menyediakan value dan memelihara stabilitas harga.

Menurut Hasan (2013:4) proses penerapan strategi pemasaran

mengharuskan marketer untuk mengidentifikasi kebutuhan dan keinginan

pelanggan – pasar sasaran, memuaskan pelanggan (lebih tinggi dari pesaing), dan

menjaga pelanggan sebagai sarana untuk keberlanjutan profit.

Menurut Hasan (2013:436), strategi pemasaran yang baik harus dibangun

atas dasar pemahaman bisnis yang kuat, dikombinasikan dengan pemahaman

17
kebutuhan dan keinginan pelanggan, pesaing dan skills, dan core bisnis termasuk

dengan para pemasok dan distributor.

Di semua tipe bisnis, tiga langkah berikut ini dapat membantu dalam mencapai

keberhasilan:

1. Pelajari pelanggan dan pasar untuk mengetahui produk dan jasa apa yang

dapat menciptakan nilai ekonomis.

2. Kembangkan segmentasi yang mencerminkan daya tarik ekonomis bagi

pelanggan.

3. Kembangkan nilai yang jelas bagi setiap segmen.

2.2 Definisi Keputusan Pembelian

Keputusan pembelian didefinisikan oleh Kotler & Keller (2016:198) adalah

“In the evaluation stage , the consumer forms preferences among the brands in

the choice and may also form an intention to buy the most preferred brand”. Yang

artinya pada tahap evaluasi, konsumen membentuk preferensi di antara merek-

merek yang ada dalam pilihan dan mungkin juga merupakan niat untuk membeli

merek yang paling disukai.Kotler dan Armstrong (2013:130) juga menyatakan

bahwa: Consumer buyer behavior is the buying behavior of final consumer-

individuals and households who buy goods and services for personal

consumption.

Yang artinya bahwa perilaku keputusan pembelian mengacu pada perilaku

pembelian akhir dari konsumen, baik individual, maupun rumah tangga yang

18
membeli barang dan jasa untuk konsumsi pribadi. Selanjutnya Buchari Alma

(2013:57) menyatakan bahwa:Keputusan membeli seseorang yang asalnya

dipengaruhi oleh lingkungan, kebudayaan, keluarga, dan sebagainya, akan

membentuk suatu sikap pada diri individu, kemudian melakukan pembelian.

Berdasarkan pendapat dari beberapa ahli di atas bahwa keputusan pembelian

merupakan proses keputusan di mana konsumen benar-benar memutuskan untuk

menggunakan salah satu produk/jasa diantara berbagai macam alternatif pilihan

konsumen dalam menetapkan keputusan pembelian dan tetrdapat beberapa faktor

yang mendorong perilaku konsumen.

2.2.1 Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Keputusan Pembelian

Menurut Kotler dan Armstrong (2014:159-174) keputusan pembelian

konsumen dipengaruhi oleh empat faktor, diantaranya sebagai berikut:

1. Faktor Budaya (Cultural) Budaya, sub budaya, dan kelas sosial sangat

penting bagi perilaku pembelian. Budaya merupakan penentu keinginan dan

perilaku paling dasar. Anak-anak yang sedang tumbuh akan mendapatkan

seperangkat nilai, persepsi, preferensi, dan perilaku dari keluarga dan

lembaga-lembaga penting lainnya. Masing-masing subbudaya terdiri dari

sejumlah sub-budaya yang lebih menampakkan identifikasi dan sosialisasi

khusus bagi para anggotanya seperti kebangsaan, agama, kelompok, ras, dan

wilayah geografis.

2. Faktor Sosial (Social) Selain faktor budaya, perilaku pembelian konsumen

juga dipengaruhi oleh faktor sosial diantarannya sebagai berikut :

19
a. Kelompok acuan Kelompok acuan dalam perilaku pembelian konsumen

dapat diartikan sebagai kelompok yang yang dapat memberikan pengaruh

secara langsung atau tidak langsung terhadap sikap atau perilaku

seseorang tersebut. Kelompok ini biasanya disebut dengan kelompok

keanggotaan, yaitu sebuah kelompok yang dapat memberikan pengaruh

secara langsung terhadap seseorang.

b. Keluarga

Keluarga dibedakan menjadi dua bagian dalam sebuah organisasi

pembelian konsumen. Pertama keluarga yang dikenal dengan istilah

keluarga orientasi. Keluarga jenis ini terdiri dari orang tua dan saudara

kandung seseorang yang dapat memberikan orientasi agam, politik dan

ekonomi serta ambisi pribadi, harga diri dan cinta. Kedua, keluarga yang

terdiri dari pasangan dan jumlah anak yang dimiliki seseorang. Keluarga

jenis ini biasa dikenal dengan keluarga prokreasi.

c. Peran dan status

Hal selanjutnya yang dapat menjadi faktor sosial yang dapat

mempengaruhi perilaku pembelian seseorang adalah peran dan status

mereka di dalam masyarakat. Semakin tinggi peran seseorang didalam

sebuah organisasi maka akan semakin tinggi pula status mereka dalam

organisasi tersebut dan secara langsung dapat berdampak pada perilaku

pembeliannya. Contoh seorang direktur di sebuah perusahaan tentunya

memiliki status yang lebih tinggi dibandingkan dengan seorang

supervisor, begitu pula dalam perilaku pembeliannya. Tentunya, seorang

20
direktur perusahaan akan melakukan pembelian terhadap merek-merek

yang berharga lebih mahal dibandingkan dengan merek lainnya.

3. Faktor Pribadi (Personal)

Keputusan pembelian juga dapat dipengaruhi oleh karakterisitik pribadi

diantaranya usia dan tahap siklus hidup, pekerjaan, keadaan ekonomi, gaya

hidup, serta kepribadian dan konsep-diri pembeli.

a. Usia dan siklus hidup keluarga

Orang membeli barang dan jasa yang berbeda-beda sepanjang hidupnya

yang dimana setiap kegiatan konsumsi ini dipengaruhi oleh siklus hidup

keluarga.

b. Pekerjaan dan lingkungan ekonomi

Pekerjaan dan lingkungan ekonomi seseorang dapat mempengaruhi pola

konsumsinya. Cotohnya, direktur perusahaan akan membeli pakaian yang

mahal, perjalanan dengan pesawat udara, keanggotaan di klub khusus,

dan membeli mobil mewah. Selain itu, biasanya pemilihan produk juga

dilakukan berdasarkan oleh keadaan ekonomi seseorang seperti besaran

penghasilan yang dimiliki, jumlah tabungan, utang dan sikap terhadap

belanja atau menabung.

c. Gaya hidup

Gaya hidup dapat di artikan sebagai sebuah pola hidup seseorang yang

terungkap dalam aktivitas, minat dan opininya yang terbentuk melalui

sebuah kelas sosial, dan pekerjaan. Tetapi, kelas sosial dan pekerjaan

yang sama tidak menjamin munculnya sebuah gaya hidup yang sama.

21
Melihat hal ini sebagai sebuah peluang dalam kegiatan pemasaran,

banyak pemasar yang mengarahkan merek mereka kepada gaya hidup

seseorang.

d. Kepribadian

Setiap orang memiliki berbagai macam karateristik kepribadian yang

bebeda-beda yang dapat mempengaruhi aktivitas kegiatan pembeliannya.

Kepribadian merupakan ciri bawaan psikologis manusia yang berbeda

yang menghasilkan sebuah tanggapan relatif konsiten dan bertahan lama

terhadap rangsangan lingkungannya. Kepribadian dapat menjadi variabel

yang sangat berguna dalammenganalisis pilihan merek konsumen.

Hal ini disebakan karena beberapa kalangan konsumen akan memilih

merek yang cocok dengan kepribadiannya.

4. Faktor Psikologis (Psychological)

Terakhir, faktor yang dapat mempengaruhi keputusan pembelian konsumen

adalah faktor psikologis.Faktor ini dipengaruhi oleh empat faktor utama

diantaranya sebagai berikut:

a. Motivasi

Seseorang memiliki banyak kebutuhan pada waktu-waktu tertentu.

Beberapa dari kebutuhan tersebut ada yang muncul dari tekanan biologis

seperti lapar, haus, dan rasa ketidaknyamanan. Sedangkan beberapa

kebutuhan yang lainnya dapat bersifat psikogenesis; yaitu kebutuhan

yang berasal dari tekanan psikologis seperti kebutuhan akan pengakuan,

penghargaan atau rasa keanggotaan kelompok.

22
Ketika seseorang mengamati sebuah merek, ia akan bereaksi tidak hanya

pada kemampuan nyata yang terlihat pada merek tersebut, melainkan

juga melihat petunjuk lain yang samar.

b. Persepsi

Seseorang yang termotivasi siap untuk segera melakukan tindakan.

Bagaimana tindakan seseorang yang termotivasi akan dipengaruhi oleh

persepsinya terhadap situasi tertentu. Persepsi dapat diartikan sebagai

sebuah proses yang digunkan individu untuk memilih, mengorganisasi,

dan menginterpretasi masukan informasi guna menciptakan sebuah

gambaran (Kotler dan Armstrong 2014:172). Persepsi tidak hanya

bergantung pada rangsangan fisik tetapi juga pada rangsangan yang

berhubungan dengan lingkungan sekitar dan keadaan individu yang

bersangkutan.

c. Pembelajaran

Pembelajaran meliputi perubahan perilaku seseorang yang timbul dari

pengalaman. Banyak ahli pemasaran yang yakin bahwa pembelajaran

dihasilkan melalui perpaduan kerja antara pendorong, rangsangan, isyarat

bertindak, tanggapan dan penguatan. Teori pembelajaran mengajarkan

kepada para pemasar bahwa mereka dapat membangung permintaan atas

suatu produk dengan mengaitkan pada pendorongnya yang kuat,

menggunakan isyarat yang memberikan motivasi, dan memberikan

penguatan positif karena pada dasarnya konsumen akan melakukan

generalisasi terhadap suatu merek.

23
d. Keyakinan dan Sikap

Melalui betindak dan belajar, orang mendapatkan keyakinan dan sikap.

Keduanya kemudian mempengaruhi perilaku pembelian konsumen .

Keyakinan dapat diartikan sebgai gambaran pemikiran seseorang tentang

gambaran sesuatu. Keyakinan orang tentang produk atau merek akan

mempengaruhi keputusan pembelian mereka. Selain keyakinan, sikap

merupakan hal yang tidak kalah pentingnya. Sikap adalah evaluasi,

perasaan emosi, dan kecenderungan tindakan yang menguntungkan atau

tidak menguntungkan dan bertahan lama pada seseorang terhadap suatu

objek atau gagasan tertentu. (Kotler dan Armstrong 2014:174).

2.2.2 Dimensi Keputusan Pembelian

Menurut Kotler dan Amstrong (2014 : 176) dimensi keputusan pembelian

terdiri dari:

1. Need recognition (pengenalan masalah)

Proses dimulai saat pembeli menyadari adanya masalah atau kebutuhan.

Pembeli merasakan adanya perbedaan antara keadaan actual dan sejumlah

keadaan yang diinginkan. Kebutuhan ini disebabkan karena adanya

rangsangan internal maupun eksternal.

Para pemasar perlu mengidentifikasi keadaan yang memicu kebutuhan

tertentu. Dengan mengumpulkan informasi dari sejumlah konsumen, para

pemasar dapat mengidentifikasi rangsangan yang paling sering

membangkitkan minat akan kategori produk tertentu. Para pemasar

24
kemudian dapat menyusun strategi pemasaran yang mampu memicu minat

konsumen.

2. Information search (pencarian informasi)

Konsumen yang ingin memenuhi kebutuhannya akan terdorong untuk

mencari informasi produk. Pencarian informasi terdiri dari dua jenis

menurut tingkatannya. Pertama adalah perhatian yang meningkat, yang

ditandai dengan pencarian informasi secara aktif yang dilakukan dengan

mencari informasi dari segala sumber. Sumber informasi konsumen

digolongkan kedalam empat kelompok :

a. Sumber pribadi : keluarga, teman, tetangga, kenalan.

b. Sumber komersial : iklan, penjual, pengecer, pajangan di toko.

c. Sumber public : media masa, organisasi pemberi peringkat.

d. Sumber pengalaman : penanganan, pengkajian dan pemakaian

produk.

3. Evaluation of alternatives (evaluasi alternatif)

Setelah pencarian informasi, konsumen akan menghadapi sejumlah pilihan

mengenai produk yang sejenis. Pemilihan alternative ini melalui beberapa

tahap suatu proses evaluasi tertentu. Sejumlah konsep dasar akan

membantu memahami proses ini. Yang pertama adalah sifat – sifat produk,

bahwa setiap konsumen memandang suatu produk sebagai himpunan dari

sifat atau ciri tertentu dan disesuaikan dengan kebutuhannya.

25
4. Purchase decision (keputusan pembelian)

Dalam tahap evaluasi, konsumen membentuk preferensi antar merek

dalam kumpulan pilihan. Konsumen juga membentuk maksud untuk

membeli merek yang paling disukai. Dalam melaksanakan maksud

pembelian, konsumen dapat membentuk lima sub keputusan : merek,

penyalur, kuantitas, waktu dan metode pembayaran.

5. Postpurchase behavior (perilaku pasca pembelian)

Kepuasan merupakan fungsi kedekatan antara harapan dan kinerja

anggapan produk. Jika kinerja tidak memenuhi harapan, konsumen

kecewa, jika memenuhi harapan maka konsumen puas. Perasaan ini

menentukan apakah pelanggan membeli produk kembali dan menjadi

pelanggan setia.

2.2.3 Indikator Keputusan Pembelian

Indikator dari keputusan pembelian (Soewito 2013) adalah:

1. Kebutuhan yang dirasakan

Kebutuhan yang dirasakan oleh konsumen (feel need) bisa dimunculkan

oleh faktor diri konsumen sendiri (fisiologis), misalnya rasa lapar dan

haus.

2. Kegiatan sebelum membeli

Dalam hal ini konsumen mencari informasi terdahulu sebelum membeli

suatu produk. Konsumen mencari informasi dan menilai apakah produk

tersebut sesuai dengan kebutuhannya.

26
3. Perilaku waktu memakai

Setelah konsumen melakukan pembelian terhadap suatu produk maka

konsumen akan menilai apakah ia merasa puas atau tidak puas dengan

produk yang sudah didapatkan.

4. Perilaku pasca pembelian

Setelah konsumen sudah menilai setelah membeli produk tersebut, ia akan

memutuskan apakah ia akan datang kembali dan mereferensikan produk

tersebut kepada kerabat ataukah ia merasa kecewa sehingga tidak akan

melakukan pembelian ulang terhadap produk tersebut.

2.3 Definisi Brand Image

Kotler dan Armstrong (2014 : 233) menyatakan bahwa citra merek adalah

“The set of belief held about a particular brand is known as brand

image”.Yang artinya adalah sekumpulan keyakinan terhadap suatu merek

disebut citra merek.Citra merek merupakan serangkaian asosiasi (persepsi) yang

ada dalam benak konsumen terhadap suatu merek, biasanya terorganisasi

menjadi suatu makna.Menurut Tjiptono (2015:49) brand image adalah

deskripsi asosiasi dan keyakinan konsumen terhadap merek tertentu. Citra

merek (Brand Image) adalah pengamatan dan kepercayaan yang dingenggam

konsumen, seperti yang dicerminkan di asosiasi atau di ingatan konsumen.

Menurut Sangadji dan Sopiah (2013:328), Asosiasi merupakan atribut yang ada

di dalam merek dan akan lebih besar apabila pelanggan mempunyai

pengalaman berhubungan dengan merek tersebut. Berbagai asosiasi yang

27
diingat oleh konsumen dapat dirangkai sehingga membentuk citra merek (brand

image).

Berdasarkan pengertian brand image yang dikemukan para ahli diatas

dapat diambil kesimpulan bahwa brand image adalah asosiasi atau kepercayaan

yang ada dalam benak konsumen untuk menjadi pembeda dari merek yang

lainnya seperti lambang, desain huruf atau warna khusus.

2.3.1 Faktor-Faktor Pembentuk Brand Image

Menurut Kotler dalam Halim dkk., (2014:2), faktor-faktor pendukung

terbentuknya citra merek dalam keterkaitannya dalam asosiasi merek, yaitu:

1. Keunggulan asosiasi merek (Favorability of brand association)

Keunggulan asosiasi merek, yaitu asosiasi merek yang timbul karena

adanya kepercayaan konsumen bahwa atribut-atribut dan manfaat-manfaat

yang diberikan suatu merek dapat memuaskan keinginan dan kebutuhan

mereka.

2. Kekuatan asosiasi merek (Strength of brand association)

Kekuatan asosiasi merek, yaitu asosiasi merek yang terbentuk oleh

informasi yang masuk kedalam ingatan konsumen dan bagaimana

informasi tersebut dan bertahan sebagai bagian dari citra merek.

3. Keunikan asosiasi merek (Uniqueness of brand association)

Keunikan asosiasi merek, yaitu asosiasi merek yang dapat ditimbulkan

dengan membuat perbandingan secara langsung dengan produk atau jasa

28
sejenis dari pesaing, sehingga produk atau jasa tersebut mempunyai

asosiasi yang unik dalam benak konsumen.

2.3.2 Strategi Brand Image dalam Bidang Jasa

Menurut Handi Irawan D. (2016:37) tingkat awareness dan image dari

suatu perusahaan jasa, sangat ditentukan oleh hubungan emosional

antarperusahaan yang menyediakan jasa dengan para pelanggannya. Oleh karena

itu, porsi dari perusahaan jasa untuk hal-hal yang berhubungan dengan iklan

biasanya lebih kecil.Komunikasi menggunakan iklan, yang seringkali sangat

penting untuk merek produk, biasanya tidak mampu menciptakan suatu merek

yang kuat untuk perusahaan jasa.Seperti pendiri Starbucks, Howard Schultz

(2014), yang mengatakan bahwa “suatu merek yang kuat dan mampu bertahan

adalah merek yang bukan dihasilkan dari sebuah iklan, tetapi yang dibangun oleh

spirit dari suatu pelayanan yang akan mampu masuk ke dalam hati para

pelanggan”.

Menurut Handi Irawan D. (2016:43) hubungan emosional antara

pelanggan dan perusahaan jasa bisa tercipta dari banyak hal. Interaksi dengan

fasilitas dan atmosfir dalam suatu ruangan adalah bagian pertama yang mampu

menciptakan hubungan emosional. Yang semakin kuat, tentunya adalah interaksi

dengan para karyawannya. Apabila mereka mampu membangun

suatu relationship yang emosional, loyalitas dari pelanggan ini, sudah pasti tidak

akan ditentukan lagi oleh harga atau kualitas produk. Hubungan emosional

29
kemudian dapat tercipta juga karena interaksi antarpelanggan. Para pelanggan

yang membentuk suatu komunitas akan memiliki ikatan emosional antarpelanggan

di mana perusahaan menjadi mediatornya.

2.3.3 Dimensi Brand Image

Dimensi dari Brand Image menurut Aaker dalam Wijaya (2013: 8):

1. Brand Identity: Dimensi pertama adalah brand identity (identitas merek).

Identitas merek mengacu pada identitas fisik atau nyata terkait dengan

merek atau produk yang membuat konsumen mudah mengidentifikasi dan

membedakan dengan merek atau produk lain, seperti logo, warna,

kemasan, lokasi, identitas perusahaan, slogan, dan lain-lain.

2. Brand Personality: dimensi kedua adalah brand personality (kepribadian

merek). Kepribadian merek adalah karakter khas dari merek yang

membentuk kepribadian tertentu sebagai manusia, sehingga khalayak

konsumen dapat dengan mudah dibedakan dengan merek lain dalambentuk

kreatif, mandiri, dan sebagainya.

3. Brand Association: dimensi ketiga adalah brand association (asosiasi

merek). Asosiasi Merek adalah hal-hal tertentu yang layak atau selalu

dikaitkan dengan merek, dapat timbul dari penawaran yang unik dari

produk, kegiatan misalnya berulang dan konsisten dalam hal kegiatan

sponsorship atau tanggung jawab sosial, isu-isu yang sangat kuat terkait

30
dengan merek, atau orang, simbol tertentu dan makna yang sangat kuat

melekat pada sebuah merek.

4. Brand Attitude: dimensi keempat adalah brand attitude (sikap merek).

Sikap Merek adalah sikap merek ketika berkomunikasi dan berinteraksi

dengan konsumen untuk menawarkan manfaat-manfaat dan nilai-nilai

yang telah diberikan. Seringkali merek dalam komunikasinya dengan cara

yang tidak tepat dan melanggar etika, atau memberikan layanan yang

buruk sehingga mempengaruhi persepsi publik tentang sikap merek, atau

sebaliknya, sikap simpatik, jujur, consitent antara janji dan kenyataan,

pelayanan yang baik, dan kekhawatiran bagi lingkungan dan masyarakat

luas akan berpotensi membentuk persepsi yang baik dari sikap.

5. Brand Benefit: dimensi kelima adalah brand benefit (manfaat merek).

Manfaat merek adalah nilai-nilai dan keuntungan yang ditawarkan oleh

merek dalam memecahkan masalah konsumen, yang memungkinkan

konsumen untuk mendapatkan keuntungan karena kebutuhan, keinginan,

mimpi dan obsesi yang diwujudkan dengan apa yang ditawarkan. Nilai-

nilai dan manfaat di sini dapat fungsional emosional,simbolik atau social

seperti merek produk deterjen pakaian dengan manfaat yang mampu

membersihkan pakaian menjadi bersih (fungsional manfaat / nilai),

membuat pemakainya lebih percaya diri dan merasa nyaman (emosional

manfaat / nilai), menjadi simbol dari gaya hidup bersih dan pelestarian

lingkungan (simbolik manfaat / nilai), dan menginspirasi masyarakat yang

31
lebih besar untuk peduli tentang gaya hidup sehat dan pelestarian

lingkungan (manfaat sosial / value).

2.3.4 Indikator Brand Image

Brand Image memiliki beberapa indikator-indikator yang mencirikan citra

merek tersebut. Menurut Kotler dan Keller, dialih bahasakan oleh Bob Sabran

(2013 : 347) indikator-indikator citra merek, diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Pengenalan (Recognition)

Tingkat dikenalnya sebuah merek oleh konsumen, jika sebuah merek tidak

dikenal maka produk dengan merek tersebut harus dijual dengan

mengandalkan harga termurah seperti pengenalan logo, tagline, desain

produk maupun hal lainnya sebagai identitas dari merek tersebut.

2. Reputasi (Reputation)

Merupakan suatu tingkat reputasi atau status yang cukup tinggi bagi sebuah

merek karena lebih memiliki track record yang baik, sebuah merek yang

disukai konsumen akan lebih mudah dijual dan sebuah produk yang

dipersepsikan memiliki kualitas yang tinggi akan mempunyai reputasi yang

baik. Seperti persepsi dari konsumen dan kualitas produk.

3. Daya tarik (Affinity)

Merupakan Emotional Relationship yang timbul antara sebuah merek

dengan konsumennya hal tersebut dapat dilihat dari harga, kepuasan

konsumen dan tingkat asosiasi.

32
4. Kesetiaan (Loyality)

Menyangkut seberapa besar kesetiaan konsumen dari suatu produk yang

menggunakan merek yang bersangkutan.

2.4 Definisi Store Atmosphere

Menurut Kotler dan Keller dalam oleh Bob Sabran (2013:69),

mendefinisikan bahwa: suasana toko adalah suasana terencana yang sesuai

dengan pasar sasarannya dan yang dapat menarik pelanggan untuk membeli.

Menurut Kotler & Keller (2013:61 ) menyatakan “store atmosphere adalah

desain lingkungan melalui komunikasi visual, pencahayaan, warna, music, dan

wangi-wangian untuk merancang respon emosional dan persepsi pelanggan dan

untuk mempengaruhi pelanggan dalam membeli produk”. Sementara menurut

Gilbert (2013:129) store atmosphere merupakan kombinasi dari pesan secara

fisik yang telah direncanakan. Suasana toko dapat digambarkan sebagai

perubahan terhadap perencanaan lingkungan pembelian yang menghasilkan

efek emosional khusus yang dapat menyebabkan konsumen melakukan

tindakan pembelian.

Berdasarkan definisi-definisi diatas dapat disimpulkan bahwa pengertian

dari store atmosphere adalah kegiatan mendesain lingkungan toko yang menarik

dan memberikan kesan bagi konsumen adalah dengan cara melakukan

komunikasi visual, pencahayaan, warna, musik dan aroma dengan harapan

dapat mempengaruhi efek emosional pengunjung dan dapat juga mempengaruhi

psikologis untuk melakukan pembelian

33
2.4.1 Faktor-Faktor yang Menciptakan Store Atmosphere

Beberapa faktor yang berpengaruh dalam menciptakan suasana toko

menurut Lamb, Hair, dan McDaniel (2013:108), yaitu:

1. Jenis karyawan, karakteristik umum karyawan, sebagai contoh: kerapihan,

keramahan, berwawasan luas, atau berorientasi pada pelayanan.

2. Jenis produk dan kepadatan, jenis produk yang dijual bagaimana produk

tersebut dipajang menentukan suasana yang ingin diciptakan oleh produsen.

3. Jenis perlengkapan tetap dan kepadatan, perlengkapan tetap bisa elegan dan

trendi. Perlengkapan tetap harus konsisten dengan suasana umum yang ingin

diciptakan. Contoh: menciptakan suasana santai dan teratur dengan meja dan

rak, memungkinkan pelanggan lebih mudah melihat, dan menyentuh produk

dengan mudah.

4. Bunyi suara, bunyi suara bisa menyenangkan atau menjengkelkan bagi

seorang pelanggan. Musik juga bisa membuat konsumen tinggal lebih lama di

toko. Musik dapat mengontrol lalu lintas di toko, menciptakan suasana citra

dan menarik atau mengarahkan perhatian pembelinya.

5. Aroma, bau bisa merangsang maupun mengganggu penjualan.

6. Faktor visual, warna dapat menciptakan suasana hati atau memfokuskan

perhatian. Pencahayaan juga dapat mempunyai pengaruh penting pada

suasana toko.

34
2.4.2 Strategi Dalam Merencanakan Store Atmosphere

Berikut adalah strategi dalam merencanakan store atmosphere menurut

Berman dan Evans(dalam Erlangga dan Achmad, 2012:78)

1. Pemilik atau pengelola toko harus dapat mendesain atmosfir toko sedemikian

rupa sehingga menimbulkan rasa nyaman dan aman di dalam diri konsumen,

dan dalam kelanjutannya mendorong emosi konsumen melakukan pembelian.

2. Menciptakan atmosfir toko yang memiliki citra atau kesan melebihi yang

diharapkan, sehingga konsumen mungkin melakukan pembelian tak terduga

atau yang tidak direncanakan sebelumnya.

3. Menciptakan kualitas atmosfir yang menimbulkan kesan mendalam pada

benak konsumen sehingga akan menjadikannya sebagai pelanggan yang

loyal.

4. Dapat memuaskan keinginan konsumen, khususnya yang bersifat psikologis

dan tersembunyi, merupakan hal yang kritis, mengingat konsumen yang

merasa puas diharapkan akan melakukan tindakan pembelian awal, pembelian

ulang, dan bahkan memberitahukannya kepada orang lain.

5. Mempengaruhi keadaan emosi seorang konsumen dalam melakukan aktivitas

pembelian dengan desain atmosfir toko yang memenuhi ekspektasi yang

menghasilkan rasa nyaman, aman dan kepuasan bagi konsumen dalam

melakukan pembelian baik yang telah terencana sebelumnya maupun yang

merupakan keinginan mendadak (impulse buying).

35
2.4.3 Manfaat Perubahan Store Atmosphere

Menurut Setiadi (2010:280) perubahan terhadap store atmosphere harus

selalu dirancang agar tidak membosankan, pelanggan tetap setia, dan dapat

mengatasi para pesaing. Jika konsumen bosan dengan suasana toko yang mereka

kunjungi, kemungkinan besar mereka akan beralih ke toko lain, sehingga para

pelaku bisnis menerapkan berbagai cara yang efektif dalam menciptakan suasana

toko yang menarik dengan tujuan untuk menang dalam persaingan, apabilastore

atmosphere dikelola dengan baik dan dapat membuat konsumen merasa nyaman

ketika berada di dalam toko merupakan salah satu cara agar bisa membuat

konsumen ingin berlama-lama berada di dalam toko sehingga secara tidak

langsung merangsang minat beli konsumen. Store atmosphere yang dibuat

semenarik mungkin dapat berakibat positif dan akan memberikan keuntungan bagi

perusahaan.

2.4.4 Dimensi Store Atmosphere

Store atmosphere dibagi ke dalam 4 dimensi menurut Berman dan Evan

(dalam Erlangga dan Achmad, 2012:60), yaitu:

1. Exterior

Bagian depan toko adalah bagian yang termuka. Maka ia hendaknya

memberikan kesan yang menarik. Dengan mencerminkan kemantapan dan

kekokohan, maka bagian depan dan bagian luar ini dapat menciptakan

kepercayaan dan goodwill.

36
2. General Interior

Berbagai motif konsumen memasuki toko, hendaknya memperoleh kesan

yang menyenangkan. Kesan ini dapat diciptakan misalnya dengan warna

dinding toko yang menarik, musik yang diperdengarkan, serta aroma/bau dan

udara di dalam toko.

3. Store Layout

Merupakan rencana untuk menentukan lokasi tertentu dan pengaturan dari

Jalan/gang di dalam toko yang cukup lebar dan memudahkan orang untuk

berlalu-lalang, serta fasilitas toko seperti kelengkapan ruang ganti yang baik

dan nyaman.

4. Interior Display

Sangat menentukan bagi suasana toko karena memberikan informasi kepada

konsumen. Tujuan utamanya adalah untuk meningkatkan penjualan dan laba

bagi toko.

2.4.5 Indikator Store Atmosphere

Indikator-indikator store atmosphere menurut Berman dan Evan (dalam

Erlangga dan Achmad, 2012:60)

Indikator exterior toko meliputi:

1. Bangunan luar toko

Bagian depan toko yang berbeda menjadi salah satu kelengkapan penerapan

store atmosphere.

37
2. Logo/symbol

Papan nama toko menjadi salah satu faktor yang penting untuk menarik

perhatian konsumen, seperti papan nama toko yang unik dan terlihat jelas oleh

konsumen.

3. Fasilitas parkir

Fasilitas parkir perlu diperhatikan, karena fasilitas parkir yang kurang memadai

akan menciptakan kurangnya daya tarik konsumen.

Indikator General Exterior

1. Pencahayaan

Sistem pencahayaan yang baik membantu menciptakan ketertarikan pada toko.

2. Warna

Warna adalah ekspresi rasa yang dapat membuat emosi dan mempengaruhi

suasana hati konsumen.

3. Musik

Musik dapat menciptakan image dan menarik atau mengarahkan perhatian

konsumen.

4. Suhu

Suhu turut berperan penting dalam menciptakan suasana toko. Suhu yang tidak

seimbang akan membuat konsumentidak terlalu nyaman berlama-lama didalam

toko.

38
Indikator Layout Interior

1. Lokasi ruangan

Ruang penjualan yang merupakan tempat produk-produk dipajang serta

merupakan interaksi antara penjual dan pembeli.

2. Penataan produk

Mengklasifikasikan produk yang ditawarkan untuk menentukan penempatan

produk, dilakukan berdasarkan karakteristik dari masing-masing produk.

3. Fasilitas toko

Fasilitas tokoperlu disediakan oleh perusahaan agar konsumen merasa nyaman.

Indikator Interior Display

1. Poster

Poster atau tampilan berupa kertas atau sejenisnya yang dipajang sedemikian

rupa agar ruangan menjadi lebih menarik dan konsumen tidak merasa bosan

didalam ruangan toko.

2. Theme setting display

Merupakan bentuk interior displays yang menggunakan tema-tema tertentu,

digunakan dengan tujuan untuk membangkitkan suasana atau nuansa tertentu

seperti menyambut hari kemerdekaan dan hari besar lainnya.

39
2.5 Definisi Promosi

Kotler dan Armstrong (2014:76) mendefinisikan pengertian promosi

sebagai berikut, Promotion refers to activities that communicate to merits of the

product and persuade target customers to buy it.Yang artinya bahwa promosi

merupakan kegiatan yang mengomunikasikan manfaat dari sebuah produk dan

membujuk target konsumen untuk membeli produk tersebut.Rambat Lupiyoadi

(2013:92) juga mendefinisikan pengertian promosi sebagai kegiatan yang

dilakukan perusahaan untuk mengkomunikasikan manfaat produk dan sebagai alat

untuk mempengaruhi konsumen dalam kegiatan pembelian atau penggunaan jasa

sesuai dengan kebutuhan.Berbeda halnya dengan pengertian promosi menurut

Stanton yang dikutip oleh Buchari Alma (2013:179) yang mendefinisikan

pengertian promosi sebagai berikut, Promotion is an exercise in information,

persuasion and conversely, a person who is persuades is also being informed.

Definisi tersebut menyatakan bahwa Promosi adalah latihan dalam informasi,

persuasi dan sebaliknya, oleh orang membujuk menjadi informert.

Berdasarkan definisi diatas promosi adalah upaya untuk memberitahukan

atau menawarkan produk atau jasa pada tujuan dengan menarik calon konsumen

untuk membeli atau mengkonsumsinya. Dengan adanya promosi produsen atau

distributor mengharapkan kenaikannya angka penjualan.

40
2.5.1 Tujuan Promosi

Tujuan promosi penjualan menurut Armstrong dan Kotler (2015:452)

antara lain yaitu :

1. Sellers may use consumer promotions to urge short-term customer buying or

boost customer brand involvement. Diartikan bahwa penjual bisa

menggunakan promosi pelanggan untuk mendorong pembelian pelanggan

jangka pendek atau meningkatkan hubungan pelanggan jangka panjang.

2. Objectives for trade promotions include getting retailers to carry new items

and more inventory, buy ahead, or promote the company’s products and give

them more shelf space. Diartikan bahwa tujuan promosi dagang antara lain

mendorong pengecer menjual barang bary dan menyediakan lebih banyak

persediaan, membeli lebih awal, atau mengiklankan produk perusahaan dan

memberikan ruang rak yang lebih banyak.

3. Business promotions are used to generate business leads, stimulate

purchases, reward customers, and motivate salespeople. Diartikan bahwa

promosi bisnis yang digunakan unurk menghasilkan arahan bisnis,

mendorong pembelian, menghargai pelanggan, dan memotivasi wiraniaga.

2.5.2 Peranan Promosi

Menurut Buchari Alma (2013:187), perusahaan perlu menetapkan tujuan

promosi yang akan membantu tercapainya tujuan perusahaan secara lebih luas.

Program-program promosi dapat didasarkan atas satu atau lebih tujuan berikut

ini:

41
1. Memberikan informasi. Tujuan dasar dari semua kegiatan promosi adalah

memberikan informasi kepada konsumen potensial tentang produk yang

ditawarkan, dimana konsumen dapat membelinya, dan berapa harga yang

ditetapkan. Konsumen memerlukan informasi-informasi tersebut dalam

pengambilan keputusan pembeliannya.

2. Meningkatkan penjualan. Kegiatan promosi juga merupakan salah satu cara

meningkatkan penjualan. Perusahaan dapat merancanng promosi penjualan

dengan memberikan kupon belanja, sampel produk dan sebagainya. Untuk

membujuk konsumen mencoba produk yang ditawarkan dengan harga yang

lebih murah atau dengan tambahan keuntungan yang lain.

3. Menstabilkan penjualan. Pada saat pasar lesu, perusahaan perlu melakukan

kegiatan promosi agar tingkat penjualan perusahaan tidak mengalami

penurunan yang berarti.

4. Memposisikan produk. Perusahaan perlu memposisikan produknya dengan

menekankan keunggulan produknya dibandingkan produk pesaing. Strategi

promosi yang tepat, seperti iklan, dapat membantu perusahaan.

5. Membentuk citra produk. Kegiatan promosi yang dilakukan perusahaan dapat

membantu image konsumen terhadap produk yang ditawarkan. Perusahaan

dapat menggunakan media iklan untuk membangun cirta produknya dimata

konsumen

42
2.5.3 Dimensi Promosi

Menurut Kotler dan Armstrong (2014:76) menjelaskan dimensi-dimensi

dari promosi adalah:

1. Advertising (periklanan)

Segala bentuk presentasi dan promosi gagasan, barang atau jasa yang dibayar

oleh sponsor. Contohnya: Iklan media cetak, iklan media elektronik,

kemasan, brosur, buklet, poster.

2. Sales Promotion (promosi penjualan)

Berbagai macam insentif jangka pendek yang dimaksudkan untuk mendorong

percobaan atau pembelian produk atau jasa. Contohnya: Kontes, games,

undian, produk sampel, pameran dagang, demonstrasi, kupon, dll.

3. Personal Selling (penjualan perorangan)

Interaksi tatap muka dengan satu atau lebih calon pembeli untuk melakukan

presentasi, menjawab pertanyaan, dan mendapatkan pesanan. Contohnya:

Presentasi penjualan, pertemuan penjualan, program insentif, produk sampel,

dan pameran dagang.

4. Public Relations (hubungan masyarakat)

Berbagai macam program yang dirancang untuk mempromosikan atau

melindungi citra perusahaan atau produk individualnya. Contohnya: Pidato,

seminar, press kits, laporan tahunan, donasi, sponsorship, publikasi, lobbying,

events, majalah perusahaan, dll.

43
5. Direct Marketing (pemasaran langsung)

Penggunaan surat, telepon, fax, e-mail atau internet untuk berkomunikasi

secara langsung dengan pelanggan atau untuk mendapatkan respons langsung

dari pelanggan dan calon pelanggan spesifik. Contohnya: Katalog, surat,

telemarketing, electronic shopping, TV shopping, fax mail, e-mail, voice

mail, dll.

2.5.4 Indikator Promosi

Menurut Wijaya (2013:109) mengatakan ada 4 indikator promosi adalah

sebagai berikut:

1. Media Promosi

Media promosi adalah sarana yang digunakan untuk mengkomunikasikan

suatu produk/jasa/image/perusahaan ataupun yang lain untuk dapat lebih

dikenal masyarakat lebih luas. Dimana dengan promosi ini diharapkan

seseorang bisa mengetahui, mengakui, memiliki, dan mengingatkan diri pada

suatu barang atau jasa yang menjadi sasarannya. Salah satu bagian penting

dari promosi adalah menentukan media promosi yang paling tepat. Misalnya,

surat kabar, televisi, radio, majalah dan lain-lain.

2. Kreatifitas Promosi

Promosi adalah suatu usaha untuk memperkenalkan produk atau jasa kepada

calon konsumen. Promosi produk dapat dilakukan dimanapun dan kapanpun,

gunakan gaya atau cara yang khas dengan tujuan agar konsumen selau ingat

dan tidak mudah lupa pada produk tersebut.

44
3. Diferensiasi Promosi

Melakukan promosi dengan cara yang berbeda sehingga konsumen merasa

tertarik dengan promosi yang diadakan.

4. Kualitas Tenaga Pemasar

Tenaga pemasar merupakan bagian terpenting dalam suatu perusahaan.

Apabila tenaga pemasar memiliki kualitas yang baik hal ini dapat

mempengaruhi perusahaan untuk mendapatkan keuntungan.

2.6 Penelitian Terdahulu

Penelitian terdahulu yaitu penelitian yang pernah dilakukan pihak lain,

penelitian yang serupa yang memiliki tujuan yang sama dengan yang

dinyatakan dalam judul penelitian.

Kajian peneliti terdahulu dapat dilihat pada Tabel 2.1.

NO PENELITI DAN VARIABEL DAN HASIL


TAHUN METODE
PENELITIAN
1 Diana Petricia, Variabel Bebas: Kualitas produk berpengaruh
Syahputra (2015) Kualitas Produk, Harga, positif terhadap keputusan
Promosi dan Kualitas pembelian.
Pelayanan Harga berpengaruh terhadap
Variabel Terikat: keputusan pembelian.
Keputusan Pembelian. Promosi berpengaruh terhadap
Metode Analisis: keputusan pembelian.
Regresi berganda Kualitas pelayanan berpengaruh
positif terhadap keputusan
pembelian.
2 Novia Diana Prastiwi Variabel Bebas: Brand Image berpengaruh
(2016) Brand Image dan Gaya positif terhadap keputusan
Hidup. pembelian.
Variabel Terikat: Gaya Hidup berpengaruh positif
Keputusan Pembelian. terhadap keputusan pembelian.
Metode Analisis:
Regresi Berganda

45
3 Arnis Risanti Variabel Bebas: Kualitas Layanan berpengaruh
(2017) Kualitas Layanan, positif terhadap keputusan
Kualitas Produk dan pembelian.
Store Atmosphere. Kualitas Produk berpengaruh
Variabel Terikat: positif terhadap keputusan
Keputusan Pembelian, pembelian.
Metode Analisis: Store Atmosphere berpengaruh
Regresi Berganda positif terhadap keputusan
pembelian.
4 Monika Tiarawati Variabel Bebas: Brand image tidak berpengaruh
(2014) Brand Image signifikan terhadap keputusan
Variabel Terikat: pembelian.
Keputusan Pembelian
Metode Analisis:
Regresi Berganda

5 Adib Zen Firdaus Variabel Bebas: Store Atmosphere tidak


(2014) Store Atmosphere berpengaruh signifikan terhadap
Variabel Terikat: keputusan pembelian.
Keputusan Pembelian
Metode Analisis:
Regresi Berganda

6 Djurwati Soepeno Variabel Bebas: Promosi tidak berpengaruh


(2017) Bauran Pemasaran signifikan terhadap keputusan
Variabel Terikat: pembelian
Keputusan Pembelian

2.7 Hubungan Pengaruh Antar Variabel

1. Pengaruh antar brand image dengan keputusan pembelian

Brand image adalah serangkaian asosiasi (persepsi) yang ada dalam

benak konsumen terhadap suatu merek, biasanya terorganisasi menjadi

suatu makna. Variabel brand image memiliki pengaruh terhadap

keputusan pembelian, apabila suatu produk memiliki brand image

positif dan diyakini oleh konsumen dapat memenuhi kebutuhan dan

keinginannya, maka dengan sendirinya akan menumbuhkan keputusan

pembelian konsumen akan produk yang ditawarkan.

46
2. Pengaruh store atmosphere dengan keputusan pembelian

Store atmosphere adalah suasana terencana yang sesuai dengan pasar

sasarannya dan yang dapat menarik pelanggan untuk membeli. Variabel

store atmosphere memiliki pengaruh terhadap keputusan pembelian,

semakin konsumen merasa nyaman hal tersebut dapat mempermudah

menuju tahap perhatian, ketertarikan, keinginan, keputusan dan

tindakan pembelian.

3. Pengaruh promosi terhadap keputusan pembelian

Promosi merupakan kegiatan yang mengkomunikasikan manfaat dari

sebuah produk dan membujuk target konsumen untuk membeli produk

tersebut. Variabel promosi memiliki pengaruh terhadap keputusan

pembelian, apabila promosi yang dilakukan menarik, maka konsumen

akan tertarik untuk datang dan membeli.

2.8 Kerangka Pemikiran Teoritis

Berdasarkan uraian yang telah dikemukakan diatas, penelitian ini dibentuk

dari adanya saling ketergantungan antar variabel yang dianggap penting untuk

diteliti. Penelitian ini menggunakan variabel brand image, store atmosphere dan

promosi dan keputusan pembelian.

47
Dengan gambar model penelitian sebagai berikut:

BRAND
IMAGE
(X1) H1

H2
STORE
ATMOSPHERE
KEPUTUSAN
(X2) PEMBELIAN
(Y)
H3

PROMOSI
(X3)

H4

Gambar 2.1Kerangka Penelitian.

Keterangan:

Y : Variabel Terikat (Keputusan Pembelian)

X1 : Variabel Bebas (Brand Image)

X2 : Variabel Bebas (Store Atmosphere)

X3 : Variabel Bebas (Promosi)

48
2.9 Hipotesis Penelitian

Hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap rumusan masalah

penelitian (Sugiyono, 2013:134). Dikatakan sementara, karena jawaban yang

diberikan baru didasarkan pada teori yang relevan, belum didasarkan pada

fakta-fakta empiris yang diperoleh melalui pengumpulan data.

Hubungan antar variabel dalam penelitian ini memiliki hipotesis sebagai berikut

1. H1: Brand Image berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian

pada gerai Starbucks Coffee Bintaro X Change.

2. H2: Store Atmosphere berpengaruh signifikan terhadap keputusan

pembelian pada gerai Starbucks Coffee Bintaro X Change.

3. H3: Promosi berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian pada

gerai Starbucks Coffee Bintaro X Change.

4. H4: Brand Image, store atmosphere, dan promosi secara simultan

berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian pada gerai Starbucks

Coffee Bintaro X Change.

49
BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Gambaran Umum Starbucks Coffee

Pada jaman sekarang terjadinya perubahan gaya hidup masyarakat urban

yang mendorong kafe-kafe kopi bisa berkembang. Kafe-kafe ini banyak tersebar

di beberapa kota besar di Indonesia, yang masyarakatnya telah terpengaruh gaya

hidup perkotaan. Pada kota besar yang terus berkembang, gaya hidup

masyarakatnya telah mengalami pergeseran, termasuk di dalamnya kebiasaan

meminum kopi. Bahkan untuk beberapa kalangan masyarakat urban, datang ke

kafe-kafe kopi telah menjadi keharusan dan kebiasaan. Fenomena ini dijadikan

sebagai peluang usaha. Para pemain yang terlibat dalam kafe-kafe kopi ini tidak

hanya terdiri dari pemain lokal (kafe lokal) tetapi juga pemain asing (kafe asing)

yang terlibat di dalamnya. Salah satu pemain asing (kafe asing) yang ikut

mengembangkan usaha kafe kopi di Indonesia adalah Starbucks Coffee.

PT. Sari Coffee Indonesia merupakan anak perusahaan dari PT.Mitra Adi

Perkasa. Pada tanggal 17 Mei 2002, Starbucks Coffee membukakedai pertamanya

di Indonesia. Kedai tersebut berlokasi di PlazaIndonesia, Jakarta Pusat. Sejak saat

itu, perkembangan pasar StarbucksCoffee di Indonesia melaju dengan pesat.

Starbucks Coffee membukakedai-kedainya di kota-kota besar di Indonesia, seperti

di Jakarta, Tangerang Selatan, Bandung,Surabaya, Yogyakarta, Semarang, Medan,

Bali dan Makassar.

50
Di Tangerang Selatan Starbucks sudah memiliki 17 outlet, salah satunya

adalah Starbucks yang terletak di Mall Bintaro Jaya Xchange, Lantai Lower

Ground, JL Boulevard Jaya Sektor 7, Tangerang Selatan.

3.1.1 Visi dan Misi Starbucks Coffee

Visi

The company’s vision is to ‘establish Starbucks as the most recognized

and respected brand in the world. Menjadikan Starbucks sebagai brand yang

terkenal dan dihargai di seluruh dunia.

Untuk mencapai visi tersebut ditetapkan 4 komponen dasar yaitu:

1. Membangun nilai dasar perusahaan sebagai perusahaan yang hanya

menggunakan bahan dan menghasilkan produk yang terbaik.

2. Menciptakan image yang cemerlang yang melekat didalam pikiran pelanggaan.

3. Membentuk Starbucks sebagai suatu brand yang terkenal, walaupun orang

tidak mengetahui secara jelas bidang usaha yang dijalankan, tetapi masyarakat

merasa familiar dengan merek starbucks.

4. Menjadikan Starbucks sebagai merek terkenal dan dihargai. Menjadi nomor

satu atau diatas brand lainnya dalam jangka waktu tak terbatas.

51
Misi

The mission of Starbucks is to establish Starbucks as the premier purveyor

of the finest coffee in the world while maintaining our uncompromising principles

while we grow Starbucks is committed to a role of environmental leadership in all

facets of our business.

Starbucks berkomitmen untuk berperan sebagai pemimpin dalam

memperjuangkan lingkungan hidup di setiap kegiatan perusahaan. Untuk

mencapai misi tersebut dengan berkomitmen untuk :

1. Memahami tentang masalah lingkungan hidup dan berbagi informasi dengan

mitra usaha.

2. Menciptakan solusi yang inovatif dan fleksibel dalam menghadapi perubahan.

3. Bekerja keras untuk membeli, menjual dan menggunakan produk yang ramah

lingkungan.

4. Memahami tanggung jawab itu sebagai hal yang penting untuk lingkungan

hidup.

5. Menanamkan tanggung jawab lingkungan hidup sebagai nilai dasar

perusahaan.

6. Mengukur dan memonitor kemajuan setiap proyek terhadap dampak kepada

lingkungan hidup.

7. Mendorong seluruh mitra untuk ikut serta dalam memperjuangkan misinya.

52
3.1.2 Struktur Organisasi Starbucks Coffee Bintaro X Change

SUPERVISOR BARISTA

STORE
MANAGER

SECURITY

Gambar 2.2

Sumber: diolah oleh peneliti 2018

3.1.3 Deskriptif Jabatan

a. Store Manager

1. Mengelola toko yang menjadi tanggung jawabnya.

2. Mengelola cost toko setiap bulannya.

3. Memberikan informasi kepada partners mengenai kegiatan Starbucks

Coffee

b. Supervisor

1. Membuat daily report setiap harinya.

2. Berkomunikasi dengan partners.

3. Membantu partners dalam setiap shift.

4. Bertanggung jawab setiap shift untuk setiap hari.

5. Menginformasikan mengenai kegiatan dan promo kepada partners.

53
c. Barista

1. Bertanggung jawab disetiap shift nya.

2. Membuat minuman, menyiapkan makanan, semua kebutuhan yang ada di

bar blended, dan kasir.

3. Menginformasikan promo dan kegiatan Starbucks Coffee kepada

Customer.

4. Membersihkan dan mengelola semua hal yang ada di toko.

d. Security

1. Menjaga ketertiban toko

2. Menjaga barang yang di pajang di dalam toko

3. Mengawasi dan membantu jalnnya operasional toko

3.2 Tempat Dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan pada gerai Starbucks Coffee Bintaro X Change

yang beralamat di Jl. Boulevard Jaya Sektor 7, Tangerang Selatan, Pd. Jaya, Pd.

Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten 15224. Penelitian ini dilakukan pada bulan

Maret 2018 sampai Juni 2018.

3.3 Desain Penelitian

Jenis penelitian ini adalah menggunakan penelitian kausal. Menurut

Sugiyono (2012:59) dimana penelitian kausal merupakan penelitian untuk

mengetahui hubungan atau pengaruh antara satu atau lebih variabel bebas

(independent variable) yaitu:

54
Pengaruh Brand Image, Store Atmosphere dan Promosi terhadap variabel terkait

(dependent variable) yaitu Keputusan Pembelian.

3.4 Hipotesis Statistik

Berdasarkan pada landasan teori dan kerangka pemikiran diatas, Hipotesis

Statistika yang diajukan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Hipotesis 1

H10 : β ≤ 0 = Tidak ada pengaruh secara signifikan antara variabel brand

image terhadap keputusan pembelian pada gerai Starbucks Coffee Bintaro X

Change.

H1a :β > 0 = Ada pengaruh secara signifikan antara variabel brand image

terhadap keputusan pembelian pada gerai Starbucks Coffee Bintaro X

Change.

2. Hipotesis 2

H20 : β ≤ 0 = Tidak ada pengaruh secara signifikan antara variabel store

atmosphere terhadap keputusan pembelian pada gerai Starbucks Coffee

Bintaro X Change.

H2a : β > 0 = Ada pengaruh secara signifikan antara variabel store atmosphere

terhadap keputusan pembelian pada gerai Starbucks Coffee Bintaro X

Change.

55
3. Hipotesis 3

H30 : β ≤ 0 = Tidak ada pengaruh secara signifikan antara variabel promosi

terhadap keputusan pembelian pada gerai Starbucks Coffee Bintaro X

Change.

H3a : β > 0 = Ada pengaruh secara signifikan antara variabel promosi

terhadap keputusan pembelian pada gerai Starbucks Coffee Bintaro X

Change.

4. Hipotesis 4

H40 :β ≤ 0 = Tidak ada pengaruh secara signifikan antara variabel brand

image, store atmosphere dan promosi terhadap keputusan pembelian pada

gerai Starbucks Coffee Bintaro X Change.

H4a : β > 0 = Ada pengaruh secara signifikan antara variabel brand image,

store atmosphere dan promosi terhadap keputusan pembelian pada gerai

Starbucks Coffee Bintaro X Change.

56
3.5 Variabel Dan Skala Pengukuran

3.5.1 Variabel Penelitian

Variabel Dependen

Menurut Sugiyono (2016:39) variabel ini sering disebut variabel output,

kriteria, konsekuen. Dalam bahasa Indonesia sering disebut sebagai variabel

terikat.Variabel terikat merupakan variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi

akibat, karena adanya variabel bebas.

Variabel dependen yang digunakan dalam penelitian ini adalah:

1. Keputusan pembelian (Y)

Keputusan pembelian adalah pada tahap evaluasi, konsumen membentuk

preferensi di antara merek-merek yang ada dalam pilihan dan mungkin juga

merupakan niat untuk membeli merek yang paling disukai. Kotler & Keller

(2016:198)

Variabel Independen

Menurut Sugiyono (2016:39) variabel ini sering disebut sebagai variabel

stumulus, predictor, antecedent. Dalam bahasa Indonesia sering disebut sebagai

variabel bebas.Variabel bebas adalah merupakan variabel yang mempengaruhi

atau yang menjadi sebab perubahannya atau timbulnya variabel dependen

(terikat).

Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah:

57
1. Brand Image (X1)

Citra merek merupakan serangkaian asosiasi (persepsi) yang ada dalam benak

konsumen terhadap suatu merek, biasanya terorganisasi menjadi suatu makna.

Kotler dan Armstrong (2014 : 233)

2. Store Atmosphere (X2)

Store atmosphere adalah kombinasi dari pesan secara fisik yang telah

direncanakan. Suasana toko dapat digambarkan sebagai perubahan terhadap

perencanaan lingkungan pembelian yang menghasilkan efek emosional

khusus yang dapat menyebabkan konsumen melakukan tindakan pembelian.

Bob Sabran (2013:69).

3. Promosi (X3)

Promosi adalah aktivitas yang mengkomunikasikan keunggulan produk dan

membujuk pelanggan untuk membeli produk itu. Kotler dan Armstrong

(2014:76)

3.5.2 Skala Pengukuran

Skala Pengukuran dalam penelitian ini menggunakan skala likert.Menurut

Sugiyono (2016:93) skala likert digunakan untuk mengukur sikap, pendapat, dan

presepsi seseorang atau sekelompok orang tentang Fenomena sosial. Dalam

penelitian ini skala Likert dengan angka pilihan yang diarahkan dengan nilai

terendah minimal 1 dan tertinggi maksimal 5 dengan pilihan jawaban.

58
Berikut adalah contoh tabel skala likert yang akan digunakan dalam

penelitian ini:

Skala Pengukuran Likert


Skor
No. Negatif
Pernyataan Positif

1. Sangat Setuju (SS) 5 1

2. Setuju (S) 4 2

3. Netral (N) 3 3

4. Tidak Setuju (TS) 2 4

5. Sangat Tidak Setuju (STS) 1 5

Tabel 2.2

3.6 Definisi Operasional

Tabel Operasional Variabel

NO Variabel Dimensi Indikator BUTIR Skala


Penelitian Pengukuran

1 Keputusan 1. Need recognition 1. Kebutuhan yang 1,2,3 Skala Likert


Pembelian (pengenalan masalah) dirasakan
2. Information search 2. Kegiatan sebelum 4,5,6
Kotler & (pencarian informasi) membeli
Keller
(2016:198)
3. Evaluation of 3. Perilaku waktu 7,8,9
alternative (evaluasi memakai
alternatif) 10,11,12,1
4. Perilaku pasca
4. Purchase decision pembelian 3,14
(keputusan pembelian)
5. Postpurchase behavior
(perilaku pasca
pembelian)
2 Brand Image 1. Brand Identity 1. Recognition 15,16,17 Skala Likert
2. Brand Personality (Pengenalan)
Kotler & 18,19,20
3. Brand Association 2. Reputation
Armstrong
4. Brand Attitude (Reputasi)
(2014:233)
5. Brand Benefit 3. Affinity (Daya 21,22,23
tarik)
4. Loyality (kesetiaan) 24,25,26,
27,28

59
3 Store 1. Exterior 1. Bangunan luar toko 29 Skala Likert
Atmosphere 2. General Interior 2. Logo/symbol 30
3. Store Layout 3. Fasilitas parkir 31
Gilbert
(2013:129) 4. Store Layout 4. Pencahayaan 32
5. Interior Display 5. Warna 33
6. Musik 34
7. Suhu 35
8. Lokasi ruangan 36
9. Penataan produk 37
10. Fasilitas toko 38
11. Poster 39
12. Theme setting 40,41,42
display
4 Promosi 1. Advertising 1. Media Promosi 43,44,45 Skala Likert
(periklanan) 2. Kreatifitas Promosi 46,47,48
Kotler & 2. Sales Promotion 3. Diferensiasi 49,50,51
Armstrong (promosi penjualan) Promosi
(2014:77) 3. Personal Selling
(penjualan perorangan) 4. Kualitas Tenaga 52,53,54,
4. Public Relations Pemasar 55,56
(hubungan
masyarakat)
5. Direct Marketing
(pemasaran langsung)
Tabel 2.3

3.7 Metode Pengumpulan Data

Metode yang digunakan untuk mengumpulkan data sebagai berikut

1. Wawancara

Metode wawancara digunakan sebagi teknik pengumpulan data apabila

peneliti ingin melakukan studi pendahuluan untuk menemukan

permasalahan yang harus diteliti, dan juga apabila peneliti ingin

mengetahui hal-hal dari responden yang lebih mendalam (Sugiyono,

2013:188).

60
2. Metode Kuesioner

Metode kuesioner adalah metode pengumpulan data yang dilakukan dengan

memberi pertanyaan tertulis kepada responden untuk dijawabnya

(Sugiyono,2013:137). Data yang didapat dari pengisian kuesioner (angket)

oleh responden konsumen pada gerai Starbucks Coffee Bintaro X Change.

Penggunaan data kuesioner dengan menggabungkan pertanyaan tertutup,

dan terdapat alternatif jawabanya.

3. Kepustakaan

Mempelajari jurnal-jurnal ,teori, buku, skripsi dan membaca literatur-

literatur yang ada hubungannya dengan permasalahan yang menjadi obyek

penelitian.

3.8 Jenis Data

1. Data Primer

Jenis data dalam penelitian ini adalah data primer. Data primer adalah

data yang didapat dari sumbernya langsung dengan cara wawancara atau

pengisian kuesioner oleh responden yang berisi pertanyaan tentang brand

image, store atmosphere, promosi dan keputusan pembelian yang

dilakukan oleh peneliti.

2. Data Sekunder

Data fisik ini merupakan data dokumentasi berupa buku, catatan yang

berhubungan dengan masalah yang diteliti. Dalam penelitian ini

61
menggunakan data sekunder yang berupa jurnal, buku-buku, artikel, dan

majalah yang berhubungan dengan penelitian.

3.9 Populasi dan Sampel

1. Populasi

Menurut Sugiyono (2016:80), definisi populasi adalah sebagai berikut:

“Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek atau subjek

yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh

peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya”. Populasi

dalam penelitian ini adalah konsumen yang pernah mengkonsumsi produk

pada gerai Starbucks Coffee Bintaro X Change.

2. Sampel

Menurut sugiyono (2013: 118) sampel adalah bagian dari jumlah dan

karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut.Teknik pengambilan

sampling menggunakan teknik non probability sampling, artinya setiap

anggota populasi tidak memiliki kesempatan atau peluang yang sama

sebagai sampel. Teknik pengambilan sampling menggunakan metode

Accidental Sampling, yaitu pengambilan sampel didasarkan pada

kenyataan bahwa mereka kebetulan muncul.

62
Untuk memudahkan penelitian, maka digunakan rumus Roscoe dengan

rumus sebagai berikut:

= 10.4

= 40

Keterangan:

n : Jumlah Populasi

k : Konstan

v : Variabel

Sehingga diperoleh minimal pengambilan sampel adalah 40, maka

penelitimengambil sampel sebanyak 100 orang yang memiliki kriteria

sebagai berikut:

a. Responden mengunjungi gerai starbucks sebanyak 3 atau 4 kali dalam

satu bulan.

b. Responden yang berusia 20 sampai dengan 40 tahun.

63
3.10 Metode Analisis Data

1. Analisis Instrument Penelitian

Pengujian instrument dalam penelitian ini menggunakan bantuan software

SPSS 22.0 for windows. Penulis mengajukan kuesioner yang menyangkut

variabel independen yaitu brand image, store atmosphere dan promosi dengan

variabel dependen yaitu keputusan pembelian. Ada dua syarat dalam

menganalisis instrument penelitian :

a) Uji Validitas

Menurut Arikunto (2013: 211) validitas adalah suatu ukuran yang

menunjukkan tingkat-tingkat kevalidan atau kesahahan suatu instrumen.

Instrumen yang valid berarti alat ukur yang digunakan untuk

mendapatkan data (mengukur) itu valid. Menurut Sugiyono (2013: 173)

Valid berarti instrumen tersebut dapat digunakan untuk mengukur apa

yang seharusnya diukur.Dasar pengambilan keputusan untuk menguji

validitas butir angket adalah :

1. Jika r hitung ≥ r tabel, maka butir pertanyaan atau variabel valid.

2. Jika r hitung> r tabel, maka butir pertanyaan atau variabel tidak valid.

b) Uji Reliabilitas

Menurut Priyatno (2014:64), uji reliabilitas digunakan untuk mengetahui

konsistensi alat ukur yang biasanya menggunakan kuesioner. Maksudnya

apakah alat ukur tersebut akan mendapatkan pengukuran yang tetap

konsistensi jika pengukuran diulang kembali. Keandalan suatu

pengukuran merupakan indikasi mengenai stabilitas dan konsistrnsi

64
dimana instrumen mengukur konsep dan membantu menilai ketepatan

sebuah pengukuran. Metode yang dipakai dalam pengujian reliabilitas

adalah dengan menggunakan metode Cronbach Alpha yang dimana satu

variabel dianggap reliabel jika cronbach alpha > 0,6.

2. Uji Asumsi Klasik

a) Uji Normalitas

Uji normalitas bertujuan untuk menguji apakah dalam model regresi

variabel penganggu menggunakan Kolmogorov - smirnov atau residu

memiliki distribusi normal. Seperti diketahui bahwa uji T dan F

mengasumsikan bahwa nilai residual mengikuti distribusi normal, kalau

asumsi dilanggar maka uji statistik tidak valid untuk jumlah sample kecil

ada dua cara untuk mendeteksi residu berdistribusi normal atau tidak yaitu

dengan analisis grafik dan uji statistik,data yang berdistribusi normal

ditandai denganSig (2-tailed) > 0,05, Imam Ghozali (2013:154).

b) Uji Heteroskedastisitas

Uji heteroskesdasitas bertujuan menguji apakah dalam model regresi

terjadi ketidaksamaan varian dari residu satu pengamatan kepengamatan

yang lain tetap, maka disbut homoskesdatisitas dan jika berbeda disebut

heteroskedastisitas. Imam Ghozali (2013:134) Bertujuan untuk

mengetahui ada atau tidaknya penyimpangan asumsi klasik

heteroskedastisitas yaitu adanya ketidaksamaan variasi dari residual untuk

semua pengamatan pada model regresi.

65
Uji hateroskedastisitas dalam penelitian ini dengan melihat pola titik-titik

pada grafik regresi. Kriteria pengujian adalah jika ada pola tertentu seperti

titik-titik yang ada membentuk suatu pola tertentu yang teratur

(bergelombang, melebar kemudian menyempit), maka terjadi

hateroskedastisitas. Jika tidak ada pola yang jelas, seperti titik-titik

menyebar diatas dan dibawah angka 0 pada sumbu Y, maka tidak terjadi

hateroskedastisitas.

c) Uji Multikolonieritas

Uji multikolonieritas bertujuan untuk mengujiapakah model regresi

ditemukan adanya korelasi antar variabel bebas (independen) model

regresi yang baik seharusnya tidak terjadi korelasi diantara variabel

independen saling berkorelasi maka variable–variable ini tidak ortogonal.

Variabel orthogonal adalah adalah variabel independen yang nilai

korelasi antara sesama variabel independen sama dengan nol. Imam

Ghozali (2013:103) Bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya

penyimpangan asumsi klasik multikolineritas yaitu hubungan linier antara

variabel independen dalam regresi.

Multikolinieritas dapat dilihat dari korelasi antara masing-masing

variabel independen. Jika antara variabel independen ada korelasi yang

cukup tinggi (biasanya diatas 0,90), maka kejadian ini mengindentifikasi

adanya multikolinieritas. Cara mendeteksi adatidaknya multikolinieritas

66
tersebut dapat dilakukan dengan melihat nilai tolerance dan variance

inflastion factor (VIF).

Kedua ukuran ini menunjukan setiap variabel independen manakah yang

dijelaskan oleh variabel independen lainnya. Nilai cutoff yang dipakai

untuk menunjukan adanya multikolinieritas adalah tolerance, apabila nilai

VIF < 10 dan tolerance > 0,10, maka dinyatakan tidak terjadi

multikolinieritas (Ghozali, 2011).

d) Uji Autokorelasi

Uji autokorelasi bertujuan menguji apakah model regresi liner ada korelasi

antara kesalahan penggangu pada periode T dengan kesalahan penggangu

pada periode t-1(sebelumnya) jka terjadi korelasi,maka ada problem

autokorelasi. Autokorelasi muncul karena observasi yang berurutan

sepanjang waktu berkaitan satu sama lainnya. Masalah ini timbul karena

residual (kesalahan penggangu) tidak bebas dari satu observasi ke observasi

lainya hal ini sering ditemukan pada data runtun waku (time series) karena

ganguan pada individu atau kelompokcenderung mempengaruhi gangguan

pada individu dan kelompok yang sama pada periode berikutnya.Imam

Ghozali (2013:107) digunakan untuk mengetahui ada atau tidaknya

penyimpangan asumsi klasik autokorelasi yaitu korelasi yang terjadi antara

residual pada satu pengamatan dengan pengamatan lain pada model regresi.

1. DU < DW <4-DU maka Ho diterima, artinya tidak terjadi autokorelasi.

2. DW < DL atau DW > 4-DL maka Ho ditolak, artinya terjadi autokorelasi.

67
3. DL < DW < DU atau 4-DU < DW < 4-DL, artinya tidak ada kepastian atau

kesimpulan yang pasti.

3. Pengujian Hipotesis

a) Uji Regresi Linier Berganda

Menurut Priyatno (2014:148), analisis regresi linier berganda adalah

hubungan secara linier antara dua atau lebih variabel independent (X1,

X2, X3) dengan variabel dependent (Y). Analisis ini untuk mengetahui

arah hubungan antara variabel independent dengan variabel dependent

apakah masing-masing variabel independent berhubungan positif atau

negatif dan untuk memprediksi nilai dari variabel dependent apabila nilai

variabel independent mengalami kenaikan atau penurunan data yang

digunakan biasanya berskala interval atau rasio.

Persamaan regresi linier berganda sebagai berikut :

Y = a + X1 + X2 + X3 + e

b) Uji t (Uji Parsial)

Untuk mengetahui “Pengaruh Brand Image, Store Atmosphere dan

Promosi terhadap Keputusan Pembelian” dengan keputusan uji adalah

menggunakan uji parsial dengan rumus :

Uji t antara variabel independen dengan variabel dependent

menggunakan keputusan uji sebagai berikut :

68
1. Jika t hitung>t tabel maka Ho ditolak, ada pengaruh signifikan.

2. Jika t hitung< t tabel maka Ho tidak ditolak, tidak ada pengaruh

signifikan.

c) Uji F (Uji Simultan)

Uji F digunakan untuk mengetahui signifikan atau tidaknya variabel

independen (X1, X2, dan X3) secara simultan dengan variabel dependen

(Y) yakni : brand image (X1), store atmosphere (X2), dan promosi (X3)

terhadap keputusan pembelian (Y).

Setelah dilakukan uji Fhitung penulis akan menggunkan keputusan uji

berikut ini:

1. Ho = diterima jika Fhitung >Ftabel, ada pengaruh signifikan antara

variabel independent terhadap variabel dependent.

2. Ho = ditolak jika Fhitung<Ftabel, tidak ada pengaruh signifikan antara

variabel independent terhadap variabel dependent.

Untuk derajat bebas (DK) pembilangan 2 dan derajat kebebasan

penyebut (n-k-1) tingkat signifikannya (α) 5% maupun 1%.Untuk

mempermudah pengerjaan, maka penulis menggunakan alat analisis

SPSS 22.0 for windows dalam setiap pengujian.

Keterangan :

Y = Variabel dependent (nilai yang diprediksikan)

X1, X2 dan X3 = Variabel independent

a = Konstanta (nilai Y apabila X1,X2,X3……,Xn=0)

69
b =Koefisien regresi (nilai peningkatan ataupun

penurunan.

d) Koefisien Determinasi

Koefisien determinasi (R2) pada intinya mengukur seberapa jauh

kemampuan model dalam menerangkan variasi variabel terikat. Nilai

Koefisien determinasi adalah antara nol dan satu. Nilai R2 yang kecil

berarti kemampuan variabel - variabel bebas (brand image, store

atmosphere dan promosi) dalam menjelaskan variasi variabel terikat

(keputusan pembelian) amat terbatas. Begitu pula sebaliknya, nilai

yang mendekati satu berarti variabel - variabel bebas memberikan

hampir semua informasi yang dibutuhkan untuk memprediksi variasi

variabel terikat.

Kelemahan mendasar penggunaan koefisien determinasi adalah bias

terhadap jumlah variabel bebas yang dimasukkan kedalam model.

Setiap tambahan satu variabel bebas, maka R2 pasti meningkat tidak

perduli apakah variabel tersebut berpengaruh secara signifikan

terhadap variabel terikat. Oleh karena itu, banyak peneliti

menganjurkan untuk menggunakan nilai Adjusted R2 pada saat

mengevaluasi mana model regresi yang terbaik. Tidak seperti R2, nilai

Adjusted R2 dapat naik atau turun apabila satu variabel independent

ditambahkan kedalam model.

- atau Kd = x 10

70
BAB IV

ANALISIS HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Hasil Penyebaran Kuesioner

Sesuai dengan rencana peneliti yang ingin memperoleh sampel sebesar

100 responden dari seluruh populasi. Setiap responden diberi kuesioner untuk

memberikan jawaban atas pernyataan Keputusan Pembelian (Y), Brand Image

(X1), Store Atmosphere (X2), dan Promosi (X3). Dari keseluruhan jumlah

kuesioner yang berjumlah sebanyak 100 eksemplar, seperti yang ditunjukkan

pada tabel 4.1 kuesioner yang kembali dalam keadaan utuh sebanyak 100

eksemplar.

Tabel 4.1
Hasil Penyebaran Kuesioner
Keterangan Jumlah
Kuesioner yang disebar 100
Kuesioner yang layak untuk dianalisis 64

4.2 Profil Responden

4.2.1 Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin

Berikut adalah data responden berdasarkan jenis kelamin.

71
Tabel 4.2
Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin

Jenis Kelamin Jumlah Responden


Laki-laki 26
Perempuan 38
Total 64

Karakterisitik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin

Laki-Laki
40,6%
Perempuan
59,4%

Gambar 4.1

Diagram Pie Profil Responden Berdasarkan Jenis Kelamin

Berdasarkan tabel 4.1 menunjukkan bahwa terdapat sebanyak 26 (40,6%)

responden berjenis kelamin laki-laki, 38 (59,4%) responden berjenis kelamin

perempuan, hal ini menyimpulkan bahwa mayoritas responden dalam penelitian

ini berjenis kelamin perempuan.

72
4.2.2 Profil Responden Berdasarkan Usia

Tabel 4.3
Profil Responden Berdasarkan Usia
Usia Jumlah Responden
20-30 tahun 42
30-40 tahun 22
Total 64

Profil Responden Berdasarkan Usia

30-40 tahun
34,4%

20-30 tahun
65,6%

Gambar 4.2

Diagram Pie Profil Responden Berdasarkan Usia

Berdasarkan tabel 4.2 menunjukkan bahwa terdapat sebanyak 42 (65,6%)

responden berusia 20-30 tahun, dan 22 (34,4%) responden berusia 30-40 tahun,

hal ini menyimpulkan bahwa mayoritas responden dalam penelitian ini berusia

20-30 tahun.

73
4.2.3 Profil Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir

Tabel 4.4
Profil Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir
Pendidikan Terakhir Jumlah Responden
SMA/SMK 13
Diploma 15
Sarjana 36
Lain-lain -
Total 64

Profil Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir


Lain-Lain
0%

SMA/SMK
20,3%

Sarjana
Diploma
56,3%
23,4%

Gambar 4.3

Diagram Pie Profil Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir

Berdasarkan tabel 4.3 menunjukkan bahwa terdapat sebanyak 13 (20,3%)

responden pendidikan terakhir SMA/SMK , 15 (23,4%) responden pendidikan

terakhir Diploma, 36 (56,3%) responden pendidikan terakhir Sarjana, 0 (0%)

responden pendidikan terakhir Lain-Lain, hal ini menyimpulkan bahwa mayoritas

responden dalam penelitian ini berpendidikan terakhir Sarjana.

74
4.2.4 Profil Responden Berdasarkan Penghasilan perbulan

Tabel 4.5
Profil Responden Berdasarkan Penghasilan Perbulan
Penghasilan Perbulan Jumlah Responden
Rp 1000.000-Rp 2000.000 8
Rp 2000.000-Rp 3000.000 11
Rp 3000.000-Rp 4000.000 13
>Rp4000.000 32
Total 64

Profil Responden Berdasarkan Penghasilan Perbulan


Rp 1000.000-Rp 2000.000 Rp 2000.000-Rp 3000.000
Rp 3000.000-Rp 4000.000 >Rp4000.000

13%

17%
50%

20%

Gambar 4.4

Diagram Pie Profil Responden Berdasarkan Penghasilan Perbulan

Berdasarkan tabel 4.4 menunjukkan bahwa terdapat sebanyak 8 (13%)

responden penghasilan perbulan Rp1000.000-Rp2000.000, 11 (17%) responden

penghasilan perbulan Rp2000.000-Rp3000.000, 13 (20%) responden penghasilan

75
terakhir Rp3000.000-Rp4000.000, 32 (50%) responden penghasilan perbulan

>Rp4000.000, hal ini menyimpulkan bahwa mayoritas responden dalam penelitian

ini penghasilan perbulan >Rp4000.000.

4.3 Hasil Pengolahan Data

4.3.1 Analisis Instrumen Penelitian

a) Uji Validitas

Menurut Arikunto (2013: 211) validitas adalah suatu ukuran yang

menunjukkan tingkat-tingkat kevalidan atau kesahahan suatu instrumen.

Instrumen yang valid berarti alat ukur yang digunakan untuk

mendapatkan data (mengukur) itu valid. Dengan menggunakan rumus

df=n–2, maka hasil df adalah 64–2=62. Kemudian diperoleh perhitungan r

tabel adalah sebesar 0,2461.Menurut Sugiyono (2013: 173) Valid berarti

instrumen tersebut dapat digunakan untuk mengukur apa yang seharusnya

diukur.Dasar pengambilan keputusan untuk menguji validitas butir angket

adalah :

1. Jika r hitung> r tabel, maka butir pertanyaan atau variabel valid.

2. Jika r hitung< r tabel, maka butir pertanyaan atau variabel tidak valid.

76
1. Uji Validitas Variabel Keputusan Pembelian(Y)

Tabel 4.6

Output Uji Validitas Keputusan Pembelian

Item – Total Statistics


n = 62 r tabel = 0,2461
Variabel Butir Corrected Item-Total r tabel Keterangan
Pernyataan Correlation
Keputusan Y1 0,626 0,2461 Valid
Pembelian Y2 0,744 0,2461 Valid
(Y) Y3 0,781 0,2461 Valid
Y4 0,727 0,2461 Valid
Y5 0,725 0,2461 Valid
Y6 0,673 0,2461 Valid
Y7 0,620 0,2461 Valid
Y8 0,674 0,2461 Valid
Y9 0,625 0,2461 Valid
Y10 0,680 0,2461 Valid
Y11 0,756 0,2461 Valid
Y12 0,735 0,2461 Valid
Y13 0,829 0,2461 Valid
Y14 0,820 0,2461 Valid
Berdasarkan tabel 4.6 hasil pengolahan data diatas, maka dapat

disimpulkan bahwa seluruh butir pernyataan dalam variabel keputusan

pembelian (Y) yang terdapat pada kuesioner dinyatakan valid karena memiliki

nilai r hitung > r tabel, atau setiap variabel memiliki nilai lebih dari 0,2461.

77
2. Uji Validitas Variabel Brand Image(X1)

Tabel 4.7

Output Uji Validitas Brand Image

Item – Total Statistics


n = 62 r tabel = 0,2461
Variabel Butir Corrected Item-Total r tabel Keterangan
Pernyataan Correlation
Brand X1.1 0,636 0,2461 Valid
Image X1.2 0,767 0,2461 Valid
(X1) X1.3 0,758 0,2461 Valid
X1.4 0,710 0,2461 Valid
X1.5 0,707 0,2461 Valid
X1.6 0,688 0,2461 Valid
X1.7 0,623 0,2461 Valid
X1.8 0,674 0,2461 Valid
X1.9 0,659 0,2461 Valid
X1.10 0,696 0,2461 Valid
X1.11 0,786 0,2461 Valid
X1.12 0,790 0,2461 Valid
X1.13 0,841 0,2461 Valid
X1.14 0,829 0,2461 Valid
Berdasarkan tabel 4.7 hasil pengolahan data diatas, maka dapat

disimpulkan bahwa seluruh butir pernyataan dalam variabel Brand Image (X1)

yang terdapat pada kuesioner dinyatakan valid karena memiliki nilai r hitung >

r tabel, atau setiap variabel memiliki nilai lebih dari 0,2461.

78
3. Uji Validitas Variabel Store Atmosphere(X2)

Tabel 4.8

Output Uji Validitas Store Atmosphere

Item – Total Statistics


n = 62 r tabel = 0,2461
Variabel Butir Corrected Item-Total r tabel Keterangan
Pernyataan Correlation
Store X 2. 1 0,684 0,2461 Valid
Atmosphere X2.2 0,658 0,2461 Valid
(X2) X2.3 0,795 0,2461 Valid
X2.4 0,743 0,2461 Valid
X2.5 0,744 0,2461 Valid
X2.6 0,682 0,2461 Valid
X2.7 0,701 0,2461 Valid
X2.8 0,741 0,2461 Valid
X2.9 0,757 0,2461 Valid
X2.10 0,798 0,2461 Valid
X2.11 0,800 0,2461 Valid
X2.12 0,747 0,2461 Valid
X2.13 0,882 0,2461 Valid
X2.14 0,876 0,2461 Valid
Berdasarkan tabel 4.8 hasil pengolahan data diatas, maka dapat

disimpulkan bahwa seluruh butir pernyataan dalam variabel Store Atmosphere

(X2) yang terdapat pada kuesioner dinyatakan valid karena memiliki nilai r

hitung > r tabel, atau setiap variabel memiliki nilai lebih dari 0,2461.

79
4. Uji Validitas Variabel Promosi(X3)

Tabel 4.9

Output Uji Validitas Promosi

Item – Total Statistics


n = 62 r tabel = 0,2461
Variabel Butir Corrected Item-Total r tabel Keterangan
Pernyataan Correlation
Promosi X 3. 1 0,752 0,2461 Valid
(X3) X3.2 0,767 0,2461 Valid
X3.3 0,745 0,2461 Valid
X3.4 0,775 0,2461 Valid
X3.5 0,795 0,2461 Valid
X3.6 0,767 0,2461 Valid
X3.7 0,735 0,2461 Valid
X3.8 0,720 0,2461 Valid
X3.9 0,788 0,2461 Valid
X3.10 0,746 0,2461 Valid
X3.11 0,743 0,2461 Valid
X3.12 0,767 0,2461 Valid
X3.13 0,869 0,2461 Valid
X3.14 0,861 0,2461 Valid
Berdasarkan tabel 4.9 hasil pengolahan data diatas, maka dapat

disimpulkan bahwa seluruh butir pernyataan dalam variabel Promosi (X3) yang

terdapat pada kuesioner dinyatakan valid karena memiliki nilai r hitung > r

tabel, atau setiap variabel memiliki nilai lebih dari 0,2461.

80
b) Uji Reliabilitas

Menurut Priyatno (2014:64), uji reliabilitas digunakan untuk mengetahui

konsistensi alat ukur yang biasanya menggunakan kuesioner. Maksudnya

apakah alat ukur tersebut akan mendapatkan pengukuran yang tetap

konsistensi jika pengukuran diulang kembali. Keandalan suatu

pengukuran merupakan indikasi mengenai stabilitas dan konsistrnsi

dimana instrumen mengukur konsep dan membantu menilai ketepatan

sebuah pengukuran. Metode yang dipakai dalam pengujian reliabilitas

adalah dengan menggunakan metode Cronbach Alpha yang dimana satu

variabel dianggap reliabel jika cronbach alpha > 0,6.

Tabel 4.10
Output Uji Reliabilitas
Variabel Cronbach’s Keterangan
Alpha

Keputusan Pembelian (Y) 0,766 Reliabel

Brand Image (X1) 0,767 Reliabel

Store Atmosphere (X2) 0,770 Reliabel

Promosi (X3) 0,772 Reliabel

Berdasarkan tabel 4.10 dapat disimpulkan Brand Image (X1), Store

Atmosphere (X2), Promosi (X3), Keputusan Pembelian (Y) mempunyai

nilai cronbach’s alpha> 0,6 maka butir pernyataan dinyatakan reliabel.

81
4.3.2 Uji Asumsi Klasik

a) Uji Normalitas

Uji normalitas bertujuan untuk menguji apakah dalam model regresi

variabel penganggu menggunakan Kolmogorov - smirnov atau residu

memiliki distribusi normal. Seperti diketahui bahwa uji T dan F

mengasumsikan bahwa nilai residual mengikuti distribusi normal, kalau

asumsi dilanggar maka uji statistik tidak valid untuk jumlah sample kecil

ada dua cara untuk mendeteksi residu berdistribusi normal atau tidak yaitu

dengan analisis grafik dan uji statistik,data yang berdistribusi normal

ditandai denganSig (2-tailed) > 0,05. Imam Ghozali (2013:154).

Tabel 4.11

Output Uji Normalitas

Tests of Normality
a
Kolmogorov-Smirnov Shapiro-Wilk
BI Statistic df Sig. Statistic Df Sig.
*
X1 ,098 64 ,200 ,971 64 ,313
*
X2 ,096 64 ,200 ,964 64 ,158
*
X3 ,094 64 ,200 ,945 64 ,030
Y ,120 64 ,096 ,944 64 ,028

*. This is a lower bound of the true significance.


a. Lilliefors Significance Correction

Dari hasil pengujian diketahui bahwa nilai signifikan dari masing-masing

variabel lebih besar dari 0,05, sehingga data dari masing-masing variabel

terdistribusi normal.

82
b) Uji Heteroskedastisitas

Pengujian ini bertujuan untuk menguji apakah dalam model regresi terjadi

ketidaksamaan variance dari residual satu pengamatan ke pengamatan

yang lain. Berikut cara untuk mendeteksi ada tidaknya heteroskedastisitas

yaitu dengan melihat grafik plot antara nilai prediksi variabel terikat

(dependen) yaitu ZPRED dengan residualnya ZRESID. Deteksi ada

tidaknya heteroskedastisitas dapat dilakukan dengan melihat ada tidaknya

pola tertentu pada grafik scatterplot. Berikut ini merupakan hasil uji

heteroskedastisitas :

Gambar 4.5

OutputUji Heteroskedastisitas

Dari output dapat diketahui bahwa titik-titik tidak membentuk pola yang

jelas, dan titik-titik menyebar diatas dan dibawah angka 0 pada sumbu Y. Jadi

dapat disimpulkan bahwa tidak terjadi heteroskedastisitas dalam model regresi.

83
c) Uji Multikolonieritas

Uji Multikoleniaritas bertujuan untuk menguji apakah dalam suatu model

regresi ditemukan adanya korelasi atau hubungan yang signifikan antar

variable bebas dimana dalam model regresi yang baik seharusnya tidak

terjadi korelasi diantara variabel bebas. Pengambilan keputusan dalam uji

multikolinieritas adalah dengan melihat nilai Tolerance dan VIF (Variance

Inflation Factor).

Yakni sebagai berikut:

1. Tidak terjadi multikolinieritas, jika nilai Tolerance> 0,10.

2. Tidak terjadi multikolinieritas, jika nilai VIF< 10.

Tabel 4.12

Output Uji Multikolinieritas

Standardized
Unstandardized Collinearity
Coefficients Coefficients Statistics
Model Std. T Sig.
B Error Beta Tolerance VIF

1 (Constant) 2,863 1,438 1,992 ,051

X1 ,347 ,102 ,328 3,413 ,001 ,820 1,219

X2 ,125 ,055 ,302 2,275 ,026 ,777 1,287

X3 ,136 ,064 ,278 2,118 ,038 ,774 1,292

a. Dependent Variable: Y

Berdasarkan tabel 4.12 dapat diketahui bahwa Brand Image (X1) mempunyai

nilai tolerance 0,820, Store Atmosphere (X2) mempunyai nilai tolerance 0,777,

Promosi (X3) mempunyai nilai tolerance 0,774. Sedangkan Brand Image (X1)

84
mempunyai nilai VIF 1,219, Store Atmosphere (X2) mempunyai nilai VIF 1,287,

Promosi (X3) mempunyai nilai VIF 1,292. Maka dapat disimpulkan bahwa tidak

terjadi multikolinieritas antar variabel bebas, karena nilai Tolerance untuk

masing-masing variabel adalah lebih besar dari 0,10 dan nilai VIF (Variance

Inflation Factor) untuk masing-masing variabel adalah lebih kecil dari 10.

d) Uji Autokorelasi

Menurut Priyatno (2014:106) uji autokorelasi merupakan korelasi antara

anggota observasi yang disusun menurut waktu dan tempat.Model regresi

yang baik seharusnya tidak terjadi autokorelasi.Metode pengujian

menggunakan uji Durbin Watson (DW test).

Pengujian keputusan pada uji Durbin Watson sebagai berikut:

1. DU < DW < 4 – DU maka Ho diterima, artinya tidak terjadi

autokorelasi.

2. DW < DL atau DW > 4 – DL maka Ho ditolak, artinya terjadi

autokorelasi.

3. DL < DW <DU atau 4 – DU < DW < 4 – DL artinya tidak ada

kepastian atau kesimpulan yang pasti.

Tabel 4.13

Output Uji Autokorelasi


b
Model Summary

Adjusted R Std. Error of the


Model R R Square Square Estimate Durbin-Watson
a
1 ,772 ,597 ,584 1,07785 1,846

85
a. Predictors: (Constant), X3, X2, X1
b. Dependent Variable: Y
Nilai DL dan DU dapat diperoleh dari tabel statistik Durbin Watson dengan n

= 100 dan k = 3 didapat nilai DL= 1,6131 dan nilai DU = 1,7364. Jadi, nilai 4 –

DU = 2,2636 dan 4 – DL = 2,3869. Dari output di atas dapat diketahui nilai

Durbin Watson sebesar 1,846. Karena nilai DW terletak antara DU dan 4 – DU

(1,6131< 1,846 < 2,3869) hasilnya tidak ada autokorelasi pada model regresi.

4.3.3 Pengujian Hipotesis

a) Uji Regresi Linier Berganda

Menurut Priyatno (2014:148), Analisis Regresi yang digunakan adalah

analisis regresi linear berganda, karena variabel bebasnya lebih dari satu.

Analisis ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya suatu hubungan

antara variabel Brand Image (X1), Store Atmosphere (X2), Promosi (X3) dan

Keputusan Pembelian (Y).

Tabel 4.14

Output Uji Regresi Linear Berganda

a
Coefficients

Model Unstandardized Coefficients Standardized T Sig.


Coefficients

B Std. Error Beta

(Constant) 2,863 1,438 1,992 ,051

X1 ,347 ,102 ,328 3,413 ,001


1
X2 ,125 ,055 ,302 2,275 ,026

X3 ,136 ,064 ,278 2,118 ,038

a. Dependent Variable: Y

86
Persamaan regresi dari output SPSS diatas adalah sebagai berikut:

Y = 2,863 + 0,347X1 + 0,125X2 + 0,136X3 + e

Berdasarkan persamaan regresi diatas maka dapat disimpulkan:

1) Nilai konstanta sebesar 2,863 yang berarti jika variabel Brand Image

(X1), Store Atmosphere (X2) dan Promosi (X3) bernilai 0 maka

Keputusan Pembelian (Y) bernilai 2,863.

1. Nilai koefisien regresi variabel Brand Image (X1) sebesar 0,347

bernilai positif mempunyai arti bahwa jika persepsi terhadap brand

image semakin baik, maka keputusan pembelian akan meningkat.

2. Nilai koefisien regresi variabel Store Atmosphere (X2) sebesar 0,125

bernilai positif mempunyai arti bahwa jika persepsi terhadap store

atmosphere semakin baik, maka keputusan pembelian akan

meningkat.

3. Nilai koefisien regresi variabel Promosi (X3) sebesar 0,136 bernilai

positif mempunyai arti bahwa jika persepsi terhadap promosi semakin

baik, maka keputusan pembelian akan meningkat.

b) Uji t (Uji Parsial)

Uji t digunakan untuk mengetahui tingkat signifikansi dari pengaruh

variabel independen terhadap variabel dependen secara parsial

(individual). Dasar pengambilan keputusan yaitu berdasarkan nilai

signifikansi hasil output SPSS:

87
1. Jika signifikan < 0,05 maka Ho ditolak dan Ha diterima berarti

terdapat pengaruh signifikan variabel independen secara individual

terhadap variabel dependen.

2. Jika signifikan > 0,05 maka Ho diterima dan Ha ditolak berarti tidak

terdapat pengaruh signifikan variabel independen secara individual

terhadap variabel dependen.

Tabel 4.15

Output Uji t (Uji Parsial)

a
Coefficients

Model Unstandardized Coefficients Standardized T Sig.


Coefficients

B Std. Error Beta

(Constant) 2,863 1,438 1,992 ,051

X1 ,347 ,102 ,328 3,413 ,001


1
X2 ,125 ,055 ,302 2,275 ,026

X3 ,136 ,064 ,278 2,118 ,038

a. Dependent Variable: Y

Menentukan t hitung dapat dilihat pada t tabel signifikansi 0,05 dengan

derajat kebebasan df = n-k-1, atau df = 64 – 4 – 1 = 59 maka diperoleh t tabel

sebesar 2,001.

Berdasarkan perhitungan pada tabel dapat diuraikan hasil pengujian hipotesis

parsial sebagai berikut:

1. VariabelBrand Image (X1) mempunyai nilai thitung3,413 > ttabel2.001 dengan

nilai signifikansi sebesar 0,001< 0,05 sehingga Ho ditolak Ha diterima,

88
berarti terdapat pengaruh signifikan variabel Brand Image (X1) terhadap

Keputusan Pembelian (Y).

2. Variabel Store Atmosphere (X2) mempunyai nilai thitung2,275>nilai ttabel2.001

dengannilai signifikasi sebesar 0,026 < 0,05 maka Ho ditolak Ha diterima,

berarti terdapat pengaruh signifikan variabel Store Atmosphere (X2) terhadap

Keputusan Pembelian (Y).

3. Variabel Promosi (X3) mempunyai nilai thitung2,118>nilai ttabel 2.001 dengan

nilai signifikansi sebesar 0,038< 0,05 maka Ho ditolak Ha diterima, berarti

terdapat pengaruh signifikan variabel Promosi (X3) terhadap Keputusan

Pembelian (Y).

c) Uji F (Uji Simultan)

Uji f digunakan untuk mengetahui apakah variabel-variabel independen

secara (bersama-sama) berpengaruh signifikan terhadap variabel

dependen. Derajat kepercayaan yang digunakan adalah 0,05. Setelah

dilakukan uji Fhitung penulis akan menggunakan keputusan uji berikut ini:

a. Jika F hitung< F tabel maka Ho diterima

b. Jika F hitung> F tabel maka Ho ditolak.

Sedangkanuntukmengetahuipengaruhsimultandari variabel

berdasarkannilaisignifikansiadalahsebagaiberikut:

a. Jikasignifikansi> 0,05 maka Ho diterima, tidakadapengaruhsignifikan.

b. Jikasignifikansi< 0,05maka Ho ditolak, terdapatpengaruhsignifikan.

89
Tabel 4.16

Output Uji f (Uji Simultan)

a
ANOVA

Model Sum of Squares Df Mean Square F Sig.


b
Regression 71,846 3 23,949 18,903 ,000

1 Residual 76,013 60 1,267

Total 147,859 63

a. Dependent Variable: Y
b. Predictors: (Constant), X3, X2, X1

Menentukan f hitung dengan cara melihat f tabel dengan df 1 (jumlah

kelompok data-1) = k-1 , df 2 = n-k., atau df 1 = 4-1=3 dan df 2 = 64-4=60

Sehingga diperoleh f tabel sebesar 2,79.

Berdasarkan tabel 4.16 dapat diketahui nilai fhitung sebesar 18,903 dan ftabel

2,76 dengan nilai signifikansi yang diperoleh adalah 0,000 berarti lebih kecil dari

tingkat signifikansi 0,05. Karena nilai fhitung> ftabel dan nilai sig <0,05 maka Ho

ditolak dan Ha diterima. Sehingga dapat disimpulkan bahwa Brand Image, Store

Atmosphere, dan Promosi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap

Keputusan Pembelian.

d) Koefisien Determinasi(R2)

Koefisien determinasi menunjukan seberapa besar kemampuan variabel

bebasBrand Image (X1), Store Atmosphere (X2), Promosi (X3) dalam

menjelaskan varians variabel terikat, yaitu Keputusan Pembelian (Y).Dari

hasil analisis regresi, dapat dilihat pada output moddel summary yang

hasilnya disajikan sebagai berikut:

90
Tabel 4.17

Output Analisis Koefisien Determinasi(R2)

Adjusted R Std. Error of the


Model R R Square Square Estimate

a
1 .772 .597 .584 1.07785

Dalam penelitian ini Brand Image (X1), Store Atmosphere (X2), Promosi

(X3) berpengaruh sebesar 58,4% terhadap Keputusan Pembelian. Dan sisanya

sebesar (100% - 58,4% = 41,6%) dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak

dijelaskan dalam penelitian ini.

4.4 Pembahasan

4.4.1 Pengaruh Brand Image Terhadap Keputusan Pembelian

Berdasarkan hasil perhitungan dapat diketahui VariabelBrand Image (X1)

mempunyai nilai thitung3,413> ttabel2.001dengan nilai signifikansi sebesar

0,001< 0,05 sehingga Ho ditolak Ha diterima, berarti terdapat pengaruh

signifikan variabel Brand Image (X1) terhadap Keputusan Pembelian (Y).

Menurut Kotler dan Armstrong (2014:233) menyatakan brand image adalah

serangkaian asosiasi (persepsi) yang ada didalam benak konsumen terhadap

suatu merek, biasanya terorganisasi menjadi suatu makna. Maka, apabila

suatu produk memiliki brand image yang positif dan diyakini oleh

konsumen dapat memenuhikebutuhan dan keinginannya maka dengan

sendirinya akan menimbulkan keputusan pembelian. Hal ini sesuai dengan

penelitian yang dilakukan oleh Novia Diana Prastiwi (2016) yang

91
melakukan penelitian tentang pengaruh brand image dan gaya hidup

terhadap keputusan pembelian, dalam penelitiannya menyatakan bahwa

brand image berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian pada

Starbucks Reserve Galaxy Mall Surabaya.

4.4.2 Pengaruh Store Atmosphere Terhadap Keputusan Pembelian

Berdasarkan hasil perhitungan dapat diketahui Variabel Store Atmosphere

(X2) mempunyai nilai thitung

2,275>nilai ttabel2.001 dengannilai signifikasi sebesar 0,026< 0,05 maka Ho

ditolak Ha diterima, berarti terdapat pengaruh signifikan variabel Store

Atmosphere (X2) terhadap Keputusan Pembelian (Y). Menurut Gilbert

(2013:129) menyatakan store atmosphere adalah kombinasi dari pesan

secara fisik yang telah direncanakan. Suasana toko dapat digambarkan

sebagai perubahan terhadap perencanaan lingkungan pembelian yang

menghasilkan efek emosional khusus yang dapat menyebabkan konsumen

melakukan tindakan pembelian. Maka, apabila konsumen semakin merasa

nyaman hal tersebut dapat mempermudah menuju tahap perhatian,

ketertarikan, keinginan, keputusan dan tindakan pembelian. Hal ini sesuai

dengan penelitian yang dilakukan oleh Arnis Risanti (2017) yang

melakukan penelitiantentang pengaruh kualitas layanan, kualitas produk dan

store atmosphere terhadap keputusan pembelian, dalam penelitiannya

menyatakan bahwa store atmosphere berpengaruh positif terhadap

keputusan pembelian pada Warung Kopi Mas Bro di Surabaya.

92
4.4.3 Pengaruh Promosi Terhadap Keputusan Pembelian

Berdasarkan hasil perhitungan dapat diketahui Variabel Promosi (X3)

mempunyai nilai thitung2,118>nilai ttabel 2.001 dengan nilai signifikansi

sebesar 0,038< 0,05 maka Ho ditolak Ha diterima, berarti terdapat pengaruh

signifikan variabel Promosi (X3) terhadap Keputusan Pembelian (Y).

Menurut Kotler dan Armstrong (2014:77) menyatakan promosi adalah

aktivitas yang mengkomunikasikan keunggulan produk dan membujuk

pelanggan untuk membeli produk tersebut. Maka, apabila promosi yang

dilakukan menarik, maka konsumen akan tertarik untuk datang dan

membeli.Hal ini sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Diana

Petricia, Syahputra (2015) yang melakukan penelitian tentang pengaruh

kualitas produk, harga, promosi dan kualitas pelayanan terhadap keputusan

pembelian, dalam penelitiannya menyatakan bahwa promosi berpengaruh

positif terhadap keputusan pembelian kopi Progo Bandung.

4.4.4 Pengaruh Brand Image, Store Atmosphere dan Promosi Terhadap

Keputusan Pembelian

Berdasarkan hasil perhitungan dapat diketahui nilai fhitung sebesar 18,903

dan ftabel2,76 dengan nilai signifikansi yang diperoleh adalah 0,000 berarti

lebih kecil dari tingkat signifikansi 0,05. Karena nilai fhitung> ftabel dan nilai

sig <0,05 maka Ho ditolak dan Ha diterima. Sehingga dapat disimpulkan

bahwa Brand Image, Store Atmosphere, dan Promosi secara bersama-sama

berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian sebesar 58,4%. Dan

93
sisanya sebesar (100% - 58,4% = 41,6%) dipengaruhi oleh variabel yang

tidak dijelaskan dalam penelitian ini.

Dari ketiga variabel tersebut variabel yang paling dominan adalah variabel

Brand Image karena Starbucks dinilai sudah memiliki brand image yang

kuat di benak konsumen. Hal tersebut didukung oleh strategi brand image

yang dibangun oleh pihak Starbucks itu sendiri, seperti menciptakan sebuah

logo visual yang sesuai dengan produk dan brand produk, Starbucks mampu

memilih target pasar yang sesuai yaitu konsumen menengah keatas,

Starbucks memilih lokasi yang sangat strategis, dan Starbucks memiliki

komunitas untuk para konsumennya. Sehingga strategi yang dibentuk oleh

Starbucks mampu meningkatkan Brand Image di benak konsumennya.

94
BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Dari hasil analisis penelitian yang dilakukan mengenai Brand Image, Store

Atmosphere dan Promosi terhadap Keputusan Pembelian, terdapat kesimpulan

yang dapat ditarik dari penelitian ini sebagai berikut:

1. Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara Brand Imagepada gerai

Starbucks Bintaro Xchange Tangerang Selatan terhadap Keputusan

Pembelian.

2. Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara Store Atmosphere pada

gerai Starbucks Bintaro Xchange Tangerang Selatan terhadap Keputusan

Pembelian.

3. Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara Promosi pada gerai

Starbucks Bintaro Xchange Tangerang Selatan terhadap Keputusan

Pembelian.

4. Secara simultan terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara Brand

Image, Store Atmosphere dan Promosi pada gerai Starbucks Bintaro Xchange

Tangerang Selatan terhadap Keputusan Pembelian sebesar 58,4% dan

sisanya. 41,6% dipengaruhi oleh varibel lain yang tidak dijelaskan dalam

penelitian ini.

95
5.2 Saran

Adapun saran untuk gerai Starbucks Bintaro Xchange Tangerang Selatan

antara lain

1. Berdasarkan hasil kuesioner dan pembahasan mengenai variabel brand image

ditemukan bahwa pernyataan nomor 7 dengan pernyataan “Starbucks

memberikan merchandise untuk konsumen pada event tertentu” memiliki

nilai validitas terendah sebesar 0,623. Dalam hal ini pihak Starbucks harus

meningkatkan informasi mengenai merchandise yang diberikan pada event

tertentu tersebut, hal ini bisa dilakukan dengan memberikan informasi melalui

media sosial ataupun pihak karyawan dari Starbucks yang memberikan

informasi ini secara langsung kepada konsumen, agardapat menjadi daya tarik

bagi konsumen untuk mendapatkan merchandise tersebut sehingga hal inipun

menjadi nilai tambah untuk meningkatkan brand image .

2. Berdasarkan hasil kuesioner dan pembahasan mengenai variabel store

atmosphere ditemukan bahwa pernyataan nomor 2 dengan pernyataan

“Suasana pencahayaan ruangan Starbucks mampu meningkatkan daya tarik

toko” memiliki nilai validitas terendah sebesar 0,658. Dalam hal ini pihak

Starbucks tidak hanya harus memperhatikan penataan ruangan maupun desain

warna ruangan saja, akan tetapi pihak Starbucks juga harus memperhatikan

suasana pencahayaan ruangan agar terkesan lebih menarik.

3. Berdasarkan hasil kuesioner dan pembahasan mengenai variabel promosi

ditemukan bahwa pernyataan nomor 8 dengan pernyataan “Starbucks

memiliki berbagai macam varian rasa kopi yang membuat konsumen tertarik

96
untuk datang membeli” memiliki nilai validitas terendah sebesar 0,720.

Dalam hal ini sebaiknya Starbucks fokus menambahkan lebih banyak varian

rasa kopi agar konsumen lebih tertarik lagi untuk datang membeli.

4. Berdasarkan hasil kuesioner dan pembahasan mengenai variabel keputusan

pembelian ditemukan bahwa pernyataan nomor 7 dengan pernyataan “Saya

merasa puas dengan makanan dan minuman di Starbucks” memiliki nilai

validitas terendah sebesar 0,620. Dalam hal ini sebaiknya Starbucks

memperhatikan kebutuhan para konsumen dengan meminta saran kepada para

konsumennya seperti produk apa yang mereka inginkan, karena masih banyak

coffee shop lainnya yang menawarkan produk yang sama dengan harga yang

lebih murah.

97
DAFTAR PUSTAKA

Ali, Hasan . 2013. Marketing dan Kasus-Kasus Pilihan. CAPS (Center For
Academic Publishing Service). Yogyakarta.

Alma, Buchari. 2013. Manajemen Pemasaran dan Pemasaran Jasa. Alfabeta.


Bandung

Assauri, Sofjan. 2013. Manajemen Pemasaran. Jakarta : Rajawali Pers.

Churcill, Gilbert A. 2013. Dasar-Dasar Riset Pemasaran, Jakarta, Penerbit:


Erlangga.

Kotler, Philip and Keller, Kevin Lane (2013), Manajemen Pemasaran, Jilid 2,
Edisi 13, Erlangga.

Kotler, Philip, & Keller. 2014. Manajemen Pemasaran. Edisi 13 jilid 1 erlangga,
Jakarta .

Kotler, Philip and Kevin Lane Keller, 2016. Manajemen Pemasaran. Edisi 15
Erlangga, Jakarta.

Lupiyoadi, Rambat. 2013. Manajemen Pemasaran Jasa Berbasis Kompetensi


(Edisi 3). Jakarta: Salemba Empat.

S.P,Hasibuan, Malayu. 2013. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: PT


Bumi Aksara

Sugiyono. 2015. Metode Penelitian Pendidikan: Pendekatan Kuantitatif Kualitatif


dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Terry, George R. dalam Afifudin. 2013. Dasar-dasar Manajemen, (Terje: G.A


Ticoalu), CV. Alfabeta,Bandung.

Tony Wijaya. 2013. Metodologi Penelitian Ekonomi dan Bisnis, Yogyakarta,


Graha Ilmu.

http://www.aeki-aice.org/ diunduh pada tanggal 17-03-2018.

http://www.kontan.co.id/tag/asosiasi-eksportir-kopi-indonesia-aeki diunduh pada


tanggal 17-03-2018.

98
Jurnal

Adib Zen Firdaus (2014). Pengaruh Store Atmosphere terhadap Keputusan


Pembelian Pada Warung Unyil Coffee Malang.

Arnis Risanti. (2017). Pengaruh Kualitas Layanan, Kualitas Produk dan Store
Atmosphere terhadap Keputusan Pembelian pada Warung Kopi Mas Bro
diSurabaya. Jurnal EMBA, Volume 6, Nomor 4, April 2017.

Diana Petricia, Syahputra. 2015. Pengaruh Kualitas Produk, Harga, Promosi dan
Kualitas Pelayanan Terhadap Proses Keputusan Pembelian (Studi Pada
Konsumen Kopi Progo Bandung). Jurnal EMBA, Vol.2, No.2 Agustus
2015. Page 2117.

Djurwati Soepono (2017). Pengaruh Bauran Pemasaran Terhadap Keputusan


Pembelian Pada Rumah Kopi Billy di Manado. Jurnal EMBA. Vol.5 No.3
September 2017, Hal.4245-4254

Monika Tiarawati (2014). Pengaruh Brand Image terhadap Keputusan Pembelian


Pada Kopi White Coffee. Jurnal EMBA, Volume 2 Nomor 4 Oktober
2014.

Novia Diana Prastiwi. 2016. Pengaruh Brand Image dan Gaya Hidup terhadap
Keputusan Pembelian pada Starbucks Reserve Galaxy Mall Surabaya.
Jurnal EMBA, Volume 5, Nomor 3, Maret 2016.

99
DAFTAR RIWAYAT HIDUP

DATA PRIBADI

Nama : Vaya Glorinda Khalila

Tempat, Tanggal Lahir : Ciamis, 2 Juli 1995

Jenis Kelamin : Perempuan

Agama : Islam

Kewarganegaraan : Indonesia

Alamat : Jl. Pinang Raya, Cluster Fiorenza Residence no

B-16. Pamulang, Kota Tangerang Selatan.

E-mail : vayaglorinda10@gmail.com

Pendidikan Formal :

Tahun 2001 – 2007 : SDN 01 Kampung Utan Tangerang Selatan

Tahun 2007 – 2010 : SMPN 02 Tangerang Selatan

Tahun 2010 – 2013 : SMAN 04 Tangerang Selatan

100

Anda mungkin juga menyukai