Anda di halaman 1dari 2

REKRUTMEN PARTAI POLITIK DI INDONESIA YANG MASIH

BERANTAKAN

Adrian Alexsander Johannes, Universitas Kristen Indonesia

Indonesia sebagai salah satu negara demokrasi terbesar di dunia yang memiliki banyak partai
politik dengan corak dan juga pencapaian politik yang berbeda membuat peran dari partai politik
menjadi hal yang sangat penting demi kemajuan bangsa Indonesia terutama dalam hal
penyampaian pendapat masyarakat dan juga fungsi mereka dalam parlemen di DPR RI. Partai
politik memiliki posisi yang penting dalam menjalankan demokrasi di Indonesia dikarenakan
fungsi dan juga peran mereka adalah kunci untuk meningkatkan kesadaran masyarakat bahwa
pentingnya berdemokrasi dan juga berpolitik untuk kepentingan mereka sendiri dan juga masa
depan bangsa, melakukan praktik pengajaran politik terhadap masyarakat merupakan esensi yang
penting untuk menciptakan masyarakat yang demokratis dan juga meningkatkan kesadaran
politik bagi masyarakat, disamping itu juga melakukan rekrutmen politik bagi anggota partai
menjadi hal yang tidak kalah penting dalam hidupnya partai politik dan juga membuka
kesempatan yang amat sangat lebar bagi masyarakat yang juga ingin ikut serta dalam dunia
politik tentu saja dengan melihat latar belakang dan juga apa yang ingin dicapai oleh mereka
yang terjun dalam dunia politik. Dalam beberapa permasalahan yang terjadi di dalam partai-
partai politik di Indonesia, tidak jarang ditemukan para anggota partai yang masuk dalam sebuah
partai hanya didasarkan atas ketenaran ataupun didasarkan atas keperluan bisnis orang tersebut,
asalkan mereka meningkatkan popularitas partai di tengah masyarakat maka Sebagian dari
mereka masuk menjadi anggota sebuah partai yang sebenarnya diluar sana masih banyak orang
ataupun masyarakat yang bisa ditempatkan dalam partai sesuai dengan kemampuan ataupun cita-
cita mereka untuk memperbaiki hidup masyarakat mereka sehingga tercipta kesejahteraan
ditengah masyarakat. Rekrument politik seperti ini hanya akan membuat mereka yang memiliki
uang serta ketenaran dan juga kekuasaan menjadi lebih berkuasa sehingga keperluan ataupun
aspirasi dari masyarakat yang seharusnya diaspirasikan oleh partai politik melalui kader-
kadernya tidak sepenuhnya bisa disampaikan ke dalam parlemen dikarenakan terbatas oleh
beberapa agenda orang-orang yang masuk ke dalam partai politik bukan berdasarkan keinginan
untuk mengsejahterakan masyarakat tetapi untuk kepentingan pribadi ataupun kelompok mereka
masing-masing, permasalahan ini menjadi hal yang terjadi beberapa partai politik melakukan
perekrutan anggota partai hanya untuk mendapatkan keuntungan bagi partainya sendiri tanpa
memikirkan masyarakat yang membutukan dukungan para partai politik di bangku parlemen.

Anda mungkin juga menyukai