Anda di halaman 1dari 9

Makalah

“Perusahaan yang terlibat riba dan gharar”


Dosen pengampu: Dewi indriyani hamin, SE, MM

Disusun oleh:
SITI NUR KAROMAH (931423078)
SRI DILTA DAUT (931423017)
SRI WAHYU NINGSI AKUNA (931423073)

Program studi S1 MANAJEMEN


FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO
2023

1
KATA PENGANTAR

Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT atas curahanrahmat dan karunia-Nya,
sehingga makalah yang berjudul “Perusahaan yang terlibat riba dan gharar” dapat kami
selesaikan tepat waktu.
Adapun makalah ini bertujuan untuk memenuhi tugas ekonomi syariah pada semester
awal. dengan makalah ini pembaca diharapkan dapat lebih memahami Materi. Penyusun
mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang terlibat dalam
penyusunan makalah ini.
Semoga amal kebaikan diterima Allah SWT dan mendapatkan imbalan dari Nya.
Dalam penyusunan makalah ini penyusun menyadari masih jauh dari kesempurnaan, untuk
itu penyusun mengharap kritik dan saran untuk perbaikan dimasa mendata

Gorontalo, 1 november 2023

Penulis

2
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR............................................................................................................................2
PENDAHULUAN.................................................................................................................................4
1.1 Latar belakang.............................................................................................................................4
1.2 Rumusan masalah........................................................................................................................4
PEMBAHASAN...................................................................................................................................5
2.1.1Riba...........................................................................................................................................5
2.1.2. Jenis-Jenis Riba..................................................................................................................5
2.2.1 Gharar.......................................................................................................................................5
3.1.1 CONTOH PERUSAHAAN ATAU TRANSAKSI YANG TERLIBAT RIBA DAN GHARAR6
3.1.2. RIBA...................................................................................................................................6
3.2.1 Gharar...................................................................................................................................6
PENUTUP.............................................................................................................................................8
KESIMPULAN.................................................................................................................................8
Saran..................................................................................................................................................8
DAFTAR PUSTAKA............................................................................................................................9

3
PENDAHULUAN
1.1 Latar belakang

Riba dan gharar merupakan bentuk transaksi yang tidak diperbolehkan dalam
ekonomi syariah atau dengan kata lain tidak diperbolehkan dalam islam. Adapun Riba
dan gharar memiliki dampak hanya menguntungkan satu belah pihak dan merugikan
pihak lain

1.2 Rumusan masalah

1.sebutkan 5 perusahaan atau transaksi yang terlibat Riba dan gharar ?

4
PEMBAHASAN
2.1.1Riba

Riba adalah istilah yang berasal dari Bahasa Arab nama’ yang artinya
berkembang atau ziyadah yang berarti tambahan. Pengertian riba menjadi suatu
penambahan nilai atau bunga yang melebihi jumlah pokok dari sebuah pinjaman
(utang) saat dana itu dikembalikan berdasarkan asal katanya.

Sistem riba yang diterapkan dalam transaksi keuangan dilarang sebagaimana


tercantum dalam Quran. Dasar hukum riba melarang umat Islam untuk melakukan
transaksi yang mengandung unsur riba. Hal ini tercantum dalam surat Al-Baqarah ayat
276, Al-Baqarah ayat 278, dan An-Nisa ayat 161.
2.1.2. Jenis-Jenis Riba
1. Riba Nasiah
Riba nasiah adalah riba yang dilakukan pada masa jahiliyah. Pada tersebut, riba
sudah cukup menyebar luas karena memiliki keuntungan yang besar pada saat itu.
Seorang peminjam akan membayar tambahan jika ia telat membayar hutang.
2. Riba Fadhl
Riba fadhl adalah penukaran barang dengan barang yang sejenis namun lebih
banyak jumlahnya karena orang yang menukarkan mensyaratkan seperti itu.
3. Riba Qard
Riba Qard adalah salah satu dari macam-macam riba dalam Islam dengan suatu
manfaat atau tingkat kelebihan tertentu yang disyaratkan terhadap yang berhutang.
4. Riba Jahiliyah adalah salah satu dari macam-macam riba dalam Islam dengan
hutang yang dibayar lebih dari pokoknya. Kondisi ini terjadi karena si peminjam
tidak mampu bayar hutangnya pada waktu yang ditetapkan.
5. Riba Al Yad
Riba Al Yad adalah salah satu dari macam-macam riba dalam Islam dengan jual
beli atau yang terjadi dalam penukaran. Penukaran tersebut terjadi tanpa adanya
kelebihan, salah satu pihak yang terlibat meninggalkan akad, sebelum terjadi
penyerahan barang atau harga.

2.2.1 Gharar

Gharar yaitu ketidakpastian dalam transaksi yang diakibatkan dari tidak


terpenuhinya ketentuan syariah dalam transaksi tersebut. Dampak dari transaksi yang
mengandung gharar adalah adanya pendzaliman atas salah satu pihak yang
bertransaksi sehingga hal ini dilarang dalam islam.

5
3.1.1 CONTOH PERUSAHAAN ATAU TRANSAKSI YANG TERLIBAT RIBA DAN
GHARAR

3.1.2. RIBA

 Bank konvensional
Alasan kenapa Bank termasuk dalam Riba karena membuka pinjaman buat
nasabah,pinjaman ini memiliki bunga setiap bulan,jika tidak membayar bunga tepat
waktu,bunga juga semakin bertambah
 Pinjaman online
Alasan kenapa pinjaman online termasuk riba,karena menawarkan bunga yang
cukup tinggi
 Dealer
Alasan kenapa dealer juga termasuk riba, dikarenakan perusahaan mereka
menawarkan kredit, dimana kreditnya memiliki bunga, jadi harga kendaraan menjadi
lebih tinggi dari pada cash
 Toko emas
Alasan toko emas termasuk riba,karena selain menyediakan pembelian secara
kredit, mereka juga bersedia menerima pelanggan yang menjual emas kepada mereka,
tapi harga yang mereka tawarkan berbeda ketika pertama kali pelanggan tersebut
membeli emas itu, harga yang mereka tawarkan bisa naik dan juga bisa sangat rendah
 Koperasi
Pada dasarnya koperasi atau simpan pinjam sama halnya dengan bank
konvensional, keduanya menggunakan metode bunga dalam akadnya
3.2.1 Gharar

 Jualan online
Alasan kenapa jualan online termasuk gharar karena kebanyakan dari mereka
menggunakan foto atau video produk dari negara lain, padahal mereka hanya menjual
barang lokal, dan juga tidak jarang mereka menggunakan deskripsi yang tidak sesuai
dalam barang yang mereka jual. Memang benar tidak semua jualan online termasuk
gharar tapi tidak sedikit juga yang terlibat gharar
 Asuransi konvensional
Perusahaan ini terlibat pada ketidakpastian yang tinggi dalam polis asuransi
mereka
 Dropshipping
Alasan kenapa dropshipping termasuk gharar, karena sistemnya mereka tidak
memiliki stok barang dan hanya bermodalkan foto dan disebarkan di sosial
media,ketika ada pelanggan, mereka akan mengarahkan supplier untuk mengirimkan
barang kepada pelanggan
 Tiket lotre
Kenapa tiket lotre termasuk gharar?,karena lotre masih termasuk
“ketidakpastian” hasil dari transaksi tersebut
 Bengkel
Alasan kenapa bengkel termasuk gharar, karena masih melibatkan
“ketidakpastian” pada harga perbaikan, karena setiap kendaraan memiliki masalah

6
mesin yang berbeda beda,harga ditetapkan selesai perbaikan, jika ringan harga
perbaikan tidak mahal begitu pun sebaliknya

7
PENUTUP
KESIMPULAN

Riba dalam bahasa Arab az-ziyadah yang artinya kelebihan atau tambahan,
riba memiliki pengertian yaitu ketentuan nilai tambahan dengan melebihkan jumlah
nominal pinjaman saat dilakukan pelunasan. Sedangkan gharar atau taghrir adalah
ketidakpastian dalam transaksi.

Saran
Pentingnya mempelajari riba atau gharar dan hukum lainnya agar tahu hal
yang boleh dan tidak boleh dalam transaksi menurut islam,dan tidak hilang arah dan
melakukan kesalahan di masa depan

8
DAFTAR PUSTAKA

https://www.bankmuamalat.co.id/index.php/artikel/pengertian-maysir-gharar-dan-
riba#:~:text=Selanjutnya%20adalah%20Gharar%20yaitu%20ketidakpastian,hal
%20ini%20dilarang%20dalam%20islam.
https://www.ocbcnisp.com/id/article/2021/11/25/riba#:~:text=Pengertian%20riba
%20adalah%20sebuah%20ketentuan,tambahan%20(az%2Dziyadah).

Anda mungkin juga menyukai