Anda di halaman 1dari 38

PENTINGNYA MENERAPKAN PELAYANAN PRIMA PADA

DEPARTEMENT SHOES & BAGS


DI GRIYA PAHLAWAN

LAPORAN KEGIATAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)

Diajukan sebagai salah satu syarat untuk mengikuti uji kompetensi pada
SMK ICB Cinta Niaga Bandung

Disusun Oleh :

Nama : Melsan Sri Widianita

NIS :2103299

Kompetensi Keahlian : Bisnis Daring Dan Pemasaran

SMK ICB Cinta Niaga Bandung

Jalan Pahlawan No.19B


LEMBAR PENGESAHAN I
LAPORAN KEGIATAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)

MENERAPKAN PELAYANAN PRIMA PADA DEPARTEMENT

SHOES & BAGS

Jalan Pahlawan 19B Bandung

Mengetahui

Ketua Kompetensi keahlian Pembimbing

Yuliana S.Pd Yuliana S.Pd

KepalaSekolah

SMK ICB CINTA NIAGA

GalihArifandi

NRKS

i
LEMBAR PENGESAHAN II
Mengetahui dan Menyutujui dari :

Griya Pahlawan 19B Bandung / SMK ICB Cinta Niaga

Pembimbing Penguji

Indah Nurdianty DadanLukmanulhakim S.pd


KATA PENGANTAR
Dengan mengucapkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT, karena atas

Rahmat dan karunia-nyalah penyusun dapat menyelesaikan Praktik Kerja Industri


Yang dilaksanakan di TOSERBA GRIYA PAHLAWAN. Tujuan penyusun laporan
ini untuk memenuhi persyaratan mengikuti Uji Kompetensi 2023.

Laporan ini tidak akan terwujud tanpa adanya dorongan dan kerjasama dari
berbagai pihak, penyusun ini mengucapkan terima kasih kepada :

1. Ayah dan Ibu tercinta yang telah memberikan dukungan moral dan material,
serta doa untuk melancarkan aktivitas pernulis.

2. Bapak Drs. Perlindungan H. Cinta Bhakti MH selaku pembina Yayasan Insan.

3. Ny. Bonur P. SH., MH. Selaku Ketua Yayasan Insan Cinta Bhakti

4. Bapak GalihArifandiS.pd, selakuKepalaSekolah SMK ICB Cinta Niaga

5. Bapak Drs.DeniRusniadi, selakuBidangKurikulum SMK ICB Cinta Niaga

6. Ibu Yuliana, S.Pd. Selaku Ketua Jurusan Pemasaran

7. Ibu Yuliana, S.Pd. Selaku Pembimbing

8. Seluruh staff dan Guru SMK ICB Cinta Niaga

9. Manager Toserba Griya Pahlawan

10. Personalia Toserba Griya Pahlawan

11. Supervisi Toserba Griya Pahlawan

12. Karyawan dan Karyawanti serta Staff di Toserba Griya Pahlawan

13. Teman-teman yang senantiasa membantu, memberikan dorongan serta


memberi semangat kepada penulis

ii
Akhir kata saya sampaikan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah
memberikan banyak bantuan dan dukungannya, begitu pula saya ucapkan terima
kasih kepada Guru pembimbing.

Penulis,

Melsan Sri Widianita

iii
DAFTAR ISI

iv
BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Kegiatan PKL


Ritel merupakan mata rantai yang penting dalam proses distribusi barang
dan merupakan mata rantai terakhir dalam suatu proses distribusi. Melalui
ritel, suatu produk dapat bertemu langsung dengan penggunanya. Industri ritel
di sini di definisikan sebagai industri yang menjual produkdan jasa pelayanan
yang telah diberi nilai tambah untuk memenuhi kebutuhan pribadi, keluarga,
kelompok, atau pemakai akhir. Produk yang dijual kebanyakan adalah
pemenuhan dari kebutuhan rumah tangga termasuk Sembilan bahan pokok.
Industri ritel di Indonesia memberikan kontribusi yang besar terhadap Produk
Domestik Bruto (PDB) dan juga menyerap tenaga kerja dalam jumlah yang
besar.

Mata rantai bisnis ritel berdampak pada seluruh bidang di dunia ritel salah
satunya perusahaan ritel di bidang Fashion Griya Pahlawan. Dengan
berkembangnya rantai bisnis ritel suatu perusahaan harus mengutamakan
pelayanan pada konsumen sebagaimana Menurut Suwithi dalam (Frimayasa &
Administrasi, 2017) Pelayanan prima adalah pelayanan yang terbaik yang
diberikan kepada pelanggan, baik pelanggan internal maupun eksternal
berdasarkan standar dan prosedur pelayanan. Pelayanan terbaik harus dilakukan
oleh setiap perusahaan salah satunya pelayanan prima yang dilakukan pada Divisi
Shoes and Bags di Griya Pahlawan.

Adapun beberapa faktor faktor yang memengaruhi pelayanan prima yaitu

Batara (2003) menyebutkan bahwa untuk dapat memberikan pelayanan prima


(service excellence) pegawai harus memperhatikan beberapa pokok yaitu :
Kemampuan (ability), Sikap (attitude), Penampilan (appearance), Perhatian

1
(attention), Tindakan (action), Tanggungjawab (accountability). Faktor faktor
pelayanan prima di atas dapat mempengaruhi minat konsumen untuk berbelanja
kembali atau sekedar melihat lihat di Divisi Shoes and Bags Griya Pahlawan.

Dalam hal ini pelayanan prima sangat penting di terapkan oleh perusahaan
ritel manapun karena sangat berdampak pada meningkatnya minat konsumen
untuk membeli suatu produk/jasa yang ditawarkan oleh perusahaan salah satunya
di Griya Pahlawan, konsumen akan sangat tertarik apabila mendapatkan
pelayanan yang sangat baik apalagi dengan sikap yang ramah dan sopan,
kemampuan menjelaskan yang detail dan mudah dimengerti, penampilan yang
menarik dan rapi, sehingga jika perusahaan ritel menerapkan pelayanan prima
akan membuat konsumen tertarik berbejanja salah satunya yaitu pada Divisi
Shoes and Bags Griya Pahlawan.

Pelayanan prima yang diterapkan di Divisi Shoes and Bags Griya Pahlawan
yaitu melayani konsumen dengan baik. Seperti menerapkan filosofi yogya yaitu
PS3B (Pandang,Senyum,Sapa,Salam,Serta bantu). Sehingga mampu memberikan
pelayanan yang ramah dan nyaman dan mampu menarik minat konsumen untuk
membeli produk atau hanya sekedar melihat lihat produk yang ada di Divisi
Fashion Shoes and Bags di Griya Pahlawan.

Berdasarkan hal di atas maka penyusun dapat mengambil judul laporan mengenai
tentang “PENTINGNYA PELAYANAN PRIMA PADA DEPARTEMENT
SHOES & BAGS”.

2
1.2 Maksud dan Tujuan

1.2.1 Maksud dari Praktik Kerja Lapangan

a. Untuk melatih sikap disiplin dan tepat waktu

b. Untuk menigkatkan kinerja pada karyawan agar bisa memuaskan


pelanggan
1.2.2 Tujuan dari pembuatan laporan

a. Untuk mengetahui gambaran pelayanan prima

b. Untuk mengetahui kepuasan terhadap pelanggan

3
BAB II

PROFIL PERUSAHAAN

2.1 Sejarah YOGYA GROUP

1. Yogya Group

Yogya Group adalah sebuah perusahaan retail modern asli Indonesia. Yogya
Group merupakan perusahaan retail dengan format Supermarket dan Departement
Store. Gerai ini umumnya menjual berbagai produk makanan, minuman dan
barang kebutuhan hidup lainnya. Lebih dari 200 produk makanan dan barang
kebutuhan hidup lainnya tersedia dengan harga bersaing, memenuhi kebutuhan
konsumen sehari-hari.

2. Sejarah Yogya Group

Yogya Group ini berawal dari sebuah toko batik di Jalan Ahmad Yani, di
daerah Kosambi Kota Bandung dengan nama DJOGJA yang didirikan tahun 1948,
dengan luas toko sekitar 100m2 dan karyawan berjumlah 8 orang. Toko Batik
yang diberi nama DJOGJA ini didirikan dan dikelola secara sederhana oleh Bapak
Gondosasmito bersama keluarga.

Pada tahun 1972 pengelolaan toko diserahkan kepada Bapak Boedi Siswanto
Basuki dan Ibu Tina Handayani yang merupakan anak dan menantu dari Bapak
Gondosasmito. Dengan kerja keras dan keuletan dilakukan pembenahan,

4
keinginan dan kebutuhan pelanggan terpenuhi, sehingga yang tadinya hanya toko
batik berubah menjadi toko kelontong. Nama DJOGJA dipertahankan, akan tetapi
penulisannya diganti menjadi “YOGYA”.

Seiring dengan perkembangannya tanggan 28 Oktober 1982, bertepatan dengan


hari sumpah pemuda, dibuka cabang yang pertama, berada di Jalan Sunda 60
Bandung, dengan luas 200m2 dengan 40 orang karyawan. Selanjutnya tanggal 28
oktober ditetapkan sebagai hari lahir Toserb Yogya. Disinilah tonggak penting dari
awal sejarah toko Yogya dimulai. Manajemen yang lebih modern dan rekruitmen
SDM yang berkualitas menjaadi bagian dari awal sebuah kesuksesan di kelak
kemudian hari.

Pada tanggal 16 Februari 2000, melalui Mentri Perindustrian dan Perdagangan


Republik Indonesia, menganugrahkan APRINDO Award, kepada Bapak Boedi
Siswanto Basuki, sebagai salah satu Perintis retail di Indonesia.

Saat ini Toserba Yogya beroperasi di wilayah Jawa Barat, Jakarta dan Sebagian
Jawa Tengah. Yogya Group memiliki 52 outlet dan brand name Toserba Yogya
dan Toserba Griya berkembang dari toko kecil di Kosambi sebesar 160.000m2
dengan 89.000m2 diantaranya adlah selling area. Cabang tersebut sudah
menyebar di berbagai daerah antara lain :

1. Bogor

2. Cirebon

3. Sukabumi

4. Garut

5. Tasikmalaya

6. Sumedang

7. Jakarta

8. Subang

9. Semarang

5
10. Purwakarta

11. Kuningan

12. Indramayu

13. Majalengka

14. Ciamis

15. Bekasi

16. Banjar

Yogya Group yang terdiri dari pasar raya Yogya, Toserba Yogya dan Griya
berbagai dalam 12 regional :

Regional 1 diantaranya:

1.Toserba Griya Banjar

2. Toserba Griya Cicalengka

3. Toserba Griya Jatinangor

4. Toserba Griya Sumber Sari

5. Toserba Griya Tanjung Sari

6. Toserba Griya Majalaya

7. Toserba Griya Sumedang

Regional 2 diantaranya:
1.Toserba Griya Pahlawan

2. Toserba Griya Dinasty

3. Toserba Griya Antapani

6
4. Toserba Griya Arcamanik

5. Toserba Griya Ujung Berung

6. Toserba Griya Grand Cinunuk

7. Toserba Griya Luck Square

8. Toserba Griya Ciumbuleuit

Regional 3 diantaranya:

1.Toserba Yogya Kepatihan

2. Toserba Yogya Plaza Cimahi

3. Toserba Yogya Sunda

4. Toserba Yogya Kosambi

Regional 4 diantaranya:
1.Toserba Yogya Banjar

2. Toserba Yogya Cimahi

3. TOserba Yogya Garut

4. Toserba Yogya Mitra Batik

5. Toserba Yogya Tasikmalaya

6.Toserba YogyaMajenang

Regional 5 diantaranya:
1.Toserba Yogya Jatibarang

7
2. Toserba Yogya Majalengka

3. Toserba Yogya Rajawali

Regional 6 diantaranya:
1.Toserba Yogya Indramayu

2. Toserba Yogya Pamanukan

3. Toserba Yogya Subang

4. Toserba Yogya Purwakarta

Regional 7 diantaranya:
1.Toserba Yogya Bogor Plaza

2. Toserba Yogya Mangga 2 Mall

3. Toserba Yogya Pondok Bambu

4. Toserba Yogya Sukabumi

5. Toserba Yogya Bogor

Regional 8 diantaranya:

1.Toserba Yogya Riau

2. Toserba Yogya Ciwalk

Regional 9 diantaranya:
1.Toserba Yogya Lembang

2. Toserba Yogya Setiabudi

3. Toserba Yogya Pasteur

8
4. Toserba Yogya Sertasari

Regional 10 diantaranya:
1.Toserba Yogya Buah Batu

2. Toserba Yogya Soekarno Hatta

3. Toserba Yogya Margahayu

Regional 11 diantaranya:
1.Toserba Yogya Kopo Permai

9
2.2 SEJARAH GRIYA PAHLAWAN

Griya Pahlawan pertama kali berdiri pada tanggal 21 November 1994 di


Jalan Pahlawan No. 17. Pada saat itu Griya Pahlawan merupakan cabang ke 16
dari Yogya Group secara keseluruhan Toserba Griya Pahlawan dibangun di atas
tanah seluas 767m dengan jumlah karyawan sekitar 20 orang. Griya Pahlawan
merupakan salah satu toko kecil yang mengalami pertumbuhan cukup besar.
Sehingga pada tanggal 28 September 2005 Griya Pahlawan yang semula menepati
lahan Jalan Pahlawan No.17 kemudian pindah ke Jalan Pahlawan No.10-14 (di
depan Griya Pahlawan lama) dengan luas area penjualan toko baru mencapai
kurang lebih 6 kali luas lahan 3285m dan luas bangun 1610m berlantai 4 yang
masih beroperasi sampai dengan saat ini.

Yang terdiri dari :

A.Lantai Dasar (Basement)

1. Lahan parkir, toilet, mushola konsumen

2. Pintu keluar masuk karyawan

3. Receving food

4. Gudang plastic

5. Gudang pule

6. Tempat parkir karyawan

7. Ruang Mjm, Keamanan, Pengelola parkir

10
8. Ruang genset

9. Ruang pompa

10. Loker karyawan

11. Kantor personalia

B. Lantai 1

1. Area supermarket

2. Informasi penitipan barang

3. Gudang Transit Supermarket

4. Kantor Supervisor SPM

5. Pintu Utama keluar masuk konsumen

C.Lantai 2

1. Fashion

2. Yogya Elektronik

3. Rumah bagus

4. Customer service

5. Gudang fashion

6. Ruang Supervisor

7. Ruang chief operator

8. Ruang cctv

11
9. Area bermain anak ( happy kids)

D.Lantai 3

1. Fashion Shoes and Bags

2. stationary

3. Game Master

4. CFC

5. Mushola, toilet karyawan

6. Gudang POP

7. Ruang manager

E.Lantai 4

Terdapat gudang induk yang terdiri dari Gudang Supermarket dan Gudang
Fashion.

12
2.3 Visi dan Misi

Visi Yogya

“ Tetap Menjadi Pilihan Utama ”

Pilihan utama bagi konsumen, mitra usaha, besar tenaga kemampuan


masyarakat dan pemerintah di tengah berbagai alternative pilihan dan persaingan
usaha

Misi Yogya

“ Setia Memenuhi Kebutuhan Keluarga”

Untuk dapat mencapai visinya, maka Toserba Yogya Group memiliki visi “setia

Memenuhi Kebutuhan Keluarga” Langkah Langkah yang dapat diambil sebagai


perwujudan upaya mencapai visi dan misi tersebut diantara lain mengenal
keinginan masyarakat dan memenuhinya.

Coamperate Value

“ Maju dengan karya Bersama”

Yogya Group selalu berusaha mewujudkan kepuasan bagi konsumen dengan


menyediakan produk yang berkualitas, layanan yang unggul dan akrab bersahabat,
serta dalam suasana berbelanja menyenangkan.

Moral Phylosofy

1. Jujur

2. Setia

3. Rendah Hati

Rusinness Value

13
“ KONSUMEN PUAS”

P = Produk Berkualitas

U = Unggul Layanan

A = Akrab Bersahabat

S = Suasana Menyenangkan

14
2.4 STRUKTUR ORGANISASI PERUSAHAAN

15
2.5 URAIAN PEKERJAAN
1. Store Manager
Tugas :
a. Bertanggungjawab terhadap kegiatan perusahaan sehingga berjalan
dengan lancar.
b. Membuat target atau rencana kerja tahunan menurut bulan dan visinya
masing masing.
c. Membina, Membimbing, dan Mengembangkan karyawan toko untuk
menciptakan kepuasan pelanggan dan mendukung pencapaian sasaran
toko.
d. Memeriksa keadaan atau kondisi area toko.

2. Chief Operasional Manager

Tugas :

a. Memeriksa dan mencatat hasil data pekerjaan

b. Membuat perencanaan, pengarahan kerja, mengevaluasi pekerjaan


bawahan, menegakkan disiplin kerja.

3.Personalia
Tugas:
a. Menangani dan memeriksa administrasi pegawai (Cuti, Surat Dokter,

Izin Keterlambatan, Ketidakhadiran)

b. Menangani keluar masuknya karyawan

c. Menangani dan mengecek absensi karyawan

d. Melakukan perhitungan gaji atau pembagian gaji karyawan ( Non


Staff)

16
4.Keuangan
Tugas:

a. Membuat rancangan giro, tandatangan giro, rekonsiliasi bank dan cash


flow
b. Entry penerimaan barang

c. Membuat laporan bulanan credit card, saldo hutang minus

d. Membuat laporan keuangan

5.Administrasi

Tugas :

a. Mencatat kartu hutang dagangan maupun biaya

b. Control bon

c. Entry kontra bon

d. Mencatat transfer barang

6.Buyer
Tugas:
a. Menangani pembelian barang untuk supermarket

b. Menyediakan modal dari supplier

c. Menyetujui kenaikan atau penurunan harga dari supplier

7.Supervisor

Tugas :

a. Melakukan pembinaan terhadap karyawan

b. Menegur jadwal kehadiran setiap karyawan jika terjadi kesalahan


jadwal

17
c. Menghadapi keluhan konsumen

d. Melakukan return/void (pembatalan transaksi) kasir.

e. Melakukan control terhadap perubahan harga

8.Receving
Tugas:

a. Mengecek barang masuk dan keluar dari supplier

b. Mengecek barang retur

c. Mengecek ulang secara global

9.Visual

Tugas :

a. Membuat desain garis, interior dan eksterior

b. Membuat konsep kerja

c. Mengontrol keadaan visualisasi toko dan memastikan keteraturan,


kebersihan dan pemeliharaan display

10.Kasir

Tugas :

a. Menerima uang sebagai pembayaran dari transaksi telah terjadi

b. Menjalankan program (Ucapkan salam, Ucapkan nilai transaksi,

Jumlah uang, Jumlah kembalian, Ucapkan terimakasih)

c. Menerima dan menghitung uang modal untukdimasukkankedalam


register

11.Crew (SC)

Tugas :

18
a. Membersihkan area konter alat pajang dan dagangan

b. Memajang barang dagangan sesuai dengan aturan display yang berlaku

c. Memeriksa kualitas barang pajangan

12.Security

Tugas :

a. Menjaga keamanan seluruh toko dan mengawasi para konsumen

b. Menjaga keamanan di pintu keluar dan masuk karyawan

13.Cleaning Service

Tugas :

a. Membersihkan area toko

b. Membuang sampah

19
BAB III

PEMBAHASAN
3.1 Dasar Teori

3.1.1 Pengertian Pramuniaga

Pramuniaga adalah seseorang yang akan membantu pelanggan


ketika membeli barang di sebuah toko. Perannya begitu penting bagi
perusahaan karena bisa membantu meningkatkan penjualan.
Jadi, dalam pengertian asli dari kata pembentuknya, pramuniaga adalah
seseorang yang bekerja di bidang jual beli atau dagang sehingga nantinya
akan mendapatkan keuntungan.
Akan tetapi, pramuniaga bukanlah sosok yang berdagang, melainkan
hanya membantu produk tersampaikan kepada pelanggan yang datang
supaya terjual. Produk terjual memang tujuan akhir, tetapi menjual produk
bukanlah tugas utama pramuniaga.
Bisa dibilang, pramuniaga bukanlah sales representative, sales advisor,
ataupun sales counter. Pramuniaga adalah sales associate.

3.1.2 Tugas Pramuniaga

1. Menata Produk

Tugas dan tanggung jawab pramuniaga adalah menata produk dengan


baik. Penataan produk yang cantik akan membuat pengunjung betah di
sana. Selain itu, mereka juga harus paham mana produk yang sedang
tren dan mana produk yang kurang diminati.
Biasanya, produk-produk yang sedang dicari harus diletakkan di
tempat yang mudah dilihat. Strategi peletakan produk tersebut
diharapkan bisa meningkatkan penjualan produk yang ada.

2. Pendataan Produk

20
Pramuniaga harus rajin mengecek keadaan dan jumlah produk yang
ada di toko serta gudang. Dengan demikian, tidak ada kerugian yang
ditimbulkan dari kecolongan jumlah produk.

3. Product Knowledge

Akan selalu ada customer yang pasti bertanya tentang produk, baik itu
kegunaan, di mana letak produk tertentu, hingga bingung memilih
produk sesuai kebutuhan mereka. Nah, di sinilah tugas pramuniaga
dibutuhkan.
Mereka harus tahu dengan baik tentang product knowledge sehingga
bisa dengan mudah memberikan edukasi dan penjelasan kepada
customer.

4. Promotion Knowledge

Tidak hanya tentang pengetahuan produk, pramuniaga harus hafal ada


promo apa saja di setiap saatnya. Bagaimanapun, sistem promo adalah
strategi untuk meningkatkan penjualan atau menghabiskan stok
barang.
Maka dari itu, setiap customer yang datang harus tahu tentang promo
tersebut. Dan pramuniaga lah yang bertugas memberikan penjelasan
kepada pengunjung.

5. Menjaga Kebersihan Toko

Berikutnya yang menjadi tugas pramuniaga yaitu senantiasa menjaga


kebersihan dan kerapian toko. Sehingga customer yang datang akan
nyaman selama melihat-lihat dan membeli barang.

3.1.3 Pengertian Pelayanan Prima

21
Pelayanan prima atau disebut juga exellence service
mengedepankan kepuasan pelanggan di atas segalanya. Jika pelayanan
perusahaan sudah memberi kesan yang bagus kepada konsumen maka
tidak menutup kemungkinan perusahaan akan mendapatkan
keuntungan dari promosi gratis mulut ke mulut. Organisasi atau
perusahaan seringkali menganggap hal sepele terkait pelayanan yang
diberikan, karena berasumsi bhwa yang terpenting adalah kualitas
produk atau jasa saja. Padahal mengabaikan pelayanan kepada
konsumen merupakan satu kesalahan besar.

3.1.4 Pentingnya Pelayanan Prima

Adanya pelayanan prima yang memuaskan berguna untuk menjalin


hubungan baik antara perusahaan dengan pelanggan, sehingga
menciptakan kedekatan pelanggan dengan perusahaan. Pelayanan
prima perlu diperhatikan bagi setiap perusahaan khususnya untuk
perusahaan di bidang jasa. Agar perusahaan tidak kehilangan
pelanggan, diperlukan upaya untuk selalu memberikan pelayanan
prima.
Pelaksanaan pelayanan prima memerlukan sumber daya manusia, yaitu
karyawan yamg handal dan siap. Hal ini di sebabkan karna karyawan
tersebut yang akan melaksanan pelayanan prima ketika berhadapan
dengan pelanggan. Adapun salah satu cara untuk meningkatkan
kualitas pelayanan pada karyawan diberikan training mengenai
pentingnya pelayanan prima. Karena pelayanan prima merupakan
upaya untuk memberikan rasa puas dan menumbuhkan kepercayaan
terhadap pelanggan.

3.1.5 Jenis – JenisPelayanan Prima


1. Core Service (Pelayanan Utama)

22
Pelayanan core service merupakan pelayanan yang
menawarkan produk atau jasa utamanya kepada pelanggan.

Perusahaan secara langsung memberikan penawaran terbaiknya


untuk jasa atau produk yang dijual.
2. Facilitating Service (PelayananFasilitas)

Pelayanan fasilitas ini merupakan pelayanan tambahan yang


disediakan oleh pihak perusahaan. Pelayanan fasilitas wajib
ada untuk mendukung peayanan prima di sebuah perusahaan.
Misalnya pelayanan satpam, pelayanan customer service dan
sebagainya.
3. Supporting Service (Pelayanan Pendukung)
Untuk pelayanan pendukung perusahaan harus mampu
menemukan value (nilai) yang dapat diberikan kepada
pelanggan. Karena pelayanan ini yang akan membuat
sebuah perusahaan berbeda dengan kompetitor lainnya.
3.1.6 Fungsi Pelayanan Prima

1. Sebagai Alat Promosi

Yang dimaksud sebagai alat promosi adalah perusahaan yang


memberikan pelayanan prima akan mendapat penilaian positif dari
para pelanggan, oleh karena itu secara tidak langsung perusahaan
akan mendapat keuntungan promosi dari mulut ke mulut oleh para
pelanggan.
2. Sebagai Alat Komunikasi

Pelayanan prima juga berfungsi untuk alat komunikasi yang dapat


menyampaikan pesan kepada pelanggan secara asertif.
3. Bentuk Branding Perusahaan

Tidak mudah untuk menemukan value (nilai) dari sebuah


perusahaan, jadi ketika perusahaan memberikan pelayanan prima
dan hal tersebut menjadi keunikan tersendiri maka para pelanggan

23
akan lebih mengenal perusahaan tersebut dengan pelayanan prima
yang diberikan.
3.1.7 Manfaat Pelayanan Prima

1. Meningkatkan jumlah penjualan

2. Meningkatkan mutu penjualan

3. Memberi kepuasan terhadap pelanggan

3.1.8 Standar Penampilan Prima

Standar penampilan pribadi pemberi layanan pada wanita, yaitu :

1. Menggunakkan pakaian kerja yang rapih sesuai ketentuan


perusahaan atau disesuaikan.
2. Pakaian rapi dan bersih.

3. Memperhatikan keserasian Make-Up dan Aksesoris.

4. Memakai tanda pengenal ID Card pada saat melaksanakan tugas di


dalam dan diluar lingkungan kantor.
5. Memperhatikan penataan rambut.

6. Rambut pendek sebatas telinga, agar disisir rapih.

7. Rambut sebahu agar di ikat atau menggunakan cepol.

8. Jika menggunakan kerudung, harus bersih dan penataannya rapih.

9. Memperhatikan kebersihan tubuh.

10.Menggunakan sepatu sesuai dan serasi.

Sedangkan standar penampilan pribadi pemberi layanan untuk lakilaki,


yaitu :
1. Menggunakan pakaian kerja atau pakaian rapih sesuai dengan
ketentuan perusahaan atau disesuaikan.
2. Pakaian rapih dan bersih.

3. Memakai tanda pengenal [ID Card] pada saat melaksanakan tugas di


dalam dan diluar lingkungan kantor.

24
4. Memperhatikan penataan rambut.

5. Panjang rambut maksimal sebatas telinga

6. Rambut disisir rapih.

7. Kumis/jenggot dipangkas rapih.

8. Memperhatikan kebersihan tubuh.

9. Menggunakan sepatu sesuai ketentuan perusahaan

25
3.2 Waktu dan tempat PKL

A.Waktu

Waktu kegiatan praktik kerja lapangan (PKL) dilakukan selama tiga bulan di
mulai dari tanggal 1 February 2023 s.d tanggal 30 April 2023. Dalam pelaksanaan
Praktik kerja lapangan (PKL) di Toserba Griya Pahlawan penyusun mempunyai
jadwal yang harus dilaksanakan, jadwal ini di buat oleh supervisor di Toserba
Griya Pahlawan. Jadwal ini dibagi menjadi dua shift diantaranya sebagai berikut :

- Shift Pagi

Hari Jam Kerja Istirahat Jam Pulang

Senin 07.15 12.00-13.00 15.00

Selasa 07.15 12.00-13.00 15.00

Rabu 07.15 12.00-13.00 15.00

Kamis OFF OFF OFF

Jumat 07.15 13.00-14.00 15.00

Sabtu 07.15 12.00-13.00 15.00

Minggu 07.15 12.00-13.00 15.00

-Shift Siang

Hari Jam Kerja Istirahat Jam Pulang

Senin 12.00 16.00-17.00 19.30

Selasa 12.00 16.00-17.00 19.30

26
Rabu 12.00 16.00-17.00 19.30

Kamis OFF OFF OFF

Jumat 12.00 16.00-17.00 19.30

Sabtu 12.00 16.00-17.00 19.30

Minggu 12.00 16.00-17.00 19.30

B. Tempat Melaksanakan PKL

Tempat pelaksanaan praktik kerja lapangan (PKL) bertempat di Toserba Griya


Pahlawan No. 10-14, Cikutra, Kec. Cibeunying Kidul, Kota Bandung.

3.3 Gambaran Pelayanan Prima di Divisi Shoes & Bags


1. Harus bersikap yang ramah, dan penuh perhatian.
2. berpenampilan menarik dan sopan sesuai peraturan perusahaan.
3. Membantu konsumen apabila ada yang menanyakan ukuran dan warna Sepatu
ataupun tas.
4. Setiap pembelian barang harus menggunakan nota yang diisi plu barang lalu
bayar terlebih dahulu ke kasir, barang akan di berikan apabila nota tertera nomor
validasi yang menandakan konsumen telah membayar barang tersebut.
5. Apabila ada yang menanyakan ukuran atau warna yang tidak ada di display,
saya sebagai pramuniaga harus dengan sigap dan cepat mengambil barang
tersebut ke gudang.

27
BAB IV

PENUTUP

4.1 Kesimpulan

1. Seorang pramuniaga harus disiplin dalam segala hal agar terciptanya kerjasama
yang efektif dan efisien pekerjaannya.

2.pelayanan yang baik dari seorang pramuniaga harus bisa menarik konsumen
dengan cara memberikan senyuman serta mendekati konsumen saat ingin mencari
kebutuhannya.

4.2 Saran

Pada kesempatan yang baik ini penulis akan memberikan saran kepada Toserba
Griya Pahlawan yaitu sebagai berikut :

1. Pelayanan terhadap konsumen harus ditingkatkan lagi agar konsumen merasa


lebih puas berbelanja dan betah berada di Toserba Griya Pahlawan.
2. Seluruh karyawan harus lebih memperhatikan area counter.
3. Menjadikan seorang pramuniaga lebih aktif bertanya dan mengeluarkan
pendapat.

28
Daftar Pustaka

-https://1drv.ms/w/c/650fe895e7d26fd5/ER61xcykEOVFmT-
RFd8cLXQBHmWxoi6MpUwVpMtMo-bouQ

-https://www.kitalulus.com/seputar-kerja/pramuniaga-adalah?shem=iosie

-https://onesearch.id/Record/IOS5734.1727/TOC

29
LAMPIRAN FOTO PKL

Foto Nota

Foto Display sepatu

30
31
32

Anda mungkin juga menyukai