Anda di halaman 1dari 4

Asep 201110345

Etika Bisnis
Quis

1. Apa saja pendekatan etika dalam bernegosiasi dan bagaimana penerapannya ?


Jawab :
- End-result ethics, kebenaran suatu tindakan ditentukan oleh penilaian pro dan kontra dari
akibatnya.
- duty ethics, kebenaran dari suatu tindakan ditentukan oleh kewajiban seseorang untuk
mentaati konsistensi prinsip, hukum, dan standar sosial yang mendefinisikan apa yang benar
dan apa yang salah serta batasan diantara keduanya.
- social contract ethics, kebenaran suatu tindakan didasarkan pada kebiasaan dan norma
masyarakat tertentu.
- Personalistic ethics, kebenaran suatu tindakan didasarkan pada suara hati dan standar moral
seseorang

Setiap pendekaptan dapat digunakan untuk menganalisis lima situasi hipotikal (sampling dilema
etika) Misalnya dalam situasi pertama yang melibatkan penjualan stereo dan pernyataan untuk
pembeli
prospektif mengenai keberadaan pembeli potensial lainnya :
- Jika Anda percaya End-result ethics → Anda akan melakukan apapun yang Anda perlukan
untuk mendapatkan hasil terbaik (termasuk berbohong mengenai pembeli alternatif).
- Jika Anda percaya pada duty ethics → Anda mungkin memiliki kewajiban untuk tidak
berhubungan dengan kelicikan, dan menolak menggunakan taktik yang kotor.
- Jika Anda percaya pada social contract ethics → Anda akan mendasari pilihan perilaku Anda
pada pandangan mengenai norma yang sesuai di masyarakat; jika yang lain akan berbohong,
maka Anda juga akan melakukannya.
- Jika Anda percaya pada Personalistic ethics → Anda akan mengikuti kata hati Anda dan
memutuskan apakah Anda akan memenuhi kebutuhan uang tunai untuk perjalanan Anda dalam
membenarkan sikap Anda dari menggunakan taktik yang tidak jujur.

2. Secara umum, kecemasan adalah perasaan yang dialami ketika seseorang terlalu
mengkhawatirkan sebuah peristiwa yang menurutnya menakutkan yang akan terjadi di
masa depan yang tidak bisa dikendalikan dan apabila itu benar terjadi, maka akan dinilai
sebagai sesuatu yang “ mengerikan“. Ditinjau dari teori Psikologi Kognitif, kecemasan
terbagi menjadi 3 konsep, diantaranya adalah Konsep Ineter personal, Konsep Prilaku,
dan Konsep Biologis. Jelaskan apa yang dimaksud dengan ketiga konsep tersebut!.
Jawab :
- Konsep Interpersonal, Konsep yang beranggapan bahwa kecemasan terjadi karena adanya
ketakutan akan penolakan interpersonal, hal ini juga dihubungkan dengan trauma pada masa
pertumbuhan seperti kehilangan, perpisahan yang menyebabkan seseorang menjadi tidak
berdaya. Individu yang memiliki harga diri rendah biasanya sangat mudah untuk mengalami
kecemasan.
- Konsep Perilaku, konsep yang beranggapan bahwa adanya perasaan cemas merupakan hasil
frustasi dari segala sesuatu yang mengganggu kemampuan seseorang untuk mencapai tujuan
yang diinginkan. Para ahli perilaku menganggap kecemasan merupakan suatu dorongan, atau
keinginan untuk menghilangkan rasa takut. Teori ini meyakini bahwa manusia yang pada awal
kehidupannya dihadapkan pada rasa takut yang berlebihan akan menunjukkan kemungkinan
kecemasan yang berat pada kehidupan yang berat pada kehidupan dewasanya nantinya.

- Konsep Biologis, Konsep yang beranggapan bahwa otak yang mengandung reseptor khusus
untuk benzo diazepine reseptor ini juga membantu mengatur kecemasan penghambat asam
amino butirikgamma neuro regulator juga dilansir ikut berperan aktif dalam mekanisme biologis
yang berhubungan dengan kecemasan seperti hal nya dengan endokrin. Selain itu pada konsep
biologis ini, kecemasan juga mungkinn disertai dengan gangguan fisik dan selanjutnya dapat
me nurunkan kapasitas seseorang untuk mengatasi reseptor. Dalam konsep ini juga,
beranggapan bahwa senturm – sentrurm dalam otak yang diduga mempunyai pengaruh penting
dalam masalah emosi adalah hipotalamus retikuler aktivasi sistem ( RAS ) dan juga sistem
limbik.

3. Sebutkan faktor-faktor yang mempengaruhi keefektifan dalam presentasi!


Jawab :
CONTENT
Segala sesuatu yang berkaitan dengan isi presentasi Anda.
Komponen-komponen pendukung :
• Menentukan topik presentasi
• Memilih dan membatasi poin-poin penting yang ingin disampaikan
• Menyusun alur materi supaya mengalir dengan enak dan mudah dipahami
• Merancang bagaimana cara menjelaskan tiap poin sehingga presentasi bisa
bervariasi dan mudah diingat.
DESIGN
Segala sesuatu yang berkaitan dengan slide presentasi Anda..
Seiiring berkembangnya jaman, sekarang ini slide PowerPoint adalah media yang
digunakan hampir setiap kalangan (Pelajar, manager, direktur sampai CEO pun jika
berpresentasi menggunakan tools PowerPoint).
Gunakan PowerPoint dangan efektif, agar tidak timbul istilah “Death by Power Point” –
yaitu presentasi yang membosankan setengah mati karena slide PowerPoint.
DELIVERY
Segala sesuatu yang berkaitan dengan cara Anda membawakan presentasi..
Hal-hal yang termasuk dalam aspek delivery :
• Bahasa tubuh yang Anda tampilkan
• Intonasi suara
• Interaktivitas dengan audiens
• Cara menangani hal-hal yang terjadi dalam presentasi (penguasaan audiens,
situasi, peralatan, dll.
4. Dalam membuat CV terdapat beberapa tahapan yang harus diperhatikan diantaranya
adalah tipe dan struktur CV. Sebutkan dan jelaskan tipe-tipe CV dan salah satu struktur
CV berikut dengan kelebihan dan kekurangannya!
Jawab :
Tipe cv formal atau kreatif
1. CV Formal, Secara fisik, CV formal terlihat sangat ringkas dan simpel dengan tulisan yang
jelas dan warna kontras hitam putih. Biasanya CV ini digunakan untuk melamar pekerjaan di
tempat yang sifatnya serius dan formal seperti perusahaan komoditas, BUMN, kantor
pengacara, kepolisian, bank, dan sebagainya.

2. CV Kreatif Dibandingkan dengan CV formal, CV Kreatif jauh lebih berwarna dan memiliki
struktur yang fleksibel. CV tipe ini sangat cocok untuk menonjolkan sisi kreatif. Oleh karena itu,
membuat CV kreatif ini cocok untuk melamar ke pihak yang membutuhkan seseorang yang
kreatif dan artistik. Contohnya, ketika melamar ke perusahaan yang bergerak di bidang desain,
media, komunikasi, startup, e-commerce, dan industri kreatif lainnya.
Struktur CV : Kronologis, fungsional dan kombinasi
- Kombinasi, Struktur CV ini cocok apabila ingin menunjukkan tidak hanya keterampilan namun
juga pengalaman kerja. Bisa dibilang, Anda sebenarnya ingin memakai CV dengan format
kronologis namun merasa sayang bila keterampilan Anda tidak ditonjolkan padahal sangat
relevan dan penting. Format ini cocok untuk melamar posisi yang sifatnya harus bisa mengatur
dan memimpin karena bisa menunjukkan bahwa Anda memang benar-benar berpengalaman
dan punya banyak keterampilan.
Kelebihan:
✓ Sangat bagus untuk seorang pelamar yang memiliki banyak pengalaman dan keterampilan
yang baik.
✓ Disarankan untuk pelamar posisi eksekutif senior yang butuh pengalaman dan keterampilan
spesial.
✓ Menonjolkan pengalaman, pencapaian, serta kemampuan pelamar.
Kekurangan:
✓ CV jadi cenderung panjang dan bisa terjadi pengulangan.
✓ Membuat perubahan karir dan pergantian pekerjaan yang terus berubah-ubah terlihat

5. Konsep teori Johari window digunakan untuk menciptakan hubungan intrapersonal


dan interpersonal, yaitu hubungan pada diri sendiri dan hubungan antara diri sendiri dan
orang lain. Konsep teori jendela Johari ini memiliki empat kamar atau empat perspektif
yang masing-masing memiliki istilah dan makna yang berbeda, dimana setiap makna
mengandung pemahaman-pemahaman yang mempengaruhi pandangan seseorang.
Sebutkan dan jelaskan empat bagian konsep teori Johari window tersebut.!
Jawab :
1. Open self, atau wilayah terbuka merupakan suatu keadaan dimana seseorang saling terbuka
terhadap dirinya sendiri maupun orang lain. Pada wilayah terbuka ini, seseorang akan terbuka
mengenai sifat, perasaan, kesadaran, perilaku, dan motivasi. Open self dalam ilmu psikologi
digambarkan dengan sifat extrovert pada diri seseorang.
2. Blind self, atau wilayah buta merupakan kondisi dimana orang lain dapat memahami sifat,
perasaan, pikiran, dan motivasi seseorang, tetapi orang tersebut tidak dapat memahami dirinya
sendiri. Seseorang yang berada dalam blind self cenderung tidak dapat menciptakan
komunikasi efektif, sehingga timbul berbagai permasalahan. Misalnya, orang yang biasanya
bersikap ‘sok’ asik ketika bertemu dengan orang baru, padahal dirinya sendiri merupakan
seorang yang pendiam. Ia tidak dapat menilai dirinya sendiri sebagaimana sifat, perilaku, dan
pikiran yang ia miliki, tetapi orang lain dapat menilainya. Hal ini sering disebut sebagai orang
yang ‘munafik’.

3. Hidden self, atau wilayah tersembunyi/rahasia adalah keadaan dimana seseorang memiliki
kemampuan untuk menyembunyikan atau merahasiakan sebagian hal yang dianggap tidak
perlu untuk dipublikasikan kepada orang lain. Hal-hal yang dimaksud bisa berupa sifat, perilaku,
motivasi, atau pemikiran. Misalnya, seseorang yang sudah bersahabat lama belum tentu dapat
terbuka sepenuhnya ketika menceritakan kisah hidupnya seperti masalah keluarga dan
masalah cinta karena ada beberapa orang yang merasa malu, takut, atau kecewa apabila
menceritakan hal-hal tersebut kepada orang lain. Konsep ini terbagi menjadi dua, yaitu:
•Over disclosed, yaitu seseorang terlalu banyak menceritakan rahasianya, sehingga
kemungkinan hidden self lebih kecil. Hal ini membuat seseorang berada di wilayah terbuka.
•Under disclosed, yaitu seseorang sedikit menceritakan rahasianya, tetapi hanya pada bagian-
bagian tertentu, sehingga seseorang cenderung berada di wilayah rahasia.

4. Unknown self, atau wilayah tak dikenal merupakan kondisi seseorang yang tidak dapat
memahami dirinya sendiri bahkan orang lain pun tidak dapat mengenalinya. Wilayah ini
merupakan wilayah yang tidak dapat menciptakan interkasi dan komunikasi yang efektif karena
keduanya sama-sama merasa tidak ada pemahaman. Unknown self disebut juga sebagai
konsep diri tertutup atau introvert, dimana seseorang tidak mau menerima masukan atau
feedback dari orang lain

Anda mungkin juga menyukai