Anda di halaman 1dari 1

Nama : Listi Rohmatika

NIM : 223129915223
Kelas : IPA 01 / Ofering A
Argumen kritisi pendidikan sekarang dengan pendidikan dengan gagasan yang dicetuskan Ki
Hajar Dewantara
Pendidikan di Indonesia sudah mengalami perkembangan yang lebih baik.
Perkembangan tersebut dapat dilihat dari berbedanya sistem pendidikan zaman dahulu
dengan zaman sekarang. Pendidikan zaman dahulu sangat terbatas, karena tidak semua orang
dapat memperoleh pendidikan. Hanya orang-orang tertentu yang dapat memperoleh
pendidikan, misalnya pada tahun 1854 untuk calon pegawai akan diberikan fasilitas
pendidikan meskipun hanya menulis, membaca dan berhitung. Pendidikan di Indonesia
banyak mengalami perubahan yang signifikan. Ki Hajar Dewantara sebagai Bapak
pendidikan Indonesia yang banyak mencetuskan arti penting sebuah pendidikan untuk
perubahan bangsa.
Ki Hajar Dewantara mengatakan bahwa pendidikan berarti daya upaya untuk
memajukan perkembangan budi pekerti (kekuatan batin), fikiran (intelek), dan jasmani anak-
anak. Maksudnya ialah supaya kita dapat memajukan kesempurnaan hidup, yakni kehidupan
dan penghidupan anak-anak, selaras dengan alamnya dan masyarakatnya. Definisi pendidikan
yang dicetuskan oleh Ki Hajar Dewantara sedikit berbeda dengan kondisi pendidikan zaman
sekarang di Indonesia. Indonesia memiliki pendidikan yang merdeka dalam artian pendidikan
di Indonesia mengedepankan anak-anak yang memiliki profil pelajar pancasila yaitu beriman,
bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia, berkebinekaan global,
bergotong royong, kreatif, bernalar kritis, mandiri. Gagasan Ki Hajar Dewantara mengartikan
bahwa dalam pendidikan ada 3 aspek penting yaitu budi pekerti, intelek dan jasmani. Akan
tetapi, untuk pendidikan di Indonesia sekarang lebih kompleks dimana anak-anak diharapkan
memiliki profil pelajar pancasila sesuai tuntutan kurikulum yang diharapkan oleh bangsa.
Pendidikan zaman sekarang memiliki tuntutan yang lebih kompleks karena menyesuaikan
dengan kondisi pada zaman sekarang.
Perjalanan pendidikan di Indonesia tentu membutuhkan waktu yang cukup lama untuk
sampai menjadi pendidikan yang merdeka seperti pada zaman sekarang. Pemerintah
Indonesia tidak pernah berhenti untuk mencetuskan gagasan-gagasan maupun kebijakan-
kebijakan yang diharapkan dapat memberikan perubahan lebih untuk pendidikan di
Indonesia. Pendidikan sekarang dengan kurikulum yang lebih kompleks diharapkan mampu
memberikan perubahan untuk anak-anak Indonesia. Pendidikan di Indonesia kedepannya
tentu akan banyak mengalami perubahan sesuai dengan keadaan zaman. Jika pendidikan yang
dahulu hanya untuk kaum tertentu saja tetapi pendidikan zaman sekarang berhak untuk siapa
saja. Bahkan pemerintah sudah memiliki kebijakan jika pendidikan wajib ditempuh 9 tahun.
Dalam artian 6 tahun jenjang SD dan 3 tahun jenjang SMP. Kita patut untuk bersyukur
karena pendidikan di Indonesia sudah banyak mengalami perubahan dan lebih sadar jika
pendidikan sangat penting untuk kemajuan sumber daya manusia di Indonesia. Karena
pendidikan merupakan hal yang sangat pokok dan penting untuk memajukan bangsa.

Anda mungkin juga menyukai