Anda di halaman 1dari 5

A.

Contoh Kasus Keuangan pada Instansi Pemerintah

Metrotvnews.com, Jakarta: Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) menemukan


potensi kerugian negara sebesar Rp 9,72 triliun dari 12.947 kasus. Kerugian tersebut
ialah hasil ketidakpatuhan hingga inefisiensi.

Kepala BPK Hadi Poernomo mengungkapkan hal itu di Jakarta, Selasa (2/4).
Dia menyampaikan temuan BPK atas audit kinerja, pemeriksaan dengan tujuan
tertentu, dan pemeriksaan keuangan di pemerintah pusat, daerah, BUMN, BUMD,
perusahaan kontraktor kontrak kerja sama migas (KKKS), BLU, dan sebagainya di
mana ditemukan

Hadi mengatakan, sebanyak 3.990 kasus di antaranya merupakan


ketidakpatuhan yang berpotensi merugikan negara sebesar Rp5,83 triliun. Sebanyak
4.815 kasus ialah kelemahan Sistem Pengendalian Internal (SPI), 1.901 kasus
penyimpangan administrasi, dan sebanyak 2.241 kasus berpotensi merugikan negara
senilai Rp3,88 triliun.

“Rekomendasi BPK terhadap kasus tersebut ialah penyerahan aset atas


penyetoran uang ke kas negara/daerah/perusahaan,” kata Hadi menjelaskan ketika
melaporkan Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester II-2012 ke DPR kemarin. Sementara
untuk temuan yang kedua, rekomendasinya ialah perbaikan SPI atau tindakan
administratif yang diperlukan.

DPR diminta untuk memantau penyelesaian terhadap kasus-kasus tersebut.


“Tentu kami sepakat nilai temuan tersebut bukan jumlah yang kecil, tetapi sangat
besar. Temuan tersebut terus terjadi secara berulang setiap tahun sehingga jika kita
tidak bersama-sama mendorong penyelesaian tindaklanjutnya dan menanggulangi
supaya tidak terus berulang, maka potensi terjadinya kerugian yang lebih besar dapat
terjadi,” lanjut Hadi.

Termasuk dalam pemeriksaan kinerja 154 entitas di pemerintah pusat, daerah,


dan sebagainya, Hadi menceritakan, BPK menemukan kasus inefektivitas sebanyak
1.440 kasus senilai Rp1,22 triliun, 36 kasus ketidahkhematan senilai Rp56,73 miliar,
serta 12 kasus inefisien senilai Rp141,34 miliar.

“Selama proses pemeriksaan, entitas yang diperiksa telah menindaklanjuti


temuan ketidakpatuhan yang mengakibatkan kerugian, potensi kerugian, dan
kekurangan penerimaan dengan penyerahan aset dan/atau penyetoran uang ke kas
negara/daerah/perusahaan senilai Rp124,13 miliar,” tutur Hadi.

Sebagai gambaran, pada pemeriksaan semester I-2012, BPK menemukan


13.105 kasus dengan nilai Rp12,48 triliun dengan rincian kasus ketidakpatuhan
sebanyak 3.976 kasus senilai Rp8,92 triliun dan 9.129 kasus dengan nilai Rp3,55
triliun kelemahan SPI, inefisiensi dan inefektivitas serta penyimpangan administratif.
Pada periode pemeriksaan sebelumnya, penyetoran ke kas
negara/daerah/perusahaan berjumlah Rp311,34 mliar. (Gayatri).

Analisis Mengenai Contoh Kasus Di Atas:

1. Identifikasi kasus.

Dari kasus di atas dapat diketahui bahwa banyak sekali entitas pemerintahan
baik itu pemerintah pusat maupun pemerintah daerah yang bekerja secara tidak
efisien. Hal tersebut sangat merugikan negara karena sumber dana yaitu dana APBN
yang digunakan tidak sebanding dengan kinerja yang dihasilkan oleh instansi
pemerintahan tersebut. Kinerja yang dihasilkan oleh instansi pemerintah yang tidak
efisien tersebut akan berakibat pada tidak tercapainya tujuan yang telah ditetapkan.
Hal itu juga berakibat terjadinya pemborosan anggaran karena tidak efisiennya kinerja
instansi pemerintahan.

2. Permasalahan yang timbul dari kasus di atas.

Dari identifikasi kasus di atas maka dapat disimpulkan bahwa masalah yang
muncul adalah penyimpangan yang dilakukan oleh instansi pemerintahan pada
pengelolaan anggaran dan juga penyalahgunaan anggaran serta penyimpangan
administratif lainnya yang diakibatkan karena lemahnya sistem pengendalian intern
pada instansi pemerintahan tersebut. Hal tersebut merugikan negara serta tidak
tercapainya tujuan yang telah direncanakan dan ditetapkan sebelumnya.

3. Apakah yang seharusnya dilakukan agar kasus tersebut bisa dihindari.

Seharusnya instansi pemerintah baik itu pusat ataupun daerah meningkatkan


sistem pengendalian intern. Karena dengan kuatnya sistem pengendalian intern maka
hal-hal yang terjadi di atas bisa berkurang bahkan tidak terjadi lagi. Selain itu juga
perlu adanya kontrol dari pihak luar baik itu auditor maupun masyarakat kita untuk
ikut serta dalam pengawasan kinerja dari instansi pemerintahan supaya tidak terjadi
penyimpangan, penyelewangan maupun penyalahgunaan dalam pengelolaan agar
tujuan yang direncanakan dan dihasilkan tercapai.

Kesadaran instansi pemerintahan dalam mengelola dan menggunakan


anggaran juga penting karena anggaran tersebut berasal dari uang rakyat sehingga
apabila terjadi penyimpangan dalam pengelolaan dan penggunaan maka akan
merugikan masyarakat.

4. Akibat yang ditimbulkan dari permasalahaan di atas.

Akibat yang ditimbulkan dari permasalahaan di atas seperti penyimpangan dan


pemborosan dalam pengelolaan penggunaan anggaran yang terjadi pada instansi
pemerintahan adalah tidak tercapainya tujuan yang telah direncanakan sebelumnya
dan juga kerugian yang harus ditanggung oleh pemerintah karena hal tersebut akan
berakibat pada menurunnya kepercayaan masyarakat terhadap kinerja instansi
pemerintah.

5. Saran dan rekomendasi yang dapat diberikan.

Saran yang diberikan agar masalah tersebut bisa terselesaikan adalah dengan
memberikan pengarahan terhadap pegawai pemerintahan dan juga memberikan
pengetahuan agama yang mendalam sehingga pegawai akan mengurungkan niat
apabila ingin melakukan penyimpangan dan penyalahgunaan anggaran pemeintah.

Yang kedua adalah pemerintah perlu untuk bersikap transparan dan


akuntanbilitas kepada pemerintahan pusat hingga daerah karena dengan adanya
transparansi dan akuntabilitas keuangan yang jelas maka visi, misi serta tujuan yang
hendak dicapai akan bisa terwujud dengan baik sesuai dengan apa yang di inginkan.
Dan yang terakhir adalah harus adanya evaluasi secara periodik dalam rangka untuk
mempertanggung jawabkan dan melaporkan segala kegiatan yang telah dilakukan
dalam pengelolaan anggaran pemerintah.
B. Contoh kasus kepegawaian pada instansi pemerintah :

DPRD Garut temukan kecurangan seleksi CPNS K2

Sindonews.com - Anggota Komisi A DPRD Garut menemukan kecurangan dalam


seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dari tenaga honorer kategori dua
(K2).

“Dari beberapa penelusuran yang dilakukan, ternyata ada tenaga honor tahun 2007
yang lulus menjadi PNS. Padahal, berdasarkan Peraturan Pemerintah No.48 tahun 2005,
tenaga honor yang berhak jadi PNS adalah mereka yang telah mengabdi di bawah tahun
2004,” ujar anggota Komisi A DPRD Garut Wawan Kurnia, Senin (24/2/2014).

Berdasarkan laporan yang dia terima, banyak tenaga honor yang telah bekerja sejak
2002, namun tidak lolos seleksi CPNS K2. Sebagai contoh, anggota forum tenaga kerja
kontrak yang telah bekerja sejak lama, berjumlah 1.700 anggota, hanya diterima 200 orang
saja. “Mereka telah mengabdi sejak lama di pemerintahan, namun tidak lulus,” tegasnya.

Atas ketidakadilan itu, anggota DPRD Garut meminta Badan Kepegawaian dan
Pendidikan Pelatihan Daerah (BKD) Garut untuk melakukan verifikasi selama pemberkasan
CPNS. Dia juga meminta agar BKD menganulir CPNS yang tidak memenuhi syarat.

"Pelaksana Tugas (Plt) Kepala BKD Kabupaten Garut Asep Sulaeman akan
membentuk tim investigasi untuk menelusuri kasus ini. Kami akan telusuri kasus ini,”
terangnya.

Asep menilai, indikasi kecurangan di proses seleksi CPNS bisa saja terjadi. Alasannya
karena keterangan masa kerja dibuat oleh kepala kantor intansi masing-masing, bukan oleh
BKD Garut.

“Ada indikasi saling membantu, karena itu bila terbukti ada pejabat yang membuat
surat keterangan palsu bagi pegawai honorer yang lulus CPNS akan kena sanksi,” ungkapnya.

Seperti diketahui, tenaga honorer K2 di Garut yang tidak lulus akan melakukan aksi
ke Istana Presiden, di Jakarta, pada Rabu 26 Februari 2014 mendatang. Menurut informasi
yang dihimpun, aksi tersebut akan dilakukan secara serempak.

“Forum Aliansi Guru dan Karyawan (FAGAR) Garut positif akan ke Jakarta. Kami
akan bergerak bersama forum tenaga honor lain di Indonesia,” kata Ketua DPP FAGAR
Garut Saepulloh.

Diungkapkan Saepulloh, janji yang ditawarkan oleh Bupati Garut Rudy Gunawan
untuk bersama-sama datang ke Kemenpan dan BKN hingga kini belum ada kabar. Dari
informasi yang diterimanya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) sedang melakukan validasi
data peserta tes CPNS yang lolos.
“Sampai hari ini belum ada undangan dari bupati, katanya akan dikaji dulu di pemda.
Dengan atau tanpa undangan Bupati Garut, kami tetap akan ke Jakarta. Kekuatan massa dari
Garut sekira dua bus, sedangkan massa dari Jawa Barat 20 bus,” jelasnya.

1. Identifikasi kasus
Dari kasus di atas dijelaskan bahwa anggota DPRD Garut menilai adanya
indikasi kecurangan dalam proses seleksi CPNS karena keterangan masa kerja dibuat
oleh kepala kantor instansi masing-masing dari peserta seleksi sehingga antara kantor
instansi dengan peserta seleksi bisa saling membantu. Berdasarkan laporan yang dia
terima, banyak tenaga honor yang telah bekerja sejak 2002, namun tidak lolos seleksi
CPNS. Padahal, berdasarkan Peraturan Pemerintah No.48 tahun 2005, tenaga honor
yang berhak jadi PNS adalah mereka yang telah mengabdi di bawah tahun 2004.
2. Permasalahan yang timbul dari kasus di atas
Dari identifikasi kasus di atas dapat disimpulkan adanya kecurangan dalam
seleksi penerimaan CPNS hal tersebut akibat kurang telitinya petugas pengecekan
arsip karena ditemukan banyak peserta seleksi yang memalsukan surat keterangan
masa kerja. Hal itu tentu sangat merugikan peserta penerimaan CPNS yang lain
karenan yang seharusnya lolos seleksi pada kenyataannya tidak lolos seleksi.
3. Apakah yang harus dilakukan supaya masalah tersebut dapat dihindari.
Hal yang harus dilakukan supaya masalah tersebut bisa dihindari adalah
melakukan identifikasi atau verifikasi yang lebih mendetail oleh petugas pemeriksa
dan penyeleksi supaya tidak kecolongan seperti contoh dipalsukannya masa kerja
yang dibuat oleh instansi dari masing-masing peserta seleksi.
Dalam hal ini seharusnya pembuatan surat masa kerja dibuat oleh badan
kepegawaian daerah tidak oleh instansi dari masing-masing peserta seleksi karena bisa
terjadi kecurang seperti kasus di atas.
4. Akibat yang ditimbulkan dari contoh permaslahan di atas.
Akibat yang ditimbulkan dari permasalahan di atas adalah pegawai yang masa
kerjanya kurang dari yang disyaratkan diterima menjadi PNS tetapi hal sebaliknya,
ada banyak pegawai yang masa kerjanya sudah memenuhi syarat malah tidak diterima
menjadi PNS. Hal itu tentu sangat merugikan pegawai yang merasa masa kerjanya
lama tetapi tidak lolos seleksi. Dan tentu saja masyarakat juga akan memberikan nilai
buruk atas kinerja pemerintah dengan adanya hal tersebut.
5. Saran dan rekomendasi yang dapat diberikan
Seharusnya pemerintah dalam hal ini BKD melakukan pemeriksaan dan
verifikasi ulang terhadap berkas-berkas dan data peserta penerimaan CPNS supaya hal
seperti itu tidak terjadi.
Saran yang kedua adalah pembuatan surat keterangan masa kerja sebaiknya
tidak dilakukan oleh instansi dari masing-masing perserta karena hal tersebut sangat
rawan terjadi kecurangan yang berupa pemalsuan masa kerja pegawai yang akan
mendaftar CPNS tersebut.

Anda mungkin juga menyukai