Anda di halaman 1dari 1

Nama : Siti Fatimah

Nim : 102206100207
Prodi : S1- Management
Dosen : Dr. Ir. Harry Wira Wibawa, MM
Matkul : Ekonomi Pembangunan
Tugas 1

1. Jelaskan mengapa perkembangan pembangunan terlambat di negara berkembang ?


Jawaban :
• Rendahnya produktivitas Rendahnya tingkat produktivitas bisa dilihat dari
pendapatan domestik bruto (PDB) per kapita atau PDB per kapita pekerja yang kecil.
• Pasar dan informasi yang tidak sempurna Pasar yang ada di negara berkembang
cenderung tidak menyediakan informasi yang lengkap. Struktur pasar barang dan
jasa umumnya cenderung tidak sempurna. Bahkan, monopoli, dan oligopoli bisa saja
terjadi dalam pasar faktor produksi.
• Tingginya pertambahan penduduk Umumnya tingkat pertambahan penduduk di
negara berkmebang bisa mencapai dua hingga empat kali lebih tinggi dibandingkan
negara maju.
• Ketergantungan pada sektor pertanian primer
Negara-negara berkembang umumnya cenderung bergantung pada sektor pertanian
dan pertambangan.
• Tingginya tingkat pengangguran Tidak bisa dimungkiri bahwa tingkat pengangguran
di negara berkembang memang sangat tinggi. Angka pengangguran ini akan semakin
tinggi apabila dihitung menggunakan angka under unemployment. Salah satu
penyebab tingginya angka pengangguran adalah laju pertumbuhan angkatan kerja
yang sangat tinggi melebihi daya tampung perekonomian nasional.

2. Jelaskan perkembangan pembangunan di negara dunia ke tiga setelah perang dunia II !


Jawaban : Dunia ke tiga yaitu mencakup negara-negara yang pernah mengalami kolonisasi di
Afrika, Amerika Latin, Oseania dan Asia.
Dunia Ketiga juga kadang dianggap sama dengan anggota Gerakan Non-Blok. Setelah perang
dunia II , negara ke tiga banyak menerima bantuan dari negara-negara yang lebih kaya.
bantuan luar negeri dibutuhkan untuk memancing industrialisasi dan pertumbuhan ekonomi
di negara-negara tersebut. Di negara dunia ke tiga, pertumbuhan ekonomi, Urbanisasi,
kemiskinan, akses kependidikan dan kesehata masih menjadi kendala, hampir sama dengan
permasalahan yang dimiliki negara berkembang.

Anda mungkin juga menyukai