Anda di halaman 1dari 26

LOGIKA DAN STRUKTUR DISKRIT

Penulis :
Lulut Alfaris
Yenny Anggreini Sarumaha
Joni Wilson Sitopu
Rifka Agustianti
Vini rizqi
Yenni
Jamaludin
Nikmah Nurvicalesti
Amir Murtako
Niko Akbar
Zainal Abidin

ISBN : 978-623-8004-01-0

Editor : Oktavianis, S.ST, M.Biomed


Rantika Maida Sahara, S.Tr.Kes
Penyunting : Aulia Syaharani, S.Tr.Kes
Desain Sampul dan Tata Letak : Handri Maika Saputra, S.ST

Anggota IKAPI No. 033/SBA/2022

Penerbit : PT GLOBAL EKSEKUTIF TEKNOLOGI

Redaksi :
Jl. Pasir Sebelah No. 30 RT 002 RW 001
Kelurahan Pasie Nan Tigo Kecamatan Koto Tangah
Padang Sumatera Barat
Website : www.globaleksekutifteknologi.co.id
Email : globaleksekutifteknologi@gmail.com

Cetakan pertama, September 2022

Hak cipta dilindungi undang-undang


Dilarang memperbanyak karya tulis ini dalam bentuk
dan dengan cara apapun tanpa izin tertulis dari penerbit.
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .....................................................................................i


DAFTAR ISI .....................................................................................................ii
DAFTAR GAMBAR .......................................................................................vi
DAFTAR TABEL ............................................................................................vii
BAB 1 LOGIKA PROPOSISI ......................................................................1
1.1 Pendahuluan..................................................................................................1
1.2 Perkembangan Logika Proposisi .......................................................1
1.3 Bahasa Logika Proposisi .........................................................................5
1.4 Konsep Sistem Deduktif ..........................................................................9
1.5 Tabel Kebenaran .........................................................................................11
1.6 Aturan Inferensi...........................................................................................14
1.7 Aturan Penukaran ......................................................................................15
1.8 Sistem Aksiomatik Dan Kalkulus Propisisional ........................16
1.9 Hukum Logika Proposisi ........................................................................17
BAB 2 PREDICATES DAN QUANTIFIERS.............................................19
2.1 Pendahuluan..................................................................................................19
2.2 Predicates (Predikat) ................................................................................19
2.2.1 Konstanta ...............................................................................................19
2.2.2 Variabel....................................................................................................20
2.2.3 Predikat ...................................................................................................22
2.2 Quantifiers (Kuantor)................................................................................24
2.2.1 Kuantor Universal dan Kuantor Eksistensial.....................24
2.2.2 Logika Predikat ...................................................................................25
2.2.3 Validitas Argumen Berkuantor..................................................27
2.2.4 Negasi Kuantor....................................................................................28
2.2.5 Aturan dalam Kuantor ....................................................................30
BAB 3 TEORI HIMPUNAN ........................................................................35
3.1 Pendahuluan..................................................................................................35
3.1.1 Himpunan kosong dan himpunan semesta ........................36
3.1.2 Himpunan berhingga dan tak berhingga ...........................37
3.2 Relasi Antar Himpunan ...........................................................................38
3.2.1 Himpunan yang saling lepas........................................................38
3.2.2 Himpunan yang berpotongan ....................................................38
3.2.3 Himpunan bagian (subset)...........................................................38
3.2.4 Himpunan yang sama......................................................................38
ii
3.3 Dua himpunan yang ekivalen ..............................................................39
3.4 Diagram Venn ...............................................................................................39
3.5 Operasi pada himpunan..........................................................................40
3.5.1 Operasi Gabungan ( = Union) ......................................................40
3.5.2 Operasi Irisan (intersection) .......................................................41
3.5.3 Operasi Komplemen ........................................................................42
3.5.4 Operasi Selisih (difference)...........................................................42
3.5.5 Operasi Jumlah (Symmetry Difference) .................................43
3.6 Beberapa sifat operasi .............................................................................44
3.7 Operasi perkalian silang (Product Cartesius)..............................45
3.8 Keluarga himpunan dan himpunan kuasa ...................................46
BAB 4 FUNGSI ................................................................................................51
4.1 Definisi Fungsi ..............................................................................................51
4.2 Macam Fungsi Khusus .............................................................................52
4.2.1 Fungsi Konstan....................................................................................52
4.2.2 Fungsi Identitas ..................................................................................52
4.2.3 Fungsi Surjektif ...................................................................................53
4.2.4 Fungsi Injektif ......................................................................................53
4.2.5 Fungsi Bijektif ......................................................................................54
4.3 Operasi Aljabar pada Fungsi ................................................................55
4.4 Fungsi Komposisi........................................................................................56
4.5 Fungsi Invers .................................................................................................57
4.5.1 Definisi Fungsi Invers ......................................................................57
4.5.2 Penyelesaian Fungsi Invers .........................................................57
BAB 5 TEORI BILANGAN: KETERBAGIAN DAN
ARITMATIKA MODULO ............................................................................61
5.1 Pendahuluan..................................................................................................61
5.2 Keterbagian/ Divisibility .........................................................................61
5.2.1 Sifat-sifat Keterbagian .....................................................................62
5.2.2 Faktor Persekutuan Terbesar (FPB) ......................................63
5.2.3 Kelipatan Persekutuan Terkecil (KPK) .................................66
5.3 Aritmatika Modulo .....................................................................................67
5.3.1 Kekongruenan Modulo ...................................................................68
5.3.2 Balikan Modulo /Modulo Invers ...............................................69
BAB 6 TEORI BILANGAN: PRIMES AND GREATEST
COMMON DIVISORS .....................................................................................71
6.1 Pendahuluan..................................................................................................71
iii
6.2 Pembagi Bersama Terbesar .................................................................72
6.3 Greatest Common Divisors (GCD) .......................................................73
6.4 Bilangan Prima .............................................................................................75
6.5 Faktorisasi Prima ........................................................................................76
6.6 Relatif Primes ................................................................................................77
6.7 Teorema dan Algoritma Euclidean...................................................78
6.7.1 Teorema Euclidean ...........................................................................78
6.7.2 Algoritma Euclidean.........................................................................79
BAB 7 TEORI BILANGAN : KRIPTOGRAFI........................................82
7.1 Pendahuluan..................................................................................................82
7.2 Bilangan Bulat...............................................................................................83
7.3 Bilangan Biner ..............................................................................................84
7.4 Aritmatika Modulo .....................................................................................84
7.5 Bilangan Prima .............................................................................................85
7.6 Implementasi Teori Bilangan Pada Kriptografi .......................86
BAB 8 INDUKSI .............................................................................................91
8.1 Pendahuluan..................................................................................................91
8.2 Prinsip Induksi Sederhana ....................................................................91
8.3 Prinsip Induksi yang Dirampatkan...................................................94
8.4 Prinsip Induksi Kuat..................................................................................96
8.5 Pembuktian Pertidaksamaan ..............................................................97
8.6 Membuktikan Hasil Pembagian .........................................................98
8.7 Kreativitas Penggunaan Induksi Matematika ............................99
8.8 Pedoman Pembuktian oleh Induksi Matematika .....................101
BAB 9 REKURSI ............................................................................................103
9.1 Relasi Berulang ............................................................................................103
9.2 Himpunan yang Terdefinisi secara Rekursif...............................105
9.3 Algoritma Rekursif .....................................................................................106
9.4 Pembuktian Kebenaran Algoritma Rekursif...............................106
9.5 Rekursi dan Iterasi .....................................................................................107
9.6 Menara Hanoi................................................................................................109
9.7 Merge Sort.......................................................................................................111
BAB 10 COUNTING : PIGEONHOLE PRINCIPLE ...............................113
10.1 Pendahuluan...............................................................................................113
10.2 Pigeonhole principle / Prinsip Sangkar Merpati.....................113
10.3 Bentuk- bentuk Prinsip Sangkar Merpati ..................................114
10.3.1 Prinsip Sangkar Merpati (First Form) .................................114
iv
10.3.2 Prinsip Sangkar merpati (Second Form)............................114
10.3.3 Prinsip Sangkar Merpati (Third Form) ...............................115
10.4 Pengaplikasian pada teknologi ........................................................116
10.5 Kompresi Lossless ....................................................................................117
10.6 Metode Kompresi Lossless ..................................................................118
10.7 Pengaplikasian kompresi Lossless..................................................120
BAB 11 RELASI..............................................................................................124
11.1 Pengertian ....................................................................................................124
11.2 Konsep Domain, Kodomain, Range, dan Notasi Relasi.......124
11.3 Relasi dalam Diagram Panah dan Contohnya .........................125
11.4 Relasi dalam Diagram Kartesius dan Contohnya ..................128
11.5 Relasi pada Himpunan ..........................................................................130
11.6 Operasi –operasi pada Relasi ............................................................132
11.7 Komposisi Relasi ......................................................................................135
11.8 Representasi Relasi dalam Matrik dan Graf .............................136
11.9 Jenis-Jenis Relasi.......................................................................................138
11.10 Relasi Ekuivalensi .................................................................................146
BIODATA PENULIS

v
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Contoh Diagram Venn .................................................................40


Gambar 2. Diagram Venn ..................................................................................40
Gambar 3. Diagram Venn A  B..................................................................41
Gambar 4. Diagram Venn A  B..................................................................42
Gambar 5. Diagram Venn Ac ............................................................................42
Gambar 6. Diagram Venn B-A .........................................................................43
Gambar 7. Diagram Venn A+B........................................................................44
Gambar 8. Ilustrasi Fungsi ................................................................................51
Gambar 9. Diagram Fungsi Konstan ...........................................................44
Gambar 10. Diagram Fungsi Identitas .......................................................52
Gambar 11. Diagram Fungsi Surjektif........................................................53
Gambar 12. Diagram Fungsi Injektif ...........................................................53
Gambar 13. Diagram Fungsi Bijektif...........................................................54
Gambar 14. Diagram Fungsi Dan Inversnya ..........................................54
Gambar 15. Garis bilangan bulat .................................................... 57
Gambar 16. Ilustrasi Induksi Matematika seperti Efek
Domino .............................................................................................71
Gambar 17. Menara Hanoi................................................................................91
Gambar 18. Kompresi dan dekompresi umum ....................................110
Gambar 19. Relasi Himpunan A ke B dalam Diagram Panah .......119
Gambar 20. Relasi antar Himpunan C ke D dalam
Diagram Panah ............................................................................126
Gambar 21. Diagram Kartesius Relasi Himpunan A ke B ...............129
Gambar 22. Anggota-anggota C ....................................................... 132

vi
BAB 2
PREDICATES DAN QUANTIFIERS
Oleh Yenny Anggreini Sarumaha

2.1 Pendahuluan
Predicates dan quantifier merupakan istilah bahasa Inggris
untuk predikat dan kuantor. Dalam bab ini nantinya, akan lebih
banyak digunakan istilah predikat dan kuantor. Secara garis besar,
bab ini akan terdiri dari dua sub bab yaitu predikat dan kuantor.
Bahasan yang akan dikaji dalam bab ini meliputi konstanta,
variabel, predikat, logika predikat, kuantor, negasi kuantor, aturan
penarikan simpulan dalam kuantor, serta contoh soal-soal yang
terkait.

2.2 Predicates (Predikat)


Sebelum membahas mengenai predikat, kita akan mengenal
beberapa istilah yang akan sering digunakan dalam mempelajari
predikat.
2.2.1 Konstanta
Konstanta adalah suatu simbol atau tanda untuk menunjuk
suatu anggota tertentu dalam semesta pembicaraannya. Simbol
untuk konstanta telah disetujui dan digunakan oleh para ahli,
biasanya ditulis dengan huruf kecil, digunakan dalam notasi logis
untuk mewakili suatu individu atau anggota tertentu. Simbol dari
konstanta biasanya digunakan untuk merepresentasikan obyek
penting dalam suatu subJek yang tidak berubah (O’Leary, 2016).
Simbol konstanta yang paling sering digunakan adalah 0 dan 𝑒.
Perlu diperhatikan bahwa yang dibicarakan biasanya adalah
simbol-simbol dari obJeknya. Seperti beberapa contoh berikut:
1. “Sumatera adalah salah satu pulau di Indonesia.” “Sumatera”
dalam kalimat ini adalah suatu simbol, bukan obyek atau
bendanya.
2. “Kata mahasiswa berasal dari kata-kata Maha dan Siswa.”
Pada kalimat ini kita membicarakan kata “mahasiswa”,

Yenny Anggreini Sarumaha 19


bukan bicara tentang benda yang dismbolkan sebagai
“mahasiswa”.

Untuk menambah pemahaman pengertian konstanta,


perhatikan contoh berikut:
1. Kita sulit menjawab ketika ditanya: “Di tengah-tengah lantai
ada apa?” Tetapi, kita dengan mudah menjawab pernyaan
“Di tengah-tengah ‘lantai’ ada apa?”
2. Perhatikan langkah-langkah penurunan simpulan berikut
15 20
(1) 6 = 8
15
(2) Penyebut dari habis dibagi 3
6
15 20 15
(3) Karena = , maka dalam kalimat (2), dapat
6 8 6
20
diganti dengan , sehingga diperoleh
8
20
(4) Penyebut dari habis dibagi 3
8
(5) Simpulan: 8 habis dibagi 3 (Salah).

Kesalahan yang terjadi dalam penurunan simpulan ini


dikarenakan daam penulisan tidak membedakan antara simbol dan
bendanya atau dalam hal ini tidak membedakan antara angka dan
15
bilangan. Pada langkah (1) kita melihat bahwa benar bilangan 6
20 15
dalam dengan , tetapi simbol (angka) " " tidak sama dengan
8 6
20
angka " 8 ". Yang habis dibagi 3 adalah bilangan yang diberi simbol
dengan angka “6”, sehingga langakh (2) seharusnya ditulis: Bilangan
15
yang dinyatakan oleh penyebut dari " 6 " habis dibagi 3. Sehingga
langkah-langkah selanjutnya dapat dilakukan.

2.2.2 Variabel
Konstanta merujuk pada satu anggota tertentu dalam
semesta pembicaraan sehingga tidak bisa digunakan ketika akan
membicarakan sembarang anggota dari semesta pembicaraan.
Variabel atau peubah tidak bisa digunakan untuk menunjuk suatu
anggota tertentu dari semesta pembicaraannya melainkan variabel
digunakan untuk menunjuk anggota sembarang dari semesta
Yenny Anggreini Sarumaha 20
pembicaraannya. Jika variabel atau peubah ini diganti dengan suatu
konstanta dari semesta pembicaraannya, maka akan diperoleh
suatu pernyataan. Beberapa ahli menyatakan bahwa variabel
adalah sebuah simbol yang dengan konvensi, dan biasanya
menggunakan huruf kecil 𝑥 atau 𝑦 atau 𝑧 atau bisa juga disertai
dengan subscript, 𝑥𝑛 , 𝑦𝑛 , atau 𝑧𝑛 , yang berfungsi sebagai pengganti
tempat untuk sebuah konstanta tunggal (Copi, Cohen and
McMahon, 2017).
Jika berdiri sendiri, variabel tidaklah memiliki makna
tetapi dapat diganti dengan simbol yang memiliki makna.
Simbol variabel sering kali digunakan dalam persamaan aljabar.
Selain menggunakan huruf kecil disertai atau tidak disertai
subscript, simbol untuk variabel juga bisa diambil dari huruf
Greek dan Hebrew. Namun perlu diingat bahwa penulisan
simbol pada variabel juga bergantung pada konteksnya.
Jika sebuah kalimat memuat variabel dan jika varibel
tersebut diganti dengan suatu anggota atau konstanta dari
semeste pembicaraan (himpunan semestanya), diperoleh suatu
kalimat deklaratif (pernyataan). Kalimat ini disebut juga sebagai
kalimat terbuka. Kalimat terbuka di beberapa buku juga disebut
sebagai fungsi proposisi, dalam teori kuantifikasi, adalah
ekspresi yang memuat variabel individu dan menjadi sebuah
pernyataan ketika variabel tersebut diganti dengan konstanta
individu. Kalimat terbuka ini juga bisa menjadi pernyataan
dengan proses generalisasi.
Dalam matematika banyak dijumpai persamaan dengan
satu atau lebih variabel (seperti bentuk persamaan kuadrat
𝑦 = 𝑥 2 − 6𝑥 + 9). Apabila peubah atau variabel 𝑥 dan 𝑦 nya
diganti dengan anggota bilangan real, maka akan diperoleh
pernyataan atau proposisi yang bernilai Benar atau Salah.
Berdasarkan semestanya, terdapat dua jenis variabel yaitu
(O’Leary, 2016),
1. Variabel Numerik (numerical variabel) yaitu variabel atau
peubah yang menyatakan anggota sembarang dalam
himpunan bilangan
2. Variabel Kalimat (sentential variabel) yaitu variabel atau
peubah yang menyatakan anggota sembarang dalam
himpunan kalimat deklaratif.
Yenny Anggreini Sarumaha 21
2.2.3 Predikat
Misalkan terdapat kalimat “Ini adalah bilangan prima”.
Kalimat tersebut tidak memiliki niai kebenaran karena makna kata
“ini” dalam kalimat tidak dapat ditentukan. Kita dapat menuliskan
kalimat tersebut dalam bentuk berikut “.... adalah bilangan prima”.
Bagian “...” menggantikan kata “ini” dalam kalimat dan dapat
disubtitusi dengan berbagai bentuk, seperti contoh berikut
5 adalah bilangan prima.
𝜋
adalah bilangan prima.
4
Beta adalah bilangan prima.
Rumah adalah bilangan prima.

Substitusi tersebut memberi makna pada kalimat dan dapat


ditentukan nilai kebenarannya. Pada contoh di atas, kalimat
pertama bernilai benar dan tiga kalimat berikutnya bernilai salah.
Perhatikan kembali contoh kalimat-kalimat di atas. Bagian “...” dapat
diganti atau diubah sedangkan “adalah bilangan prima” tetap, tidak
berubah. Hal ini disebabkan kedua bagian kalimat tersebut memiliki
tujuan yang berbeda. Bagian pertama adalah obJek dan bagian
kedua adalah sifat dari obJek tersebut. Apa yang kita lakukan
dengan substitusi di atas sebenarnya adalah memilih sebuah sifat
dan menguji apakah obJek-obJek tersebut memenuhi sifat yang ada.
Sebagai contoh kalimat pertama menyatakan bahwa “adalah
bilangan prima” merupakan sifat dari 5, yang memiliki nilai benar,
sedangkan pada kalimat terakhir dinyatakan bahwa “adalah
bilangan prima” merupakan sifat dari rumah, yang memiliki nilai
salah. Kita memiliki terminologi untuk hal ini (O’Leary, 2016),
a. SubJek dari kalimat adalah ekspresi yang merujuk kepada
suatu obJek.
b. Predikat dari kalimat adalah ekspresi yang menganggap sifat
dari suatu obJek diidentifikasi oleh subJek tersebut.

𝜋
Dalam hal ini, 5, 4 , Beta, dan rumah adalah subyek yang
disubstitusikan terhadap “ini”, dan “adalah bilangan prima” adalah
predikat.

Yenny Anggreini Sarumaha 22


Predikat dapat didefinisikan sebagai suatu ekspresi yang
menganggap sifat dari suatu obJek diidentifikasi oleh variabel dalam
suatu kalimat. Predikat berfungsi untuk mengekspresikan sifat-sifat
atau hubungan, fitur maupun karakteristik. Sebagai contoh, kalimat
𝑥 + 2 = 7 adalah sebuah predikat. Kalimat ini mendeskripsikan
karakteristik dari 𝑥. Ketika nilai 𝑥 diganti, menyebabkan kalimat
menjadi sebuah proposisi yang menyatakan bahwa sebuah nilai
ditambahkan dengan 2 akan sama dengan 5 atau predikat lainnya.
Jika nilai 𝑥 = 5 disubtitusikan ke dalam persamaan, akan
menghasilkan proposisi yang bernilai benar, di mana 5 + 2 = 7.
Dengan kata lain, 5 memenuhi 𝑥 + 2 = 7. Jika nilai 𝑥 = 10
disubtitusikan, proposisi yang diperoleh akan bernilai salah. Kedua
bagian kalimat seperti yang telah disebutkan di atas, dipasangkan
untuk membentuk kalimat yang akurat atau tidak akurat,
mengafirmasi bahwa suatu sifat adalah atribut dari sebuah obJek.
Secara teminologi, subJek dari kalimat adalah ekspresi yang
merujuk pada obJek sedangkan predikat dari sebuah kalimat adalah
ekspresi yang menjelaskan suatu sifat obJek yang diidentifikasi oleh
subJek.
Predikat adalah suatu ekspresi yang memberikan suatu
sifat kepada suatu obJek (konstanta) dari semesta pembicaraan
yang diidentifikasi oleh variabel dalam suatu kalimat. Predikat
dapat dikatakan sebagai sebuah ekspresi yang menganggap
sifat-sifat dari obJek-obJek diidentifikasikan oleh variabel dalam
kalimat. Predikat sederhana adalah fungsi proposisi yang
memiliki peubah yang bernilai benar atau salah, di mana
setiapnya merupakan pernyataan tunggal yang disetujui. Selain
nilai kebenaran berupa B dan S, predikat biasanya disimbolkan
dengan huruf besar (Beall, 2010), (O’Leary, 2016). Himpunan
semua objek (konstanta) dari semesta pembicaraan yang
memenuhi suatu predikat disebut sebagai ekstensi dari
predikat tersebut. Predikat yang ekstensinya adalah himpunan
kosong, disebut sebagai predikat kosong.
𝐽(𝑥) ≔ 𝑥 + 7 = 9 , Ekstensi dari J adalah {2}
𝐾(𝑥) ≔ 𝑦 < 𝑦 − 1, Ekstensi dari K adalah ∅

Yenny Anggreini Sarumaha 23


2.2 Quantifiers (Kuantor)
Quantifier atau dalam bahasa Indonesia dikenal sebagai
kuantor merupakan sumbangan terbesar dari ahli logika Jerman
Gottlob Frege (1848 – 1945), yang dikenal sebagai pendiri logika
modern (Copi, Cohen and McMahon, 2017). Pada awalnya
pernyataan matematika dalam bentuk 𝑎 memiliki sifat 𝑃 atau 𝑎 dan
𝑏 memiliki hubungan dengan 𝑅, dan seterusnya. Sebagai contoh: 𝑛
adalah bilangan ganjil, 2 = 4, 7 < 11, 𝐿 berada di antara 𝐾 dan 𝑀.
Dengan kata lain, kita membangun bahasa melalui simbol-simbol
untuk menyatakan sifat, relasi, dan obyek-obyek. Selanjutnya, kita
menambahkan variabel untuk menghasilkan obyek yang beragam
dan penghubung logis yang saat ini termasuk di dalamnya
menggunakan kuantor ∀ dan ∃ (untuk “seluruh” dan “terdapat
beberapa”)(Chiswell and Hodges, 2019).
Beberapa contoh penggunaan kuantor (van Dalen, 2013)
∃𝑥𝑃(𝑥) dibaca terdapat 𝑛 dengan sifat 𝑃
∀𝑦𝑃(𝑦) dibaca untuk seluruh 𝑦 𝑃 dirujuk (seluruh 𝑦 memiliki sifat
𝑃)
∀𝑥∃𝑦(𝑥 = 2𝑦) dibaca untuk seluruh 𝑥 terdapat 𝑦 sedemikian
sehingga 𝑥 adalah dua kali 𝑦
1
∀𝜀 (𝜀 > 0 → ∃𝑛 (𝑛 < 𝜀)) dibaca untuk seluruh bilangan positif 𝜀
1
terdapat 𝑛 sedemikian sehingga 𝑛 < 𝜀
∀𝑥∃𝑦(𝑥, 𝑦 = 1) dibaca untuk setiap 𝑥 terdapat invers 𝑦

2.2.1 Kuantor Universal dan Kuantor Eksistensial


Perhatikan kembali kalimat berikut:
𝑥+2=7
Asumsikan bahwa 𝑥 merepresentasikan bilangan real, sehingga
terdapat 𝑥 sedemikian sehingga 𝑥 + 2 = 7.
Kuantor Predikat

Terdapat 𝑥 sedemikian sehingga 𝑥+2 =7

Yenny Anggreini Sarumaha 24


Suatu kuantor mengindikasikan seberapa banyak obJek
yang memenuhi sebuah kalimat. Dalam hal ini, kuantor yang
dimaksud adalah kuantor eksistensial, yang menjadikan kalimat
sebagai proposisi eksistensial (van Dalen, 2013)(Ebbinghaus, Flum
and Thimas, 2014). Dalam logika terdapat dua jenis kuantor yaitu
kuantor universal dan kuantor eksistensial (O’Leary, 2016).
Proposisi eksistensial mengklaim bahwa terdapat sekurang-
kurangnya satu obJek yang memenuhi predikat. Kuantor
eksistensial disimbolkan dengan “∃” (Smullyan, 1994). Dalam
penerapannya ∃𝑥 dibaca “ada 𝑥 sedemikian sehingga” atau
“terdapat 𝑥 sedemikian sehingga” atau “ada sekurang-kurangnya
satu 𝑥 sedemikan sehingga” atau “beberapa 𝑥 sedemikian
sehingga”.
Contoh lain, asumsikan bahwa 𝑥 adalah bilangan real. Kalimat
untuk setiap 𝑥, 𝑥 + 5 = 5 + 𝑥 mengklaim bahwa 𝑥 + 5 = 5 + 𝑥
adalah benar untuk setiap bilangan real 𝑥.
Kuantor Predikat

untuk setiap 𝑥 𝑥+5=5+𝑥

Kuantor ini disebut sebagai kuantor universal. Kuantor


universal menyatakan bahwa predikat terpenuhi oleh setiap obJek.
Sebuah proposisi bisa memiliki banyak kuantor. Kuantor universal
disimbolkan dengan “∀”. Dalam penerapannya “∀𝑥” dibaca “untuk
setiap 𝑥 berlaku” atau “untuk semua 𝑥 berlaku”.

2.2.2 Logika Predikat


Pada pengenalan logika awal, yang digunakan adalah logika
proposisi. Logika proposisi dikembangkan untuk memodelkan
pembuktian dasar dan kebenaran. Dalam hal ini digunakan bentuk
proposisi untuk merepresentasi kalimat-kalimat yang bernilai
Benar atau Salah, yang sifatnya konsisten, berkaitan, dan lengkap.
Namun, kalimat-kalimat dalam matematika melibatkan ide-ide yang
tidak bisa sepenuhnya direpresentasikan dalam bentuk logika
proposisi. Kalimat-kalimat ini bisa mengkarakterisasi obJek-obJek
Yenny Anggreini Sarumaha 25
seperti bersifat genap atau bersifat sebagai persegi, hubungan di
antaranya seperti kesamaan dan kekongruenan, dan lain
sebagainya. Karena logika proposisi tidak cocok untuk menampung
ide-ide ini, logika proposisi kemudian diperluas lagi menjadi sistem
yang lebih kaya.
Dalam bahasa formal, terdapat pernyataan yang
menggunakan predikat, variabel, dan kuantor. Kehadiran kuantor
tidaklah mengubah aturan penarikan simpulan dalam bentuk
apapun. Penggunaan kuantor dilakukan hanya dengan
menggunakan simbol tambahan untuk mengaplikasikan aturan
penarikan simpulan menjadi lebih luas, yang dikenal dengan nama
logika predikat. Dengan kata lain, semua ide yang berlaku dalam
logika proposisi berlaku di logika predikat.
Perhatikan contoh berikut:
Semua siswa SD memiliki seragam merah putih.
Semua yang memiliki seragam merah putih mendapatkan
diskon di Koperasi Sekolah.
Dapatkah disimpulkan bahwa
Semua siswa SD mendapatkan diskon di Koperasi Sekolah?
Jawab:
𝑝 ≔ Semua siswa SD memiliki seragam merah putih.
𝑞 ≔ Semua yang memiliki seragam merah putih mendapatkan
diskon di Koperasi Sekolah.
𝑟 ≔ Semua siswa SD mendapatkan diskon di Koperasi Sekolah
𝑝, 𝑞 ⊨ 𝑟

Bagaimana menentukan argumen ini valid? Logika proposisi


tidaklah cukup, sehingga diperlukan logika predikat.
Selain menggunakan istilah logika predikat, beberapa buku lain juga
menggunakan istilah quantifier logic (QL) atau quantificational logic,
atau first-order predicate logic (Zegarelli, 2006), (Beall, 2010).
Logika predikat seyogyanya masih menggunakan struktur yang
sama dengan logika sentensial, di mana terdapat konstanta dan
variabel. Konstanta merepresentasikan pernyataan dalam bahasa
sehari-hari sedangkan variabel merepresentasikan pernyataan
dalam logika sentensial. Logika predikat memiliki keduanya,
konstanta dan variabel, tetapi logika predikat menggunakannya

Yenny Anggreini Sarumaha 26


dengan cara berbeda yang memecah pernyataan ke dalam bentuk
yang lebih kecil atau sederhana dengan presisi yang lebih baik.
Logika predikat memiliki dua jenis konstanta (Zegarelli,
2006), yaitu:
1. Konstanta individu, merepresentasikan subyek dari sebuah
kalimat dengan huruf kecil dari 𝑎 sampai 𝑢.
2. Konstanta sifat, merepresentasikan predikat dari sebuah
kalimat dengan huruf besar dari 𝐴 sampai 𝑍.

Logika predikat sangatlah fleksibel dan menawarkan


lebih dari satu cara untuk mentranslasikan setiap bentuk. Jika
diketahui 𝑀𝑥 = 𝑥 adalah mawar dan 𝐻𝑥 = 𝑥 berwarna merah,
maka beberapa pernyataan yang bisa dibentuk dengan
mengkombinasikan informasi tersebut adalah sebagai berikut,
(sebelah kiri adalah pernyataan dalam bahasa Indonesia dan
sebelah kanan adalah bentuk logika predikat dari masing-
masing pernyataan)
1. Seluruh mawar berwarna merah ∀(𝑀𝑥 → 𝐻𝑥)
(Tidak ada mawar yang tidak berwarna merah)
¬∃(𝑀𝑥 ∧ ¬𝐻𝑥)
2. Beberapa mawar berwarna merah ∃(𝑀𝑥 ∧ 𝐻𝑥)
(Tidak seluruh mawar tidak berwarna merah)
¬∀(𝑀𝑥 → ¬𝐻𝑥)
3. Tidak semua mawar berwarna merah ¬∀(𝑀𝑥 → 𝐻𝑥)
(Beberapa mawar tidak berwarna merah) ∃(𝑀𝑥 ∧ ¬𝐻𝑥)
4. Tidak ada mawar berwarna merah ¬∃(𝑀𝑥 ∧ 𝐻𝑥)
(Seluruh mawah tidak berwarna merah) ∀(𝑀𝑥 → ¬𝐻𝑥)

2.2.3 Validitas Argumen Berkuantor


Diketahui sebagai berikut ∀𝑥𝑃(𝑥) ⇒ 𝑃(𝑦).
Berdasarkan definisi suatu rumus dikatakan absah dalam
suatu domain bila dan hanya bila rumus itu bernilai Benar
untuk setiap substitusi anggota domain pada variabel-variabel
bebasnya. Suatu rumus dikatakan absah bila dan hanya bila
rumus itu absah untuk setiap anggota domain. Untuk menyusun
tabel nilai kebenaran bagi rumus ini tidaklah mungkin, karena
domain tak tertentu. Sehingga keabsahan rumus dibuktikan
Yenny Anggreini Sarumaha 27
sebagai berikut. Andaikan rumus tersebut bernilai Salah, maka
𝑃(𝑦) mesti bernilai Salah untuk suatu subsititusi anggota
domain pada y. Sehingga untuk kejadian itu ∀𝑥𝑃(𝑥) bernilai
Salah. Dengan demikian ∀𝑥𝑃(𝑥) ⇒ 𝑃(𝑦)bernilai B (absah).
Contoh 1:
Buktikanlah keabsahan argumen berikut
∀𝑥𝑁𝑥 ∧ ∃𝑦𝑃𝑦 ⊢ (∀𝑥𝑁𝑥 ∨ ∀𝑦𝑃𝑦) ∧ (∃𝑥𝑁𝑥 ∨ ∃𝑦𝑃𝑦)
Bukti
1. ∀𝑥𝑁𝑥 ∧ ∃𝑦𝑃𝑦 Premis
2. ∀𝑥𝑁𝑥 Simp
3. ∃𝑦𝑃𝑦 Simp
4. ∀𝑥𝑁𝑥 ∨ ∀𝑦𝑃𝑦 Add
5. ∃𝑥𝑁𝑥 ∨ ∃𝑦𝑃𝑦 Add
6. (∀𝑥𝑁𝑥 ∨ ∀𝑦𝑃𝑦) ∧ (∃𝑥𝑁𝑥 ∨ ∃𝑦𝑃𝑦) 4,5 Conj

Perlu diperhatikan bahwa seluruh aturan ekuivalensi di


logika sentensial juga berlaku dan dapat digunakan dalam
logika predikat.
Contoh 2:
Buktikanlah keabsahan argumen berikut
∃𝑥(𝐶𝑥 → ¬𝑆𝑥) ⊢ ∃𝑥 ¬(𝐶𝑥 ∧ ¬𝑆𝑥)
Bukti
1. ∃𝑥(𝐶𝑥 → ¬𝑆𝑥) Premis
2. ∃𝑥 (¬𝐶𝑥 ∨ ¬𝑆𝑥) Impl
3. ∃𝑥 ¬(𝐶𝑥 ∧ ¬𝑆𝑥) DeM

2.2.4 Negasi Kuantor


Perhatikan proposisi berikut “seluruh persegi panjang
adalah persegi.” Kalimat ini bernilai salah karena terdapat
persegi panjang di mana panjang salah satu sisinya dua kali
panjang sisi lain yang bersesuaian, sehingga “tidak seluruh
persegi panjang adalah persegi.” Dengan kata lain, “beberapa
persegi panjang bukan persegi.” bernilai benar. Secara umum
kita peroleh negasi dari seluruh 𝑃 adalah 𝑄 adalah beberapa 𝑃
bukan 𝑄.
Kita dapat mengasumsikan
¬∀𝑥𝑝 ⇒ ∃𝑥¬𝑝

Yenny Anggreini Sarumaha 28


Perhatikan proposisi berikut “beberapa persegi panjang
berbentuk lingkaran.” Kalimat ini bernilai salah karena tentu
saja tidak ada persegi panjang lingkaran. Sehingga, “seluruh
persegi panjang tidaklah berbentuk lingkaran.” adalah benar.
Secara umum, dapat kita simpulkan bahwa negasi dari beberapa
𝑃 adalah 𝑄 adalah seluruh 𝑃 bukanlah 𝑄.
Dapat kita asumsikan
¬∃𝑥𝑝 ⇒ ∀𝑥¬𝑝

Dari bahasan di atas, diketahui bahwa negasi kuantor


mengizinkan kita mengubah pernyataan dalam logika predikat
ke dalam bentuk pernyataan yang ekuivalen dengan mengikuti
tiga langkah berikut (Zegarelli, 2006)(O’Leary, 2016),
1. Letakkan ¬ -operator sebelum kuantor
2. Ubah kunator (bentuk ∀ ke bentuk ∃, atau bentuk ∃ ke
bentuk ∀)
3. Letakkan ¬ -operator setelah kuantor.

Berikut empat keadaan berbeda dimana negasi kuantor


dapat digunakan, berturut-turut dari bahasa, pernyataan
langsung, dan pernyataan yang ekuivalen
1. Seluruh ∀𝑥(𝑃𝑥) ¬∃𝑥¬(𝑃𝑥)
2. Tidak seluruh ¬∀𝑥(𝑃𝑥) ∃𝑥¬(𝑃𝑥)
3. Beberapa ∃𝑥(𝑃𝑥) ¬∀𝑥¬(𝑃𝑥)
4. Tidak ¬∃𝑥(𝑃𝑥) ∀𝑥¬(𝑃𝑥)

Perhatikan bahwa ¬ -operator yang mengikuti kuantor


tidak mengubah apa yang ada di dalam tanda kurung, tetapi
hanya hanya menegasi seluruh konten. Dengan menggunakan
negasi kuantor dan aturan dalam logika sentensial, kita dapat
membuktikan argumen berikut
∀𝑥 (𝐵𝑥 → 𝐶𝑥) ⊢ ¬∃𝑥 (𝐵𝑥 ∧ ¬𝐶𝑥)
Bukti
1. ∀𝑥 (𝐵𝑥 → 𝐶𝑥) Premis
2. ¬∃𝑥 ¬(𝐵𝑥 → 𝐶𝑥) Negasi Kuantor
3. ¬∃𝑥 ¬(¬𝐵𝑥 ∨ ¬𝐶𝑥) Impl
4. ¬∃𝑥 (𝐵𝑥 ∧ ¬𝐶𝑥) DeM
Yenny Anggreini Sarumaha 29
Karena negasi kuantor dan aturan ekuivalensi benar di
kedua arah, dengan mudah dapat dibuktikan ¬∃𝑥 (𝐵𝑥 ∧ ¬𝐶𝑥)
⊢ ∀𝑥 (𝐵𝑥 → 𝐶𝑥) dengan membalikkan langkah-langkahnya.

2.2.5 Aturan dalam Kuantor


Dalam logika predikat terdapat aturan yang
memudahkan untuk melakukan pembuktian keabsahan
argumen. Aturan tersebut terdiri dari dua aturan instatiation
dan dua aturan generalization (O’Leary, 2016). Dua aturan
instantiation memperbolehkan dihapusnya kuantor dan tanda
kurung dari argumen berkuantor, memecah pernyataan
sehingga aturan logika sentensial dapat digunakan. Dua aturan
lainnya memperbolehkan penambahan kuantor dan tanda
kurung untuk membangun pernyataan yang dibutuhkan untuk
melengkapi pembuktian.
1. Universal Instantiation (UI). Instantiation merupakan salah
satu cara membentuk proposisi dari fungsi proposional,
yaitu dengan mensubtitusi suatu konstanta dengan suatu
variabel tunggal. Jika 𝑝(𝑥) adalah formula untuk setiap
konstanta yang diberi simbol 𝑎, maka ∀𝑥𝑝(𝑥) ⇒ 𝑝(𝑎).
Misalkan 𝑝, 𝑞, dan 𝑟 adalah formula dan 𝑎 dan 𝑏 adalah
konstanta, beberapa kegunaan UI yang menunjukkan hasil
dari penarikan simpulan adalah sebagai berikut
a. ∀𝑥[𝑝(𝑥) → 𝑞(𝑥)] ⇒ 𝑝(𝑎) → 𝑞(𝑎)
b. ∀𝑥[𝑝(𝑥) ∨ ∀𝑦𝑞(𝑦)] ⇒ 𝑝(𝑎) ∨ ∀𝑦𝑞(𝑦)
c. ∀𝑥∀𝑦[𝑞(𝑥) ∨ 𝑟(𝑦)] ⇒ ∀𝑦[𝑞(𝑎) ∨ 𝑟(𝑦)]
d. ∀𝑦[𝑞(𝑎) ∨ 𝑟(𝑦)] ⇒ 𝑞(𝑎) ∧ 𝑟(𝑎)
e. ∀𝑦[𝑞(𝑎) ∨ 𝑟(𝑦)] ⇒ 𝑞(𝑎) ∧ 𝑟(𝑏)

2. Universal Generalization (UG). Generalization dalam teori


kuantifikasi adalah suatu proses pembentukan suatu
proposisi dari fungsi proposisi yaitu dengan menempatkan
kuantor universal atau kuantor eksistensial sebelumnya.
Jika 𝑝(𝑥) adalah formula tanpa simbol konstanta yang
khusus dan 𝑎 adalah sembarang simbol konstanta, diperoleh
𝑝(𝑎) ⇒ ∀𝑥𝑝(𝑥). Penggunaannya dapat melihat contoh
berikut,
Yenny Anggreini Sarumaha 30
Jika diketahui premis ∀𝑥[𝑠(𝑥) → 𝑟(𝑥)] dan ∀𝑥[(𝑥) → 𝑞(𝑥)]
pembuktian formal yang melibatkan UG ditulis sebagai
berikut
a. ∀𝑥[𝑠(𝑥) → 𝑟(𝑥)] Premis 1
b. ∀𝑥[(𝑥) → 𝑞(𝑥)] Premis 2
c. 𝑠(𝑎) → 𝑟(𝑎) a UI
d. 𝑟(𝑎) → 𝑞(𝑎) b UI
e. 𝑠(𝑎) → 𝑞(𝑎) c, d HS
f. ∀𝑥[𝑠(𝑥) → 𝑞(𝑥)] e UG
Karena 𝑠(𝑎) → 𝑞(𝑎) tidak mengandung simbol konstanta
baku yang muncul dalam pembuktian dengan subtitusi maka
aplikasi dari UG pada baris ke enam bersifat legal. Beberapa
contoh pembuktian yang melibatkan UI dan UG
Contoh 1. Buktikan ∀𝑥∀𝑦𝑝 (𝑥, 𝑦) ⊢ ∀𝑦∀𝑥𝑝(𝑥, 𝑦)
Bukti
a. ∀𝑥∀𝑦𝑝 (𝑥, 𝑦) premis
b. ∀𝑦𝑝 (𝑎, 𝑦) UI
c. 𝑝(𝑎, 𝑏) UI
d. ∀𝑥𝑝 (𝑥, 𝑏) UG
e. ∀𝑦∀𝑥𝑝(𝑥, 𝑦) UG
Karena sebarang nilai 𝑎 dan 𝑏 muncul dengan menggunakan
UI, universal generalization dapat diaplikasikan terhadap
kedua simbol konstanta tersebut.
Contoh 2. Buktikan ∀𝑥[𝑝(𝑥) → 𝑞(𝑥)], ∀𝑥¬[𝑞(𝑥) ∨ 𝑟(𝑥)] ⊢
∀𝑥¬𝑝(𝑥)
Bukti
a. ∀𝑥[𝑝(𝑥) → 𝑞(𝑥)] premis
b. ∀𝑥¬[𝑞(𝑥) ∨ 𝑟(𝑥)] premis
c. 𝑝(𝑎) → 𝑞(𝑎) UI
Yenny Anggreini Sarumaha 31
d. ¬[𝑞(𝑎) ∨ 𝑟(𝑎)] UI
e. ¬𝑞(𝑎) ∧ ¬𝑟(𝑎) DeM
f. ¬𝑞(𝑎) Simp
g. ¬𝑝(𝑎) 3, 6 MT
h. ∀𝑥¬𝑝(𝑥) UG
Pada baris ketiga konstanta 𝑎 muncul karena UI, di mana 𝑎
merupakan sembarang nilai dalam pembuktian.
3. Eksistensial Generalization (EG). Dalam teori kuantifikasi,
sebuah aturan penarikan simpulan yang menyatakan bahwa
segala bentuk contoh subtitusi dari fungsi proposisi, kita
dapat secara valid menarik kuantor eksistensial dari fungsi
tersebut. Jika 𝑝(𝑥) adalah sebuah formula dengan 𝑎 adalah
simbol untuk konstanta, diperoleh 𝑝(𝑎) ⇒ ∃𝑥𝑝(𝑥). Berikut
aturan yang digunakan secara valid dari EG.
a. 𝑝(𝑎) ∧ ~𝑟(𝑎) ⇒ ∃𝑥[𝑝(𝑥) ∧ ~𝑟(𝑥)]
b. 𝑞(𝑎) ∧ 𝑡(𝑏) ⇒ ∃𝑦[𝑞(𝑎) ∧ 𝑡(𝑦)]
Contoh penggunaan EG dapat dilihat dari pembuktian berikut.
Buktikan keabsahan argumen berikut
∀𝑥(𝑃𝑥 → 𝑄𝑥), ∀((𝑃𝑏 ∧ 𝑄𝑥) → 𝑅𝑥), 𝑃𝑎 ∧ 𝑃𝑏 ⊢ ∃𝑥(𝑅𝑥)
Bukti
1. ∀𝑥(𝑃𝑥 → 𝑄𝑥) Premis
2. ∀((𝑃𝑏 ∧ 𝑄𝑥) → 𝑅𝑥) Premis
3. 𝑃𝑎 ∧ 𝑃𝑏 Premis
4. 𝑃𝑎 ∧ 𝑄𝑎 1 UI
5. (𝑃𝑏 ∧ 𝑄𝑎) → 𝑅𝑎 2 UI
6. 𝑃𝑎 3 Simp
7. 𝑃𝑏 3 Simp
8. 𝑄𝑎 4, 6 MP
9. 𝑃𝑏 ∧ 𝑄𝑎 7, 8 Conj
10. 𝑅𝑎 5, 9 MP
11. ∃𝑥(𝑅𝑥) 10 EG

4. Existential Instantiation (EI). Dalam teori kuantifikasi, sebuah


aturan penarikan simpulan menyatakan bahwa kita dapat
(dengan beberpa batasan) menarik kebenaran dari contoh
Yenny Anggreini Sarumaha 32
subtitusi dengan memperhatikan konstanta tunggal yang
terdapat sebelumnya dalam konteks. Jika 𝑝(𝑥) adalah
formula di mana 𝑎 adalah konstanta yang tidak muncul
karena adanya 𝑎̂, maka ∃𝑥𝑝(𝑥) ⇒ 𝑝(𝑎̂). Penggunaan EI
dalam pembuktian keabsahan argumen dapat dilihat melalui
contoh berikut.
Buktikan keabsahan argumen berikut
∀𝑥 (𝐶𝑥 → 𝐷𝑥), ∃𝑥(¬𝐷𝑥) ⊢ ¬∀𝑥 (𝐶𝑥)
Bukti
1. ∀𝑥 (𝐶𝑥 → 𝐷𝑥) Premis
2. ∃𝑥(¬𝐷𝑥) Premis
3. ¬𝐷𝑥 2 EI
4. 𝐶𝑥 → 𝐷𝑥 3 UI
5. ¬𝐶𝑥 3, 4 MT
6. ∃𝑥(¬𝐶𝑥) EG
7. ¬∀𝑥 ¬(¬𝐶𝑥) 6 QN
8. ¬∀𝑥 (𝐶𝑥) 7 DN

Yenny Anggreini Sarumaha 33


DAFTAR PUSTAKA

Beall, J. 2010. Logic: The Basics, Logic: The Basics. Oxon: Routledge.
doi:10.4324/9780203851555.
Chiswell, I. and Hodges, W. 2019. Mathematical Logic. New York:
Oxford University Press Inc.
Copi, I.M., Cohen, C. and McMahon, K. 2017. Introduction to logic.
14th edn, Introduction to Logic. 14th edn. Essex: Pearson
Eduation Limited. doi:10.4324/9781315693361.
van Dalen, D. 2013. Logic and Structure. 5th edn. Berlin: Springer-
Verlag Berlin Heidelberg.
Ebbinghaus, H.-D., Flum, J. and Thimas, W. 2014. Mathematical
Logic, Second Edition. 2nd edn, Paper Knowledge . Toward a
Media History of Documents. 2nd edn. New York: Springer-
Verlag New York Inc.
O’Leary, Mi.L. 2016. A First Course in Mathematical Logic and Set
Theory. New Jersey: John Wiley & Sons Inc.
Smullyan, R.M. 1994. First Order Logic. New York: Dover
Publications, Inc.
Zegarelli, M. 2006. Logic for Dummies, a Book of Definitive Mistakes
and Misguided Predictions. Hoboken: Wiley Publishing Inc.

Yenny Anggreini Sarumaha 34


SERTIFIKAT
Nomor : Get.03/069.02/IX/2022

DIBERIKAN KEPADA :

Yenny Anggreini Sarumaha


SEBAGAI :

PENULIS
Dengan Judul Buku "Logika dan Struktur Diskrit"

No. ISBN : 978-623-8004-01-0

Handri Maika Saputra


CEO PT. Global Eksekutif
Teknologi
REPUBLIK INDONESIA
KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA

SURAT PENCATATAN
CIPTAAN
Dalam rangka pelindungan ciptaan di bidang ilmu pengetahuan, seni dan sastra berdasarkan Undang-Undang Nomor
28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta, dengan ini menerangkan:

Nomor dan tanggal permohonan : EC00202263418, 10 September 2022


Pencipta
Nama : Lulut Alfaris, Yenny Anggreini Sarumaha dkk
Alamat : Dusun Nambo RT 06 RW 02, Desa Pajaten, Kec. Sidamulih, Kab.
Pangandaran., Pangandaran, JAWA BARAT, 46365
Kewarganegaraan : Indonesia
Pemegang Hak Cipta
Nama : Lulut Alfaris, Yenny Anggreini Sarumaha dkk
Alamat : Dusun Nambo RT 06 RW 02, Desa Pajaten, Kec. Sidamulih, Kab.
Pangandaran., Pangandaran, JAWA BARAT, 46365
Kewarganegaraan : Indonesia
Jenis Ciptaan : Buku
Judul Ciptaan : LOGIKA DAN STRUKTUR DISKRIT
Tanggal dan tempat diumumkan untuk : 8 September 2022, di Padang
pertama kali di wilayah Indonesia atau di luar
wilayah Indonesia
Jangka waktu pelindungan : Berlaku selama hidup Pencipta dan terus berlangsung selama 70
(tujuh puluh) tahun setelah Pencipta meninggal dunia, terhitung
mulai tanggal 1 Januari tahun berikutnya.
Nomor pencatatan : 000379151

adalah benar berdasarkan keterangan yang diberikan oleh Pemohon.


Surat Pencatatan Hak Cipta atau produk Hak terkait ini sesuai dengan Pasal 72 Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014
tentang Hak Cipta.
a.n Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia
Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual
u.b.
Direktur Hak Cipta dan Desain Industri

Anggoro Dasananto
NIP.196412081991031002
LAMPIRAN PENCIPTA

No Nama Alamat

Dusun Nambo RT 06 RW 02, Desa Pajaten, Kec. Sidamulih, Kab.


1 Lulut Alfaris
Pangandaran.
2 Yenny Anggreini Sarumaha Jalan Empu Prapanca 212 Pringwulung

3 Joni Wilson Sitopu Jl.Handayani VI Bah Kapul Siantar Sitalasari

Jl. Cihanjuang Gg. Bp. Madrapi No. 97 RT 03/03 Kel. Cibabat Kec. Cimahi
4 Rifka Agustianti
Utara
5 Vini Rizqi Jln. Sadangsari GG. Intan 1 No.5 Bandung, Kec.coblong Kel. Sekeloa 40134

Benua Indah, Jalan Bima Blok D5 No 39 Rt 04/07, Kelurahan Pabuaran


6 Yenni
Tumpeng, Kecamatan Karawaci

Politeknik Ganesha Medan Kampus-2 Jl. Arief Rahman Hakim No.193, Tegal
7 Jamaludin
Sari II, Kec. Medan Area, Kota Medan, Sumatera Utara 20216

8 Nikmah Nurvicalesti Dusun 03 Cipta Muda, Kec. Buay Madang, Kab. OKU Timur

Komplek Bumi Sawangan Indah 2 Jl. Ikhlas 4 Blok B1A-10 Pengasinan


9 Amir Murtako
Sawangan

10 Niko Akbar Perumahan Puri Mayang, Cluster Casablanca

LAMPIRAN PEMEGANG

No Nama Alamat

Dusun Nambo RT 06 RW 02, Desa Pajaten, Kec. Sidamulih, Kab.


1 Lulut Alfaris
Pangandaran.

2 Yenny Anggreini Sarumaha Jalan Empu Prapanca 212 Pringwulung

3 Joni Wilson Sitopu Jl.Handayani VI Bah Kapul Siantar Sitalasari

Jl. Cihanjuang Gg. Bp. Madrapi No. 97 RT 03/03 Kel. Cibabat Kec. Cimahi
4 Rifka Agustianti
Utara

5 Vini Rizqi Jln. Sadangsari GG. Intan 1 No.5 Bandung, Kec.coblong Kel. Sekeloa 40134

Benua Indah, Jalan Bima Blok D5 No 39 Rt 04/07, Kelurahan Pabuaran


6 Yenni
Tumpeng, Kecamatan Karawaci

Politeknik Ganesha Medan Kampus-2 Jl. Arief Rahman Hakim No.193, Tegal
7 Jamaludin
Sari II, Kec. Medan Area, Kota Medan, Sumatera Utara 20216

8 Nikmah Nurvicalesti Dusun 03 Cipta Muda, Kec. Buay Madang, Kab. OKU Timur
Komplek Bumi Sawangan Indah 2 Jl. Ikhlas 4 Blok B1A-10 Pengasinan
9 Amir Murtako
Sawangan

10 Niko Akbar Perumahan Puri Mayang, Cluster Casablanca

Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)

Anda mungkin juga menyukai