Anda di halaman 1dari 8

KISI-KISI PENULISAN SOAL PENILAIAN AKHIR TAHUN

TAHUN PELAJARAN 2020–2021


Satuan Pendidikan : Madrsasah Aliyah Kurikulum : K-13
Mata Pelajaran : Fisika Jumlah Soal : 25 butir
Kelas/ Semester : X/Genap Bentuk Soal : Pilihan Ganda

NO Kompetensi Dasar Materi Indikator No Soal


1 3.7 Menganalisis interaksi pada gaya serta Hukum Newton  Diberikan sebuah contoh peristiwa, siswa diminta mencari 1
hubungan antara gaya, massa dan gerak lurus peristiwa yang termasuk ke dalam hukum newton I
benda, serta penerapannya dalam kehidupan  Diberikan sebuah contoh peristiwa, siswa diminta mencari 2
sehari - hari peristiwa yang termasuk ke dalam hukum newton III
 Diberikan ilustrasi benda digantung, diketahui berat dan tegangan 3
tali ditanya percepatan benda
 Siswa diminta menyebutkan hal hal yang mempengaruhi gaya 4
gesek
 Diberikan ilustrasi sebuah elevator yaang bergerak, diketahui 5
massa, percepatan benda dan percepatan gravitasi. Siswa diminta
menghitung tegangan tali
 Siswa diminta menjelaskan hubungan antara gaya gravitasi 6
dengan percepatan gravitasi
 Siswa diminta menyebutkan nama lain dari hukum III Newton 24
2 3.8 Menganalisis keteraturan gerak planet dan Hukum Newton  Diketahui dua buah planet yang memiliki jari – jari R1 dan R2. 7
satelit dalam tata surya berdasarkan hukum – Siswa diminta menghitung perbandingan kuat medan gravitasi
hukum Newton pada kedua planet tersebut
 Siswa diminta membandingkan percepatan gravitasi pada sebuah 8
planet pada ketinggian h1 dan h2
 Siswa diminta membedakan percepatan gravitasi di bumi dan di 9
bulan
3 3.9 menganalisis konsep energi, usaha ( kerja ), Usaha dan Energi  Diberikan ilustrasi, diketahui massa, kecepatan awal dan 10
hubungan usaha dan perubahan energi, hukum kecepatan akhir, siswa menghitung usaha
kekekalan energi serta penerapannya dalam  Diberikan ilustrasi, diketahui massa, waktu dan perubahan 11
kehidupan sehari – hari. kecepatan. Siswa menghitung usaha
 Siswa diberikan beberapa pilihan bagaimana caranya untuk 12
mendapatkan energi kinetik menjadi 4 kali semula
 Diberikan ilustrasi benda bergerak pada bidang miring, diketahui
massa, sudut, kecepatan awal dan perecepatan gravitasi. Siswa 13
diminta menghitung kecepatan benda saat di dasar bidang miring
4 3.10 Menerapkan konsep momentum dan impuls, Impuls dan Momentum  Siswa diminta menyebutkan karakteristik pada tumbukan lenting 14
serta hukum kekekalan momentum dalam sempurna
kehidupan sehari – hari.  Siswa diminta menyebutkan besaran yang terkait dengan 15
momentum suatu benda
 Diberikan ilustrasi, diketahui massa, gaya dan waktu kontak. 16
Siswa menghitung perubahan kecepatan
 Siswa menyebutkan contoh dari beberapa macam tumbukan 17
 Diberikan ilustrasi, diketahui massa, impuls dan waktu kontak.
Siswa diminta menghitung gaya yang bekerja pada benda 23

5 3.11 Menganalisis hubungan antara gaya dan Getaran Harmonis  Diberikan ilustrasi, diketahui massa dan periode. Jika massa 18
getaran dalam kehidupan sehari – hari. dirubah siswa diminta menghitung perubahan periode
 Siswa diminta menyebutkan karakteristik getaran pada saat 19
simpangan terjauh
 Siswa diminta menghitung konstanta pengganti pada rangkaian 20
pegas seri
 Diberikan ilustrasi, diketahui jumlah getaran dan waktu. Siswa 21
diminta menghitung frekuensi
 Siswa diminta menentukan arah gaya gravitasi pada ayunan 22
sederhana
 Diberikan ilustrasi dua buah pegas disusun seri, diketahui 25
konstanta pegas dan gaya. siswa diminta menghitung pertambahan
panjang total

Mojokerto, 30 Apri 2021


Penyusun Soal

Dyah Nurhasanah, S.Si.


1. Peristiwa berikut yang termasuk hukum I Newton adalah ... .
a. Sebuah mobil direm sampai berhenti
b. Sebuah bola ditendang hingga masuk gawang
c. Mobil bergerak dengan kecepatan berubah – ubah
d. Karang di pantai tetap berdiri kokoh selama ratusan tahun
e. Seseorang berlari dari keadaan diam hingga kecepatan 15 km/jam
2. Peristiwa dalam kehidupan sehari – hari yang sesuai dengan hukum III Newton adalah ... .
a. Penumpang merasa aman di depan pesawat yang sedang bergerak dengan kecepatan tetap
di angkasa
b. Penumpang wajib menggunakan sabuk pengaman saat pesawat tinggal landasdan
mendarat
c. Sopir bus mengerem secara mendadak yang mengakibatkan tubuh penumpang terdorong
ke depan
d. Mendorong gerobak bermuatan terasa lebih melelahkan daripada mendorong gerobak
kosong
e. Atlet pelari menggunakan papan start saat memulai perlombaan lari
3. sebuah karung dengan berat 200 N bergantung pada ujung tali. jika tegangan dalam tali 150
N, percepatannya adalah … .
a. 2,54 m/s2 ke bawah d. 25 m/s2 ke atas
b. 2,50 m/s2 ke bawah e. 25 m/s2 ke bawah
c. 2,50 m/s2 ke atas
4. Besar koefisien gesekan benda bergantung pada … .
a. massa benda yang bersentuhan
b. bentuk benda yang bersentuhan
c. posisi benda yang bersentuhan
d. kecepatan benda yang bersentuhan
e. kekasaran permukaan benda yang bersentuhan
5. Sebuah elevator bermassa 1.500 Kg diturunkan dengan percepatan 1 m/s 2. Apabila
percepatan gravitasi 9,8 m/s2 besar tegangan pada kabel penghubung sama dengan …
a. 32.400 N d. 14.700 N
b. 26.400 N e. 13.200 N
c. 16.200 N
6. kuat medan gravitasi pada permukaan bumi setara dengan …
a. percepatan gravitasi d. energi gravitasi
b. tetapan gravitasi e. gaya gravitasi
c. potensial gravitasi
7. Planet X bermassa m dan berjari – jari 2R. adapun planet Y bermassa 3m dan berjari-jari 3R.
perbandingan antara kuat medan gravitasi panet X dan planet Y adalah …
a. 1:2 c. 3:2 e. 4:3
b. 2:3 d. 3:4
8. Percepatan gravitasi di permukaan suatu planet sebesar g, percepatan gravitasi di ketinggian
tiga kali jari – jari planet tersebut adalah…
a. b. c. d. e.
9. Berat suatu benda di bumi dan di bulan berbeda sebab …
a. g di bumi berbeda dengan g di bulan
b. berat bumi berbeda dengan berat bulan
c. massa benda di bumi dan di bulan berbeda
d. besar bumi berbeda dengan besar bulan tetapi jari-jarinya sama
e. massa dan konstanta gravitasi bumi berbeda dengan massa dan konstanta gravitasi bulan
10. Sebuah benda m = 1 Kg bergerak di atas lantai dengan kecepatan awal 5 m/s. Gerak dimulai
dari A dan beberapa saat kemudian sampai di B dengan kecepatan 10 m/s. Usaha yang
dilakukan benda dari A sampai B adalah …
a. 37,5 J c. 50 J e. 75 J
b. 40 J d. 60 J
11. Benda dengan massa 2 Kg berada dalam keadaan diam. Setelah 4 s kecepatannya menjadi 8
m/s. Usaha yang dilakukan benda adalah … . D
a. 12 J b. 24 J c. 32 J d. 64 J e. 128 J
12. Untuk mendapatkan energi kinetic empat kali semula, …
a. kecepatan tetap, massa 2 kali semula
b. kecepatan 2 kali semula, massa tetap
c. kecepatan 4 kali semula, massa tetap
d. kecepatan 2 kali semula, massa 4 kali semula
e. kecepatan 4 kali semula, massa 2 kali semula
13. Kotak yang bermassa 10 kg mula – mula diam kemudian bergerak turun pada bidang miring
yang membentuk sudut 37o terhadap horizontal tanpa gesekan. Kotak menempuh jarak 5 m
sebelum sampai pada bidang mendatar. Kecepatan kotak ketika menyentuh tanah jika
percepatan gravitasi bumi 9,8 m/s2 adalah … .
a. 4,43 b. 7,67 c. 9,23 d. 11,13 e. 13,42
14. Pada tumbukan tak lenting sama sekali berlaku …
a. hukum kekekalan momentum
b. hukum kekekalan energi mekanik
c. hukum kekekalan energi kinetic
d. hukum III Newton
e. a, b, c, d benar
15. Besaran yang terkait langsung dengan momentum suatu benda yaitu …
a. Massa benda
b. Kecepatan benda
c. Percepatan benda
d. Massa dan impuls
e. Massa dan kecepatan benda
16. Bola bermassa 0,5 Kg yang semula diam ditendang dengan gaya 50 N dengan waktu kontak
0,1 sekon. Kecepatan bola setelah ditendang adalah … m/s
a. 25 b. 10 c. 5 d. 2,5 e. 1,0
17. Dua benda yang bertumbukan kemudian bersatu merupakan contoh dari …
a. Tumbukan tak lenting sama sekali
b. Tumbukan lenting sempurna
c. Tumbukan lenting sebagian
d. Tumbukan sempurna
e. impuls
18. Pada getaran harmonik pegas, beban yang digantungkan pada ujung bawah pegas 1 Kg,
periode getarannya 2 sekon. Jika massa beban ditambah sehingga menjadi 4 Kg maka
periode getarannya adalah …
a. ¼ s b. ½ s c. 1 s d. 4 s e. 8 s
19. Sebuah ayunan matematik menjalani getaran selaras. pada simpangan terjauh berlaku …
a. energi potensial dan energi kinetiknya nol
b. energi potensial sama dengan energi kinetic
c. energi potensial nol dan energi kinetiknya maksimum.
d. energi potensialnya maksimum dan energi kinetiknya nol
e. energi potensial dan energi kinetiknya maksimum
20. Lima pegas mempunyai tetapan sama besar ( k ). Jika kelimanya digabung secara seri, besar
tetapan pegas gabungan adalah …
a. 0,1 k b. 0,2 k c. 0,3 k d. 0,4 k e. 0,5 k
21. Frekuensi sebuah benda yang melakukan getaran sebanyak 200 kali selama 40 s adalah ... .
a. 2 Hz
b. 3 Hz
c. 5 Hz
d. 7 Hz
e. 9 Hz
22. Gaya gravitasi pada ayunan sederhana bekerja dengan arah ... .
a. Ke kiri
b. Ke kanan
c. Ke atas
d. Ke bawah
e. Ke kiri dan ke kanan
23. Sebuah bola bermassa 500 gram mempunyai impuls sebesar 40 Ns. Jika kaki dan bola
bersentuhan selama 0,5 sekon, besarnya gaya pada peristiwa tersebut adalah ... .
a. 40 N
b. 60 N
c. 80 N
d. 100 N
e. 120 N
24. Hukum ketiga Newton dikenal dengan hukum ... .
a. Aksi reaksi
b. Kelembaman
c. Percepatan
d. Gravitasi
e. Kekekalan energi
25. Dua buah pegas dengan konstanta 300 N/m dan 600 N/m disusun seri, kemudian diberi gaya
90 N. Pertambahan panjang total kedua pegas tersebut adalah... .
a. 15 cm
b. 30 cm
c. 45 cm
d. 50 cm
e. 90 cm

Anda mungkin juga menyukai