Anda di halaman 1dari 25

ANALISIS STRUKTURAL TIGA CERPEN BERTEMA VIRUS KORONA

Muhajir

muhajir@upgris.ac.id
Universitas PGRI Semarang

Abstract: Every major event produces a masterpiece. The coronavirus


(Covid) is a major event; the literary works born at that time are worthy of
research. This study aims to trace the peculiarities of three short stories
with the theme of Covid. This study uses a text analysis method with three
short stories with the theme Corona, and the formal objects are
structuralism and social criticism. The approach used is structuralism by
examining facts and story tools with the descriptive-analytical method. The
analysis results show that there are specificities in creating characters,
styles, themes, satyr. First, the character deals with the occurrence of the
coronavirus, such as victims and the virus spreading media. Second,
dealing with style, the atmosphere of the three short stories understudied
is gloomy and dark. Third, the theme deals with human greed, personal and
group egos, and patriarchal culture, wherein the Corona situation affects
the family, and the most impacting is the wife or woman. Fourth, satire is
used to criticize human behavior for changing human consciousness.

Keywords: corona; short stories; story tools; story facts; satyr

Peristiwa besar biasanya melahirkan karya-karya besar. Demikian juga dengan


korona, wabah yang berdampak sangat luas secara internasional. Sebuah peristiwa
yang mengubah banyak hal, termasuk perilaku hidup, gaya belajar, dan model
berinteraksi. Segala bidang terdampak oleh virus yang pertama kali muncul di Wuhan-
Cina ini. Peristiwa ini dimulai sejak pemberitaan yang mengerikan di Wuhan, dimana
banyak korban mati di pinggir jalan, ditutupnya kota untuk menghindari meluasnya
virus, hingga dibangunnya sebuah rumah sakit khusus korona dalam waktu singkat.
Kabar-kabar itu menjadi teror ke seluruh dunia. Selanjutnya pemberitaan berlanjut,
ditemukannya korona di negara lain, hingga 2 Maret 2020 terdapat kabar bahwa korona
masuk di Indonesia (tim detik.com 2020). Setelah itu semuanya berubah, sekolah
diliburkan, atau sekolah dari rumah, masjid-masjid ditutup, pasar-pasar dibatasi, hingga
banyak karyawan pabrik diberhentikan sementara karena berhenti produksi, perjalanan

Copyright © 2021 Muhajir


61 Volume 17 Nomor 1, Maret 2021

wisata berhenti total. Idul Fitri yang di Indonesia biasanya dirayakan dengan meriah,
kali ini terpaksa dirayakan dengan cara yang sangat sederhana.

Sejak saat itu cerpen-cerpen di koran memunculkan tema-tema korona.


Sebagaimana sifat koran yang selalu menampilkan sesuatu yang aktual dan baru
demikian juga dengan rubrik cerpen. Ada cerpen-cerpen yang hanya menyinggung
sekilas tentang korona, ada cerpen-cerpen yang secara khusus mengetengahkan
fenomena korona di dalam cerpen. Ada cerpen yang hanya menampakkan korona
sebagai latar sedangkan konfliknya masalah lain, seperti cerpen berjudul Belukar
Pantai Sanur karya Gde Aryantha Soethama (2020) yang menampilkan Bali di masa
korona tetapi konflik sesungguhnya adalah masalah narkoba.
Cerpen bertema korona memiliki kekhasan dibanding dengan cerpen bertema
lain. Kekhasan itu misalnya, tokoh-tokoh yang muncul dalam cerpen-cerpen bertema
korona, alur, tema, latar, sudut pandang, dan simbolisme.
Dalam struktur terdapat fakta cerita yaitu tokoh, alur, tema, dan latar. Selain itu
ada sarana cerita antara lain judul, sudut pandang, gaya, simbolisme, ironi. Sarana
cerita menurut Stanton (2010) adalah metode yang dipakai pengarang dalam memilih
dan menyusun detail cerita agar tercapai pola-pola yang bermakna. Hal ini penting
diteliti karena setiap pilihan itu (sudut pandang, penokohan, latar, dll) menimbulkan
efek yang berbeda-beda.
Objek material penelitian ini adalah tiga cerita pendek bertema korona. Tiga
cerpen itu dipilih karena sesuai pembacaan peneliti memenuhi segi variasi data. Alasan
lain adalah tiga cerpen ini bercerita khusus tentang korona karena banyak cerpen lain
yang muncul pada era ini menempatkan korona hanya sebagai latar bukan sebagai
persoalan mendasar.
Tiga cerpen itu adalah pertama, Simuladistopiakoronakra karya Seno Gumira
Ajidarma (Ajidarma, 2020). Kedua cerpen berjudul Jalan sunyi menuju mati Karya
Fandrik Ahmad (Ahmad, 2020). Ketiga Apa yang Paul McCartney Bisikkan di Telinga
Janitra? Karya Sasti Gotama (Gotama, 2020).
Objek formal aspek cerpen ini adalah analisis struktural. Dengan menganalisis
struktur tiga cerpen tersebut maka diharapkan akan diketahui kekhasan cerpen bertema

Copyright © 2021 Muhajir


62

Muhajir, Analisis Struktural Tiga Cerpen Bertema Virus Korona

korona dibanding cerpen bertema lain. Maka nanti akan dibaca secara mendetail unsur-
unsur intrinsik pembangun cerita. Dari pilihan sudut pandang, tiga penulis ini
mengambil sudut pandang yang berbeda. Jika Seno melalui Simuladistopiakoronakra
bercerita dari sudut pandang bukan manusia dan bukan virus. Makhluk yang ia buat
adalah sosok keturunan manusia yang secara fisik bertubuh manusia dan berkepala ikan.
Makhluk ini datang ke dunia untuk menyelamatkan bayi terakhir manusia. Manusia
dalam cerita ini sudah tidak mampu menyelamatkan kaumnya sendiri. Bahkan bayi
terakhir dari keturunan mereka juga akan dibunuh karena lahir bukan dari kelompoknya.
Bahkan pada saat menjelang kepunahan pun, manusia masih memikirkan ego
kelompok dan golongan.
Sedangkan Fadrik Ahmad melalui cerpen berjudul Jalan Sunyi Menuju Mati
bercerita dari sudut pandang kelelawar, sebuah hewan yang dituduh menyebarkan virus.
Dengan menggunakan sudut pandang orang pertama, ‘aku’ dalam cerita ini adalah
kampret atau kelelawar. Sedangkan cerpen terakhir Apa yang Poul McCartney Bisikan
di Telinga Janitra? Mengambil sudut pandang korban. Tokoh-tokoh dalam cerita ini
adalah korban terdampak korona, contohnya, seorang suami yang dipecat dari
pekerjaanya, seorang perempuan yang menjadi korban kekerasan karena menjadi
pelampiasan suaminya yang frustasi karena dipecat dari pekerjaan. Variasi juga tampak
pada kritik atau pesan penulis dan akan diceritakan lebih rinci nanti di pembahasan.
Dengan banyaknya kemunculan cerpen yang bertemakan korona menimbulkan
pertanyaan apakah terdapat ciri khas cerpen yang bertemakan korona? Tujuan
penelitian ini adalah dalam rangka mendeskripsikan ciri khas yang ada dalam setiap
cerpen bertemakan korona.

METODE PENELITIAN
Penelitian ini menggunakan paradigma kualitatif dengan metode struktural.
Data dikumpulkan melalui teknik simak dan catat untuk menemukan ciri-ciri tertentu
yang ada pada setiap cerpen melalui analisis struktural. Teori struktural adalah sebuah
teori yang menempatkan karya sastra sebagai sebuah keutuhan. Menurut Teeuw (1984)
Karya sastra sebagai suatu struktur maka dapat dibongkar, dipaparkan secermat dan

Copyright © 2021 Muhajir


63 Volume 17 Nomor 1, Maret 2021

semendalam mungkin dan dapat dicari pula keterjalinan antar unsur yang dipandang
dapat menghasilkan makna menyeluruh.
Implikasi dari teori yang digunakan maka metode yang digunakan adalah
menguraikan unsur-unsur intrinsik di dalam cerpen, maka secara berurutan akan
dibahas fakta cerita dan sarana cerita tiap-tiap cerpen. Menurut Pradotokusumo
(2002:16) dalam Aprianti, dkk., 2015:2) tujuan penggunaan sarana cerita adalah untuk
memungkinkan pembaca melihat fakta sebagaimana yang dilihat pengarang,
menafsirkan makna fakta sebagaimana yang ditafsirkan pengarang, dan merasakan
pengalaman seperti yang dirasakan pengarang.

HASIL DAN PEMBAHASAN


Hasil Penelitian
Dari hasil analisis struktural diperoleh hasil tentang ciri dari ketiga cerpen sebagai
berikut.
Tabel 1 Hasil Analisis Struktural

Judul Cerpen Peran Tokoh Gaya Tema Satire


Jalan Sunyi Kelelawar Gelap Keserakahan Satire digunakan
Menuju Mati sebagai sebab digambarkan manusia. untuk melancarkan
virus korona dengan darah dan kritik terhadap
kekerasan. perilaku manusia
melalui cara
menyindir
Simuladistopiak Penyelamat Gelap dan banyak Keserakahan Satire digunakan
oronakra manusia yang adegan manusia, ego untuk melancarkan
terancam punah perkelahian. yang tinggi. kritik terhadap
karena korona perilaku manusia
melalui cara
menyindir
Apa yang Paul Keluarga Pertengkaran Relasi suami -
McCartney terdampak keluarga istri yang tidak
Bisikkan di korona terdampak korona. seimbang,
Telinga Janitra? Terdapat adanya wabah
kekerasan terhadap terdampak pada
perempuan. perempuan
dalam keluarga.

Copyright © 2021 Muhajir


64

Muhajir, Analisis Struktural Tiga Cerpen Bertema Virus Korona

PEMBAHASAN
Jalan Sunyi Menuju Mati
A. Tokoh
Pertama, tokoh dan penokohan atau kareakterisasi. Seorang tokoh cerita menurut
Abrams, (dalam Fananie, 2002) dapat dilihat dari apa yang dikatakan dan apa yang
dilakukan. Menurut Fananie (2000), terdapat dua cara untuk mendeteksi tokoh cerita,
pertama adalah dengan melihat tampilan fisik. Di sini pengarang mengenalkan kepada
pembaca di awal cerita tentang gambaran fisik tokoh, ciri-ciri khususnya, perilaku, latar
belakang, keluarga, dan kehidupan tokoh. Kedua, pengarang tidak mendeskripsikan
karakter tokohnya. Tokoh dikenali dari apa yang dilakukan, keputusan-keputusannya,
pendapat tokoh lain terhadap tokoh tersebut.
Tarigan (2008: 149) membagi tokoh menjadi tiga; tokoh utama, tokoh penunjang,
dan tokoh latar belakang. Tokoh utama adalah tokoh yang muncul dalam serangkaian
cerita baik sebagai pemenang maupun kalah, sedangkan tokoh penunjang adalah tokoh
yang perilaku dan perkataannya bertentangan dengan tokoh utama. Sementara tokoh
latar belakang adalah tokoh yang memberikan ilusi atau bayangan dunia nyata (Tarigan,
2008).
Cerpen ini dimulai dengan mengenalkan tokoh utama, ciri-cirinya, latar
belakangnya, dan perilakunya.
“Aku memang meminta kepada Tuhan agar bangsaku dilahirkan dalam
keadaan buruk rupa. Rupa yang menyeramkan. Rupa yang menjijikkan. Rupa
yang membuat bulu kuduk merinding. Aku juga meminta kepada Tuhan agar
anak-anakku dilahirkan dalam keadaan tidak sempurna penglihatannya agar
mereka tidak terbebani dengan nasibnya sendiri. Permintaanku kepada Tuhan
bukan tanpa alasan. Sebagai bagian dari darah dan dagingku, tentu aku juga
akan mewariskan ribuan penyakit yang bertakhta di sepanjang aliran darahku.”
(Ahmad, 2020).

Tidak hanya ciri-ciri fisiknya saja tetapi juga perilakunya sebagaimana tergambar
sebagai kutipan berikut:
“Mencari makan di waktu malam. Istirahat di waktu siang. Sepasang sayap
tipis yang dihadiahi Tuhan sangat membantu kami terbang di kesunyian malam.
Apabila matahari telah menyumbulkan cahayanya, di situlah sepasang sayap
tipis ini beralih fungsi menjadi pelindung diri. Kami istirahat.” (Ahmad, 2020).

Copyright © 2021 Muhajir


65 Volume 17 Nomor 1, Maret 2021

Tokoh utama dalam cerpen ini disebutkan langsung oleh pengarang. Ia menyebut
tokoh ini disebut codot atau kampret.
Sedangkan tokoh penunjang dalam cerita ini adalah seorang yang kerap
melakukan percobaan di laboratoriumnya dengan menggunakan hewan sebagai bahan
percobaannya. Tokoh latar belakang di dalam cerita ini adalah para pedagang hewan di
pasar.
B. Alur
Alur yang digunakan di dalam cerita ini adalah alur maju. Sebagaimana dikatakan
oleh Nurgiantoro (2010:13) alur maju atau alur progresif adalah ketika peristiwa-
peristiwa yang dikisahkan bersifat kronologis, peristiwa yang pertama diikuti atau
menyebabkan peristiwa berikutnya (Nurgiantoro 2010).
Cerita dalam cerpen ini dimulai dengan paparan dan dikenalkan tokoh dan tempat
terjadinya peristiwa. Di sana diceritakan bahwa sang tokoh tinggal di tempat yang gelap
dan sunyi dan tanpa cahaya. Pada tahap ini juga sudah dijelaskan bahwa alasan tokoh
ini bersembunyi di tempat gelap adalah karena dia sadar di dalam tubuhnya terdapat
ribuan virus. Sikapnya yang memilih sembunyi adalah sumbangsihnya terhadap
kelestarian manusia.
Pada paragraf kesembilan baru rangsangan muncul. Pada saat si tokoh membahas
bahwa nama codot atau kampret tidak hanya disematkan ada kaum mereka tetapi juga
pada orang yang mencuri pada malam hari. Mereka memiliki pola hidup yang sama
yaitu bekerja di kegelapan. Tetapi menurut si tokoh kaum mereka berbeda, jika hewan
codot mengambil buah pada malam hari itu demi melanjutkan rantai makanan, berbeda
dengan para pencuri itu mereka tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan pangan tetapi
juga untuk ditumpuk dan disimpan.
Gawatan muncul pada adegan di sebuah pasar hewan. Pada pasar itu
digambarkan para pekerja memotong-motong tubuh hewan, golok yang kotor oleh
darah dibersihkan dengan air di ember. Di sana hewan-hewan seperti musang, anjing,
ular, terkapar tidak berdaya. Ada yang sudah mati dan ada pula yang terjerat tali putus
asa. Di sini ada persitiwa tokoh penunjang (manusia peneliti) membeli tokoh utama
(codot) untuk bahan percobaan.

Copyright © 2021 Muhajir


66

Muhajir, Analisis Struktural Tiga Cerpen Bertema Virus Korona

Bagian tengah pada alur adalah tikaian, rumitan, dan klimaks. Tikaian ini muncul
ditandai dengan si codot yang meraung berusaha melepaskan diri, Ia ingat anaknya.
“Anakku di mana anakku.” Ia tidak berdaya di dalam kotak kaca. Rumitan ditandai
dengan keaadaan ketika codot tidak berdaya dan membiarkan virus di dalam tubuhnya
akan keluar mencari inang baru.
Klimaks cerpen ini adalah ketika ribuan virus keluar dari tubuh codot dan
menempel di benda-benda di laboratorium.
“Ribuan virus terbang bebas. Hinggap pada pakaian hazmat dan benda-benda
di sekitar. Aku turut bermoksa. Menjadi zarah tak kasatmata. Menjadi bagian
dari mereka. Aku bisa menyaksikan tubuhku terbujur kaku. Teronggok tak
berdaya. Kedua lelaki itu terus bermain-main dengan tubuhku.” (Ahmad, 2020)

Setelah itu cerpen menuju bagian akhir leraian dan selesaian. Virus mulai
menyebar melalui tokoh penunjang. Ia terbatuk-batuk di antara kerumunan. Nafasnya
tersengal, setiap helaian nafas seperti mereguk bara. Akhirnya ia tumbang dan virus
menyebar mencari inang baru. Si codot berkeliling mencari anaknya hingga belahan
dunia lain. Ia sampai juga ke sebuah negara adikuasa yang ternyata tidak kuasa
menghadapi virus. Ia sampai juga di negara yang suka menggoreng berita palsu. Akibat
dari menyebarnya virus itu: seorang anak kelaparan. Seseorang ibu marah tak karuan.
Seorang ayah kehilangan pekerjaan. Seorang kekasih merindukan belaian. Mereka tak
mau bersalaman.
C. Latar
Latar tempat dan latar waktu yang digunakan di dalam cerita ini adalah ruang
gelap tempat para codot bersembunyi pada malam hari, pasar hewan liar, laboratorium
pada siang hari. Sedangkan latar sosial ditunjukkan bahwa codot adalah hewan yang
inferior. Ia menyingkir dengan bentuk tubuhnya yang aneh dan laku hidupnya yang
berbeda dengan makhluk biasanya.
Selanjutnya adalah tentang sarana cerita yang terdiri atas judul, sudut pandang,
gaya dan tone, simbolisme, ironi, dan tema. Judul cerita ini adalah Jalan Sunyi Menuju
Mati. Judul ini menggambarkan keadaan tokoh utama menjelang kematiannya. Ia
menyingkir dari keramian karena sadar di dalam tubuhnya terdapat ribuan virus.

Copyright © 2021 Muhajir


67 Volume 17 Nomor 1, Maret 2021

D. Sudut Pandang
Cerpen ini menggunakan sudut pandang orang pertama utama yaitu tokoh utama
yang bercerita. Melalui ‘akuan’ pembaca diajak ke tone yang sunyi, gelap, dan
mencekam. Pasar yang bisanya ramai di sini digambarkan dengan peristiwa tukang
jagal memotong-motong daging hewan yang darahnya mengalir ke mana-mana.
Simbolisme terlihat ketika codot yang hewan juga digunakan untuk menyebut manusia
pencuri.
E. Tema
Tema cerpen ini adalah keserakahan manusia. Dengan cara sindiran disampaikan
sejak awal cerita di mana codot yang sadar telah mengemban banyak virus memilih
tempat yang sepi dan jauh dari kehidupan manusia. Hal itu dia lakukan tidak lain demi
sumbangsihnya terhadap kemanusiaan. Cerpen ini mengkritik keserakahan manusia,
hewan yang sudah bersembunyi saja tetap diburu dan diperjualbelikan. Keserakahan
juga ditunjukkan oleh manusia yang berperilaku codot, bekerja pada malam hari untuk
mencuri. Jika codot melakukan itu hanya dikarenakan naluri kehewanannya untuk
memenuhi kebutuhan makan sebagai kebutuhan primer, manusia melakukannya karena
sifat serakah.
F. Satire
Ego, keserakahan manusia diungkapkan dengan cara satire. Karakteristik satire
menurut Palmeri sebagaimana dikutip oleh Dewi (2017) ada tiga. Pertama, kritik.
Satire selalu merupakan kritik atas perilaku manusia yang buruk atau bodoh dengan
tujuan mengajak penonton melihatnya dan mencibirnya, yang akan mendorong pada
perubahan sosial. Kedua, ironi. Satire menggunakan ironi, seringkali dengan cara
humor, untuk menunjukkan masalah-masalah perilaku yang dikritik. Ketiga, hal tersirat.
Satire bukanlah pernyataan yang terbuka dan tidak disampaikan dengan cara terbuka,
tetapi lebih kepada kritik untuk mengubah perilaku melalui karya satire dengan menjadi
sangat tidak masuk akal, seringkali karena dilebih-lebihkan atau di luar konteks normal.

Dalam cerpen ini satire dilakukan dengan menggunakan tokoh kampret atau
kelelawar. Ia sudah menyingkir, tetapi manusia rakus sehingga kelelawar yang sudah
bersembunyi karena ambisi manusia tetap diburu juga. Satire juga muncul untuk

Copyright © 2021 Muhajir


68

Muhajir, Analisis Struktural Tiga Cerpen Bertema Virus Korona

menyindir manusia yang berperilaku kampret, bekerja mencuri pada malam hari. Satire
ditunjukkan seperti kutipan berikut ini.

Manusia-manusia yang terbelalak mengais rezeki di sepanjang malam, di


jalan-jalan kelam nan sunyi, sering dikaitkan dengan kami. Bedanya, kami
terbang di antara reranting, sementara mereka merayap di antara pagar dan
tembok tetangga (Ahmad, 2020).

Simuladistopiakoronakra
A. Tokoh
Cerpen karya Seno Gumira Ajidarma ini menghadirkan tokoh utama yang unik.
Ia adalah keturunan manusia tetapi bukan manusia. Ia telah dilamar oleh bangsa ikan
untuk menjadi bagiannya. Secara fisik tokoh yang tidak diberi nama ini bertubuh
manusia tetapi berkepala ikan. Tokoh utama ini tinggal di tempat antah berantah dan
pindah dari satu galaksi ke galaksi lain. Deskripsi tentang tokoh sebagaimana kutipan
berikut.
“Aku bertubuh, berkaki, dan bertangan seperti manusia, tetapi berkepala ikan.
Punggungku bersirip, kulitku bersisik, dan ruang di antara jari-jariku
berselaput. Seperti ikan, dunia kulihat dari sepasang mata yang memandang ke
arah berlawanan.” (Ajidarma, 2020).
B. Alur
Alur cerpen ini dimulai dengan kedatangan manusia berkepala ikan ini ke bumi.
Ia menyaksikan bumi yang berbau apak. Ia katakan jika bukan karena tugas hal itu tidak
mungkin dia lakukan. Ketika dia datang bumi dalam keadaan rusak, panas, dan berdebu,
selokan kotor, laut kering. Makhluk bumi sudah hampir punah. Mereka berbujur kaku
tidak bergerak karena menderita Covid 44. Bumi sebagai latar cerpen ini digambarkan
sebagaimana kutipan berikut ini: “Apalah yang masih bisa diharapkan dari Bumi yang
samudranya kering, sungainya berhenti, menyisakan selokan mampat dengan air
kehitam-hitaman?” (Ajidarma, 2020).
Tugas manusia berkepala ikan adalah menyelamatkan bayi terakhir yang ada di
bumi demi kelangsungan manusia. Selain tokoh manusia berkepala ikan ada juga tokoh
komandan. Komandan adalah sosok yang memberi tugas dan memberi instruksi bagi
manusia berkepala ikan. Kemudian tokoh penunjang yang berposisi sebagai lawan, ia

Copyright © 2021 Muhajir


69 Volume 17 Nomor 1, Maret 2021

selalu berperilaku berlawanan dengan tokoh utama dan selalu ingin menggagalkan misi
tokoh utama adalah manusia. Jika tugas tokoh utama adalah untuk menyelamatkan bayi
terakhir maka tugas tokoh penunjang adalah sebaliknya, ia akan membunuh bayi
terakhir itu. Tokoh penunjang adalah keturunan manusia yang masih menjadi manusia.
Alasan tokoh penunjang ini ingin membunuh bayi terakhir karena bayi itu tidak lahir
dari keturunannya. Ego besar manusia untuk salaing bersaing meski dalam ambang
kepunahan masih terlihat di sini.
“Wabah itu tidak pernah menjadikan manusia menunda pertentangan mereka
untuk menghadapi musuh bersama,” kata Komandan lagi, “selamatkanlah
yang masih bisa diselamatkan, karena kepunahan telah menjadi kepastian.…”
(Ajidarma, 2020)

“Hai kepala ikan serahkan bajumu” hal itu dikatakan manusia-manusia yang
sekarat. Baju rombeng milik kepala ikan masih saja dia minta. Kalimat tersebut
menandai rangsangan. Karena setelah itu penjelasan tentang tokoh lebih didetailkan.
Adegan masuk ke gawatan ketika kepala ikan diserang akan dibunuh. Konflik terjadi
ketika terjadi adegan perkelahian antara manusia berkepala ikan dengan manusia.
Sampai puncaknya manusia kepala ikan berhasil menaikkan bayi terakhir manusia ke
angkasa tetapi nasib naas tertimpa manusia berkepala ikan karena harus meregang
nyawa, tubuhnya terkena senjata lawan.
Manusia berpasangan untuk dapat berkembang biak. Padahal bayi yang
diselamatkan hanya satu, bagaimana keberlangsungan bisa tetap terjaga? Sebelum mati
tokoh utama sempat berpikir: “Sempat terpikir olehku betapa kemanusiaan akan
terpaksa dipertahankan dengan cara kloning.…”
C. Latar
Latar waktu dan latar tempat telah disebutkan di atas, kali ini kita akan membahas
latar sosial. Latar sosial adalah posisi tokoh utama dalam masayarakat yang ada di
dalam cerita. Masyarakat atau lingkungan yang ada dalam cerita ini adalah semesta
yang disana terdapat makhluk-makhluk seperti manusia dan makhluk lain di galaksi
lain. Manusia berkepala ikan sebagai tokoh utama ia tidak memiliki temat tinggal pasti.
Ketika dia di bumi ia dianggap sosok yang layak dijarah, dirampok bajunya, dan
dimakan tubuhnya. Sedangkan ketika dia ke galaksi lain ia juga disingkirkan karena

Copyright © 2021 Muhajir


70

Muhajir, Analisis Struktural Tiga Cerpen Bertema Virus Korona

takut menyebarkan virus kebodohan. Oleh penduduk planet lain, manusia memang
dikenal bodoh sebagaimana kutipan berikut:
“……betapa suatu wabah yang sebetulnya bisa diputus dengan mudah ratusan
tahun lalu, karena sikap meremehkan telah menghabiskan seluruh pemukimnya,
enam miliar manusia, selain yang masih sekarat sekarang dan tiada jelas kapan
akan berpulang.” (Ajidarma, 2020).

Berikutnya adalah pembahasan sarana cerita, yakni terutama pada judul cerpen.
Judul cerpen ini adalah Simuladistopiakoronakra, sebuah judul yang tidak lazim dan
secara bahasa tidak bisa dilacak arti judul itu. Tetapi di dalam judul itu terdapat kata
korona maka dari itu cerpen ini bisa langsung dikaitkan dengan virus yang sedang
mewabah sekarang ini. Di dalam cerita wabah virus korona disinggung beberapa kali.
Digambarkan bagaimana manusia menghadapi virus, mulai Covid 19 hingga Covid 44
manusia tetap saja bertengkar dan tidak tahu menyelesaikan masalah secara bersama-
sama. Hingga mereka tidak sadar mereka menuju punah.
D. Sudut Pandang
Cerpen ini menggunakan sudut pandang orang pertama utama, artinya cerpen
diceritakan dari tokoh utama. Hal ini menjadi unik karena pencerita yang sekaligus
tokoh utama ini bukanlah manusia. Ia diciptakan untuk menyindir sifat serakah manusia.
Dari pencerita ini kita bisa saksikan posisi manusia di mata makhluk lain di seluruh
dunia. Sudut pandang orang pertama sudah biasa digunakan dalam penceritaan,
menjadi unik karena tokohnya yang beda.
E. Gaya
Gaya atau tone cerita adalah mencekam dari awal sampai akhir. Suasana
perkelahian antara tokoh utama dengan tokoh penunjang terjadi dari awal sampai akhir
cerita. Adegan-adegan penuh darah, tebasan pedang, terbang, meluncur, memukul
terjadi di sepanjang cerita.
Simbolisme hadir melalui tokoh utama; manusia berkepala ikan. Tokoh ini
diciptakan untuk mengejek manusia bumi yang tidak bisa menyelamatkan diri dan
kaumnya. Mereka terus bertengkar meskipun menjelang kepunahan. Wabah dan
bencana yang terjadi tidak menjadikan manusia bersatu untuk mengatasi musuh
bersama.

Copyright © 2021 Muhajir


71 Volume 17 Nomor 1, Maret 2021

F. Tema
Tema cerpen ini adalah tema sosial karena yang menjadi titik kritik adalah
masalah sosial seperti keserakahan manusia, ego manusia baik ego pribadi maupun ego
kelompok. Justru yang memiliki pikiran untuk menyelamatkan keberlangsungan
manusia bukanlah manusia sendiri tetapi makhluk lain; manusia berkepala ikan.
G. Satire
Karya ini sebenarnya adalah sebuah kritik menggunakan satire terhadap perilaku
manusia dalam menyikapi lingkungan, dalam menghadapi wabah. Karena ego
pribadinya manusia lupa caranya bekerja sama untuk menyelesaikan wabah. Satire
dilakukan dengan cara sindiran, pembaca dalam hal ini manusia ketika membaca akan
merasa dibicarakan. Satire bertujuan menjadikan perubahan kesadaran dan perubahan
sosial.

Apa yang Paul McCartney Bisikkan di Telinga Janitra?


Cerpen ketiga atau terakhir adalah sebuah cerita yang berjudul Apa yang Paul
McCartney Bisikkan di Telinga Janitra? Seperti kedua cerpen sebelumnya cerpen ini
dibahas tentang fakta ceritanya baru kemudian sarana cerita.
A. Tokoh
Tokoh utama dalam cerita ini adalah seorang perempuan ibu rumah tangga
bernama Janitra. Janitra adalah seorang ibu rumah tangga yang memiliki satu orang
anak yang belum bisa bicara lancar. Ia sebelumnya bekerja, tetapi karena suami
menuntut mengurus anak dan menyalahkan ketika Nara, anaknya belum bisa bicara
akhirnya Janitra keluar dari pekerjaannya.
Masalah muncul karena selang beberapa saat ketika Janitra keluar dari
pekerjaannya, Virus korona datang. Gupta yang bekerja di bidang perhotelan terkena
dampak. Hotel sepi pengunjung sehingga manejemen tidak bisa membayar gaji
karyawan. Dalam cerita ini Gupta adalah tokoh penunjang. Keberadaannya berhadap-
hadapan dengan Janitra sang tokoh utama.
Gupta adalah sosok yang egois. Ia mau menang sendiri dan tidak mau disalahkan.
Ia menyalahkan Janitra ketika anaknya tidak terurus. Tetapi dia juga menyalahkan
Janitra ketika Janitra keluar dari pekerjaannya. Gupta ingin keduanya bisa berjalan
Copyright © 2021 Muhajir
72

Muhajir, Analisis Struktural Tiga Cerpen Bertema Virus Korona

seiring dan tidak meninggalkan salah satunya; pekerjaan rumah beres dan juga bekerja
di luar rumah. Hal tersebut menurut Janitra tidak mungkin dilakukan.
Gambaran konflik itu bisa dilihat dari dialog berikut ini:
“Aku tak pernah menyuruhmu berhenti. Aku hanya mengatakan, Nara butuh
perhatian. Kau bisa menyisihkan waktu lebih banyak di rumah. Bukannya
lembur dengan tikus-tikus putih itu! Kalau kau ingin Nara bisa bicara,
harusnya kau lebih sering bersamanya!”
“Di lab, aku punya tanggung jawab. Aku tak bisa terus-terusan izin atau pulang
lebih awal.”
“Nara tanggung jawabmu! Kau ibunya!”
“Itu berarti kau tak memberiku pilihan. Sama saja kau memintaku berhenti.”
“Itu pilihanmu sendiri!” (Gotama, 2020)

Nara adalah tokoh latar belakang. Satu lagi tokoh latar belakang, ia berada di
pihak Janitra, ia disebut Si Kumbang. Si Kumbang ini selalu keluar dari tubuh Janitra
ketika emosi Janitra memuncak. Si Kumbang ini semacam harimau, matanya merah,
berkuku tajam, dan berekor panjang. Namun Janitra ini selalu meredam kemunculan Si
Kumbang karena dia tidak ingin dua orang yang ia sayangi, Gupta dan Nara menjadi
korban. Cara meninabobokkan Si Kumbang adalah dengan cara mendengarkan sesuatu
yang ritmis dan mendengarkan sebuah lagu berjudul “Let It Be” yang dibawakan oleh
Paul McCartney.
Satu hal lagi yang perlu mendapatkan perhatian yaitu cara Sasti memberi nama-
nama tokoh-tokohnya. Janitra, Nara, dan Gupta. Penamaan tokoh ini tidak biasa karena
secara budaya, Indonesia misalnya nama tersebut tergolong tidak biasa.
B. Alur

Alur cerpen ini adalah alur maju dan dapat dibagi menjadi tiga tahap. Tahap
pertama adalah pengenalan tokoh sekaligus mengenalkan pula masalahnya. Peristiwa
menuju klimak adalah perdebatan tentang pekerjaan. Gupta dipecat dari pekerjannya
dan menyalahkan Janitra yang keluar kerja. Ada peristiwa Gupta menampar Janitra di
sini.

Tahap kedua adalah tahap tengah yang menjadi klimaks cerita. Saat itu Janitra
sedang menenangkan diri karena selalu disalahkan oleh suaminya. Ia memotong-

Copyright © 2021 Muhajir


73 Volume 17 Nomor 1, Maret 2021

motong wortel dengan suara ritmis, ia nyalakan kran air dengan suara ritmis pula dan
melantunkan lagu “Let It Be”. Sementara itu anaknya sudah bangun. Apa yang
dilakukan oleh Janitra itu membuat Gupta marah. “Nara sudah bangun! Apa kau tuli?
Ia menangis keras sekali! Dan satu lagi, hentikan lagu bodoh itu! Kau membuatku
pusing!” Gupta sudah berdiri tegak di pintu dapur dengan tangan terkepal.”
Pada saat itu pula si Kumbang yang ada di dalam tubuh Janitra keluar. Kemudian
alur menuju tahap ketiga, tahap penyelesaian. Janitra memilih pergi dari rumah
meninggalkan suami dan anaknya. Ia tidak pedulikan teriakan suaminya dan tangis
anaknya. Janitra berjalan jauh dan duduk di bawah pohon sambil mendendangkan lagu
untuk meredakan si Kumbang agar kembali tidur.
Konflik eksternal dalam cerita ini adalah persinggungan antara tokoh utama
dengan tokoh penunjang, sedangkan konflik sosial menjadi latar belakang; terjadinya
korona berdampak pada ekonomi dan berdampak pada keluarga.
C. Latar
Untuk latar waktu tidak diceritakan secara mendetail. Cerita ini dimulai pada
waktu pagi saat anaknya masih tidur dan suami telah berangkat kerja. Sedangkan latar
tempat, cerita ini hanya berkutat perdebatan rumah tangga di dalam rumah. Sedikit
diceritakan tentang laboratorium tempat Janitra dulu bekerja. Latar sosial menunjukkan
bahwa tokoh-tokoh dalam cerita ini adalah para buruh, para pekerja yang berada di
garis bawah. Mereka rentan terhadap fluktuasi ekonomi karena tidak memiliki
cadangan tabungan. Ketika mereka lepas dari pekerjaan, mereka hanya kuat bertahan
selama satu bulan. Situasi ini membuat mereka panik dan terjadilah pertengkaran
keluarga.
Pada tahap selanjutnya adalah tentang sarana cerita. Pertama tentang judul. Sasti
memberi judul ceritanya Apa yang Paul McCartney Bisikkan di Telinga Janitra? Judul
menggunakan kalimat tanya menimbulkan rasa ingin tahu pembaca. Lagu yang
dilantunkan adalah “Let it Be’ bercerita tentang harapan di masa datang. Pasti ada
terang, ada cahaya, ada jalan keluar. Artinya musik ini menenangkan bagi jiwa yang
gelap.
D. Sudut Pandang

Copyright © 2021 Muhajir


74

Muhajir, Analisis Struktural Tiga Cerpen Bertema Virus Korona

Sudut pandang cerita ini adalah orang ketiga terbatas. Narator oleh orang ketiga
tetapi cerita diceritakan dari sisi Janitra. Sedangkan tone dan suasana cerita mencekam
dan tegang hampir di keseluruhan cerita. Cerita ini memperlihatkan pertengkaran
rumah tangga, pemukulan, kata-kata kasar yang dilakukan oleh suami kepada istri.
Hadirnya si kumbang bisa jadi adalah simbolisme dari kemarahan Janitra. Sebuah
kemarahan yang dipendam dan diredakan sendiri. Dia memilih mengalah dari pada
kedua orang yang dia sayangi terluka.
E. Tema
Tema cerpen ini adalah tentang hubungan suami istri yang tidak seimbang. Relasi
yang menyudutkan perempuan. Dalam kondisi ekonomi yang terpuruk karena korona
ternyata berdampak besar terhadap keluarga dan pada akhirnya perempuan menjadi
pihak yang paling menanggung beban.

SIMPULAN
Kekhasan atau ciri khusus cerpen bertema korona dapat dilihat dari unsur-nsur
pembangun ceritanya. Alur dan sudut pandang tiga cerpen ini sebagai mana cerpen
yang lain. Alur menggunakan alur maju, sedangkan sudut pandang dua cerpen
menggunakan sudut pandang orang pertama dan satu cerpen menggunakan sudut
pandang orang ketiga. Sedangkan yang menjadi kekhasan dapat dilihat dari tiga unsur
tokoh, gaya atau tone, tema, dan satire.
Pertama, tokoh. Ketiga cerpen ini menampilkan tokoh yang unik. Cerpen “Jalan
Sunyi Menuju Mati” karya Fandrik Ahmad menghadirkan tokoh kelelawar atau
kampret. Ia adalah pelaku atau asal-usul menyebarnya sebuah virus. Berbeda lagi
dengan cerpen berjudul Apa yang Paul McCartney Bisikkan di Telinga Janitra? Cerpen
ini menghadirkan tokoh sebagai makhluk-makhluk yang terdampak dari mewabahnya
virus. Berbeda lagi dengan cerpen Simuladistopiakoronakra, ia menghadirkan tokoh
yang lebih berbeda. Ia bukan asal usul virus, dan bukan pula manusia terdampak virus
tetapi makhluk lain yang kehadirannya ingin menyelamatkan manusia dari virus.

Copyright © 2021 Muhajir


75 Volume 17 Nomor 1, Maret 2021

Kedua, gaya atau tone. Ketiga cerpen bertema korona ini bersuasana seram dan
mencekam. Suasana perkelahian, pertengkaran, ceceran darah hadir di semua cerpen
yang diteliti.
Ketiga, tema. Dua cerpen bertema tentang keserakahan manusia. Akibat manusia
yang serakah, individualis, hilangnya gotong royong, atau tidak mengohormati hak
hidup makhluk lain menjadikan kelangsungan hidup manusia sendiri menjadi terancam.
Satu cerpen bertema tentang ketimpangan di dalam rumah tangga. Dalam kondisi
terdampak wabah, sebuah keluarga yang terancam secara ekonomi maka yang menjadi
korban adalah perempuan.
Keempat adalah satire yang digunakan untuk melancarkan kritik terhadap
perilaku manusia melalui cara menyindir. Satire bertujuan membuat kondisi
berubahnya kesadaran manusia.

REFERENSI

Ahmad, F. (2020). Jalan Sunyi Menuju Mati. Kompas, p. 10.


Ajidarma, S. G. (2020). Simuladistopiakoronakra. Kompas, p. 10.
Dewi, M. K. (2017). Satire Politik dan Agama dalam Novel Gulliver’s Travel oleh
Jonathan Swift. Lite: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Budaya 13(1), 38-58.
Fananie, Z. (2002). Telaah Sastra. Bandung: Gramedia .
Gotama, S. (2020, 08 02). Apa yang Paul McCartney Bisikan di Telinga Janitra.
Kompas, p. 10.
Nurgiantoro, B. (2010). Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: Gajah Mada Press.
Soethama, G. A. (2020, 11 15). Belukar Pantai Sanur. Kompas, p. 10.
Stanton, R. (2010). Teori Fiksi. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Tarigan, H. G. (2008). Menulis sebagai keterampilan berbahasa. Bandung: Percetakan
Angkasa.
Teeuw, A. (1984). Sastra dan Ilmu Sastra. Jakarta: Pustaka Jaya.
timdetik.com. (2020). Kapan Sebenarnya Corona Pertama Kali Masuk RI? Jakarta:
Detiknews.

Copyright © 2021 Muhajir


1/30/23, 7:01 PM Muhajir.jpg

https://drive.google.com/drive/folders/1epM4rYwrmSO05IKn_klv-clvC-BXzClw 1/1
PELAJARAN BAHASA INDONESIA PADA ERA MUTAKHIR

Muhajir

Universitas PGRI Semarang


Jl. Dr. Cipto no 24 Semarang

muhajir@upgris.ac.id

ABSTRAK
Penelitian ini membahas tentang keterampilan berbahasa yang digunakan pada masa sekarang di media
sosial. Keterampilan berbahasa itu adalah keterampilan yang dibutuhkan pada dunia kerja sekarang
karena setiap lembaga sekarang ini butuh untuk mengelola akun media sosialnya sebagai media
eksternal untuk berkomunikasi dengan publiknya. Keterampilan itu dapat dipertimbangkan untuk
diajarkan pada pelajaran bahasa Indonesia. Keterampilan berbahasa itu meliputi keterampilan menulis
yaitu menulis caption, menulis storyboard, menulis naskah. Selain itu juga keterampilan berbicara
seperti voice over atau pengisi suara, podcast dan vlog. Dengan demikian pelajaran bahasa Indonesia
akan menjadi pelajaran yang menarik karena memenuhi kebutuhan siswa pada era mutakhir ini.

Kata kunci
Pelajaran bahasa Indonesia, media sosial, vlog, caption

ABSTRACT
This study discusses the language skills used today in social media. Language skills are skills
needed in today's world of work because every institution now needs to manage its social media
account as an external medium to communicate with its public. These skills can be considered to be
taught in Indonesian language lessons. These language skills include writing skills, namely writing
captions, writing storyboards, and writing scripts. In addition, speaking skills such as voice-over or
voice acting and vlogs. Thus learning Indonesian will be an exciting lesson because it meets the needs
of students in this modern era.

Keywords: Indonesian lessons, social media, vlogs, captions

Prosiding Semitra VII PBSI UPGRIS 2022


PENDAHULUAN
Zaman telah berubah, teknologi informasi berkembang begitu pesat. Manusia telah bisa
berkomunikasi menggunakan audio dan visual secara langsung. Hal demikian tidak
terbanyangkan pada dua dekade lalu. Di Indonesia pada tahun 90-an akhir masih populer
komunikasi menggunakan surat yang dikirim menggunakan pos dan baru sampai tujuan tiga
hingga lima hari setelahnya. Pada waktu itu memang sudah ada yang memiliki pesawat
telepon, tetapi belum merata. Pesawat itu hanya dimiliki oleh lembaga dan orang-orang
diperkotaan yang mampu.
Berjalannya waktu maka berkembang pula teknologinya. Perubahan dimulai dari
datangnya telepon genggam di Indonesia. Telepon yang tadinya hanya berhenti di rumah-
rumah dengan dihubungkan dengan kabel, kali ini tanpa kabel dan bisa dibawa kemana saja
dan dapat disimpan di dalam tas. Manusia dapat berkumunikasi melalui pesan tulis singkat
yang disebut SMS dan pesan audio secara langsung.
Perubahan semakin signifikan setelah masuknya internet kedalam telepon genggam
yang kemudian disebut telepon pintar. Pada smartphone itu dilengkapi dengan kamera yang
mampu merekam suara, gambar, dan suara dan gambar sekaligus. File video tadi bisa
dikirimkan kepada orang pribadi maupun khalayak umum. Pada era ini pula manusia bisa
berkimunikasi secara langsung sekaligus melihat dan mendengar dengan murah.
Banyak sekali perubahan yang terjadi yang diakibatkan oleh berkembangnya
teknologi informasi itu. Jika dulu pada era surat pada pelajaran bahasa Indonesia masih
diajarkan cara menulis menggunakan telegram maka karena telegram sudah tidak digunakan
lagi maka tidak lagi diajarkan. Pada industri komunikasi juga terjadi perubahan dari cetak ke
elektronik. Komunikasi massa dulu hanya dapat dilakukan dan didistribusikan oleh lembaga
pers atau pemerintah, sekarang ini dapat dilakukan oleh siapa saja menggunakan media
sosialnya. Jika pada media massa keluarnya informasi bisa diseleksi dengan adanya
gatekeeper tidak demikian dengan sekarang. Orang-orang pribadi lah yang harus mengontrol
dirinya sendiri agar dia tidak mendapatkan masalah atas unggahan yang dilakukan melalui
media sosial yang dimilikinya.
Perkemabangan teknologi informasi itu tentu saja berdampak kepada pelajaran
bahasa Indonesia dan guru bahasa Indonesia. Perkembangan itu maka mengubah mulai dari
apa yang diajarkan hingga cara mengajarkannya. Teknologi boleh berkembang pesat tetapi
bahasa tidak pernah usang. Bahasa tetap digunakan diberbagai kesempatan, yang berubah
hanyalah penerapan bahasanya dan dimana diterapkan. Sebagai contoh, artikel ilmiah
populer, dulu dimuat di media koran cetak sekarang website juga membutuhkan artikel agar
dapat dikunjungi oleh khalayak. Perubahan tempat muat dari cetak ke web itu lah yang terjadi
perubahan-perubahan dan penyesuaian. Hal inilah yang perlu diajarkan pada pelajaran bahasa
Indonesia pada era sekarang.
Telah disampaikan di atas bahwa ada perubahan pada cara berkomunikasi massa.
Jika dulu pembuatan konten hanya diproduksi oleh institusi lembaga siaran, sekarang ini
dapat dilakukan oleh siapa saja yang memiliki alat dan kemauan. Alat yang digunakan pun
bisa hanya smartphone yang dimilikinya saja.
Penelitian ini membahas tentang apa yang patut diajarkan oleh guru bahasa Indonesia
pada era mutakhir ini yang dapat diterapkan sebagai konten pada media sosial populer di
Indonesia seperti facebook, instagram, youtube, dan tiktok. Keterampilan berbahasa meliputi
menyimak, membaca, berbicara, dan menulis, pada penelitian ini menitikberatkan pada
keterampilan berbicara dan menulis yang bisa diterapkan pada era sekarang yang medianya

Prosiding Semitra VII PBSI UPGRIS 2022


digital. Pada kesempatan lain bisa saja dikaji tentang cara menyimak informasi di youtube
agar mendapatkan informasi yang optimal, atau strategi membaca di web agar mendapatkan
informasi yang cepat karena membaca pada hari ini tidak hanya pada buku tetapi juga di
internet.

METODE
Metode penelitian ini adalah dengan cara mengamati dan mendata keterampilan-
keterampilan berbahasa yang digunakan pada media sosail seperti youtube, facebook, instagram,
dan tiktok. Bahasa adalah alat berkomunikasi, media sosial sebaagi ujung tombak komunikasi sosial
saat ini membutuhkan kemampuan berbahasa pula. Setelah didapat keterampilan apa saja maka
disajikan untuk dipertimbangkan masuk dalam pelajaran bahasa Indonesia.

HASIL DAN PEMBAHASAN


Media Sosial
Ujung tombak publikasi pada hari ini adalah media sosial. Masyarakat
Indonesia adalah pengguna media sosial. Maka agar dapat berkomunikasi dengan
masyarakat, perusahaan atau lembaga wajib untuk mengelola media sosial. Bagi
pribadi media sosial dapat digunakan sebagai personal branding, bagi perusahaan atau
lembaga pemerintahan media sosial adalah media eksternal mereka, media yang
digunakan untuk mengomunikasikan program-program organisasi kepada masyarakat
luas. Citra perusahaan dapat terbentuk dari media sosialnya.
Disampaikan oleh (Imas Permasih, 2018) ada istilah public relations online
yaitu bagian kegiatan dari praktisi public realtions dengan menggunakan jaringan
internet. Public relations dapat menjadikan media sosial sebagai sarana menjalin
relationship dan menjalin komunikasi dengan publiknya. adapun macamnya media
sosial seperti facebook, twitter, google plus, skype,instagram, dan lain lain.
Oleh karena itu muncul pekerjaan-pekerjaan baru dari kebutuhan pengelolaan
media sosial perusahaan. Media sosial oleh perusahaan atau lembaga biasa dikelola
oleh humas atau dikerjakan oleh lembaga lain yang khusus mengerjakan ini.
Keterampilan yang dibutuhkan dalam pengelolaan media sosial adalah
keterampilan yang multidisipilin meliputi kameramen, fotografer, editing vidio dan
foto, penulis, reporter, editor bahasa. Tiga yang terakhir adalah keterampilan
berbahasa yang menjadi arena pengajaran pendidikan bahasa Indonesia.
Berikut ini adalah keterampilan-keterampilan berbahasa yang digunakan
dalam pengelolaan media sosial, mulai dari caption, stroryboard, vlog, penulisan
artikel, penulisan company profile, voice over atau pengisi suara, hingga penulisan
naskah, baik naskah yang sifatnya naratif, drama, maupun nomerik. Selain itu
kemampuan bahasa lain adalah akting, yang ini sudah diajarkan dalam bermain
drama sekarang berubah penampilannya di depan kamera yang sebelumnya di depan
panggung. Pada penulisan fiksi karena medianya yang berubah dari cetak ke online
dengan hadirnya situs-situs novel online seperti good novel, noveltoon maka perlu
dikenalkan juga kepada siswa-siswa kita.

Prosiding Semitra VII PBSI UPGRIS 2022


Caption
Sebelum membahas tentang caption akan terlebih dahulu dibahas tentang konten.
Konten adalah isi sedangkan wadahnya yang disebut kontener adalah media sosial.
Dalam konten terdiri atas gambar berupa foto mapun video ini ranah ilmu lain dan
ada caption yang berisi keterangan berbentuk tulisan. Caption ini lah ranah bahasa
karena membutuhkan keterampilan berbahasa yaitu menulis.
Caption adalah keterangan berbentuk tulisan yang memberi pelengkap
informasi dari informasi berupa gambar. Caption posisinya sangat penting karena
satu gambar yang sama disampaikan dengan cara yang berbeda oleh orang yang
berbeda responnya bisa berbeda. Keberhasilan sebuah konten dapat dilihat dari
banyaknya respon oleh khalayak. Respon bisa berupa like tanda suka, kementar,
simpan, atau bagikan.
Bentuk-bentuk caption adalah sebagai berikut. Pertama, caption bisa
berbentuk naratif. Seorang penulis caption menerangkan tentang kegiatan si tokoh
melalui urutan waktu secara kronologis. Misalnya; Hari ini saya mengunjungi
pembangunan tol laut di Demak. Saya melihat laut Jawa yang menghampar.
Pembangunan ini sangat dinantikan oleh warga sebagai solusi kemacetan yang
selama ini terjadi. Saya sempat berbincang dengan warga, Mbah Mulyo namanya. Ia
berkata, adanya tol ini diharapkan juga meningkatkan ekonomi warga. Setelah itu
saya melanjutkan perjalanan. Saya menuju arah Jepara meresmikan pelabuhan dan
pasar ikan.
Caption di atas merupakan caption jenis naratif yang biasanya dilakukan
untuk akun media sosial seorang tokoh seperti presiden, gubernur, dan lainnya.
Dengan jenis caption ini maka pembaca serasa dekat.
Kedua, seorang penulis caption juga harus mempu menulis secara deskriptif.
Apa yang ditampilkan pada video dan foto hanyalah menggambarkan tentang
pengindraan penglihatan, sedangkan pengindraan lain seperti penciuman,
pendengaran, perabaan, pencecapan, belum bisa dijelaskan melalui gambar. Tulisan
dalam caption melengkapi sesuatu yang telah tampak dalam gambar tersebut.
Ketiga, eksplanasi. Kemampuan menulis eksplanasi dibutuhkan oleh seorang
penulis caption karena sebuah gambar butuh diterangkan maksudnya, alasannya, dan
kelengkapan datanya dan hal itu bisa dilakukan melalui caption.
Faktor keberhasilan sebuah caption selain yang disampaikan di atas adalah
penggunaan bahasa yang segar dan kemampuan menyapa pembaca sehingga
komunikasi terjalin.

Storyboard
Storyboard adalah panduan pengambilan gambar video. Storyboard dapat
digunakan untuk pembuatan profile bentuk video, iklan, dan segala rancangan video
lainnya. Sebagaimana disampaikan oleh Sudaryanto (2013) melalui (Pertiwi, 2020)
Storyboard memiliki tujuan untuk memvisualisasikan adegan yang menitikberatkan
sebuah cerita dalam kelompok adegan (scene). Selain itu, storyboard juga berisikan
indikator teknis seperti deskripsi gambar, kamera, pencahayaan dan properti

Prosiding Semitra VII PBSI UPGRIS 2022


pendukung yang divisualkan dalam sketsa. Kesesuaian dan kelancaran produksi iklan
ataupun flm sangat bergantung pada tahap praproduksi, salah satunya adalah
pembuatan storyboard.
Storyboard adalah ilmu yang patut diajarkan dalam bahasa Indonesia. Ada
berbagai macam bentuk storyboard mulai dari yang komplek hingga yang sederhana.
Pada kesempatan kali ini akan disampaikan bentuk storyboard yang sederhana.
Storyboard adalah panduan intruksi bagi kameramen, telent, juga editor video. Dalam
storyboard biasanya berbentuk kolom yang disana terdapat intruksi video gambar
bergerak, kolom berupa teks yang dibacakan atau audio hal ini membutuhkan
kemaampuan pengisi suara atau voice over, dan kolom terakhir adalah durasi. Berikut
ini adalah storyboad dilengkapi dengan link video setelah storyboard itu berubah
menjadi video.

STORYBOARD PROFILE PROF. DR. HARJITO, M.HUM


(dibuat dalam rangka pengukuhan Guru Besar)

Penulis storyboard : Muhajir


Artistik dan kelengkapan : Ahmad Rifai
Sutradara : Widyanuari Eko Putro
Kameramen dan editor : Rios

No Audio Visual Durasi


1 Pak Jito sedang menutup 15 detik
acara daring (bisa juga
sedang telpon dengan
Seno). Lalu dia salaman
pamit berangkat kerja
kepada anak dan Istrinya.
2 Saya memulai karier di Univeristas Keluar rumah bersepeda 20 deitk
PGRI Semarang pada tahun 1993. ke jalan raya.
Waktu itu masih IKIP PGRI
Semarang sebagai dosen. Tentu saja
kampus ini belum sebagus sekarang.
Kelas yang digunakan masih kelas
SD. Kami berjuang bersama, saya ikut
juga pasang-pasang sepanduk promosi
PMB ke daerah-daerah waktu itu.

2 Di kampus ini saya pernah menjabat Mengayuh sepeda di jalan 20 detik


sebagai (1) Sekretaris Program Studi raya.
Pendidikan Bahasa dan Sastra

Prosiding Semitra VII PBSI UPGRIS 2022


Indonesia IKIP PGRI Semarang (2)
Ketua Program Studi Pendidikan
Bahasa dan Sastra Indonesia IKIP
PGRI Semarang (3).Kepala UPT
Penerbit IKIP PGRI Semarang (4)
Ketua Redaksi koran Suara Kampus
IKIP PGRI Semarang, dan sekarang
(5)Ketua Program Studi Magister
Pendidikan Bahasa dan Sastra
Indonesia, Pascasarjana Universitas
PGRI Semarang.

3 Buku-buku terkait bidang keilmuan Mengayuh sepeda di jalan 20 detik


saya telah saya tulis yaitu: Melek raya.
Sastra, Potret Sastra Indonesia,
Mengejek Indonesia Sejumlah Kajian
Sastra, dan terakhir Memandang
Perempuan Jawa: Sehimpun Esai
Sastra (2020).

4 Sebagai bagian dari masyarakat Mengayuh sepeda di jalan 20 detik


ilmiah, saya menulis karya tulis raya.
ilmiah yang dimuat di jurnal-jurnal
internasional. Di antaranya adalah:
“Leaving a man: Javanese female
resistance in Indonesian Folk Tales
and Songs”, “Loyalty and Javanese
Women in Indonesian Folktales for
Children”, “The Relationship
Between Javanese Women and Their
Daughter in Indonesian Literature”,
“Supernatural Women Modernity in
Indonesian Literature”, dan lain-lain.

5 Pertemuan ilmiah internasional telah Mengayuh sepeda di jalan 20 detik


saya ikuti dan turut serta menulis raya masuk area upgris.
makalah. Diantaranya adalah:
“Perlawanan atas Modernisme dalam
Cerpen Indonesia”. Seminar
Internasional: Tantangan Bahasa dan
Sastra Indonesia / Melayu ada Era
asyarakat Ekonomi Asean (MEA),

Prosiding Semitra VII PBSI UPGRIS 2022


FIB UGM; (1) “Pendidik dalam Teks
Sastra: Antara Memandang dan
Dipandang”. Prosiding
Pengembangan Keprofesian
Berkelanjutan bagi Guru dan Dosen
melalui Penelitian Bahasa, Sastra dan
Pengajarannya. (2) “Belajar
Membaca Dua Cerita Anak”.
Prosiding Seminar Nasional (3)
“Kolak Tumis: Kearifan Kuliner
Indonesia”. Seminar Internasional
“Revitalizing the Role of Local
Wisdom to Build Character of the
Nation in the Modernizaion Era”,
Universitas Islam Sultan Agung
Semarang.
6 Dengan amanah baru ini, sebagai Di ruang transit sedang 10 detik
Guru besar bidang sastra dan bahasa proses mengenakan toga.
Indonesia, saya siap berjuang untuk Pada adegan ini sebaiknya
memajukan ilmu pengetahuan di daimbil bareng antara
Universitas PGRI Semarang. audio dan video.
Link video : https://youtu.be/H2WKng-vBqQ

Vlog
Vlog adalah jenis konten yang banyak dilakukan oleh youtuber. Vlog
membutuhkan keterampilan berbicara. Vlog adalah jenis keterampilan yang patut
dipertimbangkan untuk dipelajari dalam pelajaran bahasa Indonesia. Apa yang
dipeljari antara lain, apa itu vlog, yang perlu dipersiapkan sebelum melakukan vlog,
jenis-jenis vlog, dan lain-lain.
Disampaikan oleh (Dedi Romli Triputra, 2019) vlog atau video blog
merupakan rekaman video singkat berisi mengenai opini, cerita atau kegiatan
harian yang biasanya dibuat tertulis pada blog. Vlog pada mulanya merupakan
sarana untuk mengekspresikan diri dan pendapat kepada publik.
Vlog adalah teknik mengulas atau me-review suatu hal secara naratif.
Biasanya ada satu sosok yang hadir dan menceritakan tentang satu tempat atau
menceritakan suatu produk. Seseorang yang nge-vlog bercerita tentang satu hal dari
sudut pandangnya. Vlogger, istilah pelaku vlog harus memiliki kemampuan
menjelaskan secara kronologis, menjelaskan dengan menunjukkan data dan fakta-
fakta.
Keterampilan yang telah diajarkan pada pelajaran bahasa Indnesia bisa
digunakan untuk mendukung vlog seperti teks prosedur, teks argumentasi, teks

Prosiding Semitra VII PBSI UPGRIS 2022


eksposisi, teks eksplanasi, teks deskripsi. Ketrampilan yang tadinya dalam bentuk
tulis diubah atau disampaikan menjadi bentuk lisan.

Company profile
Campany profile adalah sebuah teks atau video yang digunakan untuk mengenalkan
sebuah lembaga. Dengan company profile sebuah lembaga dikenalkan kepada publik.
Menurut (Fitriyanti, 2016) tujuan utama company profile adalah memperkenalkan
kepada masyarakat informasi tentang suatu perusahaan atau instansi tertentu
berkaitan dengan Nama perusahaan atau instansi, tag line dan logo.
Kemampuan membuat dan merancang company profile perlu dikenalkan dan
diajarkan dalam pelajaran bahasa Indonesia. Semua organisasi dan lembaga butuh
memiliki campany profile, maka keterampilan membuatnya sangat penting.
Kemampuan membuat company profile meliputi apa yang harus ada dalam
campanyprofile dan tahap-tahap membuat campany profile. Jika nantinya company
profile ditampilkan dalam bentuk video maka disusun menjadi storyboard.
Unsur yang biasanya ada dalam company profile biasanya adanya kaver, kata
pengantar, tentang kami (menerangkan tentang organisasi atau lembaga), visi dan
misi, struktur organisasi, produk atau jasa perusahaan, kelebihan atau alasan memilih
perusahaan tersebut, pengalaman perusahaan, galeri foto, dan testemoni.

SIMPULAN
Bahasa tidak pernah usang karena akan selalu digunakan pada segala kesempatan,
yang usang adalah pengajaran bahasa jika tidak mengikuti perkembangan. Saat ini ujung
tombak penyebaran informasi adalah media sosial. Keterampilan berbahasa yang
digunakan pada saat ini antara lain membuat vlog, membuat company profile, membuat
storyboard, membuat caption. Keterampilan tersebut bisa dipertimbangkan untuk diajarkan
pada pelajaran bahasa Indonesia.

DAFTAR PUSTAKA

Dedi Romli Triputra, P. Y. (2019). Implementasi Media Pembelajaran Vlog Materi


Dakwah Pada Mahasiswa Berdasarkan Aspek Keterampilan Berbahasa.
Jurnal KONTEKSTUAL, 18-25.
Fitriyanti, D. A. (2016). Perancangan Company Profile Dan Media Promosi
Pariwisata Pabrik Gula Cepiring Kabupaten Kendal. Arty: Journal of Visual
Arts.
Imas Permasih, Y. Z. (2018). Pengelolaan Media Sosial Instagram Humas
Pemerintah. Jurnal Ilmu Hubungan Masyarakat, 25-46.
Pertiwi, F. d. (2020). Penerapan Storyboard Dalam Video Iklan. Ultimart: Jurnal
Komunikasi Visual, 46-52.

Prosiding Semitra VII PBSI UPGRIS 2022

Anda mungkin juga menyukai