Anda di halaman 1dari 7

PETUNJUK PRAKTIKUM SIG DASAR

ACARA 5. PENGANTAR GEOPROCESSING (BUFFER), SELECT BY ATTRIBUTE


DAN SELECT BY LOCATION

A. Tujuan :
1. Memberikan pengetahuan dan kemampuan kepada mahasiswa untuk melakukan
buffer atau radius berdasarkan jarak.
2. Memberikan pengetahuan dan kemampuan kepada mahasiswa untuk melakukan
pemilihan data geospasial berdasarkan tabel (select by Attribute)
3. Memberikan pengetahuan dan kemampuan kepada mahasiswa melakukan pemilihan
data geospasial berdasarkan lokasi (Select by Location).

B. Alat dan Bahan :


1. Komputer/ Laptop
2. Software ARCGIS, Fungsi :
a. Buffer, membuat fitur area pada jarak tertentu (atau beberapa jarak tertentu)
disekitar fitur input.
b. Select By Attribute; Salah satu metode pemilihan yang bisa digunakan untuk
memilih fitur dalam suatu kolom (Field) dengan fitur querry.
c. Select By Location; tool ini memungkinkan memilih fitur berdasarkan
lokasinya.
3. Bahan File yang digunakan adalah file project dengan nama ACARA 5.MPK, berisi
Data Frame dengan nama :
 Buffer

 SelectByAttribute
 SelectByLocation

4. Petunjuk serupa dapat di akses melalui video tutorial dengan link :


https://youtu.be/8y4dABwmyeI?si=VLrxBqWpEj2QEXCi

C. Cara Kerja
C.1 Geoprocessing : Buffer
1. Activate dari Table of content Data frame SelectByLocation
PETUNJUK PRAKTIKUM SIG DASAR

2. Pada Data frame SelectByLocation terdapat shape file DIYJATENG yang


merupakan data desa di seluruh wilayah Prov. DIY dan JATENG. Juga terdapat shape
file Gunung Merapi yang menunjukkan lokasi Gunung Merapi.
3. Selanjutnya anda diminta untuk membuat jarak radius ledakan GUnung Merapi
dengan jarak 3, 5, 10, 15, 20, 25 Km.
4. Tahapan Buffer adalah sebagai berikut :
a. Pilih submenu Buffer dari menu utama
Geoprocessing.

b. Selanjutnya pada menu berikut buatlah analisis


jarak dari 3, 5, 10, 15, 20, 25

Sumber Jarak
Lokasi Simpanan

Jarak radius (bisa input manual/


berdasarkan isian kolom)

Satuan

Tipe Membulat/Kotak

c. Simpan dengan nama : BufferLedakan 3 Km, 5 Km, 10 Km, 15 Km, 20, Dan
25 Km.
d. Gunakan untuk Latihan Select By Location dan Select By Attribute.
PETUNJUK PRAKTIKUM SIG DASAR

C.2 Select By Location dan Select By Attribute


1. Selanjutnya anda diminta menentukan Desa Desa yang terdampak ledakan sesuai
dengan jaraknya, dengan skenario prioritas pada jarak yang terdekat. Bila ada desa
yang masuk pada 2 jarak ledakan atau lebih akan dimasukkan pada jarak yang paling
dekat/ berbahaya.
2. Tahapan Select By Location adalah sebagai
berikut :
a. Buatlah kolom (field) dengan format
textstring dengan length 30 characters
bernama “Radius”

b. Selanjutnya untuk memilih desa yang


terdampak berdasarkan lokasi gunakan
menu Selection By Location.
PETUNJUK PRAKTIKUM SIG DASAR

c. Selanjutnya akan muncul berikut :

Pilih fitur dari


Obyek yang akan dipilih

Obyek yang untuk memilih

Metode tumpang susun yang


dipakai

d. Lalu klik Apply untuk melihat hasil selection dan Ok.


e. Disarankan untuk memulai dari BufferLedakan 25, 20, 15, 10, 5 dan 3
agar prioritas yang terdekat dapat dipertahankan.
f. Dari data seleksi diketahui terdapat sejumlah desa yang terpilih berdasarkan
lokasi dan jarak yang digunakan. Contoh pada jarak 3 Km.

g. Selanjutnya isi kolom/ field Radius dengan keterangan “Jarak 3 KM”. Caranya
adalah klik kanan kolom Radius. Pilih menu Field Calculator. Klik Kanan
PETUNJUK PRAKTIKUM SIG DASAR

h. Isi dengan keterangan “Jarak 3 KM” (Gunakan tanda Petik “” untuk


penulisan text).
i. lalu Ok. Lakukan hal yang sama dari F-I dengan keterangan Jarak yang
berbeda sesuai buffer radius.
3. Tahapan Select By Attribute adalah sebagai berikut :
a. Aturan jarak menurut resiko jarak ditentukan sebagai berikut :
Radius Jarak Kriteria Bahaya WARNA
5 < Km Awas MERAH
5 – 10 Km Siaga MERAH MUDA
10 – 15 Km Waspada KUNING
> 20 Km Normal HIJAU
b. Select By Atributes bisa memilih kolom lebih dari satu jenis dengan
menggunakan Or, And, Like, dan sebagainya.
c. Buatlah kolom (field) dengan format textstring dengan length 30 characters
bernama “Bahaya”
PETUNJUK PRAKTIKUM SIG DASAR

d. Selanjutnya gunakan menu select by Attributes untuk memilih kolom dengan


nilai tertentu.

e. Selanjutnya akan muncul sub Menu Select By Attributes.


f. Pilih kolom Radius, lalu klik Unix Value untuk menampilkan data yang
tersedia. Double klik untuk memilih.

Pilihan Baru/ Tambah Pilihan/ Pilih


dari yang terpilih

Kolom yang dipilih

Script Logika
Data Yang tersedia di Field
Tombol Panggil Data Field

Papan Penulisan Skrip

j. Lalu klik Apply untuk melihat hasil selection dan Close Untuk Menutup.
k. Selanjutnya isi kolom/ field Bahaya dengan keterangan sesuai tabel “AWAS”.
Caranya adalah klik kanan kolom Radius. Pilih menu Field Calculator.
PETUNJUK PRAKTIKUM SIG DASAR

l. Lalu tuliskan “AWAS”pada kolom yang dimaksud. Perhatikan tanda petik


untuk penulisan text.

m. lalu Ok. Lakukan hal yang sama dari E-I dengan keterangan AWAS,
WASPADA, SIAGA, DAN NORMAL.
4. SCREEN SHOOT HASIL ANALIS BUFFER, SELECT BY ATTRIBUTES,
SELECT BY LOCATION DENGAN WARNA SESUAI SIMBOL. EXPORT
TABEL ATTRIBUTE PADA DESA YANG DIPILIH DAN DIANALISIS SAJA.
SUSUN DALAM PDF SEBAGAI LAPORAN.

Anda mungkin juga menyukai