Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN MALUKU TENGGARA

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS OHOIJANG WATDEK
Jl. KenangaPemdaOhoijangKecamatan Kei Kecil. Telp/whattsap: 082136248781
Email: pkmohoijang@malukutenggarakab.go.id ;Facebook: PuskesmasOhoijangWatdek

NOTULEN

RAPAT/PERTEMUAN : Program Peningkatan Mutu


Hari/Tanggal : Sabtu, 21 Januari 2023
Jam Rapat/Pertemuan
: 09.00 Wit - Selesai
Tempat
Acara : Puskesmas Ohoijang Watdek
: 1. Pembukaan oleh moderator
2. Arahan Kepala Puskesmas
3. Pemaparan program mutu yang akan dilaksanakan
4. Diskusi
5. Penetapan Program Peningkatan Mutu Puskesmas
6. Istirahat dan Penutup
Pimpinan Rapat/Pertemuan : dr. Veibry Helena Rahaded
: Mei Wulan Y Rahakbauw, SKM
Pencatat
Peserta Rapat/Pertemuan Kata : Tim Mutu Puskesmas Ohoijang Watdek
Pembukaan/ Arahan Pembahasan
: Kepala Puskesmas Ohoijang Watdek

I. Hasil Rapat

1. Tim Audit Internal (AI)

• Penyusunan rencana program audit internal tahun 2023

• Unit yang akan diaudit di tahun 2023 meliputi:

o Program P2 TB
o Pendaftaran o Ketenagaan
2. Tim Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)

• Pelaksanaan identifikasi risiko K3

• Pelaksanaan inspeksi sarana/prasarana keselamatan

• Pelaksanaan simulasi kode darurat

• Pelaksanaan manajemen limbah B3

• Pelaksanaan simulasi kedaruratan bencana

3. Tim Keselamatan Pasien (KP)

• Sosialisasi cuci tangan untuk seluruh staf


• Sosialisasi pelaksaaan komunikasi efektif

• Sosialisasi penanganan pasien jatuh

• Membuat panduan sistem pencatatan dan pelaporan IKP

• Memonitor capaian sasaran keselamatan pasien

• Melaksanakan pencatatan dan pelapoan insiden

• Melakukan analisis insiden yang terjadi

• Melakukan tindak lanjut dari insiden yang terjadi

4. Tim Manajemen Risiko (MR)

• Mulai penyusunan kerangka acuan kerja manajemen risiko

• Membuat form identifikasi risiko yang terbaru sesuai dengan PMK no 25 tahun 2019
tentang penerapan manajemen risiko terintegrasi

• Mengidentifikasi risiko-risiko yang ada di admen, program ukm, dan ukpp

• Setelah identifikasi risiko lakukan analisis dan evaluasi risiko (asesmen risiko), serta
pengelolaan risiko

• Menyusun prioritas risiko puskemas yang perlu diselesaikan pertahunnya.

• Tim manajemen risiko puskesmas melaporkan prioritas risiko puskesmas yang perlu
dilakukan penanganannya trlebih dahulu kepada kepala puskesmas yang akan
berkolaborasi dengan tim mutu lainnya (tim peningkatan mutu puskesmas, keselamatan
pasien, dan pengendalian penyakit infeksi.

• Evaluasi penanganan risiko dilakukan per 6 bulan

5. Tim Pencegahan dan Pengendalian Infeksi (PPI)

• Menyusun SOP Kegiatan PPI

• Sosialisasi Kegiatan PPI, baik kepada staf maupun pasien

• Pengusulan Pengadaan Alat/Bahan yang mendukung pelaksanaan kegiatan PPI

• Monitoring dan evaluasi kegiatan PPI

• Kegiatan PPI meliputi :

o Kebersihan Tangan
o APD
o Perawatan peralatan
o Pengendalian lingkungan
o Kesehatan karyawan
o Penempatan pasien
o Etika batuk
6. Tim Peningkatan Mutu Puskesmas (PMP)

• Pelaksanaan Lokakarya Mini Bulanan

• Pelaksanaan Lokakarya Lintas Sektor

• Pelaksanaan Pertemuan Tinjauan Manajemen

• Penyusunan Indikator Mutu Puskesmas

• Peningkatan Mutu Kegiatan Admen, UKPP, dan UKM

II. Penutup/ Kesimpulan


Kerjasama antar staf Puskesmas Ohoijang Watdek sangat diperlukan untuk kelancaran program
peningkatan mutu yang ditetapkan.

Langgur, 21 Januari 2023


Pelaksana,

Dr. Veibry Helena Rahaded


NIP. 19900928 201903 2 011

Anda mungkin juga menyukai