Anda di halaman 1dari 2

FLUIDA STATIS

(KETIDAKLARUTAN)

REAL WORLD PROBLEM

Tahukah anda bahwa air dan minyak adalah salah satu bentuk dari fluida. Fluida sendiri
merupakan zat yang bisa berubah bentuknya dengan mudah ketika diberikan gaya. Fluida
dapat berbentuk gas ataupun cairan. Cairan adalah bentuk fluida yang memiliki volume tetap
tetapi tidak memiliki bentuk yang tetap.

Pada suatu hari Riza dan Risa sedang bermain masak-masakan,


dan mereka tidak sengaja mencampurkan sedikit minyak
kedalam air yang ada pada suatu wadah bening. Mereka merasa
penasaran dan bertanya-tanya mengapa minyak bisa mengapung
di atas air, kenapa hal tersebut bisa terjadi?

Pertanyaan eksperimen : Apakah yang terjadi jika mencampurkan minyak ke dalam air
dengan jumlah yang sama ?
PERTANYAAN-PERTANYAAN KONEPTUAL

1. Hal apa yang menybabkan air dan minyak tidak dapat tercampur meskipun mereka berada
dalam suatu wadah yang sama?
Jawab : Hal ini dapat terjadi karena air dan minyak memiliki perbedaan sifat kimia dan
polaritas molekulnya. Air adalah molekul polar yang berarti memiliki muatan positif dan
negatif yang terdistribusi secara tidak merata di seluruh molekulnya. Disisi lain, minyak
adalah molekul nonpolar, berarti muatan positif dan negtifnya terdistribusi secara merata atau
hampir tidak ada muatan sama sekali. Karena perbedaan polaritas ini, molekul air cenderung
saling berinteraksi melalui gaya tarik elektrosatik antara muatan positif dan negatifnya. Disisi
lain, molekul minyak memiliki muatan yang cukup untuk signitifikan dengan molekul air.
Akibatnya, ketika air dan minyak dicampur bersama, mereka akan membentuk dua lapisan
terpisah karena perbedaan kepadatan relatif merekak.
2. Apa yang menyebabkan Minyak memiliki kerapatan yang lebih rendah dari pada air ?
Karena minyak terdiri dari senyawa-senyawa organik yang yang disebut atom karbon dan
hidrogen. Molekul-molekul ini biasnya lebih ringa dan memiliki massa jenis yang lebih
rendah dibandingkan dengan molekul air. Selain itu, hidrokarbon cenderung memilliki ikatan
kovalen yang tidak sepolar, yang dapat membuatnya kurang padat daripada air yyang
memiliki ikatan kovelen yang sepolar.
PREDIKSI
Bagaimana prediksi anda jika sejumlah minyak kelapa saat di tuangkan ke dalam air ?
Apakah minyak kelapa akan mengapung diatas air atau tenggelam ? Berikan alasan untuk
hasil prediksi anda.
ALAT DAN BAHAN
Alat dan bahan apa saja yang diperlukan dalam kegiatan praktikum yang akan dilaksanakan ?
1. Minyak
2. Air
3. Gelas
4. Pipet atau sendok
5. Penggaris atau Alat pengukur
6. Kertas atau kain
7. Lampu atau Sumber cahaya
EKSPLORSI
1. Bagaimana skema rangkaian yang mungkin untuk mengetahui apa yang menyebabkan
minyak terapung diatas air?
2. Bagaimana langkah-langkah yang harus dilakukan pada percobaan tersebut?
PENGUKURAN
1. Dalam percobaan ini berapa kecepatan aliran yang diperoleh ?
2. Buatlah tabel data berdasarkan hasil percobaan yang telah dilakukan ?
ANALISIS
1. Apa yang terjadi ketika minyak tumpah kedalam sewadah air?
2. Bagaimana hubungan antara Air dan Minyak ?
3. Bagaimana pengaruh kepolaran minyak terhadap air ?
4. Mengapa air dan minyak tidak saling melarutkan ?
5. Apakah ada cara agar minyak bisa bersatu dengan air ?
KESIMPULAN
Berdasarkan hasil percobaan yang telah dilakukan, Jelasakan apa yang mnyebabkan air dan
minyak tidak dapat bersatu dan kenapa harus minyak yang berada di atas air ?

Anda mungkin juga menyukai