Anda di halaman 1dari 2

KABUPATEN SERANG

Kabupaten Serang adalah sebuah wilayah kabupaten yang terletak di Provinsi


Banten, Indonesia. Kabupaten ini terletak di ujung barat laut pulau Jawa. Kabupaten
Serang berbeda dengan Kota Serang yang telah dimekarkan pada tahun 2007. Wilayah
ini berada di kawasan metropolitan Serang Raya.

• Negara : Indonesia

• Provinsi : Banten

• Tanggal berdiri : 8 Oktober 1526

• Dasar hukum : Peraturan Daerah Kabupaten Tingkat II Serang No.17 Tahun 1985

• Ibu kota : Ciruas

• Jumlah satuan pemerintahan

- Kecamatan: 29 kecamatan

- Desa: 326 desa

• Bupati : Ratu Tatu Chasanah

• Wakil Bupati : Pandji Tirtayasa

• Total Luas : 1.469,66 km2

• Total Populasi : 1.684.566

• Kepadatan : 1,100/km2

• Motto : Sepi ing pamrih, rame ing gawe(Jawa) Bekerja tanpa mengharap imbalan
apa pun

SEJARAH

Bupati pertama untuk Serang diangkat Pangeran Aria Adi Santika dengan pusat
pemerintahannya tetap bertempat di keraton Kaibon.

Setelah tanggal 17 Agustus 1945, kekuasaan Karesidenan Banten beralih dari


tangan Jepang kepada Republik Indonesia dan sebagai Residennya adalah K.H. Tb.
Achmad Chatib serta sebagai Bupati Serang adalah KH. Syam’un, sedangkan untuk
jabatan Wedana dan Kepala Camat banyak diangkat dari para Tokoh Ulama.
GEOGRAFI

Batas Wilayah Kabupaten Serang:

- Utara : Kota Serang dan Laut Jawa

- Timur : Kabupaten Tangerang

- Selatan : Kabupaten Lebak dan Kabupaten Pandeglang

- Barat : Kota Cilegon dan Selat Sunda

Secara topografi, Kabupaten Serang merupakan wilayah dataran rendah dan


pegunungan dengan ketinggian antara 0 sampai 1.778 m di atas permukaan laut.
Fisiografi Kabupaten Serang dari arah utara ke selatan terdiri dari wilayah rawa
pasang surut, rawa musiman, dataran, perbukitan dan pegunungan. Terdapat sungai-
sungai yang besar dan penting yaitu Sungai Ciujung, Sungai Cidurian, Sungai Cibanten,
Sungai Cipaseuran, Sungai Cipasang dan Sungai Anyar yang mendukung kesuburan
daerah-daerah pertanian di Kabupaten Serang.

PENDIDIKAN

Sebagai salah satu wilayah dengan mayoritas penduduknya Islam, maka pendidikan
di Serang juga banyak menekankan pada pendidikan agama Islam sesuai dengan
semboyan "Serang Bertakwa". Sehingga di Kabupaten Serang pendidikan berbasis
islam baik yang resmi maupun non-resmi (Pesantren, Madrasah, dsb) menjadi salah
satu perhatian pemerintah. Sekolah-sekolah formal dari tingkat SD, SMP, SMA, SMK
juga menjadi bagian pendidikan yang tidak terpisahkan. Beberapa sekolah favorit di
Kabupaten Serang antara lain; SD Islam Al-Azhar, SD Kristen Penabur, SMA Negeri 1
Ciruas, SMP Negeri 1 Ciruas, SMA Negeri 1 Kramatwatu dsb.

Anda mungkin juga menyukai