Anda di halaman 1dari 1

Nama : Ani Nurul Mufakhomah

Nim : X902308097

SEL.06.2-T5-5-a Elaborasi Pemahaman - Rancangan Pembelajaran dalam UbD

Pada video yang dipaparkan oleh kelompok 4 dipaparkan bahwa rancangan


pembelajaran UbD (Understanding By Design) menempatkan siswa sebagai fokus
pembelajaran. Dengan demikian, guru dalam menentukan tujuan pembelajaran akan lebih
memperhatikan kebutuhan siswa. Selain itu, terdapat kesamaan dalam pembelajaran yang
disesuaikan dengan karakteristik, gaya belajar dan minat siswa. Kemudian setlah saya kaji
mengenai artikel penelitian yang berjudul Implementasi Kurikulum Merdeka Berdasarkan
Pendekatan Understanding By Design yang ditulis oleh Anggina Resa. Dalam artikelnya
disebutkan bahwa Pada pembelajaran Kurikulum Merdeka implementasi Understanding by
Design (UbD) menekankan keterlibatan siswa sebagai partisipan dan pusat pembelajaran
(Student center), karena pemahaman menjadi hal yang sangat penting dan menjadi kunci utama
keberhasilan. Hasil yang diharapkan dalam kerangka Understanding by Design (UbD) adalah
memfokuskan pembelajaran pada pemahaman peserta didik. Untuk dapat meningkatkan
keaktifan peserta didik, guru dapat melakukannya dengan melibatkan peserta didik secara
langsung baik secara individual maupun kelompok. Dari keduanya dapat disimpulkan bahwa
Understanding by Design dirancang dengan peserta didik sebagai pusat dalam
pembelajarannya atau Student Centered.

Anda mungkin juga menyukai