Anda di halaman 1dari 2

Nama: Ratu Nadya S.

Kelas: 9E

RESENSI NOVEL

Judul buku : Trauma


Penulis : Boy Candra
Penerbit : MediaKita
ISBN : 978-979-794-615-9
Tahun Terbit : 2020
Jumlah Halaman : 144 Halaman
Tema : Melupakan Masa Lalu
Tokoh : Kimara, Ibu, Ayah, Tio, Ardi, Kori, Deni, Mbak Tami,
Mona, Nenek Tio, Kakek Tio, Amira, Lusia, Putra
Watak :
- Protagonis:
Kimara, Ibu, Tio, Mbak Tami, Mona, Amira, Lusia
Nenek Tio, Kakek Tio
- Antagonis:
Ayah, Ardi, Kori, Deni, Putra
Latar : Cafe, Rumah, SMA, Pinggir Sungai, Perpustakaan, Univertas Hasanudin
Makassar, Jakarta
Alur : Campuran

Sinopsis:
Menceritakan kehidupan seorang gadis bernama Kimara yang berprofesi sebagai penulis
terkenal. Kehidupan nya sukses diusia muda hingga membuat banyak orang iri dan
menginginkan kesuksesan yang sama. Semua orang menganggap hidup Kimara selalu baik-baik
saja, terlihat dari pribadinya yang mudah tersenyum dan tertawa dimanapun ia berada. Namun,
jauh di dalam dirinya, Kimara adalah sosok penyendiri dan selalu berusaha menyembunyikan
kesedihan nya di hadapan semua orang. Kesempurnaan karirnya tidak berbanding lurus dengan
kehidupan pribadinya, Kimara dituntut ibunya untuk segera menikah, akan tetapi karena
trauma masa lalu mengenai lelaki di dalam sosok ayahnya sendiri membuat ia merasa tidak ada
laki-laki yang bisa dijadikan teman berbagi hidup di dunia ini, karena semua lelaki menurut
Kimara sama bangsatnya seperti ayahnya. Selain trauma dari ayahnya, Ia juga memiliki trauma
dari orang-orang yang pernah datang di masa lalunya. Trauma itu membekaskan rasa takut
yang membeku sehingga membuat ia menyimpulkan tidak ada laki-laki baik di bumi. Karena itu,
ia tidak berani membuka hatinya lebih luas lagi dan ia takut tidak bisa menemukan orang yang
tepat. Takut mengulangi rasa kecewa yang sama dan takut jatuh lagi pada rasa sayang yang
berakhir sia-sia. Bahkan, dia menganggap tidak ada laki-laki baik di bumi. Oleh sebab itu, dia
tidak berani membuka hatinya lebih luas lagi dan ia takut tidak bisa menemukan orang yang
tepat.Rasa trauma mendalam menyelimuti hati Kimara dengan masa lalu yang bisa dibilang
cukup kelam, dapat menyebatkan rasa kelam sampai saat ini.

Kelebihan:
Bahasa yang digunakan adalah Bahasa sehari-hari, sehingga mudah dipahami, Dari novel ini kita
belajar bahwa tidak boleh berekspetasi tinggi terhadap orang lain.

Kekurangan:
Penulis tidak menggambarkan secara jelas arti dari judul, ending dalam novel ini juga kurang
jelas sehingga terkesan menggantung.

Anda mungkin juga menyukai