Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL KEGIATAN

PENYULUHAN HUKUM DI RUMAH SAKIT PKU


MUHAMMADIYAH BANTUL

PUSAT KONSULTASI DAN BANTUAN HUKUM


FAKULTAS HUKUM
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA
2023
Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum
Fakultas Hukum
Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

BAB I
PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG

Pembangunan hukum merupakan salah satu bagian dari pembangunan


nasional yang sangat penting dalam mewujudkan masyarakat yang lebih maju.
Pembangunan hukum tidak bisa dilepaskan dari upaya menyadarkan masyarakat
akan pentingnya pemahaman yang benar tentang hukum serta upaya agar
masyarakat mematuhi hukum yang berlaku.

Tidak dapat dipungkiri bahwa dalam kenyatannya hanya beberapa gelintir


orang saja di tengah-tengah masyarakat yang benar-benar tahu akan hukum, padahal
hukum itu berlaku dan mengikat seluruh anggota masyarakat baik masyarakat yang
mengerti hukum atau tidak mengerti hukum yang dalam istilah hukum dikenal
dengan fiksi hukum atau asas yang mengatakan bahwa setiap Warga Negara
dianggap tahu hukum. Maka diperlukan adanya pengenalan atau sosialisasi
mengenai hukum itu sendiri, terutama masalah hukum yang sehari-hari dihadapi
oleh masyarakat.

Permasalahan hukum di tengah-tengah masyarakat semakin kompleks.


Banyak permasalahan hukum di tengah-tengah masyarakat yang belum terpecahkan.
Ada diantaranya permasalahan hukum yang sepintas nampak sama tetapi ternyata
memerlukan cara pemecahan yang berbeda. Kompleksitas permasalahan hukum
itulah yang membuat hukum seakan sulit dipahami oleh masyarakat dan membuat
hukum semakin asing bagi masyarakat. Jika itu terjadi, maka tuntutan bahwa
masyarakat dianggap tahu akan hukum menjadi tidak rasional.

Terpanggil oleh semangat untuk ikut mewujudkan masyarakat yang cerdas


hukum dan juga sadar hukum, Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum Fakultas
Hukum Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (PKBH FH UMY) bermaksud

Penyuluhan Hukum PKBH FH UMY


Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum
Fakultas Hukum
Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

mengadakan kegiatan penyuluhan hukum pada warga dan/atau masyarakat di sekitar


wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta umumnya dan secara khusus penyuluhan
hukum akan di laksanakan di Desa Bangunharjo, Kecamatan Sewon, Kabupaten
Bantul. Besar harapan kami bahwa bentuk pengabdian ini bisa memberi kontribusi
bagi masyarakat di Desa Bangunharjo, Kecamatan Sewon, Kabupaten Bantul
khususnya dan untuk memberikan pengetahuan hukum bagi masyarakat Daerah
Istimewa Yogyakarta.

B. TUJUAN DAN SASARAN


Tujuan diadakanya penyuluhan hukum ini adalah :
1. Guna melaksanakan Perjanjian Kerja Sama antara Rumah Sakit PKU
Muhammadiyah Bantul dengan Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum FH
UMY Nomor: 02/PKBH-FH-UMY/PKS/VI/2023 yakni pada Pasal 3 Poin
6 yang menyatakan bahwa “Ruang Lingkup Perjanjian Kerjasama ini
adalah Menyediakan Narasumber Untuk Kajian/Diskusi/Sosialisasi
Tentang Hukum Yang Diperlukan Oleh Pihak Pertama” (Rumah Sakit
PKU Bantul);
2. Memberikan pemahaman terkait perkembangan hukum Kesehatan kepada
sumber daya manusia Kesehatan yakni tenaga kesehatan profesi termasuk
tenaga kesehatan strategis dan tenaga kesehatan non profesi serta tenaga
pendukung/penunjang kesehatan yang terlibat dan bekerja serta
mengabdikan dirinya dalam upaya dan manajemen kesehatan;
3. Sebagai media komunikasi antara Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum
Fakultas Hukum Universitas Muhamadiyah Yogyakarta (PKBH FH UMY)
dengan Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Bantul sesuai dengan
perjuangan dalam menegakkan hukum dengan menjunjung tinggi nilai-nilai
kebenaran (al-haq), kejujuran (al-amnah) dan keadilan (al-adl).
SASARAN
Mengenai sasaran pelaksanaan kegiatan ini diperuntukkan bagi:

Penyuluhan Hukum PKBH FH UMY


Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum
Fakultas Hukum
Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

1. Tenaga Kesehatan;

C. HASIL YANG DIHARAPKAN/TARGET

Peserta yang mengikuti kegiatan pelatihan paralegal ini diharapkan dapat


meningkatkan kemampuan teori maupun praktek sebagai seorang paralegal, dan
dapat memunculkan kesadaran hukum bagi para peserta untuk dapat mengadvokasi
diri dan dapat menyelesaikan perkara hukum di lingkungan masyarakat.

BAB II
KONSEP STRATEGIS PENYULUHAN

A. NAMA KEGIATAN
Penyuluhan Hukum Bagi Masyarakat.
B. BENTUK KEGIATAN
Penyuluhan Hukum dalam pemaparan materi terkait Perkembangan Undang-Undang
Kesehatan kemudian dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab.
C. MATERI PENYULUHAN HUKUM
Adapun materi yang akan disampaikan dalam kegiatan Penyuluhan Hukum ini
adalah sebagai berikut:
1. Hukum Perkawinan;
D. PEMATERI
Narasumber yang kemudian diistilahkan sebagai pemateri dalam kegiatan ini adalah
Advokat di Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum Fakultas Hukum Universitas
Muhamdiyah Yogyakarta (PKBH FH UMY) dan/atau Dosen Fakultas Hukum
Universitas Muhamadiyah Yogyakarta (FH UMY).
E. WAKTU DAN TEMPAT
Sehubungan dengan waktu pelaksanaan, kegiatan penyuluhan hukum dapat
dilaksanakan pada :

Hari/Tanggal* : 1. Jum’at, 28 Juni 2019

Penyuluhan Hukum PKBH FH UMY


Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum
Fakultas Hukum
Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

2. Sabtu, 29 Juni 2019


3. Minggu, 30 Juni 2019

Tempat : Menyesuaikan peserta penyuluhan hukum


*Dapat memilih salah satu tanggal yang tersedia

F. SARANA DAN PRASARANA


Sarana yang digunakan pada kegiatan Pelatihan Paralegal antara lain sebagai berikut:
a. Modul
b. Sound system
c. Laptop
d. Projector, dan
e. Sarana pendukung lainnya.

Prasarana yang digunakan pada kegiatan Pelatihan Paralegal antara lain yaitu:
a. Ruang Pertemuan/ Aula,

G. PENUTUP
Demikian proposal kegiatan Penyuluhan Hukum yang diadakan oleh Pusat
Konsultasi dan Bantuan Hukum Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah
Yogyakarta (PKBH FH UMY). Semoga pelaksanaan kegiatan ini dapat berjalan
dengan baik serta dapat memberikan manfaat. Akhir kata, atas kerjasamanya kami
ucapkan terima kasih.

Bantul, 26 Oktober 2023


Kepala Divisi Non Litigasi

ADI FACHRUDIN, S.H.

Penyuluhan Hukum PKBH FH UMY


Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum
Fakultas Hukum
Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Nb :
Narahubung : Fadel Oswiza Putra, S.H. (081232999564)

Penyuluhan Hukum PKBH FH UMY

Anda mungkin juga menyukai