Anda di halaman 1dari 16

BUKU PANDUAN

PENYUSUNAN LAPORAN
KEGIATAN MAGANG

INSTITUT TEKNOLOGI DAN BISNIS


NOBEL INDONESIA MAKASSAR
2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT karena atas berkat dan Rahmatnya jualah

sehingga Buku Panduan Penyusunan Laporan Kegiatan Magang Komptensi Institut

Teknologi & Bisnis Nobel Indonesia Makassar ini dapat diselesaikan sebagai

pedoman bagi mahasiswa yang akan melaksanakan Magang di Institut Teknologi &

Bisnis Nobel Indonesia Makassar.

Kegiatan Magang merupakan kegiatan wajib yang diikuti oleh mahasiwa Institut

Teknologi dan Bisnis Nobel Indonesia Makassar khususnya pada mahasiswa

semester 5. Diharapkan dengan mengikuti kegiatan magang ini, para mahasiswa

dapat memperoleh gambaran mengenai seluk beluk dunia industri dan dunia kerja.

Kami menyadari bahwa Buku Panduan ini masih jauh dari kesempurnaan. Oleh

karena itu saran dari semua pihak sangat diharapkan demi penyempurnaan Buku

Panduan ini dimasa mendatang.

Akhirnya semoga Buku Panduan ini dapat memberikan gambaran bagaimana

kegiatan Magang yang harus dilakuan oleh Mahasiswa - mahasiswi Institut Teknologi

& Bisnis Nobel Indonesia Makassar nantinya.

Makassar, Juli 2023

Panitia Pelaksana Magang


PEDOMAN PELAKSANAAN MAGANG

A. LATAR BELAKANG

Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional dan

Peraturan Pemerintah No. 60 tahun 1999 tentang Sistem Pendidikan Tinggi

menyatakan bahwa pendidikan tinggi mengemban tugas menyiapkan peserta didik

menjadi anggota masyarakat yang memiliki kemampuan akademik dan/atau

profesional, sehingga diharapkan dapat berperan dalam mewujudkan peningkatan

taraf kehidupan masyarakat dan keberhasilan pembangunan nasional.

Mahasiswa dalam kualitasnya sebagai rakyat Indonesia, yang merupakan salah

satu faktor penentu keberhasilan pembangunan nasional tersebut, dituntut untuk

belajar guna menjadikan dirinya sebagai mahasiswa insan pembangunan, yang dapat

membangun dirinya sendiri serta bertanggung jawab atas suksesnya pembangunan

nasional Indonesia.

Mahasiswa sebagai aset bangsa merupakan sumberdaya manusia yang

produktif dan potensial, serta akan tumbuh dan berkembang sebagai calon-calon

pemimpin di masa mendatang, sehingga kebijakan pemerintah melalui penetapan

kurikulum nasional dan kebijakan pengelola perguruan tinggi melalui kurikulum lokal

yang sinkron dengan kebutuhan lapangan kerja sangat diperlukan dalam rangka

penciptaan aset bangsa yang berkualitas.

Mencermati perkembangan dunia kerja yang semakin kompetitif diiringi pula

dengan kebutuhan akan sumber daya manusia (SDM) yang handal sehingga

rekruitmen tanaga kerja pun dilakukan semakin ketat. Hal ini menuntut para produsen

tenaga kerja dalam hal ini salah satunya adalah lembaga pendidikan tinggi diharapkan

dapat menyediakan tenaga kerja sesuai dengan kebutuhan pasaran kerja. Oleh

karena itu, Institut Teknologi & Bisnis Nobel Indonesia Makassar Makassar mendidik
mahasiswa lebih awal dengan melaksanakan Program Magang dimana mahasiswa

akan terjun langsung kelapangan melakukan praktek sesuai dengan bidangnya

masing-masing.

B. DASAR

Berdasarkan latar belakang di atas, pelaksanaan Kuliah Kerja Lapang Plus

dilandasi oleh beberapa hal sebagai berikut:

1 Undang-Undang No. 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.

2 Peraturan Pemerintah No. 60 tahun 1999, tentang Sistem Pendidikan Tinggi.

3 Surat Keputusan Mendiknas No. 232/U/2000, tentang pedoman penyusunan

kurikulum pendidikan tinggi dan penilaian hasil belajar mahasiswa.

C. MAKSUD DAN TUJUAN

1 Memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mengembangankan minat,

bakat dan kemampuan yang dimilikinya untuk diaplikasikan dalam dunia kerja;

2 Meningkatkan wawasan pengetahuan mahasiswa tentang penerapan Ilmu

Pengetahuan dan Teknologi pada dunia kerja;

3 Meningkatkan mahasiswa dalam dunia kerja yang sesuai dengan minatnya;

4 Memberikan pengalaman kerja bagi mahasiswa dalam meningkatkan sikap

profesionalisme dalam dunia kerja.


D. PERSYARATAN MELAKSANAKAN MAGANG

Program Magang dapat diprogram/ dilaksanakan oleh mahasiswa yang telah

memenuhi ketentuan sebagai berikut:

1 Terdaftar sebagai mahasiswa pada semester berjalan.

2 Telah Melunasi Biaya Pelaksanaan Magang

3 Telah menyelesaikan semua mata kuliah selama empat semester

4 Meminta Surat Permohonan Magang kepada Kaprodi Institut Teknologi &

Bisnis Nobel Indonesia Makassar dengan memperlihatkan fotocopy KRS.

5 Mengajukan Surat Permohonan Magang kepada instansi/perusahaan yang

telah ditentukan oleh Kaprodi atau yang diusulkan oleh mahasiswa yang

bersangkutan.

6 Pelaksanaan Magang dapat dilakukan apabila sudah ada surat balasan

permohonan Magang dari instansi/ perusahaan yang dituju.

7 Melaksanakan Magang selama satu bulan sesuai dengan waktu yang telah

ditetapkan oleh Institut Teknologi & Bisnis Nobel Indonsia Makassar atau

instansi/perusahaan tempat melaksanakan Magang

8 Berpakaian rapi dan sopan dalam melaksanakan Magang (menggunakan Jas

Almamater).

9 Mengikuti dan mematuhi aturan yang berlaku pada instansi tempat Magang

dilaksanakan.

10 Berperilaku baik dan menjunjung tinggi nama baik Institut Teknologi & Bisnis

Nobel Indonesia Makassar pada instansi/perusahaan tempat melaksanakan

Magang.
E. PENGELOLA MAGANG

Pelaksaanaan Magang dikelola oleh Program studi atau kepanitiaan yang telah

ditunjuk berdasarkan Surat Keputusan Rektor Institut Teknologi & Bisnis Nobel

Indonesia Makassar.

F. LOKASI DAN WAKTU PELAKSANAAN MAGANG

Waktu pelaksanaan Magang dilakukan selama 1 (satu) bulan, antara semester

4 dan 5.

Lokasi atau tempat pelaksanaan Magang yang ditetapkan dengan

mempertimbangkan hal-hal sebagai berikut:

1 Lokasi atau tempat Magang berupa instansi/perusahaan yang memiliki sesuai

dengan jurusan yang ada pada Institut Teknologi & Bisnis Nobel Indonesia.

2 Dapat memberikan sumbangsih berupa pengalaman tentang dunia kerja

secara profesional.

3 Melatih mahasiswa agar memiliki jiwa profesional dalam dunia kerja.

G. PEMBIMBING DAN PESERTA

1 Pembimbing

Pembimbing Magang adalah mereka yang bertugas membimbing

mahasiswa Magang baik secara formal maupun informal.

Pembimbing formal adalah tenaga pengajar/dosen yang diangkat secara

resmi menjadi pembimbing Magang oleh Rektor dengan mengeluarkan SK

pembimbingan. Pembimbing formal ini dapat juga berupa karyawan/staf yang

ditunjuk secara resmi oleh pimpinan instansi/perusahaan tempat pelaksanaan

Magang.
Pembimbing Informal adalah orang-orang yang karena jabatannya atau

keahliannya terlibat dalam kegiatan Magang di lokasi.

2 Tugas dan Tanggung Jawab Pembimbing

a. Membimbing dan mengarahkan mahasiswa dalam pelaksanaan Magang;

b. Menampung segala permasalahan yang timbul serta hambatan yang

dihadapi, dan memberikan saran serta bantuan pemecahan masalah dan

hambatan yang dihadapi.

c. Memonitor semua kegiatan mahasiswa di lokasi Magang.

d. Membimbing dan mengarahkan mahasiswa dalam penyusunan laporan

Magang.

3 Teknik Pelaksanaan Bimbingan

a. Bimbingan dapat dilakukan secara langsung oleh para pembimbing dengan

cara mengunjungi tempat pelaksanaan Magang;

b. Pembimbing dapat memberikan nasehat kepada mahasiswa untuk

mengatasi hambatan yang ditemui dalam pelaksanaan magang;

c. Jika terdapat hal-hal yang menyangkut persoalan tingkat yang lebih tinggi,

pembimbing dapat menyalurkan kepada pimpinan Institut Teknologi & Bisnis

Nobel Indonesia Makassar melalui panitia Pelaksanaan Magang untuk

mendapatkan bantuan seperlunya.

d. Bimbingan diberikan sejak awal pelaksanaan Magang Kompensi sampai

dengan selesainya laporan Magang dan disetor ke bagian akademik.

4. Tugas dan Tanggung Jawab Peserta

Tugas dan Tanggung Jawab Peserta, yaitu:

a. Terlibat secara langsung dalam kegiatan Magang.

b. Mencatat semua kegiatan yang dilakukan di tempat Magang dalam Jurnal


Harian.

c. Melakukan analisa terhadap berbagai permasalahan yang ditemui di

tempat Magang.

d. Memberikan saran dan masukan kepada pihak yang terkait di tempat

Magang.

e. Membuat laporan akhir pelaksanaan Magang.

H. EVALUASI/PENILAIAN

Penilaian terhadap mahasiswa Magang dilakukan oleh Dosen Pembimbing yang

ditunjuk berdasarkan Surat Keputusan Ketua Institut Teknologi & Bisnis Nobel

Indonesia Makassar, dengan cara memberikan penilaian terhadap kerajinan,

keterampilan dan perilaku mahasiswa Magang, atau sesuai dengan ketentuan yang

berlaku pada Institut Teknologi & Bisnis Nobel Indonesia Makassar. Akumulasi nilai

didapatkan dari Pimpinan Perusahaan/ Instansi dengan Dosen Pembimbing Kampus.

I. LAPORAN KEGIATAN MAGANG

Laporan Kegiatan adalah laporan yang dibuat oleh setiap mahasiswa peserta

Magang, yang dilengkapi dengan lampiran secara rinci seluruh kegiatan yang

dilakukan selama 1 (satu) bulan, yang dicatat dalam jurnal harian. Laporan kegiatan

tersebut disetor paling lambat 2 minggu setelah berakhirnya kegiatan Magang.

J. TEKNIK PENULISAN LAPORAN KEGIATAN

Laporan kegiatan Magang terdiri atas 3 bagian, yaitu: Bagian Pertama, Bagian

Utama, dan Bagian Akhir.


Bagian Pertama

Bagian pertama mencakup halaman sampul, halaman pengesahan, kata

pengantar, daftar isi dan daftar lampiran.

Bagian Utama

Bagian utama mengandung bab: Pendahuluan, Profil Perusahaan Instansi,

Produk atau Jasa, Proses Bisnis/Prosedur dan Mekanisme Kerja, Struktur

Organisasi dan Uraian Kerja, Pelaksanaan Kegiatan magang (yang terdiri dari

Jenis dan Bentuk Kegiatan Magang dan Permasalahan serta solusi.

Bagian Akhir

Bagian akhir memuat lampiran-lampiran yang terdiri dari Daftar Penilaian

Magang serta Jurnal Harian selama melaksanakan kegiatan Magang dan

Dokumentasi Kegiatan.

K. TATA CARA PENULISAN LAPORAN KEGIATAN

1 Sampul laporan kegiatan Magang dijilid Antero Laminating.

2 Warna sampul Merah.

3 Isi Laporan:

a. Isi laporan diketik dengan menggunakan kertas ukuran A4.

b. Jenis huruf (font) yang digunakan Arial 11 atau Times New Roman 12 dan

seluruh naskah laporan harus menggunakan huruf yang sama, kecuali Judul

Bab, Kata Pengantar, Daftar Isi, Daftar Lampiran dengan ukuran huruf 14

dan ditebalkan (bold).

c. Jarak baris (spasi) yang dipergunakan adalah 2 spasi (double), kecuali untuk

judul tabel/lampiran diketik dengan jarak 1 spasi (single).


d. Nomor halaman dan posisi: untuk halaman pengesahan, daftar isi dan kata

pengantar menggunakan nomor halaman romawi (i, ii, iii, dst…) dan

diletakkan pada bagian bawah-tengah, sedangkan untuk BAB I dst.

menggunakan nomor halaman arab (1, 2, 3, dst…) dan diletakkan pada

bagian atas kanan (pojok kanan), kecuali untuk halaman BAB …

halamannya tidak ditulis/diketik, tetapi tetap diperhitungkan.

e. Batas pengetikan, ditinjau dari tepi kertas sebagai berikut:

Tepi atas (Top) : 4 cm

Tepi Bawah (Bottom) : 3 cm

Tepi Kiri (Left) : 4 cm

Tepi Kanan (Right) : 3 cm


LAMPIRAN
Lampiran 1 Contoh Cover Laporan Magang

LAPORAN

KEGIATAN MAGANG

PADA KOPI SENJA MAKASSAR

Disusun Oleh :

Suchaelah Suwardin
2018211822

INSTITUT TEKNOLOGI & BISNIS


NOBEL INDONESIA
MAKASSAR
2022
Lampiran 2 Contoh Halaman Pengesahan Laporan Magang

HALAMAN PENGESAHAN
LAPORAN KEGIATAN

KEGIATAN MAGANG
PADA KOPI SENJA MAKASSAR

Disusun Oleh :

Suchaelah Suwardin
2018211822

Disetujui Oleh :

Pembimbing Perusahaan Pembimbing Kampus

(………………………………..) (………………………………………..)

Mengetahui

Ketua Program Studi Manajemen

Yuswari Nur, SE., M.Si


Lampiran 3 Daftar Isi Laporan Magang

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL................................................................................... i
HALAMAN PENGESAHAN........................................................................ ii
KATA PENGANTAR.................................................................................... iii
DAFTAR ISI................................................................................................... iv
DAFTAR LAMPIRAN ...................................................... ............ ............... v

BAB I PENDAHULUAN .......................................................................... 1


A. Latar Belakang ......................................................................... 1
B. Tujuan....................................................................................... 1
C. Manfaat ..................................................................................... 2
D. Tempat dan Waktu Pelaksanaan .............................................. 2
BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN ...................................... 3
A. Profil Perusahaan...................................................................... 3
B. Produk / Jasa............................................................................. 4
C. Proses Bisnis ............................................................................ 4
D. Struktur Organisasi dan Uraian Kerja ...................................... 9
BAB III PELAKSANAAN KEGIATAN MAGANG ................................ 13
A. Jenis dan Bentuk Kegiatan Magang ......................................... 13
B. Permasalahan dan Solusinya .................................................... 13
BAB IV PENUTUP ........................................................................................ 15
A. Kesimpulan............................................................................... 15
B. Saran ......................................................................................... 15
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................. 17
LAMPIRAN ................................................................................................ 18
Lampiran 4 Jurnal Harian Laporan Magang

INSTITUT TEKNOLOGI & BISNIS


NOBEL INDONESIA
MAKASSAR
2022
Lampiran 5 Daftar Penilaian Magang

Anda mungkin juga menyukai