Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN PRAKTIKUM BIOLOGI

“KLASIFIKASI HEWAN DAN TUMBUHAN”

Disusun oleh :

Nama : Gusti Hardika Putra

NIM : F1D120015

Prodi : Teknik Pertambangan

FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI

UNIVERSITAS JAMBI

2020
Lembar Pengesahan

LAPORAN PRAKTIKUM BIOLOGI

KLASIFIKASI HEWAN DAN TUMBUHAN

Nama : Gusti Hardika Putra


NIM : F1D120015
Prodi : Teknik Pertambangan

Telah disetujui dan diterima laporannya sebagai syarat untuk menyelesaikan


perkuliahan Biologi Umum pada Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Jambi.

Jambi, 29/10/2020
Mahasiswa Asisten Laboratorium

( Gusti Hardika Putra ) ( Dwi Cahyo Yulianto )


NIM : F1D120015 NIM : F1C471012
IDENTITAS PRAKTIKUM
Judul Praktikum : Klasifikasi Hewan dan Tumbuhan

Hari & Tanggal Praktikum : Kamis, 29 Oktober 2020

Tujuan Praktikum : Setelah melakukan praktikum ini mahasiswa mampu :


Mengenal ciri-ciri pokok tumbuhan lumut dan tumbuhan paku, mengetahui
pengelompokan gymnospermae dan angiospermae dan mengetahui perbedaan
tumbuhan monokotil dan dikotil.

Alat dan Bahan: - Buku catatan, alat dokumentasi, sarung tangan, masker
Hewan dan tumbuhan di sekitar rumah masing-masing.

Prosedur kerja:
 Mencari hewan dan tumbuhan yang ada di sekitar rumah.
 Mengelompokkan hewan vertebrata dan invertebrate
 Mengelompokkan tumbuhan monokotil dan dikotil
 Mengidentifikasi hewan dan tumbuhan tersebut
 Menggambar objek
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang

Hewan adalah organisme-organisme eukariotik multiseluler yang dicirikan oleh


pola nutrisionalnya- hewan menelan (ingesti) organisme hidup lainnya. Banyak
hewan yang memmangsa hewan lain dan dikenal hewan karnivora. Yang
memakan tumbuhan disebut sebagai herbivora.
Manusia tergolong dalam filum Chordata, sub filum Vertebrata, atau hewan
bertulang belakang, berjumlah kira-kira 5% dari kingdom Animalia, teatapi salah
satu anggotanya, manusi, sangatlah menonjol. Semua hewanlain(yang tak
memiliki tulang belakang) dikelompokkan sebagai avertebrata (fried,2006: 343)
Makhluk hidup sangat banyak dan beraneka ragam. Keanekaragaman
makhluk hidup dapat dilihat dengan adanya perbedaan-perbedaan bentuk,
struktur, warna,fungsi organ dan habitatnya. Bentuk tubuh cacing umumnya
memanjang, tapipada bekicot cangkangnya berbentuk membulat. Pohon jati bisa
tumbuh tinggidan besar, sedangkan pada rumput hanya kecil dan pendek. Ikan gurame
hidup diair tawar, ikan hiu hidup di laut. Pada hewan hewan bersel satu, misal
amoebaukurannya hanya beberapa mikron, akan tetapi pada hewan bersel
banyak ukurannya bisa besar. Burung menggunakan sayap untuk terbang,
sedeangkanikan menggunakan sayap untuk berenang.

Tumbuhan di permukaan bumi selain berjumlah sangat besar juga


menunjukkan keanekaragaman yang sangat tinggi. Jumlah dan
keanekaragaman yang sangat tinggi mendorong manusia yang berkecimpung
dalam studi tumbuhan melakukan penyederhanaan obyek tumbuhan itu
melalui klasifikasi (pengelompokan) dan pemberian nama yang tepat untuk
setiap kelompok yang terbentuk. Dua kegiatan inilah yang merupakan tugas
utama ilmu sistematik atau taksonomi tumbuhan.
Pada saat ini telah banyak dikenal berbagai macam tumbuhan termasuk di
antaranya tumbuhan yang bermanfaat. Tumbuhan tersebut perlu di beda-
bedakan agar supaya tidak salah penyebutannya, karena wujud dan macamnya
berbeda. Karena itu dirasakan perlunya suatu pengetahuan mengenai cara atau
metode untuk menguasai keseluruhan tumbuhan. Dari tumbuhan yang sudah
dikenal atau diketahui kemudian digolong-golongkan, dikelas-kelaskan,
diidentifikasikan, dan diklasifikasikan.

2.1 Tujuan Praktikum


Setelah melakukan praktikum ini mahasiswa mampu : Mengenal ciri-ciri pokok
tumbuhan lumut dan tumbuhan paku, mengetahui pengelompokan gymnospermae
dan angiospermae dan mengetahui perbedaan tumbuhan monokotil dan dikotil.

Anda mungkin juga menyukai