Anda di halaman 1dari 3

Nama : Bulan Salma Salsabila

Kelas / No Absen : XI IPS 1 / 07


Tugas Ke :1
Jam Dibuat : 18.00 WIB
Selesai Dibuat : Kamis, 1 Februari 2024 (20.00 WIB)

MAKANAN YANG BAIK DAN HALAL

Al-Qur’an Surat Al-Baqarah Ayat 172-173

١٧٢ - ‫َيٰٓـَأُّيَها ٱَّلِذ يَن َء اَم ُنو۟ا ُك ُلو۟ا ِم ن َطِّيَبٰـِت َم ا َر َز ْقَنٰـ ُك ْم َو ٱْشُك ُرو۟ا ِهَّلِل ِإن ُك نُتْم ِإَّياُه َتْعُبُد وَن‬
Artinya : “Hai orang-orang yang beriman, makanlah diantara rezeki yang
baik-baik yang Kami berikan kepadamu dan bersyukurlah kepada Allah, jika
benar-benar kepada-Nya kamu menyembah” (QS Al-Baqarah 172: 2)

ۚ‫ِإَّنَم ا َح َّر َم َع َلْيُك ُم ٱْلَم ْيَتَة َو ٱلَّد َم َو َلْح َم ٱْلِخ نِز يِر َو َم ٓا ُأِهَّل ِبِهۦ ِلَغْيِر ٱِهَّللۖ َفَمِن ٱْض ُطَّر َغْيَر َباٍۢغ َو اَل َع اٍۢد َفٓاَل ِإْثَم َع َلْيِه‬
١٧٣ - ‫ِإَّن ٱَهَّلل َغ ُفوٌۭر َّر ِح يٌم‬

Artinya : “Sesungguhnya Allah hanya mengharamkan bagimu bangkai,


darah, daging babi, dan binatang yang (ketika disembelih) disebut (nama) selain
Allah. Tetapi barangsiapa dalam keadaan terpaksa (memakannya) sedang dia
tidak menginginkan dan tidak (pula) melampaui batas, maka tidak ada dosa
baginya. Sesungguhnya Allah Maha Pengampunan lagi Maha Penyayang” (QS
Al-Baqarah 173: 2)

Dalam ayat ini dijelaskan agar umat Islam hanya memakan makanan yang
baik dan senantiasa bersyukur atas segala nikmat yang didapatkan. Bersyukur
berarti menggunakan nikmat Allah untuk mengabdi kepada-Nya, atau
menggunakan nikmat Allah sesuai dengan yang dikehendaki oleh-Nya. Antara
bersyukur dan beribadah saling berhubungan erat karena manifestasi syukur
hakikatnya adalah beribadah kepada Allah. Dalam kehidupan sehari-hari,
bersyukur dapat ditunjukkan dalam berbagai cara diantaranya adalah
mengucapkan kata terimakasih, senantiasa berdoa dan menginfakkan harta kita
untuk menolong sesame manusia yang sedang tertimpa musibah atau sedang
kekurangan.
Diantara contoh-contoh diatas, rasa bersyukur dapat dilakukan dengan
memberikan makanan yang baik dan tidak haram untuk umat muslim konsumsi.
Makanan yang tidak diperbolehkan untuk dikonsumsi bagi umat muslim adalah
bangkai atau hewan yang mati lantaran tidak disembelih/terkena
penyakit/terjatuh/terhimpit/tertabrak kecuali bangkai ikan dan belalang, darah
yang mengalir, daging babi, binatang yang disembelih dengan menyebut nama
selain Allah. Hal ini dikecualikan dalam keadaan darurat seperti saat kita di luar
negeri dan tidak menemukan makanan halal maka kita boleh untuk memakan
makanan haram dalam sehari semalam saja atau saat keadaan darurat saja. Darurat
dala problem ini contohnya apabila tidak memakannya bisa menimbulkan
kematian, karena tidak ada lagi makanan selain itu atau diintimidasi jika tidak
memakannya akan dibunuh. Imam malik memberikan suatu pembatasan yaitu
sekedar kenyang dan boleh menyimpannya sehingga mendapatkan makanan yang
lain. Ahli fiqih yang lain berpendapat tidak boleh makan melainkan sekedar dapat
mempertahankan sisa hidupnya.

Hal ini juga diperjelas dalam hadits yang diriwayatkan dari Abu Hurairah
RA, yang di dalamnya Nabi Muhammad SAW bersabda:

‫ وإَّن َهَّللا أمَر المؤمنيَن بما أمَر ِبه المرسليَن فقاَل َيا أُّيَها الُّر ُسُل ُك ُلوا‬، ‫يا أُّيها الَّناُس إَّن َهَّللا طِّيٌب ال يقبُل إاَّل طِّيًبا‬
‫ِم َن الَّطِّيَباِت َو اْع َم ُلوا َص اِلًحا ِإِّني ِبَم ا َتْع َم ُلوَن َع ِليٌم وقاَل َيا أُّيَها اَّلِذ يَن آَم ُنوا ُك ُلوا ِم ْن َطِّيَباِت َم ا َر َز ْقَناُك ْم قاَل‬
‫وَذ كَر الَّرجَل ُيطيُل الَّسفَر أشعَث أغبَر يمُّد يَده إلى الَّسماِء يا رِّب يا رِّب ومطعُم ه حراٌم ومشرُبه حراٌم وملبُسه‬
‫حراٌم وغِّذ َي بالحراِم فأَّنى يستجاُب لذِلك‬

"Wahai umat manusia, sesungguhnya Allah Ta'ala itu baik, tidak menerima
kecuali yang baik. Dan sesungguhnya Allah memerintahkan orang beriman
sebagaimana dia memerintahkan para rasul-Nya dengan firmannya: 'Wahai Para
Rasul makanlah yang baik-baik dan beramal salehlah.' Dan Dia berfirman: 'Wahai
orang-orang yang beriman makanlah yang baik-baik dari apa yang Kami
rezekikan kepada kalian.' Kemudian beliau SAW menyebutkan ada seseorang
melakukan perjalanan jauh dalam keadaan kumal dan berdebu. Dia memanjatkan
kedua tangannya ke langit seraya berkata: 'Yaa Robbku, Ya Robbku, padahal
makanannya haram, minumannya haram, pakaiannya haram dan kebutuhannya
dipenuhi dari sesuatu yang haram, maka (dalam kondisi demikian) bagaimana
doanya akan dikabulkan.'" (HR Muslim)

Contoh Kejadian Nyata

Dalam rangka misi kemanusiaan di bumi Palestina, Jumat (25/10/2019), Rumah


Yatim menggandeng Nusantara Palestina Center (NPC) menyediakan makanan
untuk 1.300 anak yatim di Gaza, Palestina.

Dewan Pembina NPC Abdillah Onim yang saat ini bermukim di Gaza memantau
langsung pelaksanaan penyediaan makanan tersebut. Menurutnya, penyediaan dan
pembagian makanan secara cuma-cuma kepada anak-anak yatim Palestina
merupakan bukti rasa sayang masyarakat Indonesia kepada Palestina. Abdillah
onim mengajak publik Indonesia untuk peduli dan meraih keberkahan dengan
menyantuni anak yatim di Palestina. Tentunya makanan yang berikan merupakan
makanan yang sudah dipastikan halal atau sesuai kaidah islam dan tidak
menggunakan satupun hal yang berbau haram.

Sumber berita : https://blog.npc.id/bantu-palestina-rumah-yatim-sediakan-


makanan-untuk-1-300-anak-yatim-di-gaza/ (Akses 1 februari 2023 pukul 18.00)

Anda mungkin juga menyukai