Anda di halaman 1dari 35

LAPORAN AKHIR

KULIAH KERJA NYATA

Disusun oleh:
Nama : Fitri Takbirani
NIM 21043038
Prodi : S1 Akuntansi

Dosen Pembimbing Lapangan:


Dr. Fitrawati, S.S., M.Pd

LOKASI KKN
Desa Rambai, Pariaman Selatan, Kota Pariaman, Sumatera Barat

UNIVERSITAS NEGERI PADANG


2023
HALAMAN PENGESAHAN

Laporan Kuliah Kerja Nyata diajukan oleh:


Nama : Fitri Takbirani
NIM 21043038

Program Studi : S1 Akuntansi


Lokasi KKN : Desa Rambai, Kec. Pariaman Selatan, Kota
Pariaman

Laporan Kuliah Kerja Nyata telah disetujui dan disahkan oleh Dosen
Pembimbing Lapangan (DPL) Universitas Negeri Padang.

Padang, 30 Juli 2023


Disetujui oleh,
Dosen Pembimbing Lapangan Mahasiswa

Dr. Fitrawati, S.S., M.Pd Fitri Takbirani


NIP. 198011192008122002 NIM. 21043038

Disahkan oleh,

Ketua KKN

Dr. Elfi Tasrif, M.T.


NIP. 196205241987031002

ii
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami ucapkan kepada Allah SWT yang telah melimpahkan
rahmat dan nikmat-Nya sehingga penulis dapat melaksanakan program Kuliah
Kerja Nyata (KKN) dan menyusun laporan akhir kegiatan yang telah dilaksanakan
selama 30 hari di Desa Rambai, Kec. Pariaman Selatan, Kota Pariaman, Provinsi
Sumatera Barat.

Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini dapat terlaksana dengan baik dan lancar
berkat bantuan, bimbingan dan kerja sama dari berbagai pihak. Oleh karena itu
penulis menyampaikan terimakasih kepada pihak yang telah membantu
pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata ini, yaitu kepada :

1. Bapak Prof. Dr. Ganefri., Ph.D selaku Rektor Universitas Negeri Padang beserta
jajaran yang telah menyediakan fasilitas dan bantuan.
2. Bapak Dr. Elfi Tasrif, MT selaku Ketua Tim KKN Universitas Negeri Padang
beserta seluruh jajarannya.
3. Ibu Dr. Fitrawati, S.S., M.Pd selaku Dosen Pembimbing Lapangan yang selalu
memberikan arahan dan bimbingannya.
4. Bapak Arif Fuady S.Pi selaku Kepala Desa Rambai yang telah bersedia menerima
tim kami untuk mengabdi dan senantiasa memberikan dukungan penuh terhadap
setiap pelaksanaan kegiatan KKN.
5. Bapak Ali Yasman selaku Kepala Dusun Rimbo Sitapuang yang bersedia
menerima tim KKN dan membantu tim dalam mengabdi di masyarakat.
6. Seluruh masyarakat Dusun Rimbo Sitapung yang telah menerima kehadiran
mahasiswa untuk melakukan KKN selama satu bulan.
7. Orang tua penulis yang senantiasa memberikan dukungan selama KKN
8. Teman-teman mahasiswa kelompok KKN di Desa Rambai, Kecamatan Pariaman
Selatan, Kota Pariaman, Provinsi Sumatera Barat.
9. Seluruh pihak terkait yang senantiasa membantu pelaksanaan KKN yang tidak
bisa disebutkan satu persatu.

iii
Laporan KKN ini disusun sebagai syarat untuk memenuhi tugas akhir
setelah selesainya pelaksanaan KKN. Penulis menyadari masih banyak kesalahan
dan belum sempurna dalam penyusunan laporan ini. Oleh karena itu penulis
mengharapkan kritik dan saran yang membangun agar lebih baik lagi kedepannya.
Penulis juga berharap laporan ini bisa menjadi pembelajaran dan motivasi bagi
siapa saja yang membacanya terkhususnya untuk diri penulis sendiri.

Padang, 29 Juli 2023

Penulis

iv
DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN ........................................................................................... ii


KATA PENGANTAR ...................................................................................................... iii
DAFTAR ISI...................................................................................................................... v
DAFTAR TABEL ............................................................................................................ vi
DAFTAR GAMBAR ....................................................................................................... vii
BAB I PROFIL LOKASI ................................................................................................. 1
A. Demografi ................................................................................................................. 1
B. Peta Desa Rambai..................................................................................................... 4
BAB II RUMUSAN PERMASALAHAN ........................................................................ 5
BAB III KEGIATAN KKN .............................................................................................. 6
A. Kegiatan KKN ........................................................................................................ 6
B. Capaian Kegiatan
……………………………...……………………………………………………………..8
C. Kendala yang Dihadapi ..........................................................................................9
D. Solusi yang Diberikan ........................................................................................... 10
BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN......................................................................... 11
A. Kesimpulan ........................................................................................................... 12
B. Saran....................................................................................................................... 12
DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................................... 13

v
DAFTAR TABEL

Tabel 1.0 ........................................................................................................................2


Tabel 1.1 ........................................................................................................................2
Tabel 1.2 ........................................................................................................................2
Tabel 1.3 ........................................................................................................................3
Tabel 1.4 ........................................................................................................................3

vi
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 ...................................................................................................................... 4

vii
BAB I
PROFIL LOKASI

A. Demografi
Kota Pariaman adalah salah satu kota yang terletak di Provinsi Sumatera
Barat dan merupakan salah satu kota tertua di provinsi Sumatera Barat. Kota ini
terletak di sepanjang Pantai barat Pulau Sumatera dan berbatasan langsung dengan
Samudera Hindia.

Secara administratif, Kota Pariaman merupakan wilayah pemekaran dari


Kabupaten Padang Pariaman sejak tanggal 2 Juli 2002 yang mana hal ini sesuai
dengan Undang-undang No. 12 Tahun 2002. Kota Pariaman memiliki luas wilayah
sekitar 73.36 Km2.

Kota Pariaman terdiri atas 4 kecamatan yang terbagi menjadi 16 kelurahan,


dan 55 desa. Dari sekian banyak desa, salah satunya adalah Desa Rambai yang
terletak di Kecamatan Pariaman Selatan. Menurut Sejarah yang berkembang di
Masyarakat, nama Desa Rambai diambil dari salah satu nama tumbuhan yaitu
pohon rambai yang banyak tumbuh di sekitar bantaran Sungai Batang Mangau.
Pohon ini diceritakan memiliki buah rambai yang bercitarasa kalek kalek manih
(pahit pahit manis). Karena saking banyaknya pohon rambai di desa ini, maka
lahirlah nama Desa Rambai.

Desa Rambai yang terletak di Kecamatan Pariaman Selatan, Kota Pariaman,


Provinsi Sumatera Barat ini terletak pada koordinat 00°36’59” LS - 00° 37’28” LS
dan 100°09’51 BT - 100°10’37” BT. Luas wilayah Desa Rambai adalah sekitar
kurang lebih 3.607,70 Ha atau sekitar 36,077 Km2. Wilayah Desa Rambai dilalui
oleh aliran Sungai Batang Mangau yang membagi desa ini menjadi dua wilayah
dusun yaitu Dusun Rimbo Sitapuang dan Dusun Rambai. Jarak antara dua dusun
ini adalah sejauh 2 Km. Dusun Rambai memiliki wilayah yang lebih luas dan
penduduk yang lebih banyak dibandingkan dengan wilayah Dusun Rimbo
Sitapuang. Pusat pemerintahan Desa Rambai juga terletak di Dusun Rambai.

Di seberang aliran Sungai Batang Mangau terletak Dusun Rimbo Sitapuang.


Wilayah Dusun ini dikelilingi oleh Kecamatan Nan Sabaris, Kabupaten Padang

1
Pariaman. Berdasarkan cerita dari Masyarakat setempat, dahulunya dusun ini akan
masuk ke wilayah Kabupaten Padang Pariaman namun karena memiliki
kekerabatan dan garis persaudaraan yang dekat secara adat dengan Masyarakat
Desa Rambai, maka Dusun Rimbo Sitapuang ini tetap berada dalam wilayah Desa
Rambai.

Batas wilayah Desa Rambai adalah sebagai berikut:

Tabel 1.0 Batas Wilayah Desa Rambai

Batas Wilayah
Utara Desa Kampung Kandang, Kec. Pariaman Timur
Timur Talagondan, Kec. Nan Sabaris, Kab. Padang Pariaman
Barat Desa Punggung Ladiang, Kec. Pariaman Selatan
Selatan Desa Pauh Kurai Taji, Kec. Pariaman Selatan

Fasilitas pendidikan yang terdapat di Desa Rambai adalah sebagai berikut :

Tabel 1.1 Fasilitas Pendidikan di Desa Rambai

Tingkat Pendidikan Jumlah


Taman Kanak – Kanak 1 Sekolah
SD/ MI Sederajat 1 Sekolah
SMP/MI Sederajat -
SMA / MA Sederajat -
Perguruan Tinggi -

Fasilitas tempat ibadah yang ada di Desa Rambai, yaitu :

Tabel 1.2 Fasilitas Tempat Ibadah di Desa Rambai

Tempat Ibadah Jumlah

Masjid 1 unit

Mushalla 4 unit

2
Gereja 0

Pura 0

Wihara 0

Klenteng 0

Akses jarak dari Desa Rambai ke beberapa tempat strategis, yaitu :


Tabel 1.3 Jarak ke Tempat Strategis

Tempat Tujuan Jarak

Ibukota Kecamatan Pariaman Selatan 2 Km

Ibukota Kota Pariaman 6 Km

Ibukota Provinsi Sumbar 55 Km

Jumlah penduduk Desa Rambai, yaitu :


Tabel 1.4 Jumlah Penduduk Desa Rambai

Jumlah KK 372 KK
Laki – Laki 620 Jiwa
Perempuan 618 Jiwa

3
B. Peta Desa Rambai

Gambar 1. Peta Desa Rambai

4
BAB II
RUMUSAN PERMASALAHAN

Dari profil lokasi yang telah tersebutkan di atas, penulis telah


mengidentifikasi sejumlah permasalahan yang terdapat di Desa Rambai. Tim KKN
UNP yang lebih banyak terfokus melaksanakan kegiatan KKN di Dusun Rimbo
Sitapuang menemukan bahwa di Desa Rambai ini terdapat kesenjangan sosial
antara Dusun Rambai dengan Dusun Rimbo Sitapuang.

Dusun Rambai dengan penduduknya yang ramai memiliki taraf kehidupan


lebih tinggi jika dibandingkan dengan masyarakat di Dusun Rimbo Sitapuang. Hal
ini dapat dilihat salah satunya dari fasilitas pendidikan yang tidak terdapat di Dusun
Rimbo Sitapuang sehingga anak-anak di dusun ini bersekolah jauh ke Desa Rambai
atau sekolah terdekat yang merupakan bagian dari wilayah Kabupaten Padang
Pariaman.

Selain Pendidikan, ekonomi masyarakat di Dusun Rimbo Sitapuang berbeda


dengan ekonomi masyarakat di Dusun Rambai. Hal ini pun menjadi perhatian tim
KKN sehingga memfokuskan pelaksanaan program kerja KKN di Dusun Rimbo
Sitapuang ini.

5
BAB III
KEGIATAN KKN

A. Deskripsi Kegiatan

Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini terhitung sejak tanggal 19 Juni–19 Juli
2023. Selama satu bulan kegiatan, tim KKN telah melaksanakan berbagai macam
kegiatan dan program kerja. Rincian kegiatan dan program kerja yang telah
dijalankan adalah sebagai berikut :

1. Serah terima mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Dosen


Pembimbing Lapangan (DPL) ke pihak desa.
2. Menghadiri wirid rutin di Mushalla Nurul Iman Rimbo Sitapuang
sekaligus perkenalan tim KKN kepada warga setempat.
3. Mengadakan kegiatan jalan pagi bersama mengelilingi dusun.
4. Melaksanakan gotong royong membersihkan posko.
5. Melaksanakan gotong royong membersihkan lapangan badminton dan
pos ronda.
6. Mempresentasikan program kerja yang akan dilaksanakan di kantor
desa.
7. Mengikuti senam pagi di hari Jum’at bersama warga dan perangkat
Desa Rambai.
8. Menghadiri didikan subuh di hari Minggu pagi di Mushalla Nurul
Iman.
9. Melakukan kegiatan senam pagi bersama warga di lapangan
badminton.
10. Mengadakan rapat evaluasi tentang kegiatan yang telah dilakukan
selama seminggu terakhir.
11. Persiapan program kerja GERAM “Gerakan Rambai Mengajar”.
12. Menghadiri wirid pengajian rutin mingguan di Mushalla Nurul Iman.
13. Pembukaan acara Gerakan Rambai Mengajar (GERAM) sekaligus
pelaksanaan kegiatan GERAM perdana di pos ronda dengan pelajaran
bahasa Inggris dan belajar membaca.
14. Mengikuti kegiatan malam takbiran bersama warga di Mushalla Nurul
Iman.
15. Membersihkan dan merapikan Mushalla untuk persiapan shalat idul
adha.
16. Melaksanakan shalat idul adha secara berjamaah bersama warga

6
Dusun Rimbo Sitapuang di Mushalla Nurul Iman.
17. Mengikuti proses pemotongan hewan kurban bersama warga di
lapangan pos ronda serta membantu masyarakat dalam memasak di
dapur umum setelah pemotongan hewan kurban.
18. Makan bersama dengan warga setelah pemotongan hewan kurban di
mushalla.
19. Membersihkan lapangan pos ronda setelah digunakan untuk proses
kurban.
20. Menghadiri acara “Mandoa” di rumah warga.
21. Pelaksanaan kegiatan GERAM pertemuan 2 di Mushalla Nurul Iman
dengan pelajaran matematika dan belajar menghitung.
22. Berwisata Bersama ke Pantai Gandoriah, Kota Pariaman.
23. Mengadakan acara bakar-bakar sate bersama pemuda Dusun Rimbo
Sitapuang.
24. Menghadiri wirid pengajian rutin mingguan di Mushalla Nurul Iman.
25. Pelaksanaan Kegiatan GERAM pertemuan 3 di Mushalla Nurul Iman
dengan pelajaran bahasa inggris dan belajar membaca.
26. Melatih adik-adik untuk tari pasambahan.
27. Membantu dan menghadiri kegiatan Pelatihan Tanggap Bencana yang
diadakan oleh BPBD Kota Pariaman di MDA Dusun Rambai.
28. Latihan tari indang sebagai persiapan acara penutupan dan perpisahan
KKN.
29. Menghadiri dan membantu kegiatan dapur umum Pelatihan Tanggap
Bencana Oleh BPBD Kota Pariaman.
30. Pelaksanaan Kegiatan GERAM pertemuan 4 di Mushalla Nurul Iman
dengan pelajaran Matematika dan belajar menghitung.
31. Pertemuan terakhir kegiatan GERAM di mushalla berupa sosialisasi
penggunaaan gadget dengan bijak dan fun games dengan peserta
GERAM.
32. Melatih tari pasambahan untuk mahasiswa dan silat pembukaan acara
untuk anak anak.
33. Melakukan kegiatan senam pagi pada hari Minggu pagi bersama
warga di lapangan badminton.
34. Mengikuti gotong royong Managakkan Parumahan bersama warga di
Rimbo Sitapuang.
35. Melaksanakan gotong royong untuk membersihkan kantor dusun
Rimbo Sitapuang.
36. Ikut berpartisipasi dalam pelayanan Posyandu dan Poslansia di dusun

7
Rimbo Sitapuang.
37. Menghadiri kegiatan “Rembuk Stunting” yang diadakan oleh
pemerintah desa di MDA Dusun Rambai.
38. Persiapan acara perlombaan untuk siswa/i TPQ dan Peserta GERAM.
39. Pelaksanaan lomba Ranking 1 Untuk peserta GERAM dan siswa/i
TPQ.
40. Melihat rumah warga yang terdampak akibat meluapnya air Sungai
Batang Mangau.
41. Membagikan sembako ke rumah warga yang terdampak banjir.
42. Pelaksanaan lomba Surat Pendek dan Doa sehari-hari untuk siswa/I
TPQ.
43. Berwisata bersama tim KKN ke Pantai Sunua, Kota Pariaman.
44. Menghadiri pesta pernikahan salah satu warga desa.
45. Monitoring sekaligus penjemputan mahasiswa KKN oleh DPL.
46. Persiapan acara malam perpisahan dan penutupan KKN.
47. Membagikan kupo undian berhadiah ke rumah-rumah warga.
48. Menghadiri acara wirid pengajian rutin mingguan sekaligus
perpisahan dengan jamaah wirid pengajian.
49. Membersihkan lapangan pos ronda dan gladi resik acara malam
perpisahan mahasiswa KKN.
50. Keliling dusun Rambai sekaligus melihat rumah salah satu peserta
GERAM yang terdampak banjir.
51. Acara Malam Perpisahan Mahasiswa KKN UNP sekaligus
penyerahan hadiah juara lomba yang telah diadakan. Acara ini dihadiri
oleh Pemerintahan Desa Rambai, Masyarakat, dan Rekan KKN
Unand.
52. Menyelesaikan kenang-kenangan berupa papan petunjuk arah dan
memasangnya di depan kantor dusun.
53. Perpisahan dengan Warga serta berakhirnya kegiatan KKN UNP Desa
Rambai.

B. Capaian Kegiatan

Kegiatan yang tertera di atas berjalan dengan lancar sesuai dengan


harapan yang ingin diwujudkan oleh mahasiswa tim KKN UNP meskipun
masih terdapat beberapa kekurangan yang sudah dapat diatasi.

8
C. Kendala yang Dihadapi

Secara keseluruhan, program kerja tim KKN berjalan dengan lancar.


Namun terdapat beberapa kendala yang tidak dapat dihindari selama
kegiatan ini berlangsung. Rincian kendala yang terjadi adalah sebagai
berikut:
1. Dana
Program kerja tim KKN sudah berjalan dengan lancar walaupun dengan
adanya kekurangan dana yang selalu menjadi permasalahan
dikarenakan sumber dana dari KKN regular ini adalah iuran dari
masing-masing anggota kelompok sesuai dengan jumlah yang telah
disepakati.

2. Fasilitas
Selama menjalani program KKN, fasilitas pendukung yang masih
sangat kurang juga menjadi kendala dalam pelaksanaan kegiatan ini.
Terutama dalam pelaksanaan GERAM yang sangat memerlukan
banyak fasilitas pendukung dalam mengajar ini.

3. Akses Internet yang Tidak Mendukung


Di Dusun Rimbo Sitapuang akses internet kurang memadai sehingga
dalam menyusun program kerja tim KKN sedikit kesulitan. Akses
internet merupakan suatu hal yang sangat penting terutama di era saat
ini. Namun di dusun ini tim harus berusaha lebih keras dalam mencari
tempat yang memiliki koneksi internet yang baik untuk menyusun
program kerja.

4. Selisih Paham dengan Rekan Tim


Suatu tim yang terdiri dari banyak orang tentu memiliki perbedaan
dalam pemikiran yang dapat menyebabkan terjadinya perbedaan
pendapat dan menimbulkan selisih paham. Hal ini juga banyak
diakibatkan oleh adanya sifat egoisme di antara rekan satu tim.

9
D. Solusi yang Diberikan

Dari kendala-kendala yang telah disebutkan di atas, tim berusaha untuk


mencari solusi dari setiap permasalahan yang ada
1. Dana
Tim berupaya untuk meminimalisir penggunaan dana. Selain itu, tim
juga mengajukan proposal permohonan bantuan dana ke desa untuk
meringankan iuran masing-masing anggota kelompok.

2. Fasilitas
Fasilitas yang dimiliki Dusun Rimbo Sitapuang masih jauh dari kata
cukup. Oleh karena itu, untuk program kerja yang memerlukan
peralatan seperti laptop biasanya menggunakan laptop dari anggota tim
yang membawa laptop ke lokasi KKN. Untuk peralatan lain seperti
proyektor tim meminjam ke kantor desa.
Selain fasilitas GERAM, untuk transportasi tim juga menggunakan
bentor dari desa yang dipinjamkan untuk menjalankan program kerja.

3. Akses Internet yang Kurang Memadai


Ketika ada suatu urusan yang memerlukan koneksi internet stabil, tim
biasanya pergi ke kantor desa yang terletak di Dusun Rambai
dikarenakan koneksi internet di Dusun Rambai lebih stabil
dibandingkan dengan di Dusun Rimbo Sitapuang.

4. Selisih Paham dengan Rekan Tim


Konflik antara sesama anggota tim merupakan suatu hal yang lumrah
terjadi. Selisih paham dapat diselesaikan dengan memberi waktu
kepada rekan yang berselisih agar mereka tenang dan dapat berpikir
lebih jernih. Untuk keegoisan rekan tim juga dapat diselesaikan dengan
memberikan pengertian terhadap mereka bahwa kepentingan kelompok
seharusnya didahulukan dibandingkan dengan kepentingan pribadi.

10
BAB IV
KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan
Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Rambai, Kecamatan
Pariaman Selatan, Kota Pariaman, yang terhitung sejak tanggal 19 Juni-19
Juli 2023, dapat disimpulkan bahwa kegiatan tersebut berjalan dengan
lancar dan sesuai dengan harapan. Mahasiswa bersungguh-sungguh dalam
mengabdi ke masyarakat dan mengaplikasikan Tri Dharma perguruan tinggi
sehingga diharapkan kedepannya mahasiswa mampu menyelesaikan
permasalahan yang dihadapi dengan ilmu dan pengalaman yang dimiliki.
Selain mengabdikan diri di masyarakat dengan membantu dan ikut serta di
setiap kegiatan, mahasiswa juga mampu menyumbangkan ide-ide yang
dimiliki seperti pembaharuan, pembinaan seni, transfer ilmu pengetahuan,
dan lain sebagainya.
Seluruh mahasiswa KKN saling membantu satu sama lain dan terus
meningkatkan kekompakan dalam kelompok, saling mengingatkan apabila
melakukan terdapat anggota kelompok yang melakukan kesalahan, saling
melengkapi antara satu sama lain, saling menyumbangkan ide, tenaga, dan
ilmu yang dimiliki oleh masing-masing anggota kelompok sehingga dapat
membentuk pribadi yang mandiri, saling menghormati, berempati, mampu
mengendalikan egoisme, dan bertanggung jawab demi keberhasilan
program kerja KKN di Desa Rambai.

B. Saran
Saran yang sekiranya dapat diberikan oleh penulis untuk pelaksanaan
Kuliah Kerja Nyata selanjutnya adalah :
1. Pelaksanaan KKN sebaiknya dilaksanakan dengan jangka waktu yang
lebih lama (>1 bulan).
Hal ini dikarenakan waktu 1 bulan dirasa masih sangat kurang untuk
mengabdikan diri di masyarakat.

11
2. Kepada mahasiswa sebaiknya jika lebih disiplin dan menghargai waktu,
belajar untuk mengendalikan keegoisan yang ada pada diri.
3. Untuk masyarakat akan lebih baik jika ide-ide dan ilmu yang telah
disumbangkan oleh mahasiswa dimanfaatkan dengan sebaik mungkin.

12
DAFTAR PUSTAKA

Sekretariat KKN UNP. (2023). Buku Pedoman Kuliah Kerja Nyata UNP 2023
Periode Januari-Juni. Padang: Universitas Negeri Padang.

13
LAMPIRAN
LINK DOKUMENTASI KKN 2023
https://drive.google.com/drive/folders/1pcVMrXsHyEUoora1FVgmihtIuqQB
ooyG

LINK LAPORAN & LOGBOOK KKN 2023


https://drive.google.com/drive/folders/17Qiq3dR7rH7kAZ4IiEsOnfO5xQJ08
TPT
LINK VIDIO FULL KEGIATAN KKN 2023
https://drive.google.com/file/d/1o3siwfk-uZN5-
MzOB9XMTB75V14ZxfHT/view?usp=drivesdk

Anda mungkin juga menyukai