Anda di halaman 1dari 20

UJIAN AKHIR SEMESTER KEPERAWATAN DEWASA

endangsa31@gmail.com

1. Manakah tanda vital yang perlu dipantau secara cermat pada pasien dengan
serangan asma?
a. Suhu tubuh dan denyut nadi
b. Denyut nadi dan tekanan darah
c. Hanya tekanan darah
d. Suhu tubuh dan frekuensi pernapasan
e. Frekuensi pernapasan dan tekanan darah
2. Ny. E, berusia 35 tahun, mengeluhkan nyeri dada yang berulang, terutama
saat melakukan aktivitas fisik seperti naik tangga atau berlari. Dia juga
merasa lelah dengan cepat dan sering merasa sesak napas. Ny. E
memutuskan untuk memeriksakan diri ke dokter untuk mengetahui
penyebab keluhan tersebut. Apa yang menyebabkan nyeri dada yang
dirasakan oleh Ny. E saat melakukan aktivitas fisik?
a. Penyakit pencernaan
b. Penurunan kadar gula darah
c. Gangguan pada sistem kardiovaskuler, seperti penyempitan pembuluh
darah jantung
d. Kekurangan vitamin
e. Kelelahan
3. Pneumonia adalah infeksi pada kantong-kantong udara di paru-paru. Bakteri
yang paling sering menyebabkan pneumonia adalah...
a. Salmonella thyposa
b. Haemophilus influenzae
c. Moraxella catarrhalis
d. Eschericia coli
e. Streptococcus pneumoniae
4. Seorang pria berusia 45 tahun mengunjungi dokter karena sering merasa
pusing, mengalami gangguan penglihatan, dan sakit kepala yang terus-
menerus. Setelah pemeriksaan, dokter mendeteksi tekanan darah nya
mencapai 160/100 mmHg. Bagaimana cara mencegah atau mengelola
hipertensi?
a. Menghindari aktivitas fisik
b. Mengonsumsi makanan tinggi garam
c. Mengadopsi pola makan sehat dan aktif secara fisik
d. Mengurangi stres
e. Konsumsi makana cepat saji
5. Seorang laki-laki berusia 43 tahun dirawat di ruang penyakit dalam dengan
penumonia. Hasil pengkajian keluhan sesak napas, tampak cemas, batuk
berdahak dan retraksi dinding dada. TD 130/80 mmHg, frekuensi nadi
100x/mnt, frekuensi napas 27 x/mnt, suhu 38°C. pH 7,47 ; PaCO2 32
mmHg, saturasi Oksigen 92%, HCO3 22 mEq/dL. Apa intervensi yang
harus segera diberikan pada kasus tersebut ?
a. Pemberian bronkodilator
b. Pemberian oksigen
c. Ajarkan teknik relaksasi
d. Anjurkan minum air hangat
e. Posisikan pasien supine
6. Seorang perawat bernama Maya bekerja di unit gawat darurat sebuah rumah
sakit. Hari ini, dia menerima seorang pasien berinisial An. A, yang datang
dengan luka bakar yang cukup parah akibat kecelakaan di dapur
tetangganya. An. A mengalami nyeri yang intens, dan luka bakarnya
memerlukan perawatan yang serius. Selain memberikan perawatan fisik, apa
lagi yang menjadi peran perawat di unit gawat darurat?
a. Memberikan saran mode fashion kepada pasien
b. Memberikan dukungan emosional kepada pasien dan keluarganya
c. Mengajari pasien cara memasak makanan sehat
d. Memberikan konsultasi hukum kepada pasien
e. Mengajari Teknik manajemen nyeri nafas dalam
7. Apa yang harus dilakukan perawat untuk mencegah penularan pneumonia
pada pasien di rumah sakit?
a. Memberikan antibiotik pada setiap pasien
b. Menggunakan masker kain
c. Menjaga kebersihan ruangan
d. Menghindari cuci tangan secara teratur
e. Memberikan isolasi kepada pasien
8. Apa yang menjadi fokus perawatan utama pada pasien dengan demam
berdarah?
a. Meningkatkan asupan makanan
b. Mencegah penularan melalui darah
c. Mengurangi demam dengan cepat
d. Menjaga kelembaban ruangan
e. Mencegah terjadinya dehidrasi
9. Pasien di ruang Bougenville dengan tekanan darah tinggi sedang mencari
alternatif pengobatan selain obat setelah sering mengkonsumsi obat. Dokter
merekomendasikan untuk mengubah gaya hidup, termasuk diet rendah
garam. Mengapa diet rendah garam dianggap bermanfaat untuk
mengendalikan tekanan darah?
a. Meningkatkan retensi air
b. Meningkatkan produksi aldosteron
c. Menurunkan volume darah
d. Meningkatkan resistensi vaskular perifer
e. Mengurangi kerja jantung
10. Pemeriksaan penunjang serulogi yang dapat dilakukan untuk menegakkan
diagnosa DHF adalah...
a. Analisis gas darah
b. Ultrasonografi
c. Uji hemaglutinasi inhibisi
d. Uji trombositopenia
e. Uji hiponatremia
11. Seorang pria berusia 55 tahun, berinisial Tn. J, mengeluhkan nyeri dada
yang terasa seperti tekanan atau sesak di dada saat melakukan aktivitas fisik
atau saat stres. Dia juga mengalami kelelahan yang tidak biasa dan sering
merasa sesak napas. Setelah menjalani serangkaian tes, dokter
mendiagnosisnya dengan penyakit jantung koroner. Apa yang menyebabkan
penyakit jantung koroner?
a. Infeksi virus
b. Penyumbatan pembuluh darah jantung oleh plak lemak
c. Kekurangan mineral
d. Paparan radiasi
e. Gaya hidup
12. Apa yang harus dilakukan oleh perawat jika pasien mengalami serangan
asma?
a. Menunda pemberian obat bronkodilator
b. Memberikan nebulizer dengan larutan garam
c. Mencoba menghilangkan ketakutan pasien
d. Meningkatkan aktivitas fisik
e. Memberikan obat antihipertensi
13. Apa yang harus dilakukan perawat dalam merespon kondisi darurat pada
pasien dengan asma?
a. Memasang selang endotrakeal
b. Menggunakan nebulizer dengan larutan garam
c. Memasang selang NGT (Nasogastric Tube)
d. Memberikan obat antipiretik
e. Memberikan obat antihipertensi
14. Tn. K datang ke UGD dengan keluhan batuk kronis, terdapat sputum
berlebih, dan dispnea. Dokter mencurigai diagnosis penyakit paru obstruktif
kronik (PPOK). Apa faktor risiko utama yang terkait dengan PPOK?
a. Keturunan genetik
b. Paparan asap rokok
c. Polusi udara luar ruangan
d. Infeksi virus
e. Konsumsi alkohol berlebihan
15. Perawat berhak membela atau memperjuangakan hak-hak dari klien untuk
menerima Tindakan keperawatan ataupun Tindakan medis. Peran perawat
yang sesuai dengan pernyataan berikut adalah…
a. Advocate
b. Peneliti
c. Collabolator
d. Educator
e. Researcher
16. Tn. K datang ke UGD dengan keluhan batuk kronis, terdapat sputum
berlebih, dan dispnea. Dokter mencurigai diagnosis penyakit paru obstruktif
kronik (PPOK). Apa faktor risiko utama yang terkait dengan PPOK?
a. Infeksi virus
b. Paparan asap rokok
c. Keturunan genetik
d. Konsumsi alkohol berlebihan
e. Polusi udara luar ruangan
17. Seorang pria berusia 40 tahun datang ke rumah sakit dengan keluhan batuk
darah. Pada pemeriksaan fisik, ditemukan sesak napas dan sianosis.
Berdasarkan anamnesis, pasien diketahui memiliki riwayat merokok selama
20 tahun. Diagnosis yang paling mungkin adalah...
a. Radang paru
b. Asma
c. Bronkitis kronis
d. Kanker Paru - paru
e. Emfisema
18. Penatalaksanaan pengganti volume cairan pada pasien DHF dengan
dehidrasi adalah...
a. Pemberian ringer laktat 20 ml/kgBB/jam
b. Pemberian cairan oralit
c. Memberikan minum 1,5 – 2 liter per hari
d. Pemantauan suhu tubuh
e. Pemberian ringer laktat dengan diguyur
19. Apa yang perlu diperhatikan perawat dalam pemantauan pasien yang
menjalani terapi antibiotik untuk pneumonia?
a. Perubahan berat badan
b. Perubahan rasa pada lidah
c. Penurunan denyut nadi
d. Kenaikan suhu tubuh
e. Perubahan warna rambut
20. Seorang pasien mengeluhkan nyeri dada yang menjalar ke tangan kiri.
Setelah dilakukan pemeriksaan, dokter mendiagnosis infark miokard.
Manakah gejala yang paling menunjukkan pada infark miokard adalah…
a. Nyeri dada yang berdenyut
b. Sesak napas dan batuk berdahak
c. Nyeri dada yang berkepanjangan dan menjalar ke lengan kiri
d. Pingsan dan kehilangan kesadaran
e. Gangguan penglihatan dan pendengaran
21. Seorang laki-laki berusia 43 tahun dirawat di ruang penyakit dalam dengan
penumonia. Hasil pengkajian keluhan sesak napas, tampak cemas, batuk
berdahak dan retraksi dinding dada. TD 130/80 mmHg, frekuensi nadi
100x/mnt, frekuensi napas 27 x/mnt, suhu 38°C. pH 7,47 ; PaCO2 32
mmHg, saturasi Oksigen 92%, HCO3 22 mEq/dL, BE + 3. Apa masalah
keperawatan utama pada pasien ?
a. Hipertermia
b. Pola Napas tidak efektif
c. Bersihan Jalan Napas Tidak Efektif
d. Gangguan pertukaran gas
e. Keletihan
22. Seorang pasien masih pelajar menderita penyakit paru obstruktif kronik
(PPOK) dan sering mengalami dispnea. Dokter meresepkan kortikosteroid
inhalasi sebagai bagian dari pengelolaan jangka panjang. Apa tujuan
pemberian kortikosteroid inhalasi pada pasien ini?
a. Meredakan batuk
b. Meningkatkan fungsi paru
c. Mencegah infeksi bakteri
d. Mengurangi peradangan dan menyempitkan saluran udara
e. Menstimulasi produksi lendir
23. Pengobatan thalasemia dapat dilakukan dengan
a. Radiotherapy
b. Chemotherapy
c. Terapi gen
d. Transfusi darah
e. Pengobatan herbal
24. Fungsi perawat yang bersifat independen adalah...
a. Pengambilan keputusan klinis
b. Pemberian perawatan luka
c. Pemasangan infus
d. Perawatan pasien terminal
e. Pemberian obat
25. Ny. S dengan riwayat hipertensi telah diresepkan obat ACE inhibitor untuk
mengontrol tekanan darah. Bagaimana mekanisme kerja ACE inhibitor
dalam mengendalikan tekanan darah?
a. Menghambat enzim konversi angiotensin I menjadi angiotensin II
b. Meningkatkan produksi aldosteron
c. Memblok reseptor angiotensin II
d. Merangsang vasodilatasi pembuluh darah
e. Mempercepat denyut jantung
26. Peran perawat yang paling utama adalah....
a. Melakukan tindakan medis
b. Melakukan penelitian
c. Sebagai teman bagi pasien
d. Mengelola sumber daya Kesehatan
e. Memberikan asuhan keperawatan
27. Thalasemia adalah penyakit yang disebabkan oleh kelainan genetik pada sel
darah merah. Kelainan genetik ini menyebabkan sel darah merah menjadi...
a. Lebih sedikit dan lebih lambat rusak
b. Lebih banyak dan lebih cepat rusak
c. Lebih besar dan lebih pendek
d. Lebih kecil dan lebih panjang
e. Rusak
28. Manakah intervensi keperawatan yang sesuai untuk memfasilitasi
pemulihan pasien pneumonia setelah keluar dari rumah sakit?
a. Memberikan edukasi tentang pentingnya vaksinasi pneumonia
b. Menyarankan pasien untuk menghindari aktivitas fisik
c. Istirahat cukup dan memberikan dukungan psikososial
d. Merencanakan perawatan di rumah tanpa evaluasi lanjutan
e. Memberikan obat penenang secara rutin
29. Perawat memberikan pengetahuan terkait dengan Kesehatan yang bertujuan
untuk mengubah gaya hidup dari klien supaya bisa menjaga dan
meningkatkan kualitas kesehatannya, hal ini termasuk peran perawat
sebagai…
a. Advocate
b. Collabolator
c. Educator
d. Researcher
e. Care Giver
30. Berapa lama masa inkubasi virus DHF ?
a. 3 – 10 hari
b. 13 – 15 hari
c. 7 hari
d. 2 – 5 hari
e. 30 hari
31. Apa tindakan pertama yang harus dilakukan oleh perawat saat merawat
pasien dengan demam berdarah?
a. Memberikan antibiotic
b. Memasang infus
c. Melakukan isolasi pasien
d. Memberikan antipiretik
e. Memantau suhu tubuh
32. Apakah tindakan yang penting dalam mencegah pneumonia pada populasi
risiko tinggi, seperti lansia?
a. Membatasi konsumsi makanan berserat
b. Mengurangi asupan cairan
c. Rutin memberikan obat antibiotic
d. Mengurangi aktivitas dilingkungan terbuka
e. Memberikan vaksinasi pneumonia
33. Pasien di ruang Bougenville dengan tekanan darah tinggi sedang mencari
alternatif pengobatan selain obat setelah sering mengkonsumsi obat. Dokter
merekomendasikan untuk mengubah gaya hidup, termasuk diet rendah
garam. Mengapa diet rendah garam dianggap bermanfaat untuk
mengendalikan tekanan darah?
a. Menurunkan volume darah
b. Meningkatkan retensi air
c. Meningkatkan resistensi vaskular perifer
d. Mengurangi kerja jantung
e. Meningkatkan produksi aldosteron
34. Seorang anak perempuan berusia 8 tahun, berinisial An. S, telah mengalami
kelelahan yang berlebihan dan sering merasa pusing dalam beberapa bulan
terakhir. Orang tuanya memutuskan untuk membawanya ke dokter untuk
pemeriksaan lebih lanjut. Setelah tes darah dilakukan, dokter mendapati
bahwa An. S memiliki thalasemia. Apa yang menyebabkan thalasemia?
a. Infeksi bakteri
b. Kekurangan vitamin
c. Gangguan genetik dalam produksi hemoglobin
d. Paparan radiasi
e. Gangguan produksi hormon eritropoietin
35. Apa yang menjadi prioritas utama dalam pemantauan keperawatan pasien
COVID-19?
a. Suhu tubuh normal
b. Tekanan darah tinggi
c. Tingkat kecemasan
d. Tingkat glukosa darah
e. Intake cairan yang adekuat
36. Pasien datang ke poliklinik dengan keluhan demam yang sudah berlangsung
selama 5 hari. Demam dirasakan terus-menerus dan tidak turun dengan obat
penurun panas. Pasien juga mengeluhkan menggigil, batuk, dan nyeri
tenggorokan. Kemungkinan diagnosis yang paling tepat adalah...
a. Infeksi saluran pernapasan atas
b. Infeksi saluran pernapasan bawah
c. Infeksi virus
d. Infeksi bakteri
e. Infeksi jamur
37. Apa yang menjadi faktor pemicu umum serangan asma?
a. Latihan fisik
b. Paparan sinar matahari
c. Konsumsi susu
d. Kelembaban udara
e. Pajanan asap rokok
38. Seorang anak berusia 15 tahun dengan thalasemia mayor mengalami infeksi
paru-paru. Infeksi tersebut menyebabkan pasien mengalami sesak napas
yang berat dan membutuhkan perawatan intensif di rumah sakit. Komplikasi
yang mungkin terjadi pada pasien tersebut adalah...
a. Meninggal
b. Hipersplenisme
c. Sesak nafas
d. Sindrom hepatosplenomegali
e. Gagal jantung
39. Seorang pria berusia 55 tahun, berinisial Tn. J, mengeluhkan nyeri dada
yang terasa seperti tekanan atau sesak di dada saat melakukan aktivitas fisik
atau saat stres. Dia juga mengalami kelelahan yang tidak biasa dan sering
merasa sesak napas. Setelah menjalani serangkaian tes, dokter
mendiagnosisnya dengan penyakit jantung koroner. Apa yang bisa
dilakukan untuk mengelola penyakit jantung koroner?
a. Terapi pijat
b. Penggunaan obat-obatan antiinflamasi
c. Perubahan gaya hidup, dan prosedur medis seperti angioplasti atau bypass
jantung
d. Terapi hipnosis
e. Terapi aktifitas kelompok
40. Pemeriksaan fisik pada klien atau pasien yang dilakukan dengan cara
menekan atau meraba dari tubuh pasien disebut dengan…
a. Perpusi
b. Inspeksi
c. Palpasi
d. Auskultasi
e. Nyeri tekan
41. Gejala thalasemia yang paling umum adalah...
a. Mudah lelah
b. Penurunan system imun
c. Mudah infeksi
d. Vitalitas menurun
e. Mudah memar
42. Pasien datang ke poliklinik dengan keluhan bengkak di kaki dan tangan.
Bengkak dirasakan semakin parah pada pagi hari dan berkurang pada malam
hari. Pasien juga mengeluhkan nyeri sendi dan mudah lelah. Kemungkinan
diagnosis yang paling tepat adalah...
a. Gagal jantung
b. Penyakit ginjal
c. Penyakit hati
d. Penyakit autoimun
e. Penyakit infeksi
43. Apa yang menjadi tanda utama serangan asma akut?
a. Dispnea
b. Nyeri dada
c. Sakit kepala
d. Demam
e. Peningkatan berat badan
44. Seorang pasien berinisial Ny. L, berusia 65 tahun, baru saja menjalani
operasi penggantian lutut. Lisa mengalami kesulitan bergerak dan
membutuhkan bantuan untuk melakukan aktivitas sehari-hari setelah
operasi. Perawat bernama Sarah ditugaskan untuk merawat Ny. L selama
masa pemulihan. Apa peran utama seorang perawat dalam merawat pasien
seperti Ny. L setelah operasi?
a. Memberikan resep obat-obatan
b. Membantu pasien dengan kebutuhan fisik, dan memantau kondisi pasien
c. Mengatur jadwal operasi
d. Merancang rencana diet pasien
e. Memberikan discharge planning
45. Pasien sadar sepenuhnya dan bisa memberi respon adekuat terhadap semua
stimulus yang diberikan, pernyataan ini merupakan definisi dari…
a. Coma
b. Sopor
c. Apatik
d. Somnolen
e. Komposmentis
46. Faktor risiko penularan covid-19 adalah...
a. Perokok aktif
b. Imunokompromais
c. Masyarakat usia produktif
d. Masyarakat yang tinggal di pegunungan
e. Ras melanesia
47. Peran perawat dalam pemberian asuhan keperawatan meliputi....
a. Peran advokasi
b. Peran edukasi
c. Peran konseling
d. Pemberi asuhan
e. Semua benar
48. Seorang pasien dengan leukemia akut mengalami peningkatan jumlah sel
darah putih yang abnormal. Apa jenis leukemia yang paling mungkin
diderita pasien ini?
a. Leukemia limfositik akut (LLA)
b. Leukemia promielositik akut (LPA)
c. Leukemia mieloid akut (LMA)
d. Leukemia mieloid kronik (LMK)
e. Leukemia limfositik kronik (LLK)
49. Fungsi sistem kardiovaskular adalah...
a. Mengangkut oksigen dan nutrisi ke seluruh tubuh
b. Menghasilkan energi
c. Menjaga suhu tubuh
d. Membantu proses pencernaan
e. Semua jawaban salah
50. Seorang anak berusia 5 tahun datang ke dokter dengan keluhan demam
tinggi dan sakit kepala. Pada pemeriksaan fisik, ditemukan leher yang kaku.
Berdasarkan anamnesis, pasien diketahui memiliki riwayat digigit nyamuk.
Diagnosis yang paling mungkin adalah...
a. Meningitis
b. Pneumonia
c. Leptospirosis
d. Demam berdarah
e. Diare
51. Manifestasi klinis yang dapat muncul pada pasien pneumonia adalah
a. Nafsu makan meningkat
b. Myalgia
c. Bradipnea
d. Sulit tidur
e. Kelelahan
52. Tn. A mengalami kelelahan yang berlebihan, kulit pucat, dan takikardi. Tes
darah menunjukkan kadar hemoglobin yang rendah. Apa diagnosis yang
mungkin pada pasien ini.
a. Leukemia
b. Anemia defisiensi besi
c. Hemofilia
d. Trombositopenia
e. Polisitemia vera
53. Fungsi perawat yang bersifat dependen adalah...
a. Pemberian obat
b. Pemberian perawatan luka
c. Pemasangan infus
d. Pengambilan keputusan klinis
e. Perawatan pasien terminal
54. Seorang pasien masih pelajar menderita penyakit paru obstruktif kronik
(PPOK) dan sering mengalami dispnea. Dokter meresepkan kortikosteroid
inhalasi sebagai bagian dari pengelolaan jangka panjang. Apa tujuan
pemberian kortikosteroid inhalasi pada pasien ini?
a. Mengurangi peradangan dan menyempitkan saluran udara
b. Mencegah infeksi bakteri
c. Meredakan batuk
d. Meningkatkan fungsi paru
e. Menstimulasi produksi lendir
55. Tn. A, berusia 45 tahun, mengalami kelelahan yang luar biasa dalam
beberapa bulan terakhir. Dia juga sering mengalami infeksi yang sulit
sembuh dan memperhatikan bengkak pada kelenjar getah bening di
lehernya. Setelah menjalani tes darah dan pemeriksaan lebih lanjut, dokter
mendiagnosis Tn. A dengan leukemia myeloid kronis (LMK). Metode apa
yang biasanya digunakan untuk memantau perkembangan leukemia pada
pasien seperti Tn. A?
a. Pemeriksaan kolesterol
b. Tes fungsi ginjal
c. Tes darah rutin dan pemantauan jumlah sel darah putih
d. Pemeriksaan mata
e. Pemeriksaan sel darah lengkap
56. Suatu kegiatan yang dilakukan melalui promosi kesehatan, seperti
mendorong pola makan yang sehat dengan konsumsi sayur dan buah yang
cukup, serta mengurangi asupan garam dan lemak. Aktivitas fisik yang
teratur, berhenti merokok dan mengkonsumsi alcohol, termasuk kedalam
usaha pencegahan penyakit…
a. Perawatan
b. Primer
c. Tersier
d. Paripurna
e. Sekunder
57. Berikut ini yang tidak termasuk kedalam tujuan utama dilakukan anamnesis
adalah…
a. Supaya lebih dekat dengan pasien
b. Membantu menegakkan diagnosa sementara
c. Membantu menentukan penatalaksanaan selanjutnya
d. Sebagai bentuk aplikasi dari proses keperawatan
e. Untuk mendapatkan keterangan selengkap selengkapnya mengenai
penyakit pasien
58. Tn. A mengalami kelelahan yang berlebihan, kulit pucat, dan takikardi. Tes
darah menunjukkan kadar hemoglobin yang rendah. Apa diagnosis yang
mungkin pada pasien ini
a. Leukemia
b. Anemia defisiensi besi
c. Hemofilia
d. Trombositopenia
e. Polisitemia vera
59. Perawat memiliki hak secara mandiri dalam mengambil keputusan dan
melakukan Tindakan keperawatan yang menurutnya terbaik yang
berdasarkan dari ilmu keperawatan. Pernyataan ini termasuk dari fungsi
perawat yaitu…
a. Intradependent
b. Dependent
c. Independent
d. Konselor
e. interdependent
60. Bagaimana cara pencegahan infeksi COVID-19 yang paling efektif di
lingkungan perawatan kesehatan?
a. Menyediakan ventilasi yang buruk
b. Mengkonsumsi makanan tinggi protein
c. Menggunakan sarung tangan saja
d. Menggunakan masker saja
e. Mencuci tangan secara teratur
61. Tn. D, berusia 40 tahun, menjalani pemeriksaan darah rutin di dokter karena
sering merasa lelah dan pusing. Hasil tes darah menunjukkan bahwa kadar
hemoglobin Tn. D lebih rendah dari normal. Dokter menduga Tn. D
menderita anemia. Apa fungsi utama hemoglobin dalam tubuh manusia?
a. Mengangkut oksigen dari paru-paru ke seluruh tubuh
b. Memberikan warna merah pada darah
c. Menyaring limbah dari darah
d. Mengatur tekanan darah
e. Membantu dalam proses pencernaan
62. Tn. B bekerja sebagai chef di hotel bintang lima, saat sedang bekerja
mengalami luka sayatan kecil dan mengalami pendarahan yang sulit
dihentikan. Kondisi pada Tn. B terdapat gangguan pada…
a. Leukosit
b. Trombosit
c. Eritrosit
d. Limfosit
e. Monosit
63. Ny. S dengan riwayat hipertensi telah diresepkan obat ACE inhibitor untuk
mengontrol tekanan darah. Bagaimana mekanisme kerja ACE inhibitor
dalam mengendalikan tekanan darah?
a. Menghambat enzim konversi angiotensin I menjadi angiotensin II
b. Meningkatkan produksi aldosteron
c. Memblok reseptor angiotensin II
d. Merangsang vasodilatasi pembuluh darah
e. Mempercepat denyut jantung
64. Pembuluh darah yang menghubungkan arteri dengan kapiler adalah...
a. Arteri
b. Kapiler
c. Vena
d. Venule
e. Arteriole
65. Seorang perempuan (40 tahun) dirawat di RS engan DHF. Hasil
pengkajian ; pasien demam sejak 3 hari yang lalu, kurang minum, mual dan
muntah. Pasien tampak lemas, mata tampak cekung, turgor kulit menurun
dan mukosa bibir tampak kering, suhu 38 °C serta pasien memiliki riwayat
stroke. Apakah jenis terapi cairan infus yang tepat diberikan pada pasien ?
a. IVFD Asering
b. IVFD NaCl 0,9 %
c. IVFD KA-EN 4B
d. IVFD NaCl 3 %
e. IVFD Ringer Laktat
66. Seorang perawat di sebuah puskesmas sedang melakukan penyuluhan
kesehatan tentang pentingnya mencuci tangan dengan sabun dan air
mengalir. Penyuluhan tersebut ditujukan kepada ibu-ibu hamil. Peran
perawat dalam kasus ini adalah...
a. Peneliti
b. Pelaksana asuhan keperawatan
c. Manajer
d. Pendidikan kesehatan
e. konsultan
67. Bakteri penyebab terjadinya pneumonia melalui selang infus yang sering
ditemukan adalah
a. Legionella pneumophila
b. Staphylococcus aureus
c. Haemophilus influenzae
d. Mycoplasma pneumoniae
e. Streptococus pneumonia
68. Ny. M, berusia 28 tahun, mengalami batuk persisten, kesulitan bernapas,
dan rasa nyeri dada yang intens. Dia juga mengalami peningkatan produksi
lendir yang berwarna kekuningan. Setelah pemeriksaan lebih lanjut, dokter
mendiagnosisnya dengan pneumonia. Apa yang dimaksud dengan
pneumonia?
a. Radang pada jaringan otot
b. Radang pada otak
c. Peradangan pada hati
d. Infeksi bakteri pada saluran pernapasan
e. Penyempitan pembuluh darah
69. Tn. J bulan lalu habis berpergian ke luar negeri, sekembalinya ke Indonesia
pasien mengalami pneumonia. Dokter meresepkan obat antibiotik yang
tepat. Bagaimana cara utama antibiotik membantu mengatasi infeksi bakteri
pada saluran pernapasan?
a. Merangsang sistem kekebalan tubuh
b. Mengurangi peradangan
c. Membunuh atau menghambat pertumbuhan bakteri
d. Meningkatkan produksi lendir
e. Merangsang peredaran darah ke area terinfeksi
70. Seorang pasien mengeluhkan nyeri dada yang menjalar ke tangan kiri.
Setelah dilakukan pemeriksaan, dokter mendiagnosis infark miokard.
Manakah gejala yang paling menunjukkan pada infark miokard adalah…
a. Nyeri dada yang berkepanjangan dan menjalar ke lengan kiri
b. Pingsan dan kehilangan kesadaran
c. Gangguan penglihatan dan pendengaran
d. Nyeri dada yang berdenyut
e. Sesak napas dan batuk berdahak
71. Seorang anak berusia 10 tahun datang ke rumah sakit dengan keluhan
mudah lelah, pusing, dan sesak napas. Pada pemeriksaan fisik, ditemukan
anemia dan splenomegali. Berdasarkan anamnesis, pasien diketahui
memiliki riwayat keluarga dengan thalasemia. Diagnosis yang paling
mungkin adalah...
a. leukemia
b. Anemia pernisiosa
c. Thalasemia minor
d. Anemia aplastik
e. Thalasemia mayor
72. Ny. N menderita asma dan mengalami serangan sesak napas. Dokter
meresepkan obat bronkodilator yang paling sesuai untuk meredakan
serangan asma akut adalah…
a. Parasetamol
b. Ibuprofen
c. Salbutamol
d. Furosemide
e. Amoxicillin
73. Berikut ini factor yang terbukti dapat menyebabkan leukimia adalah…
a. Alcohol
b. Radikal bebas
c. Genetik
d. Natrium
e. Makanan
74. Pasien datang ke poliklinik dengan keluhan batuk berdahak yang sudah
berlangsung selama 3 minggu. Batuk dirasakan semakin parah pada malam
hari. Pasien juga mengeluhkan sesak napas dan nyeri dada. Kemungkinan
diagnosis yang paling tepat adalah...
a. Kanker paru
b. Asma
c. Bronkitis
d. Tuberkulosis
e. Pneumonia

Anda mungkin juga menyukai