Anda di halaman 1dari 54

FINAL PROJECT

MATA KULIAH E-BUSINESS


“IMPLEMENTASI E-MARKETING MELALUI INSTAGRAM
DAN TIKTOK UNTUK MENINGKATKAN BRAND
AWARENESS PADA UMKM PUKIS LUMER”

5D MBI

Dosen Pengampu :
Kadek Cahya Dewi, S.T.,M.Cs

Disusun oleh:
1. Putu Diah Keshy Kumbhayoni (14/2115744082)
2. Ni Nyoman Adinda Dewantari (23/2115744148)
3. Ni Putu Intan Yuniantari (24/2115744154)

PROGRAM STUDI D4 MANAJEMEN BISNIS


INTERNASIONAL JURUSAN ADMINISTRASI BISNIS
POLITEKNIK NEGERI BALI
BADUNG
2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadapan Tuhan Yang Maha Esa, karena atas
berkat dan rahmat – Nya lah kami dapat menyelesaikan final project pada mata
kuliah E-Business yang berjudul “Implementasi E-Marketing Melalui
Instagram dan TikTok untuk Meningkatkan Brand Awareness pada UMKM
PUKIS LUMER” dengan tepat waktu.

Tujuan dari penulisan final project ini adalah untuk memenuhi tugas akhir
pada mata kuliah E-Business pada Jurusan Administrasi Bisnis, Program Studi D4
Manajemen Bisnis Internasional, Politeknik Negeri Bali.

Kami menyadari bahwa penulisan final project yang kami buat masih jauh
dari kata sempurna. Hal itu disebabkan karena keterbatasan ilmu dan pengetahuan
yang kami miliki. Maka dari itu, kami sangat mengharapkan kritik dan juga saran
yang bersifat membangun untuk menyempurnakan penulisan selanjutnya.

Kami berharap semoga laporan final project ini bisa menambah wawasan
dan memberikan manfaat bagi pembaca.

Badung, 8 Desember 2023

Penulis

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.............................................................................................ii

DAFTAR ISI...........................................................................................................iii

DAFTAR GAMBAR..............................................................................................iv

DAFTAR TABEL....................................................................................................v

BAB I PENDAHULUAN........................................................................................1

1.1 Latar Belakang...........................................................................................1

1.2 Rumusan Masalah......................................................................................2

1.3 Tujuan........................................................................................................3

1.4 Manfaat......................................................................................................3

1.5 Batasan Masalah........................................................................................4

BAB II STUDI PUSTAKA......................................................................................5

2.1 Telaah Teori...............................................................................................5

2.2 Penelitian Terdahulu................................................................................10

BAB III METODE PENELITIAN.........................................................................14

3.1 Bentuk Kegiatan......................................................................................14

3.2 Target dan Sasaran...................................................................................15

3.3 Sumber Daya yang Dibutuhkan...............................................................16

3.4 Tahap Pelaksanaan...................................................................................17

3.5 Indikator Keberhasilan.............................................................................19

DAFTAR PUSTAKA............................................................................................25

iii
DAFTAR GAMBAR

iv
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Bahan Referensi Penelitian Terdahulu...................................................10


Tabel 3.1 Tahap Pelaksanaan.................................................................................17

v
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Perkembangan teknologi informasi melalui internet telah mengubah


Masyarakat Indonesia dengan jaringan computer global yang memfasilitasi
pertukaran informasi cepat dan mudah di seluruh dunia. Salah satu perkembangan
internet adalah media sosial. Media sosial merupakan bagian dari komuniakasi
yang cukup banyak dimanfaatkan oleh Masyarakat Indonesia. Media sosial ini
sangat mempengaruhi pola prilaku Masyarakat baik dalam budaya, etika ataupun
norma. Terdapat berbagai aplikasi media sosial yang digunakan di Indonesia,
seperti Facebook, Whatsapp, Instagram, TikTok dan lainnya. Hal ini membuat
banyak pelaku bisnis beralih dari penjualan langsung (offline) ke toko Online
karena dapat mencapai audiensi yang lebih luas. Bisnis dalam dunia industry
makanan sedang banyak digemari Masyarakat dan berkembang pesat. Para
pengusaha saat ini juga sangat gemar mengembangkan bisnis dalam bidang
kulineruntuk memberi variasi serta inovasi warna baru dalam membuat macam
produk makanan. Seiring berkembangnya zaman, aktivitas ekonomi dan teknologi
infirmasi semkain bertambah pesat. Dengan meningkatnyan akses media sosial di
Indonesia membuat para pembisnis mulai menggunakan media sosial
sebagaimedia promosi. Informasi dalam bentuk teks, gambar, siuara dan video
dapat dibagiantara konsumen dan bisnis ataupun sebaliknya. Media sosial pada
perkembanganteknologi ini sudah menjadi bagian dalam kediudpan sehari-hari
pada amsyarakat indoensia. Sehingga para pembisnis memanfaatkan teknologi
informasi melalui media sosial untuk membagikan informasi dalam
mempromosikan produk dengantujuan agar pesan dari informasi produk tersebut
dapat tersampaikan dan disebarluaskan kepada para konsumen, terutama
konsumen pengguna platform seperti Instagram, TikTok, Twitter dan lain-lain.

Pemasaran melalui media sosial merupakan tahapan yang tepat untuk


dilakukan bagi para pembisnis di Indonesia. Kegiatan pemasaran melalui media
sosial dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya dengan membuat
konten

1
2

yang akan dijadikan sebagai iklan untuk disebarluaskan di berbagai platform


media sosial. Sehingga pemasaran media sosial menjadikan upaya peluang bagi
pembisnis untuk membangun kepercayaan konsumen terhadap keputusan
pembelian produk.

Jajanan pasar saat ini banyak digemari kembali karena dikemas dan diolah
lebih menarik untuk menyesuikan target pasar. Jajanan pukis hingga kini
menjadikegemaran banyak khalayak berbagai usia dari anak kecil hingga orang
dewasa. Dengan rasa yang mudah diterima lidah Indonesia pukis kini hadir
dengan berbagai macam toping yang modern.maka dari itu UMKM PUKIS
LUMER menghadirkan jenis pukis yang sedang ramai dan menrik dimana pukis
ini dibuat langsung saat ada pesanan. Tingkat kematangan adonan yang sempurna
membuat pukis ini memiliki tekstur yang lembut dan menyisakan abian atas pukis
yang lumer serta toping yag melimpah hingga lumer. Dengan inovasi ini UMKM
PUKIS LUMER telah memikat pelanggan dari berbagai usia.

Namun, dalam segi pemasaran yang dilakukan UMKM PUKIS LUMER


ini kami menemukan bahwa kurangnya brand awareness serta kurangnya promosi
untuk memperkenalkan produk ini kepada masyarakat atau pasar yang lebih
luas.sehingga dari permasalahan tersebut kami menganalisa bahwa diperlukannya
prmosi e-marketing melalui sosial media yang saat ini banyak dimiliki dan
dimainkan oleh berbagai usaia yaitu sosial media Instagram dan TikTok. Bentuk
penelitian ini akan kami laporkan dalam laporan ini guna membantu UMKM
PUKIS LUMER menjangkau pasar yang lebih luas serta meninkatkan brand
awareness melalui media sosial Instagram dan TikTok. Penelitian ini akan dimulai
dari perancangan konten dan kampanye promosi dengan penjad2walan dan konten
yang rutin lalu kemudian akan kami implementasikannya ke dalam media sosial
Instagram dan TikTok hingga akhirnya akan memaparkan evalusi dari kampanye
tersebut dengan menggunakan fitur insight.

1.2 Rumusan Masalah

A. Bagaimana konsep konten marketing dan penerapan konten marketing


pada media sosial Instagram dan TikTok pada UMKM PUKIS LUMER?
3

B. Bagaimana bentuk implementasi dari konten e-marketing yang dirancang


di media sosial Instagram dan TikTok pada UMKM PUKIS LUMER?
C. Bagaimana pengaruh e-marketing media sosial Instagram dan TikTok
terhadap brand awareness UMKM PUKIS LUMER?

1.3 Tujuan

A. Untuk mengetahui konsep dan rangan konten yang diperlukan untuk


meninggkatkan brand awareness UMKM PUKIS LUMER.
B. Untuk menerapkan e-marketing pada media sosial Instagram dan TikTok
di UMKM PUKIS LUMER.
C. Untuk mengetahui pengaruh e-marketing melalui media sosial Instagram
dan TikTok terhadap brand awareness UMKM PUKIS LUMER.

1.4 Manfaat

1.4.1 Manfaat Teoritis (Penulis)

Manfaat teoritis dari analisis ini adalah sebagai bahan pembelajaran dan
penerapan materi mata kuliah e-business untuk mengetahui konsep dan penerapan
langsung e-marketing pada UMKM PUKIS LUMER serta mengetahui pengaruh
e- marketing melalui media sosial Instagram dan TikTok pada UMKM PUKIS
LUMER dilihat dari perkembangan insight. Melalui penelitian ini penulis dapat
mengimplementasikan ilmu yang telah di dapat di Politeknik Negeri Bali dan
menggunakannya dalam penelitian ini sehingga laporan ini dapat digunakan
sebagai bahan bacaan dan bahan referensi nantinya.

1.4.2 Manfaat Praktis (Pemilik Usaha)

Manfaat praktis yang didapat dari penelitian ini adalah menigkatnya brand
awareness pada UMKM PUKIS LUMER serta adanya promosi melalui media
sosial Instagram dan TikTok agar UMKM PUKIS LUMER lebih dikenal
masyarkat dan juga diharapkan dapat menigkatkan penjualan.
4

1.5 Batasan Masalah

A. Menyusun rencana konsep konten yang kreatif dan menarik untuk


Instagram dan TikTok UMKM PUKIS LUMER.
B. Mengoptimalkan profil bisnis pada kedua platform media sosial tersebut
dengan deskripsi singkat yang mencerminkan nilai dan keunikan UMKM
PUKIS LUMER.
C. Menggunakan fitur khusus yang disediakan oleh Instagram dan TikTok,
seperti Instagram Stories, Instagram Reels, dan tren TikTok.
D. Mengembangkan strategi penggunaan hastag yang tepat untuk
meningkatkan visibilitas dan mencapai audiens yang lebih luas.
E. Mengembangkan copywriting dalam pengunggahan konten untuk
menunjang kinerja e-marketing pada kedua platform media sosial tersebut.
F. Mengevaluasi kinerja e-marketing pada konten yang telah diunggah pada
Instagram dan TikTok UMKM PUKIS LUMER.
BAB II

STUDI PUSTAKA

2.1 Telaah Teori

2.1.1. E-marketing
Dalam era modern saat ini istilah e-marketing sudah tidak asing dalam
ilmu pemasaran dan promosi. E-marketing merupakan model pemasaran yang
menggunakan media internet, atau pemasaran yang dilakukan secara daring
(online). Pemasaran yang dimaksud, bisa terhadap suatu merek berupa jasa, dan
produk, hingga mempromosikan perusahaan. Tujuannya, adalah untuk menarik,
mengembangkan, dan mempertahankan bisnis. E-marketing semakin dilirik,
karena memiliki sejumlah keunggulan. Kotler dalam Safira (2019) saluran online
(E- marketing) adalah saluran yang dapat dijangkau seseorang melalui komputer
dan modem. Modem menghubungkan computer dengan jalur telepon sehingga
komputer menjangkau beragam layanan informasi secara online.
Peran e-marketing Ketika diterapkan dengan baik maka akan lebih
menguntungkan dari pemasaran konvensional E-marketing menyediakan bisnis
dengan akses ke pasar massal dengan harga yang terjangkau dan memungkinkan
mereka untuk melakukan pendekatan pemasaran pribadi. Sifat fleksibel dan hemat
biaya dari e-marketing membuatnya sangat cocok untuk usaha kecil. E-marketing
memberikan manfaat untuk menjangkau prospek pemasaran yang lebih luas,
memberikan pendekatan yang efektif untuk membantu mencapai target penjualan
dan bisnis, memiliki biaya yang lebih terjangkau dan cenderung lebih murah
daripada metode pemasaran tradisional, serta membuat lebih mudah untuk
mengukur seberapa efektif kampanye.

2.1.2. Brand Awareness


Menurut Aaker dalam, brand awareness atau kesadaran merek adalah
kemampuan dari pelanggan potensial untuk mengenali dan mengingat suatu
merek dalam kategori tertentu. Brand awareness atau kesadaran akan suatu merek
merupakan salah satu variabel yang penting untuk membangun sebuah brand

5
6

loyalty. adalah bentuk informasi dalam ingatan di tempat pertama seorang


konsumen.
Keberadaan Brand Awareness ini tentu saja penting karena merupakan
bagian dari metode pemasaran terutama bagi dunia bisnis. Disebut penting sebab
di dunia bisnis ini, perusahaan satu dengan perusahaan lainnya akan tetap bersaing
terutama apabila mereka memproduksi produk atau jasa yang sama. Melalui
adanya Brand Awareness ini nantinya, konsumen akan merasa mudah mengenali
produk tersebut kemudian bersedia membelinya.
Terdapat beberapa indikator yang digunakan untuk mengukur brand
awareness diadaptasi (Dumasi,2014) , yaitu :
A. Recall
Seberapa jauh konsumen dapat mengingat ketika ditanya merek apa saja
yang mereka ingat.
B. Recognition
Seberapa jauh konsumen dapat mengenali merek tersebut dalam satu kategori
tertentu.
C. Purchase Decision
Seberapa jauh konsumen akan memasukkan suatu merek ke dalam alternatif
pilihan ketika mereka akan membeli produk atau layanan.
D. Consumption
Konsumen membeli suatu merek karena merek tersebut sudah menjadi top of
mind konsumen.
Melalui penjelasan di atas, dapat diketahui bahwa terdapat 4 indikator pada
brand awareness yang dapat dinilai oleh konsumen untuk mengukur pengaruh
brand awarenes pada brand loyalty. Kemampuan pelanggan untuk mengenali atau
mengingat merek suatu produk berbeda-beda, bergantung kepada tingkat
komunikasi suatu merek atau persepsi konsumen terhadap merek yang
ditawarkan. Oleh karena itu seorang pelaku usaha perlu mengetahui tingkatan
brand awareness konsumennya untuk menentukan strategi yang tepat.
7

2.1.3. Sosial Media


Kaplan dan Haenlin (2010) mendefinisikan Media Sosial adalah suatu
grup aplikasi berbasis internet yang menggunk-an ideologi dan tehnologi Web
2.0, dimana pengguna dapat membuat atau bertukar informasi pada aplikasi
tersebut. Beberapa media sosial yang sangat digemari dan me-miliki jutaan
pengguna di Indonesia adalah Facebook, Twitter, Instagram, Youtube, Blog, dan
lainnya. media sosial juga membantu kita untuk mempromosikan bisnis atau
merekkita dengan cara yang efektif karena menyediakan platform bagi bisnis
untuk menjangkau target audiens dengan mudah tanpa harus menghabiskan terlalu
banyak uang untuk kampanye iklan. Sosial media memiliki banyak jenis sesuai
dengan keperluan dan kebutuhan yang berbeda serta fitur unik dan menariknya
masing-masing yaitu Facebook, Twitter, Instagram, Linkedin, dan Discord.
Media sosial sebagai media promosi memiliki tujuan yang sangat penting
dalam memasarkan dan mempromosikan produk. Tujuan dari sosial media dalam
media promosi adalah untuk membagikan informasi tentang diri atau bisnis
kepada orang lain dengan jangkauan yang luas, menciptakan koneksi anatara
orang-orang yang memiliki minat yang sama, untuk membantu orang menemukan
bisnis local dan sumber daya lainnya, serta untuk memberikan akses informasi
tenatnng peristiwa yang terjadi dan trend yang sedang popular.

2.1.4. Instagram
Istilah Instagram diambil dari kata “Insta” yang berasal dari kata “Instan”.
Nama ini diambil dari kamera polaroid di mana merupakan kamera instan yang
langsung jadi seketika. Sedangkan kata “gram” diambil dari kata “Telegram” yang
mampu mengirim informasi secara cepat. Dalam hal ini, kata kata yang dibuat
sesuai dengan tujuan Instagram yang mampu mengirim foto dan video dalam
jaringan internet secara instan dan cepat. Selain disebut Instagram, orang masa
kini lebih suka menyebutnya IG atau Insta.
Situs jejaring sosial sebagai layanan berbasis web yang memungkinkan
perorangan untuk membangun profil umum atau semi-umum dalam satu sistem
yang terbatas, menampilkan pengguna lainnya yang berkaitan mereka, dan
menlihat-lihat dan mengamati daftar koneksi yang mereka miliki maupun daftar
8

yang dibuat oelh pengguna lainnya dalam sistem tersebut. Situs jejaring sosial
dianggap sebagai ekstensi diri di dunia maya dan hubungan-hubungan yang di
dalamnya juga merupakan ekstensi dari hubunganhubungan yang benar ada.
Instagram adalah sebuah aplikasi yang digunakan untuk membagi-bagikan
foto dan video. Instagram sendiri masih merupakan bagian dari facebook yang
memungkinkan teman facebook kita mem-follow akun Instagram kita. Makin
populernya Instagram sebagai aplikasi yang digunakan untuk membagi foto
membuat banyak pengguna yang terjun ke bisnis online turut mempromosikan
produkproduknya lewat Instagram.
Instagram merupakan salah satu media jejaring soal yang dapat
dimafaatkan sebagai media pemasaran langsung. Melalui Instagramlah produk
barang/jasa ditawarkan dengan meng-upload foto atau video singkat, sehingga
para calon konsumen dapat melihat jenis-jenis barang/jasa yang ditawarkan.
Instagram memiliki fitur-fitur yang berbeda dengan jejaring sosial lainnya
seperti:
A. Comment adalah memberi tanggapan atas kiriman kita atau kita memberi
tanggapan atas kiriman orang lain.
B. Caption, membuat judul atau caption foto lebih bersifat untuk memperkuat
karakter atau pesan yang ingin disampaikan pada foto tersebut.
C. Hastag adalah label (tag) berupa suatu kata yang diberi awalan symbol
bertanda pagar (#) yang berfungsi untuk mengelompokkan foto dalam satu
label. Agar lebih mudah dicari dan ditemukan.
D. Tag adalah mencantumkan atau menandai teman atau akun lain dalam
sebuah postingan atau kiriman.
E. Mention adalah sebuah fitur yang memungkinkan untuk memanggil
pengguna lain untuk saling menyapa atau memanggil. Fitur Instagram
diatas belum mencakup semua fitur dari Instagram.

2.1.5. Tiktok
Tiktok adalah salah satu aplikasi media sosial dan platform video musik
yang populer di kalangan masyarakat. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk
9

membuat, mengedit, dan membagikan video pendeknya yang disertai dengan


filter dan musik pengiringnya.
Berbagai konten video bisa ditemukan dengan mudah di aplikasi ini, ada
konten yang bersifat hiburan, informasi, hingga yang bersifat edukatif juga ada.
Sejak dirilis tahun 2016, aplikasi TikTok mengalami perkembangan yang sangat
pesat dalam hal fitur dan performa. Hal ini terbukti dari banyaknya orang yang
menggunakan aplikasi TikTok dari berbagai penjuru dunia, termasuk Indonesia.
Dari segi fitur, TikTok juga mampu bersaing dengan aplikasi serupa.
Terdapat berbagai macam efek dan filter yang bisa membuat video semakin
menarik. Selain itu, tersedia berbagai musik latar dari berbagai genre, mulai dari
DJ, remix, pop, dan sebagainya. Sejak dirilis tahun 2016, fitur TikTok mengalami
penambahan fitur yang sangat pesat. Berikut adalah beberapa fitur menarik di
aplikasi video musik ini.
a) Musik dan Video
TikTok merupakan platform video musik yang memungkinkan
penggunanya membagikan video yang diiringi musik. Ini artinya, fitur
penambahan musik ke video adalah fitur utama yang dimiliki oleh TikTok
dan kini semakin banyak pilihan musiknya.
b) Fiture Live
Ini merupakan fitur terbaru dari TikTok yang memungkinkan
penggunanya melakukan siaran langsung dan disaksikan oleh
pengikutnya. Namun, untuk bisa menggunakan fitur live ini, akun
pengguna harus memiliki minimal 1000 followers.
c) Filter Video
Fitur selanjutnya yang bisa digunakan oleh pengguna TikTok yaitu filter
video. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengubah tone warna
pada video dan menyesuaikan rona.sesuai dengan objek yang ada pada
video
d) Filter Beauty
Fitur ini diperuntukkan bagi pengguna yang ingin tampil lebih percaya diri
di setiap video. Filter Beauty bisa membuat wajah pengguna terlihat jauh
lebih cantik dengan adanya pengaturan bentuk wajah, warna mata, dan
memperhalus wajah.
10

e) Stiker dan Efek Video


TikTok menyediakan 5 kategori efek yang bebas digunakan oleh
pengguna. Kategori efek tersebut antara lain efek stiker, efek visual, efek
transisi, efek split, dan waktu. Adanya fitur ini bisa membuat video
terkesan lebih unik dan kreatif.

2.1.6. UMKM
Definisi UMKM menurut Undang-Undang No. 20 Tahun 2008 tentang
Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) penyebutkan definisi UMKM
adalah sebagai berikut:Usaha Mikro adalah usaha produktif milik orang
perorangan dan/atau badan usaha perorangan yang memenuhi kriteria Usaha
Mikro sebagaimana diatur dalam Undang-Undang ini.Usaha Kecil adalah usaha
ekonomi produktif yang berdiri sendiri, yang dilakukan oleh orang perorangan
atau badan usaha yang bukan merupakan anak perusahaan atau bukan
UMKM merupakan singkatan dari Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah.
Pada dasarnya, UMKM adalah arti usaha atau bisnis yang dilakukan oleh
individu, kelompok, badan usaha kecil, maupun rumah tangga. UMKM
merupakan singkatan dari Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah. Pada dasarnya,
UMKM adalah arti usaha atau bisnis yang dilakukan oleh individu, kelompok,
badan usaha kecil, maupun rumah tangga.

2.2 Penelitian Terdahulu

Dalam penelitian dan penulisan laporan ini, kami menggunakan beberapa


referensi guna memperkuat penelitian yang kami lakukan. Berikut merupakan
beberapa penelitian yang kami guanakan sebagai bahan referensi penulisan dan
penelitian:

Tabel 2.1 Bahan Referensi Penelitian Terdahulu

Hasil
No Penulis Judul
1 Muhammad Penerapan Digital Hasil penelitian
Asnan, Novi Marketing Di Masa menunjukkan bahwa terdapat
11

Ratriningtyas, Pandemi Covid-19: Suatu beberapa aspek yang


Eko Budi Tinjauan Pada Instagram dipertimbangkan dalam
Siswandoyo, dan Dan Tiktok Apple Green mendesain konten Instagram
Nur Laeli Hotel dan tiktok di antaranya
Mucharomah melalui visualiasi menarik
(2023) dengan caption informatif
dan persuasif. Apple Green
Hotel juga memperhatikan
tiga elemen konsep dari
digital marketing yaitu
traffic, conversion, dan
engagement.

2 M.F. Strategi Digital Marketing Hasil penelitian


Hidayatullah, dengan Instagram dan menunjukkan bahwa Butik
Nathania Nur Tiktok pada Butik Dot.id Dot.id menggunakan
Rafidah, Instagram dan TikTok dengan
Nikmatul memanfaatkan fitur-fitur
Masruroh, Nur yang terdapat dalam aplikasi
Ika Mauliyah Instagram seperti: Instagram
(2023) Stories, Instagram Reels, live
Instagram, penyajian foto
produk di upload dalam feeds
Instagram, endorsement
kepada selebgram serta
sistem diskon dan giveaway.
Untuk media TikTok
menggunakan TikTok Shop
dan konten video TikTok.
12

3 Salsa Billa Penerapan Digital Peneliti menemukan ada


Frisanti Sanin, Marketing Dalam Media beberapa tahapan yang
Oktifani Winarti Sosial Tiktok PT Otak dilakukan dalam pembuatan
(2023) Kanan Untuk Membangun konten media sosial tiktok
Brand Awarness untuk membantu
membangun brand
awareness yaitu melakukan
riset kompetitor dan
ditemukan 2 perusahaan
kompetitor, melakukan
analisis sosial media tiktok,
memilih serta merancang
konten promosi dimana
Peneliti memanfaatkan
momentum tersebut untuk
membuat sebuah konten
hiburan dan berhasil
masukke dalam FYP (For
Your Page).
13

Penelitian pertama menunjukkan bahwa Apple Green Hotel


mengakui pentingnya memperhatikan aspek-aspek tersebut dalam desain
konten mereka. Penelitian kedua mengungkapkan bahwa Butik Dot.id
menggunakan berbagai fitur dalam Instagram dan TikTok, seperti Instagram
Stories, Instagram Reels, live Instagram, dan TikTok Shop, serta
memanfaatkan endorsement dari selebgram, sistem diskon, dan giveaway.
Penelitian ketiga menemukan bahwa tahapan-tahapan khusus, seperti riset
kompetitor, analisis sosial media TikTok, dan pembuatan konten hiburan yang
berhasil masuk ke dalam For Your Page (FYP), dapat membantu membangun
brand awareness melalui platform TikTok. Jadi, kesimpulan dari ketiga
penelitian terdahulu adalah bahwa dalam mendesain konten untuk Instagram
dan TikTok, beberapa aspek penting harus dipertimbangkan. Faktor-faktor
tersebut melibatkan visualisasi menarik dengan caption informatif dan
persuasif. Selain itu, perlu memperhatikan elemen-elemen konsep digital
marketing, seperti traffic, conversion, dan engagement.

Berbeda dengan penelitian kedua yang memanfaatkan pengaruh dari


selebgram dan giveaway, dalam penelitian ini, fokus utama penulis adalah
mengoptimalkan konten melalui pemanfaatan fitur-fitur khusus pada platform
Instagram dan TikTok dengan melakukan analisis mendalam terhadap tren
terkini dan secara cermat menyesuaikan konten dengan preferensi konsumen,
serta memperhatikan aspek-aspek yang menunjang kinerja konten seperti
penentuan visualisasi dan caption atau copywriting seperti yang dibahas pada
penelitian pertama. Tujuannya adalah untuk memaksimalkan traffic dari kedua
media sosial tersebut dengan harapan dapat mencapai tingkat brand awareness
yang diinginkan.
BAB III

METODE PENELITIAN

3.1 Bentuk Kegiatan

Bentuk kegiatan yang penulis lakukan adalah dengan mengikuti langkah-


langkah metode penelitian eksperimental. Metode penelitian eksperimental
merupakan penelitian yang berupa penerapan metode-metode yang sudah
adadalam e-business. Dalam metode ini, terdapat tiga tahap yaitu dimana ada
Plan, Implementation, dan Evaluation.

A. Planning (Perencanaan)

Dalam merancang perencanaan untuk meningkatkan brand awareness


UMKM PUKIS LUMER melalui platform Instagram dan TikTok, beberapa
tahapan strategis dapat dijelaskan sebagai berikut: pertama, langkah analisis
tujuan akan dilakukan dengan menetapkan tujuan spesifik dan terukur terkait
peningkatan brand awareness, termasuk peningkatan jumlah pengikut, interaksi,
dan kesadaran merek di kalangan pengguna kedua platform tersebut.

Selanjutnya, merancang content pillar terkait editorial tema dari seluruh


konten, lalu penentuan target audience menjadi fokus dengan mengidentifikasi
karakteristik demografis, preferensi, dan perilaku online dari audiens UMKM
PUKIS LUMER di Instagram dan TikTok. Pembangunan pesan merek yang
konsisten dan mencerminkan nilai-nilai inti dari PUKIS LUMER juga menjadi
langkah penting, dengan pesan ini diterjemahkan ke dalam konten visual dan
tulisan yang dibagikan di kedua platform.

Selanjutnya, perencanaan konten seperti foto produk berkualitas tinggi,


video proses pembuatan, dan testimoni pelanggan dirancang untuk membangun
citra merek dengan baik. Strategi penggunaan hashtag yang relevan dan unik juga
diterapkan untuk meningkatkan discoverability konten PUKIS LUMER.
Kemudian, yang terakhir adalah penentuan jadwal posting yang teratur dan
konsisten

14
15

B. Implementation (Eksperimen/Implementasi)

Pada tahap ini, kami mengelola akun Intagram dan TikTok, membuat
desain konten, mengunggah konten, memberikan copywriting dan hastag
mengenai produk sesuai dengan editorial plan yang telah dibuat.

C. Evaluation (Evaluasi)

Pada tahap Evaluasi memegang peranan krusial dalam menilai kesuksesan


upaya meningkatkan brand awareness UMKM PUKIS LUMER di Instagram dan
TikTok. Langkah-langkah evaluasi mencakup analisis metrik kinerja / insight
menggunakan platform analitik untuk melacak jumlah pengikut baru, tingkat
keterlibatan, tautan klik, dan interaksi. Pertumbuhan pengikut dibandingkan
sebelum dan setelah kampanye untuk menilai dampak pada brand awareness.

Sentimen pengguna dianalisis melalui komentar dan tanggapan untuk


memahami persepsi terhadap merek. Pengukuran tingkat keterlibatan
danpartisipasi pengguna, analisis data iklan berbayar, dan perbandingan kinerja
platform Instagram dan TikTok juga dilakukan. Survei atau wawancara pengguna
memberikan umpan balik langsung, sementara melihat tren jangka panjang
membantu memahami dampak berkelanjutan. Rekapitulasi umpan balik
digunakan untuk memperbaiki strategi e-marketing di masa mendatang. Dengan
evaluasi ini, UMKM PUKIS LUMER dapat terus meningkatkan brand awareness
secara efektif dalam ranah digital.

3.2 Target dan Sasaran

Dalam penelitian ini, fokus penerapan e-marketing melalui media sosial


Instagram dan TikTok adalah untuk meningkatkan tingkat kesadaran merek bagi
UMKM PUKIS LUMER. Selain itu, melalui penelitian ini, diharapkan hasil dari
eksperimen penerapan media sosial Instagram dan TikTok dapat memberikan
wawasan tentang peningkatan brand awareness bagi UMKM PUKIS LUMER.
Dengan demikian, dapat ditemukan metode penerapan yang optimal untuk media
sosial Instagram dan TikTok bagi UMKM PUKIS LUMER.
16

3.3 Sumber Daya yang Dibutuhkan

Berbagai komponen sumber daya sangat penting dalam proses


pengembangan bisnis. Faktor utama melibatkan perangkat keras (Hardware),
seperti perangkat fisik, perangkat lunak (Software) yang mencakup program dan
aplikasi, serta unsur manusia (Brainware) yang berperan dalam mengoperasikan
dan mengoptimalkan kedua aspek teknologi tersebut.

A. Hardware

Hardware adalah suatu komponen yang ada pada komputer, bisa dilihat
secara kasat mata dan mampu disentuh secara fisik. Fungsi hardware antara lain
untuk mendukung kinerja komputer, sebagai pengolah data, dan menampilkan
input proses. Hardware yang akan digunakan dalam mendukungpenelitian kami
adalah, laptop, mouse, dan handphone.

B. Sofware

Sofware adalah kumpulan data elektronik yang disimpan dan diatur oleh
komputer, data elektronik yang disimpan komputer bisa berupa program yang
berguna untuk menjalankan suatu perintah. Fungsi software yaitu sebagai dasar
kebutuhan komputer dapat bisa dioperasikan dengan baik. Software
memilikifungsi untuk mengatur hardware/perangkat keras yang ada pada
komputer. Denganbegitu, komputer yang digunakan dapat bekerja dengan baik
menyesuaikan pada pekerjaan apa yang dibutuhkan. Berdasarkan definisi tersebut,
software yang akan kami gunakan dalam penilitian ini, adalah Canva, Capcut, dan
Microsoft Office.

C. Brainware

Brainware adalah orang yang menggunakan, memakai ataupun


mengoprasikan perangkat komputer. Seperti contoh dari brainware yaitu
programmer, netter (sebutan untuk orang yang sedang melakukan surfing di
internet), serta orang yang sedang menggunakan perangkat komputer. Atau
definisi brainware yaitu manusia yang terlibat dalam mengoperasikan atau
pemakaian serta
17

mengatur sistem di dalam perangkat computer. Fungsi Brainware yaitu Fungsi


utama brainware ialah menjalankan, menggunakan, memanfaatkan serta
mengoperasikan komputer. Karena tanpa brainware, komputer tidak akan
digunakan atau dioperasikan sebaik mungkin. Dalam penelitian ini, yang termasuk
brainware adalah pemilik UMKM PUKIS LUMER dan customer sebagai
pengunjung Instagram dan TikTok UMKM PUKIS LUMER.

3.4 Tahap Pelaksanaan

Tabel 3.1 Tahap Pelaksanaan

Tahap Keterangan Bentuk Kegiatan Hasil

Planning Kegiatan 1 1. Membuat 1. Mampu


tema/Content menentukan tema
Pillar. yang sesuai pada
2. Membuat Media sosial
rancangan Instagram
mengenai target dan
audience. TikTok UMKM
3. Membuat Pukis Lumer.
Editorial Plan 2. Mampu
4. Menentukan mengidentifikasi
Jadwal Posting terkait target
audience.
3. Mampu
menyajikan
konten dengan
baik sesuai
dengan Editorial
Plan yang
direncanakan.
4. Mampu membuat
jadwal posting
18

yang teratur dan


konsisten.
Implementation Kegiatan 2 1. Mendesain 1. Mampu membuat
konten. content dengan
2. Memberikan desain sesuai
copywriting dan dengan content
hastag mengenai plan.
produk. 2. Mampu
3. Mempublikasikan memberikan
konten. copywriting dan
hastag sesuai
dengan editorial
plan.
3. Mampu
mempublikasikan
konten sesuai
dengan editorial
plan.
Evaluation Kegiatan 3 1. Mendata insight 1. Mampu mendata
2. Menganalisis insight Instagram
konten terhadap dan TikTok
sentimen merek 2. Mampu
(Performa) menganalisis
hasil content
terhadap
sentiment merek
(performa)
dilakukan selama
periode yang
telah ditentukan.
19

3.5 Indikator Keberhasilan

Dalam melaksanakan kegiatan ini, Adapun indikator keberhasilan yang


ditentukan yaitu:

A. Berhasil membuat content pillar


B. Berhasil membuat editorial plan
C. Berhasil mengunggah content sesuai dengan content plan/jadwal yang
telah ditentukan
D. Berhasil meningkatkan insight akun media sosial instagram dan tiktok
E. Berhasil meningkatkan jumlah pengikut pada media sosial Instagram dan
TikTok
F. Berhasil membuat UMKM PUKIS LUMER di ketahui kalangan masyarakat
20

BAB IV
HASIL & PEMBAHASAN
4.1 Tahap
Planning

Jadwal konten ini dibuat dengan tujuan untuk menjadi acuan kami
agar jadwal postingan pada akun Instagram dan Tiktok lebih teratur, yang
dimana kami disini melihat jadwal Fyp pada social media Instagram dan
Tiktok. Saat membuat konten, Kita harus membuat konten yang menarik dan
membuat audience menyukai postingan di sosial media. Tidak hanya dari
konten dalam hal apa produk/foto/video yang kita posting, namun caption
agar audience mau melihat serta membaca konten yang kita bagikan/share.
Tapi, Bagaimana membuat konten yang menarik audiens?. Yaitu sebagai
berikut:

Jadwal Konten Instagram dan Tiktok

Tanggal Waktu Jenis


Caption Hastag
Upload Upload Conten

24/12/2023 17.00 Coming [Coming soon] #pukis#pukislumer#pukislumerbarker


WITA soon
Hi Pukiess!!! #pukisviral#pukismurah
(IG & TT)
Sweet Pukis for Sweet
#kulinerbali#pukisenak#pukistopping
person right here!
All you need is love.
But a little sweet treat
now and doesn’t hurt.

Please wait in Desember,


Don’t Miss it!

COME & GET IT


NOW!!!

24/12/2023 17.00 Our Kalian tim rasa apa? #pukis#pukislumer#pukislumerbarker


WITA Product Rasa yang telah hilang #pukisviral#pukismurah
(feeds) atau rasa yang pernah #kulinerbali#pukisenak#pukistopping
(IG&TT)
21

ada? Atau… rasa


Chocolate lovers mana
suaranya?

Matcha lovers jangan


mau kalah!! Atau tim
rasa best seller lainnya?

Yuk pantengin terus


update pukis kita.

24/12/2023 17.00 Pukis #pukis#pukislumer#pukislumerbarker


Hi Pukiess!!!
WITA
#pukisviral#pukismurah
Sweet Pukis for Sweet
person right here! #kulinerbali#pukisenak#pukistopping
All you need is love. But
a little sweet treat now
and doesn’t hurt.
22

26/12/2023 21.27 Pukis Melted Lumernya #fyp#pukislumer#pukisviral#cemilanena


PUKIS
WITA kmurah#pukisbarkerlumer
Tiktok sampai bikin lidah
bergoyang. Adonan dari
butter bikin pukisnya empuk
dan padat dengan filling
melted ini bikin pukis ndutz
punya sensasi yang berbeda.

Lokasi : Jln Taman Griya


Start : 16.00 Wita
27/12/2023 17.00 Udah kenal kita belum? #pukis#pukislumer#pukislumerbarker
Pukis
WITA
Kenalan dulu yuk sama #pukisviral#pukismurah
pukis anti seret dan #kulinerbali#pukisenak#pukistopping
gendut-gendut ini.

Kalian kapan mau cobain


nih?

📍Jln Taman Griya Start:

16.00 WITA
27/12/2023 20.00 Pukis Hallo Pukies, tau nggak #pukis#pukislumer#pukislumerbarker
WITA #pukisviral#pukismurah
dan perbedaan kue pukis dengan
#kulinerbali#pukisenak#pukistopping
Pancong pancong?
(IG)
Silahkan tambahin ya, kira-
kira apalagi perbedaannya
selain yang mimin tulis.

27/12/2023 09:02 Pukis Gimana kalian udah mampir #pukis#pukislumer#pukislumerbarker


WITA #pukisviral#pukismurah
Tiktok kesini belum?
#kulinerbali#pukisenak#pukistopping
27/12/2023 20.00 Pukis Hallo siapa yang belum #pukis#pukislumer#pukislumerbarker
WITA #pukisviral#pukismurah
pernah cobain pukis
#kulinerbali#pukisenak#pukistopping
gemoi ini? Yuhuu
Rekomendasi Pukis
Premiun Daerah
Jimbaran!!!!
23
Asli sih enak pukisnya,
lembut fluffy
seperti makan cake.
28/12/2023 11:04 Lokasi Kalian udah tau belum #pukis#pukislumer#pukislumerbarker
#pukisviral#pukismurah
Pukis lokasinya dimana? Nih
#kulinerbali#pukisenak#pukistopping
(Tiktok) mimin kasi tau lokasinya
ya
Jln Taman Griya,
patokannya di depan
nadhi mart ya guys.
Jangan lupa mampir.
29/12/2023 10:25 Rasa Kalian tim rasa apa? #fyp#pukis#pukislumer#pukislumerbarker
WITA Rasa yang telah hilang #pukisviral#pukismurah
Pukis
#kulinerbali#pukisenak#pukistopping
atau rasa yang pernah
(Tiktok)
ada? Atau… rasa
Chocolate lovers mana
suaranya?

Matcha lovers jangan mau


kalah!! Atau tim rasa best
seller lainnya?
Yuk pantengin terus
update pukis kita.
30/12/2023 09:27 Produk Jangan lupa mampir ya #fyp#pukis#pukislumer#pukislumerbarker
WITA kakak #pukisviral#pukismurah
Pukis
#kulinerbali#pukisenak#pukistopping
(Tiktok)
03/01/2024 09:00 Produk Mba taylor akum au ngasih #fyp#pukis#pukislumer#pukislumerbarker
WITA tau kalua di Jimbaran ada #pukisviral#pukismurah
Pukis
pukis enak gini. Toppingnya #kulinerbali#pukisenak#pukistopping
(Tiktok) banyak, lumer bebas pilih
mimin sampe bingung
milihnya. Gimana kalian
udah nyobain belum?
05/01/2024 20.00 Pukis Kalian tim rasa apa? #pukis#pukislumer#pukislumerbarker
WITA Rasa yang telah hilang #pukisviral#pukismurah
(IG)
#kulinerbali#pukisenak#pukistopping
atau rasa yang pernah
ada? Atau… rasa
Chocolate lovers mana
suaranya?

Matcha lovers jangan mau


kalah!! Atau tim rasa best
24
seller lainnya?
Yuk pantengin terus
update pukis kita.
05/01/2024 20.00 Pukis Kalian tim rasa apa? #pukis#pukislumer#pukislumerbarker
WITA Rasa yang telah hilang #pukisviral#pukismurah
#kulinerbali#pukisenak#pukistopping
atau rasa yang pernah
ada? Atau… rasa
Chocolate lovers mana
suaranya?

Matcha lovers jangan mau


kalah!! Atau tim rasa best
seller lainnya?
Yuk pantengin terus update
pukis kita.
05/01/2024 20.00 Pukis Kalian tim rasa apa? #pukis#pukislumer#pukislumerbarker
WITA Rasa yang telah hilang #pukisviral#pukismurah
#kulinerbali#pukisenak#pukistopping
atau rasa yang pernah
ada? Atau… rasa
Chocolate lovers mana
suaranya?

Matcha lovers jangan mau


kalah!! Atau tim rasa best
seller lainnya?
Yuk pantengin terus update
pukis kita.
📍Jln Taman Griya

Start : 16.00 -
23.00 WITA
@tag akun pukis

4.2 Tahap Implementasi


Bentuk implementasi dari dari konten e-marketing yang dirancang dimedia sosial
Instagram dan TikTok pada UMKM PUKIS LUMER adalah dengan mengupload konten
promosi ke Instagram dan tiktoksebagai berikut :

Tampilan profil dari akun instagram dan tiktok

Dsign Logo UMKM Pukis Lumer


Design feed instagram

Dsign stoty instagram


Konten video di tiktok
4.3 Tahap Evaluasi Instagram

Gambar diatas merupakan tampilan dari insight Instagram @pukisbarker yang telah kami
Kelola selama kurang lebih satu bulan lamanya. Dengan jumlah jangkauan akun sebanyak
93 akun dengan persentase penambahan jangkauan 52,4% dari sebelumnya, dengan interaksi
bertambah sebnyak 100% dari konten yang kami unggah. Total pengikut Instagram
@pukisbarker saat ini 42 akun dengan 10 konten postingan yang kami bagikan. Terdapat
juga bebrapa akun yang mengunjungi profil Instagram namun tidak melakukan aktivitas
mengikuti sebnyak 118 akun.

Pada gambar diatas, dapat dilihat jumlah akun yang telah berhasil kami jangkau dengan
persentase penambahan 30% mengikuti dan 61,7% mengunjungi. Serta jumlah impresi
sebanyak 586 akun. Untuk jangkauan akun dilihat dari jenis konten yang kami bagikan, dari
postingan Instagram berhasil menarik 110 akun, untuk reels mencapai 66 akun dan 38 akun
untuk postingan cerita Instagram yang kami bagikan setiap harinya.
Gambar diatas merupakan insight dari seluruh postingan yang telah diunggah di Instagram,
Dimana jenis postingan terpopuler dan mendapat jangkauan yang paling besar.
Untuk potingan pertama, terdiri dari 3 postingan foto yang saling berkaitan untuk membentuk
feed pengenalan usaha. Postingan pertama diunggah pada tangal 23 Dessember 2023. Dimana
konten ini memuat nama usaha, logo dan produk yang ditawarkan.
Dari tiap postingan menjangkau lebih dari 50 akun dan belasan interaksi dengan akun @pukis
barker. Di postingan ini juga kami mulai mendapat perhatian dan penambahan pengikut.
Impresi yang di dapat dari postingan pertama ini menjangkau 70-80 akun berinterkasi dengan
akun instagram @pukisbarker. Jumlah yang menyukai pada postingan 1 adalah 6 akun,
postingan 27 akun dan postingan 3 sebanyak 11 akun.
Gambar diatas merupakan postingan kedua yang terdiri dari 2 reels dan 1 postingan mengenai
perbedaan kue pukis dan kue pancong. Dari insight portingan dapat dilihat bahwa reels
mendapatkan jangkauan yang lebih besar daripada postingan foto.
Dari postingan reels pertama menjangkau 47 akun , dengan 102 kali pemutaran konten dan 7
akun yang melakukan interasksi. Waktu menonton rata-rata 9 detik.
Potingan foto perbedaan ke pancong dengan kue pukis menjangkau 58 akun, 10 like dan 2
komentar. Serta emndapatkan impresi postingan sebnyak 88 akun.
Pada reels kedua mendapatkan jangkauan 61 akun, dengan 137 kali pemutaran video serta 7
akun yang berinterkasi. Jumlah waktu menonton rata-rata 12 detik.
Gambar diatas merupakan 3 postingan terakhir yang kami unggah di instagram
@pukisbarker.
Dari potingan tersebut masing masing postingan dapat menjangkau lebih dari 30 a kun,
dengan impresi akun sebnayk 48, 49, dan 38 akun yang melakukan interkasi dengan akun
@pukisbarker selama postingan ini diunggah.

Kami juga rutin membagikan cerita untuk menambah informasi mengenai umkm pukis lumer
denganjangkauan percerita lebih dari 30 akun dengan impresi sebnyak 54 akun selama
sebulan.
Dari konten yang kami bagikan, terdapat beberapa respon dari pelanggan yang menanyakan
mengenai jam operasional umkm pukis lumer, serta dalam peningkatan brand awereness
pukis lumer kami mendapatkan tawaran untuk mengisi salah satu acara di sebuah hotel di
Jimbaran. Untuk membalas pertanyaan tersebut yang bersifat umum dibalas oleh kami selaku
admin sosial media, dan untuk pertanyaan kerjasama kami telah menyerahkan keputusannya
kepada pemilik umkm pukis lumer
4.4 Tahap Evaluasi Tiktok
Dari gambar diatas merupakan analisis data pada video tanggal 3 Januari 2024 jam 9:00 AM
1. Performance : Pada gambar diatas menunjukkan bahwa yang menonton content
pukis lumer pada tanggal tersebut terdapat 5.0k, 38 like, 4 share dan 5 menyimpan
video content. Adanya penamabhan 1 followers setelah mengupload content
tersebut.
2. Viewers : hampir 60% yang menonton rentan usia 18-24 tahun dan kurang dari 10%
itu usia 55+. Kota dengan banyak view yaitu berasal dari kota Denpasar yaitu
sebanyak 39.0% dan sisanya diluar Bali. Dan pada total gender yang menonton 23%
male atau laki-laki dan 77% female atau perempuan yang lebih banyak menonton
content pukis di tiktok.
Dari gambar diatas merupakan analisis data pada video tanggal 30 Desember 2023 jam 9:27
AM
1. Performance : Pada gambar diatas menunjukkan bahwa yang menonton content
pukis lumer pada tanggal tersebut terdapat 842 dan 9 like
2. Viewers : hampir 80% yang menonton rentan usia 18-24 tahun dan kurang dari 10%
itu usia 55+. Kota dengan banyak view yaitu berasal dari kota Denpasar yaitu
sebanyak 39.3% dan sisanya diluar Bali. Dan pada total gender yang menonton 20%
male atau laki-laki dan 80% female atau perempuan yang lebih banyak menonton
video kedua pukis ini.
Dari gambar diatas merupakan analisis data pada video tanggal 29 Desember 2023 jam
10:25 AM
1. Performance : Pada gambar diatas menunjukkan bahwa yang menonton content
pukis lumer pada tanggal tersebut terdapat 3.2k, 32 like dan 2 video disimpan. Dan
bertambah 1 followers pada upload video pukis ini.
2. Viewers : 70% yang menonton rentan usia 18-24 tahun dan kurang dari 10% itu usia
55+. Kota dengan banyak view yaitu berasal dari kota Denpasar yaitu sebanyak
43.3% dan sisanya diluar Bali. Dan pada total gender yang menonton 16% male atau
laki-laki dan 84% female atau perempuan yang lebih banyak menonton video ketiga
pukis ini.
Dari gambar diatas merupakan analisis data pada video tanggal 28 Desember 2023 jam
11:04 AM
1. Performance : Pada gambar diatas menunjukkan bahwa yang menonton content
pukis lumer pada tanggal tersebut terdapat 2.3k, 30 like, 1 komen, 2 share dan 4
video disimpan.
2. Viewers : 70% yang menonton rentan usia 18-24 tahun dan kurang dari 10% itu usia
55+. Kota dengan banyak view yaitu berasal dari kota Denpasar yaitu sebanyak
53.7% dan sisanya diluar Bali. Dan pada total gender yang menonton 21% male atau
laki-laki dan 79% female atau perempuan yang lebih banyak menonton video
keempat pukis ini.
Dari gambar diatas merupakan analisis data pada video tanggal 24 Desember 2023
jam 7:16 PM

1. Performance : Pada Gamabar diatas menunjukan bahwa yang menonton


content puki slumer pada tanggal tersebut terdapat 386, 7 like dan
bertambah 1 followers pada upload video pukis ini.
2. Viewers : 70% yang menonton rentan usia 18 – 24 tahun dan kurang dari
10% itu usia 55+. Kota dengan banyak view yaitu berasal dari kota
Denpasar yaitu sebanyak 44.4% dan sisanya di luar Bali. Dan pada total
gender yang menonton 25% male atau laki – laki dan 75% female atau
perempuan yang lebih banyak menonton video ke delapan pukis ini.
Dari gambar diatas merupakan analisis data pada video tanggal 24 Desember 2023
jam 7:17 PM

1. Performance : Pada Gamabar diatas menunjukan bahwa yang menonton


content pukis lumer pada tanggal tersebut terdapat 442, 9 like.
2. Viewers : 70% yang menonton rentan usia 18 – 24 tahun dan kurang dari
10% itu usia 55+. Kota dengan banyak view yaitu berasal dari kota
Denpasar yaitu sebanyak 49.1% dan sisanya di luar Bali. Dan pada total
gender yang menonton 31% male atau laki – laki dan 69% female atau
perempuan yang lebih banyak menonton video ke tujuh pukis ini.
Dari gambar diatas merupakan analisis data pada video tanggal 26 Desember 2023
jam 10:08 PM

1. Performance : Pada Gamabar diatas menunjukan bahwa yang menonton


content pukis lumer pada tanggal tersebut terdapat 2,6k, 26 like, 5
followers, 1 dibagikan dan 3 video disimpan.
2. Viewers : 40% yang menonton rentan usia 18 – 24 tahun dan kurang dari
10% itu usia 55+. Kota dengan banyak view yaitu berasal dari kota
Denpasar yaitu sebanyak 27.6% dan sisanya di luar Bali. Dan pada total
gender yang menonton 34% male atau laki – laki dan 66% female atau
perempuan yang lebih banyak menonton video ke enam pukis ini.
Dari gambar diatas merupakan analisis data pada video tanggal 27 Desember 2023
jam 9:02 AM

1. Performance : Pada Gamabar diatas menunjukan bahwa yang menonton


content pukis lumer pada tanggal tersebut terdapat 5,9k, 58 like,1 followers,
1komentar, 6 dibagikan dan 3 video disimpan.
2. Viewers : 70% yang menonton rentan usia 18 – 24 tahun dan kurang dari
10% itu usia 55+. Kota dengan banyak view yaitu berasal dari kota
Denpasar yaitu sebanyak 37,8% dan sisanya di luar Bali. Dan pada total
gender yang menonton 30% male atau laki – laki dan 70% female atau
perempuan yang lebih banyak menonton video ke lima pukis ini.
Pada gambar diatas merupakan hasil seluruh konten yang ada di tiktok. Total keseluruhannya yaitu 8.9k video
views, dengan unique viewers yaitu 8,0k dengan jangkauan periode per november 2023 sampai januari 2024.

KESIMPULAN

UMKM Pukis Lumer merupakan usaha perorangan yang didirikan oleh seorang anak muda
berusia 21 tahun pada awal tahun 2022. Usaha ini menawarkan kue pukis yang dibuat dengan
adonan yang lembut serta toping lumer berbagai rasa, kelebihan dari kue pukis ini adalah dibuat
langsung jika dipesan sehingga kue pukis lumer ini disajikan dengan hangat dan toping lumer
yang melimpah. Namun, dalam pengoprasiannya UMKM Pukis Lumer kurang melakukan
promosi dan branding yang kuat pada usaha ini melalui sosial media. Oleh karena itu, kami
memutuskan untuk melakukan implemesntasi e-marketing untuk meningktakan brand
awereness UMKM Pukis Lumer melalui media sosial. Media sosial yang kami gunakan ada 2
jenis yaitu media sosial Instagram dan media sosial Tiktok. Kami memilih kedua media sosial
tersebut karena keduanya memiliki jumlah pengguna yang besar serta banyak digunakan.
Dengan media sosial ini, informasi mudah untuk menjadi viral dan menjangkau banyak
audience. Sebelumnya UMKM Pukis Lumer telah memiliki akun instgram namun belum
memiliki konten untuk diunggah sehingga kami hanya tinggal menyiapkan konten untuk
Instagram. Sedangkan, untuk akun Tiktok UMKM Pukis Lumer belum memilikinya.
Implementasi e-marketing untuk meningkatkan brand awereness ini dimulai dari tahap
planning, implementasi hingga evaluasi. Dari hasil evaluasi, penggunaan konten foto dan video
yang diunggah dalam media sosial berhasil dilakukan. Pengunaan konten video kami nilai lebih
efektif dan berhasil menarik banyak perhatian dari pengguna media sosial. Dengan jumlah
pengikut di Instagram mencapai 42 akun dengan 93 jangkauan akun dan 586 impresi akun
selama proses implementasi ini. Untuk media sosial Tiktok berhasil mendapat total 22 pengikut,
211 jumalh suka dan total 20.762 jumlah tayangan video dari 8 video yang telah diunggah.
Penjualan juga meningkat setelah adanaya pengenalan usaha secara signifikan di media sosial,
semakin banyak yang mengetahui dan membeli produk Dumkm Pukis Lumer. Pengunaan
media sosial dilai paling tepat dilakukan jika ingin meningkatkan brand aweresness pada
sebuah usaha.

DAFTAR PUSTAKA

Safira, Ela Raja (2019), Promosi Daerah Dan E–Marketingpariwisata Halal


Terhadap Keputusan Berkunjung Wisatawan Di Yogyakarta, Jurnal
Ekonomi Islam, Vol 10 No. 1, Universitas Alma Ata, Yogyakarta.
Sugiama, A. Gima (2017), Pengaruh Kemasan, Kewajaran Harga Dan Brand
Awareness Terhadap Brand Loyalty, Jurnal Manajemen Maranatha,
Vol 17 No 1 , Universitas Kristen Maranatha, Bandung.
Kaplan, A,M., & Haenlein, M. 2010. Users of the world, unite! The
challenges and opportunities of social media. Business Horizons,
Vol. 53 No. 1,
pp. 59-68

Anda mungkin juga menyukai