Anda di halaman 1dari 7

KRITIK SASTRA

Motivasi Kezia dalam Cerpen “Carmen”

Cerpen “Carmen” telah dibagikan secara online di narasastra.wixsite.com pada tahun 2016 dan situs kumparan.com pada
tahun 2018. Cerpen ini menceritakan seseorang yang berusaha menyelami, memahami, dan menemani diri sendiri.

Tokoh yang diciptakan Kezia Alaia di dalam cerpen “Carmen” adalah satu orang, tetapi disebut seolah-olah ada dua orang
tokoh. Pada akhir cerita, dua orang tersebut disimpulkan sebagai satu tokoh, yaitu Carmen, yang berbicara dengan dirinya
sendiri. Hal itu merupakan keunikan tersendiri di dalam cerpen Carmen.

Teori ini dikembangkan berdasarkan teori pendekatan ekspresif pengarang. Teori tersebut menegaskan bahwa pengarang
memiliki kuasa penuh atas karyanya. Pengarang diberi kebebasan menyampaikan kondisi tertentu dengan kelihaian imajinasi
sehingga terbentuk sebuah karya.

Berdasarkan hasil wawancara dan refleksi cerpen “Carmen”, peneliti dapat melihat bahwa Kezia mengalami permasalahan
psikologis. Ia mengalami berbagai pengalaman buruk saat bekerja hingga merasa tertekan dengan pekerjaan tersebut.

Perasaan tertekan itu membuatnya tidak percaya diri. Ia juga tidak memiliki orang untuk berbagi cerita sehingga ia akhirnya
bicara dengan dirinya sendiri. Lewat cerpen “Carmen”, Kezia memberikan pemahaman kepada pembaca untuk memahami
kondisi kejiwaan mereka.

Kezia berharap, setelah membaca cerpen “Carmen”, pembaca mengetahui bagaimana cara menghargai usaha yg telah
dilakukan oleh diri sendiri sehingga kita dapat memberikan penghargaan pada diri kita.

Dalam pembahasan ini, penulis kritik mau menyelami kondisi kejiwaan Kezia sebagai penulis cerpen. Dia wawancara
langsung sama Kezia. Dari hasil wawancara itu, penulis jadi tahu alasan Kezia menulis cerpen “Carmen”. Ternyata, Kezia
ngalamin hal-hal yang nggak mengenakkan saat bekerja. Dia mengalami pergolakan batin, yang bikin dia akhirnya ingin
menulis cerpen tersebut.

Dari hasil pengkajian, dapat diperoleh kesimpulan bahwa setiap penulis memiliki motivasi dan latar belakang sendiri untuk
memproyeksikan dirinya lewat karya sastra. Kezia berhasil memproyeksikan pengalaman hidupnya melalui cerpen
“Carmen”, sehingga pembaca dapat mengambil hikmahnya. Dengan kata lain, Kezia dapat menunjukkan fungsinya sebagai
pengarang bagi penikmat karya secara signifikan.
Kritik Sastra Novel Dilan 1990
Novel Dilan 1990 merupakan salah satu karya dari novelis Pidi Baiq yang diterbitkan oleh salah satu penerbit Mizan Group,
yakni penerbit Pastel Books, pada tahun 2005. Novel setebal 330 ini kemudian diadaptasi menjadi sebuah film dengan judul
Dilan 1990.

Novel ini menceritakan tentang Milea, seorang siswa pindahan dari Jakarta yang bertemu dengan Dilan di SMA barunya di
Kota Bandung. Milea digambarkan sebagai sosok gadis seperti kebanyakan. Ia merupakan tipe remaja yang mengikuti arus
dan taat aturan. Sementara Dilan adalah sosok pemuda nyeleneh, jahil, semaunya sendiri, serta suka melanggar aturan.
Namun dibalik semua itu, Dilan yang juga seorang ketua geng motor ini juga seorang yang cerdas, romantis, rendah hati,
dan sangat loyal.

Keunikan karakter Dilan itulah yang bisa memberikan warna pada novel ini. Paduan karakter nyeleneh dan romantis
kenyataannya telah berhasil membuat baper pembaca, bakan karakter Dilan menjadi role model baru bagi anak muda dalam
upaya menggaet pujaan hatinya.
Cerita dalam novel ini diawali dengan perkenalan dari Milea yang kini telah menikah dan tinggal di Jakarta. Suatu malam,
Milea bernostalgia dengan menceritakan kisah berkesannya bersama sosok Dilan yang dikenalnya sewaktu sekolah. Kisah
kasih Milea dan Dilan berjalan dengan sangat manis meski tentu saja bukan berarti tanpa halang rintangan. Semua konflik-
konflik yang terjadi dalam hubungan antara Milea dan Dilan dibawa oleh penulis sebagai sesuatu yang berperan dalam
perkembangan karakter pelaku utama dalam novel ini.

Unsur Intrinsik Novel

1. Tema
Novel Dilan 1990 ini memiliki tema utama tentang percintaan dan persahabatan anak muda.
2. Latar/Setting
Ada banyak latar yang digunakan penulis untuk menggambarkan cerita dalam novel ini. Beberapa latar tempat
yang digambarkan dalam novel ini antara lain sekolah, jalan Buah Batu, rumah bunda, Kota Bandung, Kota
Jakarta, dan selainnya.
Adapun latar waktu yang digunakan meliputi segala waktu mulai dari pagi, siang, sore, hingga malam. Sementara
itu, cerita dalam novel ini dibangun dengan suasanya yang kompleks, mulai dari suasasna bahagia, humoris, sedih,
hingga tegang.
3. Tokoh
Selain tokoh utamanya, yaitu Milea dan Dilan, ada juga beberapa tokoh pembantu yang berperan dalam terjalinnya
cerita dalam novel. Berikut adalah daftar tokoh lengkap dengan wataknya:

Milea : pintar, baik hati, sopan, dan penyayang

Dilan : humoris, setia kawan, baik hati, dan perhatian

Beni : perhatian, over protective, manja, dan pemarah

Lusy : perhatian dan baik hati

Bahar : setia kawan, baik hati, pemarah

Bunda : humoris, baik hati, penyayang

Bi Eem : baik hati dan ramah

Ibu : baik hati dan penyayang

4. Alur
Cerita dalam novel Dilan 1990 ini dibangun dengan alur mundur yang diawali dengan tokoh Milea yang
memperkenalkan dirinya, keluarga, dan kisah cintanya. Milea di masa kini itu kemudian menceritakan tentang
kisah cintanya dengan sosok pemuda bernama Dilan pada tahun 1990 silam.
5. Gaya Bahasa
Novel Dilan 1990 ditulis oleh Pidi Baiq dengan menggunakan bahasa baku yang mudah dimengerti. Beberapa kali
Pidi juga menggunakan bahasa Sunda untuk memperkuat suasana daerah Bandung, namun untungnya penggunaan
bahasa Sunda ini juga sudah dilengkapi dengan translate untuk memudahkan pembaca yang tidak mengerti bahasa
Sunda.
6. Sudut Pandang
7. Sudut pandang yang digunakan dalam novel ini adalah sudut pandang orang pertama serba tahu.

Kelebihan Novel

Kelebihan novel Dilan 1990 ini diantaranya adalah:

 Percakapan dalam novel dirangkai dengan ringan dan mudah dicerna oleh pembaca sehingga membaca novel ini
tidak akan terasa lama dan membosankan
 Kisah percintaan remaja tahun 90an yang digambarkan dengan suasana romantis dan menyenangkan mampu
menghanyutkan perasaan pembacanya. Selain itu juga dibumbui dengan humor dan kelucuan yang membuat cerita
tidak monoton.
 Pada beberapa bagian novel dilengkapi juga dengan gambar ilustrasi yang menarik untuk menvisualkan agedan
dalam cerita.
 Percakapan dengan kalimat langsung membuat suasana menjadi lebih hidup.
 Bagi sebagian orang, novel Dilan 1990 ini juga akan membawa memori dan kerinduan kepada masa-masa SMA
yang penuh keseruan. Cerita dalam novel akan menghadirkan ingatan tentang sekolah dan segala kejadian yang
ada di dalamnya.

Kekurangan Novel

Adapun kekurangan dari novel ini diantaranya adalah:

 Kisah cinta remaja 90an dengan percakapan dan gurauan yang khas dengan masa-masa tersebut mungkin saja tak
bisa dimengerti sepenuhnya oleh pembaca yang lahir di era setelahnya. Pengaruh latar waktu juga membuat ada
beberapa kalimat aneh dan kurang pas.
 Karakter Dilan yang terlalu menonjol di hampir keseluruhan cerita membuat seakan-akan peran tokoh utama
lainnya, yaitu Milea, terabaikan.
 Novel Dilan 1990 hanya cocok dibaca untuk kalangan usia tertentu saja.
 Meski tampilan novel ini tampak mewah dengan jumlah halaman yang cukup tebal, namun sebenarnya isi tiap
lembarannya tidak terlalu penuh.

Terlepas dari kelebihan dan kekurangannya,membaca novel Dilan 1990 ini akan membuat pembaca bisa merasakan
nostalgia terhadap masa-masa sekolah terutama masa di SMA. Dari sampulnya saja, kita sudah disuguhi penampilan pemuda
dengan seragam SMA yang khas, abu putih. Ada juga beberapa scene seperti situasi jam istirahat di kantin, kebandelan saat
upacara bendera, maupun tragedi dengan guru dan selainnya.

Selain itu, pembaca juga akan bernostalgia dengan romansa masa 90an saat dimana surat cinta menjadi andalan bagi
sepasang kekasih untuk menyampaikan pesan kerinduan atau hanya mengandalan telepon rumah yang tentunya lebih
terbatas dari ponsel dimasa kini. Pada akhirnya, cerita cinta jaman dahulu yang tak se instan masa kini memang memiliki
pesona sendiri yang bisa meninggalkan kesan di hati pembacanya.
ESAI

Menelisik Korupsi dan Aktor yang “Bermain Rapi”

Korupsi merupakan persoalan laten yang seolah-olah menjadi buah bibir di negeri ini. Banyak sekali tindak pidana korupsi
yang telah terbongkar satu per satu. Para koruptor sebetulnya bukan melulu dari kalangan politisi saja. Banyak di antaranya
yang merupakan seorang pengusaha, artis, penegak hukum bahkan polisi.

Walaupun mereka tidak secara langsung menjadi tersangka atau eksekutor korupsi, bagaimanapun juga mereka memiliki
peran dalam menjalankan kejahatan ini secara mulus dan rapi. Sepertinya tidak perlu disebutkan satu persatu siapa saja yang
pernah terlibat dalam kasus ini

Masyarakat pun bisa mendapatkan informasi secara cuma-cuma dengan mudahnya diakses di era sosial media seperti saat
ini.

Sejatinya kasus korupsi tidak mampu dilancarkan seorang diri. Tentunya ada oknum yang ikut serta atau membantu proses
jalannya perilaku kriminal korupsi ini. Oleh karenanya, bisa kita perhatikan suatu kasus korupsi pastinya memiliki lebih dari
satu orang yang terjerat hukum.

Hal ini menunjukkan bahwa korupsi tak bisa dilakukan hanya seorang diri. Contoh sederhananya dalam kasus impor gula.
dalam kasus ini sedikit banyaknya pasti melibatkan beberapa orang atau suatu kelompok untuk ikut andil di dalamnya.

Pada hal ini pihak yang berwenang mengajukan instruksi secara formal atas anjuran korporasi pengusaha adalah
kementerian. Lalu yang memiliki wewenang untuk melegalisasi dalam hal perizinan dan lain-lain adalah anggota DPR. Juga
ada otoritas lain yang ikut andil dalam permainan ini dalam lingkup yang lebih kecil.

Melihat contoh kasus dia atas sudah pasti dapat disimpulkan bahwa korupsi adalah suatu kejahatan yang menyalahgunakan
kekuasaan. Dirancang sekolektif mungkin agar berjalan dengan mulus. Untuk meminimalisir tindak pidana ini dibutuhkan
poin untuk memperkuat hukum perundang-undangan. Dengan begitu mereka tidak memiliki peluang untuk melakukan
tindak kejahatan tersebut.

Akan tetapi hal ini pun rasanya sulit untuk dijalankan, sebab legalisasi berada di tangan anggota legislatif yang dibawa oleh
partai politik. Tak jarang partai politik menyuruh anggotanya untuk mencalonkan diri untuk menjadi anggota dewan untuk
membayar mahar dalam jumlah yang fantastis.

Intinya, partai politik ini belum bisa menjadi sarana pencalonan anggota dewan yang dapat mengusulkan para pemimpin
adil, ulet, piawai dan sebagainya.
Mahasiswa Sebaiknya Menerapkan Gaya Hidup Sehat

Mahasiswa menjadi sebutan lazim bagi orang yang sedang mengenyam pendidikan baik di sebuah perguruan tinggi, sekolah
tinggi, akademi, maupun universitas. Tentunya jenjang pendidikan ini setingkat lebih tinggi daripada jenjang pendidikan
sekolah seperti SMA atau SMK.

Oleh karena itu, seorang mahasiswa bukan lagi remaja atau anak kecil, melainkan orang dewasa yang sudah memiliki
pemikiran matang dan mampu membedakan mana yang baik dan buruk bagi dirinya.

Berbicara mengenai baik dan buruk, tentu menjaga kesehatan dan menerapkan gaya hidup sehat merupakan satu hal yang
sangat baik bagi seorang mahasiswa. Seorang mahasiswa umumnya memiliki jadwal kegiatan yang sangat padat setiap
harinya.

Bagaimana tidak, selain disibukkan dengan tugas-tugas kuliah biasanya mereka juga dituntut untuk terjun langsung ke
lapangan. Entah itu untuk sebuah tugas praktik, penelitian, ataupun mengambil survey dari masyarakat. Oleh sebab itu,
mahasiswa harus memiliki kondisi kesehatan yang selalu prima sebagai penunjang aktivitas dan karirnya.

Lantas, bagaimana gaya hidup sehat itu? Gaya hidup sehat adalah gaya hidup yang membiasakan melakukan segala sesuatu
tanpa membuat tubuh kita terjangkit penyakit yang dapat mengancam kesehatan. Bagi mahasiswa sendiri, pola hidup sehat
dapat diterapkan mulai dari cara yang paling sederhana, yaitu dengan mengatur pola makan dan makan-makanan yang
bergizi.

Mungkin memang terdengar sepele dan sederhana. Tapi faktanya, hal ini agak sulit diterapkan oleh seorang mahasiswa.
Karena kesibukan dan sederet kegiatannya tadi, biasanya mahasiswa memiliki pola makan yang tidak teratur.

Tidak berhenti di situ, kebanyakan mahasiswa juga pergi ke kampus tanpa sarapan terlebih dahulu di pagi hari. Padahal,
mengambil sarapan di pagi hari bisa meningkatkan tingkat konsentrasi yang bisa memengaruhi perkembangan akademis.

Sebagaimana riset yang telah dilakukan oleh para ahli dari Wales University, mahasiswa yang mengambil sarapan memiliki
perkembangan akademik 22% lebih tinggi dibandingkan yang tidak sarapan. Cukup besar bukan pengaruhnya?

Selain menjaga pola makan dan sarapan, cara menerapkan pola hidup sehat bagi masyarakat yang berikutnya adalah dengan
bersikap kritis dalam memilih makanan. Mahasiswa cenderung lebih menyukai makanan cepat saji karena lebih cepat
didapatkan dan rasanya juga tetap lezat.Akan tetapi, memakan makanan cepat saji dapat berakibat buruk bagi tubuh karena
gizi yang dibutuhkan tubuh tidak terpenuhi.

Kemudian, pastikan juga untuk selalu mengecek kelayakan dan kebersihan makanan yang akan dikonsumsi, terutama pada
proses pengolahannya. Makanan yang diolah dengan cara yang kurang baik dan kurang bersih dapat membahayakan tubuh
dengan penyakit seperti diare dan gangguan pencernaan.

Oleh sebab itu, jelilah dalam memilah dan memilih makanan minuman sesuai dengan porsi gizi seimbang yang dibutuhkan
tubuh. Atau, apabila ingin lebih terjamin lagi mutu gizi dan kesehatannya, maka masaklah makanannya sendiri.

Gaya hidup sehat bagi mahasiswa yang selanjutnya adalah dengan berolahraga. Tidak perlu yang berat-berat dan ribet,
olahraga yang cukup sederhana seperti menaiki dan menuruni tangga kampus, berjalan kaki 2 sampai 3 kilometer setiap hari
juga sudah cukup. Dengan begitu, maka tubuh akan selalu bergerak dan daya tahannya akan terjaga dengan baik.

Dan yang terakhir adalah dengan menghlangkan kebiasaan-kebiasaan buruk bagi tubuh. Misalnya seperti merokok, minum
sambil berdiri, atau makan sambil tiduran. Hal-hal tersebut mungkin memang terdengar sangat sepele. Namun, justru apabila
berlangsung terus-menerus dan berkelanjutan, hal-hal tersebut dapat membahayakan kesehatan tubuh.

Tentu kita semua tahu apa bahaya merokok agi tubuh. Namun, mungkin banyak yang belum tahu apa bahaya yang
diakibatkan dari makan sambil tiduran. Bahayanya adalah dapat menaikkan sama lambung dan mebuat perut begah.
Sementara itu, minum air sambil berdiri dapat menaikkan asam lambung juga sekaligus melukai dinding lambung, yang
dapat menganggu berjalannya proses penyaringan yang dilakukan ginjal. Sehingga berpotensi mengganggu saluran kandung
kemih dan mendatangkan risiko artritis akibat terganggunya keseimbangan cairan tubuh.

Nah itulah beberapa cara menerapkan gaya hidup sehat bagi mahasiswa. Sebagaimana yang sudah dijelaskan tadi, ini adalah
hal yang pentin mengingat mahasiswa membutuhkan banyak energi dan tubuh yang sehat demi menunjang aktivitas
kuliahnya.

Demikian pembahasan yang lengkap tentang contoh teks kritik dan esai dari Pendidikanpedia. Semoga bermanfaat ya, nah
coba deh kamu tulis satu contoh teks kritik dan esai di kolom komentar di bawah.
STRUKTUR KRITIK DAN ESAI

Tesis
Adalah pendapat atau opini umum yang biasanya berupa pengenalan dan deskripsi karya pada kritik atau
pengenalan dan definisi umum isu pada esai.

Rangkaian argument

Merupakan argumen atau pendapat-pendapat penulis sebagai penjelasan khusus dari tesis umum yang telah
dipaparkan. Pada teks kritik, bagian ini akan banyak memuat data, fakta, atau teori yang teruji untuk mendukung
argumennya. Kekurangan dan kelebihan. Esai biasanya tidak terlalu banyak menggunakan fakta atau data karena
sifatnya biasanya masih memiliki hipotesis baru.

Penegasan ulang

Merupakan perumusan kembali secara ringkas mengenai tesis dan berbagai argumen yang telah disampaikan. Hal
ini untuk menyilangkan kembali antara tesis awal dan rangkaian argumen menjadi kesatuan ide utuh yang dapat
diserap dengan baik oleh pembaca. Bagian ini dapat berisi penilaian akhir dan saran konkret dalam teks kritik. Esai
juga sebaiknya memuat solusi alternatif untuk menyelesaikan permasalahan yang dibahas.

Tesis
Adalah pendapat atau opini umum yang biasanya berupa pengenalan dan deskripsi karya pada kritik atau
pengenalan dan definisi umum isu pada esai.

Rangkaian argument

Merupakan argumen atau pendapat-pendapat penulis sebagai penjelasan khusus dari tesis umum yang telah
dipaparkan. Pada teks kritik, bagian ini akan banyak memuat data, fakta, atau teori yang teruji untuk mendukung
argumennya. Kekurangan dan kelebihan. Esai biasanya tidak terlalu banyak menggunakan fakta atau data karena
sifatnya biasanya masih memiliki hipotesis baru.

Penegasan ulang

Merupakan perumusan kembali secara ringkas mengenai tesis dan berbagai argumen yang telah disampaikan. Hal
ini untuk menyilangkan kembali antara tesis awal dan rangkaian argumen menjadi kesatuan ide utuh yang dapat
diserap dengan baik oleh pembaca. Bagian ini dapat berisi penilaian akhir dan saran konkret dalam teks kritik. Esai
juga sebaiknya memuat solusi alternatif untuk menyelesaikan permasalahan yang dibahas.

Anda mungkin juga menyukai