Anda di halaman 1dari 2

Hola!

Perkenalkan nama saya Nabila Putri Sahara, Saya berasal dari SMA Adabiah 2 Padang
saya duduk di kelas X IPS 2 dan inilah tugas akhir Bahasa Indonesia saya yg diberikan oleh ibu
Nia Oktaviani S.Pd. Selamat membaca!

Gelap
Gelap, sunyi dan sepi
Menghampiri malam ini
Tak ada cahaya yang terang
Hanya bayang-bayang hitam yang menghantui
Langit gelap, gulita malam
Membuatku merasa terpuruk
Seperti hilang arah dan tujuan
Menjadi buta dan tak berdaya
Mungkinkah ada cahaya di ujung malam?
Atau hanya kegelapan yang selalu menghampiri
Aku terus berjalan dalam kehampaan
Mencari arti dari hidup yang berkelam
Tapi entah mengapa, kegelapan ini menenangkan
Seperti jiwaku yang terusik sudah tenang
Mungkin memang aku adalah bagian dari kegelapan
Dan takdirku adalah menyelami gelapnya kesunyian.

Dari Seberang
Adakah pulang masih kata-kata yang kau eja waktu
Cahaya pertama menghempas dada laut
Melihat matahari hanya ceritakan seperenggan cerah
Selebihnya tulisan tuhan belum dilakonkan
Dari seberang pasir akan berlirik dan ombak ada waktu
Bermelodi kau sebagai perahu fasihkah dengan takdir itu?

Puisi Yang Sepi


Semesta seakan mendukung kita malam hari ini
Untuk bersipeluk dengan tangis
Sebab tangan-tangan kita terlalu jauh untuk saling menggapai
Gemintang menggantung ragu
Sebagai saksi nasib kita yang bersiseberang dengan takdir
Namun akrab berkawan dengan perpisahan
Meragulah sepanjang napas kita
Dengan tanya-tanya mengapa
Mengapa sujud kita tak sama
Atau mengapa berai yang kita jumpa

Anda mungkin juga menyukai